Paket Family Gathering Bandung

Paket Gathering di Bandung dan 5 Lokasi Terfavoritnya

Lebih dari sekadar acara kumpul-kumpul, gathering juga merupakan momen berharga yang mampu menguatkan kebersamaan dan mempererat hubungan keluarga. Umumnya, acara gathering diadakan di restoran atau kafe. Namun, pernahkah kamu merasakan pengalaman gathering bersama orang-orang tersayang di Bandung?

Bandung, yang dikenal juga dengan sebutan Kota Kembang, adalah sebuah kota yang penuh pesona dan keunikan. Terletak di dataran tinggi Jawa Barat, Bandung memiliki iklim yang sejuk dan udara yang segar, menjadikannya tempat yang populer bagi wisatawan dalam dan luar negeri.

Bandung juga terkenal dengan keanekaragaman kuliner, lho! Dari makanan lokal hingga internasional, kamu dan anggota keluarga lainnya dapat menikmati berbagai hidangan lezat yang memanjakan lidah.

Selain itu, kota ini memiliki sejumlah tempat wisata menarik, seperti taman-taman tematik, museum, dan situs budaya. Pokoknya, kamu tidak perlu takut bosan selama gathering di Bandung. Kota ini menawarkan beragam opsi aktivitas yang edukatif dan menyenangkan.

Supaya kamu dan keluarga bisa merasakan beragam aktivitas seru di Kota Kembang, Bob menyarankanmu untuk menggunakan layanan penyedia paket gathering Bandung. Ada banyak paket family gathering murah yang bisa kamu pilih. Namun, tentunya kamu harus mencari banyak referensi tentang paket family gathering Bandung untuk bisa mendapatkan pengalaman terbaik.

Nah, di artikel ini, Bob akan memberikan kamu rekomendasi paket family gathering di Lembang dan paket family gathering di Bandung. Simak terus sampai akhir, ya!

Pengertian dan Manfaat Gathering

Pengertian dan Manfaat Gathering

Sebelum membahas tempat dan harga paket family gathering Bandung, yuk pelajari dulu gathering itu apa! Gathering merupakan istilah yang merujuk pada suatu kegiatan atau acara di mana sekelompok orang berkumpul dengan tujuan tertentu. Kegiatan ini dapat melibatkan anggota keluarga, teman, rekan kerja, atau komunitas, dan umumnya dilakukan dalam suasana santai dan informal. 

Gathering dapat mencakup berbagai aktivitas, seperti diskusi, permainan, makan bersama, acara hiburan, atau bahkan pertemuan formal. Tidak seperti outbound atau outing, gathering tidak banyak melibatkan aktivitas luar ruangan.

Baca Juga: Memahami Apa Itu Outing: Pengertian dan Bedanya dengan Gathering & Outbound

Rekomendasi Tempat Gathering di Bandung dan Sekitarnya

Setelah memahami arti penting dan manfaat dari gathering, sekarang tinggal temukan lokasi yang tepat!i. Ada banyak lokasi rekreasi di Bandung dan sekitarnya yang cocok untuk gathering. Yuk, cek beberapa pilihan Bob di bawah ini!

1. Bobocabin Cikole

Paket Wisata Family Gathering Bandung - Bobocabin Cikole

Terletak di kawasan Tangkuban Perahu yang merupakan destinasi wisata populer di Bandung, Bobocabin Cikole membuat kamu bisa menikmati pemandangan indah khas dataran tinggi.

Kamu tidak perlu takut kedinginan di malam hari karena ada paket api unggun dan barbeque set yang bisa kamu pesan di sini! Tidak hanya menghangatkan tubuh dan mengenyangkan perut, sesi makan bersama sambil mengelilingi api unggun akan menciptakan momen bonding yang seru dan hangat.

Keunggulan lain Bobocabin cabang ini adalah lokasinya yang strategis. Dari sini, kamu bisa berjalan kaki ke minimarket dan berbagai tempat makan. Jangan lupa kunjungi Curug Kadaka yang jaraknya hanya 500 meter dari Bobocabin Cikole untuk menikmati keindahan air terjun yang dikelilingi hutan pinus. 

Terkesan dengan fasilitas Bobocabin Cikole yang super lengkap? Yuk, pilih tempat ini sebagai lokasi gathering keluargamu!

2. Bobocabin Ranca Upas

Bobocabin Ranca Upas - family gathering bandung murah

Butuh ketenangan di tempat yang jauh dari hiruk pikuk perkotaan? Menginap di Bobocabin Ranca Upas merupakan pilihan tepat untuk kamu. Akomodasi ini terletak di Ciwidey, tepatnya sekitar satu jam perjalanan dengan mobil dari Bandung. Ciwidey memang terkenal sebagai daerah perkemahan yang sering dituju orang-orang yang ingin menikmati ketenangan.

Bobocabin cabang ini bukan sekadar tempat menginap biasa. Pernahkah kamu beristirahat di kamar dengan pemandangan danau? Kalau belum, Bob punya kabar baik: kamu bisa merasakannya di Bobocabin Ranca Upas! 

Tidak hanya penginapan yang nyaman, tetapi Bobocabin Ranca Upas juga merupakan tempat strategis untuk menjelajahi Ciwidey dan sekitarnya. Dari sini, kamu bisa dengan mudah mengunjungi berbagai objek wisata menarik, seperti Kawah Putih, Situ Patenggang, dan masih banyak lagi. 

Setelah seharian berpetualang, kembali ke Bobocabin akan menjadi pengalaman yang ditunggu-tunggu, di mana kamu sekeluarga bisa melanjutkan aktivitas bonding yang lebih santai, seperti pesta barbeque dengan penerangan api unggun. Terdengar menyenangkan, kan?

Baca Juga: Sebenarnya, Apa Perbedaan Antara Glamping dengan Camping?

3. Bobocabin Pangalengan Bandung

Bobocabin Pangalengan - Wisata Bandung mulai dari Makan siang, makan malam hingga honeymoon romantis

Bobocabin Pangalengan Bandung adalah tempat yang sempurna untuk family gathering yang tenang. Dikelilingi oleh alam yang indah, Kamu dan keluarga dapat menikmati udara segar dan pemandangan yang menakjubkan.

Bobocabin menawarkan konsep elevated camping dengan kamar berfitur canggih, sehingga Anda dapat merasakan pengalaman menginap di alam dengan kenyamanan modern.

Selain itu, kamu juga dapat menikmati aktivitas di luar ruangan, seperti pesta BBQ, bermain flying fox, atau tur jalan kaki di tengah alam yang masih asri.

Menariknya, Kamu bisa staycation 2 hari 1 malam di Pangalengan untuk menikmati suasana honeymoon yang romantis.

Dengan udara yang segar dan lingkungan yang tenang, Bobocabin Pangalengan Bandung adalah pilihan yang sempurna untuk family gathering yang mengesankan.

Baca juga: 2 Hari Staycation Romantis di Pangalengan, Pas Untuk Honeymoon

4. The Lodge Maribaya

The Lodge Maribaya menjadi destinasi wisata yang tak boleh dilewatkan saat liburan di Bandung. Dengan suasana yang dikelilingi pegunungan dan hutan pinus, tempat ini menawarkan aktivitas seru yang menyatu dengan alam.

The Lodge Maribaya menawarkan berbagai wahana seperti balon udara, zip bike, foto gantole, ayunan udara, menara pandang bamboo sky, dan sky tree. Selain itu, tempat ini cocok untuk foto-foto indah dengan latar belakang eksotis, camping, dan kegiatan gathering.

The Lodge Maribaya juga memiliki dua tempat makan, Dapur Hawu dan Café Pines, untuk memenuhi kebutuhan kulinermu. Jadi, persiapkan dirimu untuk petualangan tak terlupakan di The Lodge Maribaya!

Berlokasi di Jalan Maribaya No.149/252 RT.03/RW.15 Babakan, Gantong, Cibodas, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

5. Orchid Forest Cikole Lembang

Orchid Forest Cikole Lembang

Sumber: Reni Susanti via Kompas

Sesuai namanya, tempat ini menawarkan pemandangan hamparan bunga anggrek yang cantik dan beraneka jenis. Dengan luas sekitar 12 hektare, Orchid Forest Cikole disebut-sebut sebagai taman anggrek terbesar di Indonesia, lho!

Ada 157 jenis bunga anggrek yang bisa kamu temui di sana. Mereka semua tidak hanya berasal dari Indonesia, tetapi juga dari Filipina, Peru, hingga Venezuela. Kamu juga bisa menemui anggrek langka di sini, seperti anggrek hitam, anggrek kantong semar, dan anggrek ekor tikus.

Fasilitas di tempat ini cukup lengkap. Ada tempat makan, toilet, tempat ibadah, dan area bermain anak-anak. Mobil shuttle juga tersedia supaya kamu dan keluarga bisa berkeliling tanpa perlu capek-capek berjalan kaki. Untuk kamu yang mau melakukan outbound dan camping, Orchid Forest Cikole juga mengakomodir kegiatan tersebut. Super lengkap, kan?

Bobocabin Bobobox

Paket Gathering Bandung

Bobocabin punya paket family gathering di Bandung dan sekitarnya, lho! Paket bernama Bobocabin For Family Gathering ini sudah lengkap, sehingga persiapan gatheringmu jadi lebih praktis. Mau tahu apa saja  yang ditawarkan paket family gathering murah di Bandung ini? Berikut rinciannya:

  • 10 unit kabin standar/deluxe
  • Coffee break, paket BBQ, dan sarapan super lengkap dan cocok untuk keluarga. Nggak perlu ribet!
  • Paket sesi api unggun yang terdiri dari sepuluh buah jagung, sepuluh bungkus marshmallow, dan perlengkapan api unggun untuk menciptakan momen hangat bersama keluarga
  • Aktivitas luar ruangan yang seru dan menantang untuk keluarga, seperti bermain flying fox, paintball, dan mendaki gunung

Menarik, kan? Nah, kalau kamu tertarik untuk mengetahui harga paket family gathering Bandung dari Bobocabin atau info lainnya, kamu bisa isi formulir ini.

Baca Juga: 8 Tempat Wisata Bandung di Malam Hari yang Wajib Kamu Kunjungi

6 Tips Sukses Mengadakan Gathering

Tips Sukses Mengadakan Gathering

Kumpul bersama keluarga adalah momen berharga yang dapat mempererat hubungan dan menciptakan kenangan tak terlupakan. Agar acara gathering keluargamu sukses dan berkesan, diperlukan perencanaan yang matang dan pemikiran mendalam. Berikut adalah lima tips untuk menyukseskan gathering keluarga:

1. Tentukan Tujuan dan Tema

Pertama-tama, tentukan tujuan dari gathering keluarga. Apakah ingin merayakan ulang tahun, merayakan momen penting, atau sekadar berkumpul bersama tanpa alasan khusus? Setelah itu, pilih tema yang sesuai dengan tujuan. Tema ini akan membantu menciptakan suasana yang khas dan memberikan arahan dalam merencanakan segala hal.

2. Libatkan Semua Anggota Keluarga

Melibatkan semua anggota keluarga dalam perencanaan adalah kunci utama. Dengan melibatkan semua orang, semua anggota keluarga akan merasa memiliki bagian dalam acara ini. Pertimbangkan untuk membentuk panitia perencanaan yang terdiri dari beberapa anggota keluarga yang berbeda generasi. Dengan demikian, kamu punya banyak perspektif untuk dipertimbangkan.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Bandung yang Enak Untuk Family Gathering

3. Pilih Lokasi yang Tepat

Lokasi gathering memiliki dampak besar terhadap suasana acara. Pastikan tempat gathering dapat menampung semua peserta dengan nyaman. Pertimbangkan juga lokasi yang dapat memberikan kesempatan untuk beraktivitas bersama, seperti bermain game atau olahraga. Dengan semua fasilitas dan pemandangan alam terbaik yang disediakan oleh Bobocabin, kedua tempat ini sempurna untuk acara gathering yang praktis, tapi tetap memorable!

4. Rencanakan Aktivitas yang Menghibur Semua Usia

Agar semua anggota keluarga merasa terlibat, rencanakan aktivitas yang cocok untuk semua usia. Mulai dari permainan keluarga, sesi bercerita, hingga aktivitas kreatif. Jangan lupa juga untuk menyediakan area bermain untuk anak-anak agar mereka juga bisa menikmati acara.

5. Jaga Komunikasi dan Jadwal

Komunikasi yang baik adalah kunci sukses. Beri informasi lengkap mengenai tanggal, waktu, lokasi, dan agenda acara kepada semua anggota keluarga. Pastikan juga bahwa jadwal acara dirancang dengan baik. Berikan waktu yang cukup untuk setiap aktivitas supaya kalian tidak terburu-buru.

6. Koordinasi Transportasi

Jika kamu sedang merencanakan acara gathering, perhatikan dengan baik koordinasi transportasinya.

Pastikan tersedia sarana transportasi yang nyaman dan memadai untuk semua anggota keluarga. Sebaiknya kamu merencanakan dengan teliti jadwal keberangkatan dan kepulangan agar tidak ada yang mengalami keterlambatan atau kesulitan dalam perjalanan.

Hal ini akan memberikan kenyamanan dan memastikan acara berjalan dengan lancar.

Saatnya Reservasi Bobocabin untuk Kamu dan Keluarga

Saatnya Reservasi Bobocabin untuk Kamu dan Keluarga

Apakah kamu siap menjalani momen quality time yang tak terlupakan bersama keluarga besar? Dengan paket gathering Bandung dari tim Bobocabin, kamu dan keluarga memiliki kesempatan untuk menjauh dari hiruk pikuk rutinitas sehari-hari dan membangun kenangan berharga bersama.

Tidak perlu menunggu lama, yuk isi formulir ini untuk memberi tahu kami jumlah peserta, tanggal reservasi, serta permintaan khusus lainnya. Tim Bobocabin akan dengan senang hati bekerja sama dengan kamu untuk memastikan gathering keluargamu berjalan sempurna.

Tidak ada yang lebih menggembirakan daripada menghabiskan waktu bersama keluarga di tengah kecantikan alam Bandung. Bobocabin Cikole dan Bobocabin Ranca Upas siap mewujudkan hal itu untuk kamu. Sampai ketemu nanti, ya!





Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles