paralayang bali

5 Rekomendasi Lokasi Wisata Paralayang Bali yang Paling Seru

Pulau Bali terkenal dengan berbagai pantai pasir putihnya yang cantik dan cocok sebagai tempat bersantai. Tak hanya itu, kamu juga dapat memanjakan mata dengan pemandangan sawah dan pegunungan yang hijau asri.

Bali juga menyimpan ragam kegiatan ekstrem bagi para wisatawan yang ingin melakukan kegiatan pemacu adrenalin. Bayangkan saja, kamu bisa terbang dan menikmati pemandangan hamparan laut biru dan pegunungan yang menjulang!

Tertarik untuk mencoba? Yuk, kenali lebih jauh seputar paralayang, rekomendasi spot paralayang di Bali, dan tip paralayang bagi pemula!

Apa Itu Paralayang?

bali paralayang

Sumber: Quang Nguyen Vinh via Pexels

Paralayang atau juga dikenal sebagai paragliding adalah jenis olahraga terbang bebas menggunakan parasut yang dilakukan dari ketinggian. Olahraga ini umumnya dilakukan untuk rekreasi, tapi tidak jarang juga sebagai kompetisi.

Pegiat paralayang biasanya lepas landas dari lereng perbukitan atau pegunungan dengan memanfaatkan embusan angin. Karena paralayang tidak mengandalkan mekanisme mesin, embusan tersebut harus cukup kuat untuk mengangkat dan melayangkan parasut di udara.

Untuk melakukan olahraga ini, ada beberapa peralatan yang tak boleh kamu lewatkan, seperti parasut utama, parasut cadangan, harness, dan helm. Selama terbang, akan lebih baik jika kamu menggunakan flight suit, sarung tangan, serta sepatu bot untuk melindungi diri dari embusan angin kencang.

Baca Juga: Cara ke Bali Naik Kereta dengan Hemat dan Mudah

5 Rekomendasi Spot Paralayang di Bali

Banyaknya pegunungan dan perbukitan menjadikan Bali lokasi yang cocok untuk paralayang. Terlebih lagi, kamu juga dapat menikmati hamparan keindahan alam yang menenangkan dari atas.

Bagi kamu yang tertarik mencoba jenis olahraga ini, berikut 5 rekomendasi spot paralayang terbaik di Bali:

Bobocabin Bobobox

1. Bukit Riug

bukit riug

Sumber: Daniel Reche via Pexels

Lokasi: Jl. Villa The Santi Residence, Br. Sawangan, Benoa, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali

Nikmati pemandangan pantai yang menakjubkan dari angkasa di Bukit Riug! Waktu terbaik paralayang di sini adalah saat senja, dengan langit jingga yang membuat suasana lebih hangat dan romantis.

Para pemula tidak perlu khawatir; kamu bisa memilih paralayang mandiri maupun tandem bersama pemandu profesional. Standar keamanannya pun jelas, termasuk prosedur menghitung berat badan demi keselamatan hingga prosedur pendaratan sesuai kondisi angin.

Selain paralayang, kamu juga bisa menyantap hidangan lezat sambil menikmati pemandangan di Riug Cliff Bar, serta mengabadikan momen liburan dengan latar belakang lautan biru estetis.

2. Bukit Timbis

Bukit Timbis

Sumber: Ade Sulaeman via intisari.grid.id

Lokasi: Kutuh, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali

Kapan lagi bisa paralayang di atas pemandangan eksotis Pantai Timbis yang pernah digunakan sebagai situs Asian Beach Games tahun 2008? Kamu akan merasakan sensasi terbang di udara dengan perjalanan sepanjang 12 kilometer di ketinggian hampir 300 meter!

Kegiatan paralayang di tempat ini cocok untuk pemula. Setiap orang akan paralayang secara tandem bersama guide, jadi kamu tidak perlu khawatir tentang keselamatan dan dapat menikmati keindahan alam tanpa terdistraksi.

Bobocabin Bobobox

3. Bukit Asah

Bukit Asah

Sumber: Tripadvisor

Lokasi: Jl. Raya Bukit Asah Desa Adat Bugbug, Kec. Karangasem, Kabupaten Karangasem, Bali 80811

Paralayang di Bukit Asah dapat kamu mulai tepatnya dari objek wisata Taman Harmoni Bali. Dari sini, kamu dapat menikmati pemandangan terasering hijau dan tebing curam Bukit Panggian yang indah.

Tak hanya itu saja, kamu juga bisa memanjakan mata dengan pemandangan tiga pantai cantik yang ada di Desa Bugbug, yaitu Pantai Candidasa, Pantai Pasih Kelod, serta Pantai Bias Putih!

Selain paralayang, kamu juga dapat duduk-duduk santai menikmati pemandangan atau bermalam di situs perkemahan yang tersedia di bukit.

Baca Juga: Pacu Adrenalinmu Selama Liburan dengan Rekomendasi Extreme Sport di Bali Berikut Ini!

4. Pantai Tanjung Benoa

Pantai Tanjung Benoa

Sumber: lovebali.baliprov.go.id

Lokasi: Tanjung Benoa, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali

Rasakan serunya terbang di atas Pantai Tanjung Benoa lewat paralayang! Selain dapat menikmati pemandangan garis pantai yang indah, kamu juga dapat melihat kesibukan dan beragam kegiatan yang dilakukan wisatawan di bawah.

Berbeda dengan kegiatan paralayang pada umumnya, kamu tidak akan memulai penerbangan dari atas bukit. Setelah peralatan terpasang, pemandu akan memberi instruksi agar speedboat mulai menarik payung parasut. Perlahan-lahan, kamu akan mulai naik dan terbang di angkasa.

Selain paralayang, kamu juga dapat melakukan kegiatan air lainnya seperti snorkeling, banana boat, waterboard, waterski, jet ski, rolling donut, flying fish, dan wisata Pulau Penyu.

5. Pantai Pandawa

Pantai Pandawa

Sumber: lovebali.baliprov.go.id

Lokasi: Desa Kutuh, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali

Pantai populer yang satu ini juga merupakan spot paralayang yang cukup ikonik. Dari udara, kamu dapat melintasi tebing kapur berwarna putih yang menjulang tinggi dan menyusuri garis pantai.

Fasilitas paralayang di Pantai Pandawa sudah berstandar internasional, jadi kegiatanmu dapat berjalan lancar berkat adanya tim ahli yang akan mengawasi dan membantu.

Kalau tertarik, direkomendasikan untuk melakukan paralayang antara pukul 14.00–17.00 saat embusan angin cenderung lebih stabil.

5 Tips Paralayang Bagi Pemula

5 Tips Paralayang Bagi Pemula

Sumber: anna-m. w. via Pexels

Setelah mengetahui pilihan spot terbaik untuk paralayang di Bali, kini saatnya untuk mempersiapkan diri. Berikut 5 tips paralayang bagi pemula yang wajib diperhatikan:

1. Pastikan Kamu Tidak Memiliki Fobia Ketinggian

Syarat paling penting sebelum paralayang adalah memastikan bahwa kamu tidak takut ketinggian. Dengan demikian, kamu dapat tahu pasti bahwa kamu akan menikmati prosesnya alih-alih meringkuk ketakutan selama berada di udara.

2. Kenakan Pakaian yang Sesuai

Jika kamu tipe yang mudah kedinginan, pastikan untuk setidaknya mengenakan pakaian lengan panjang. Pakai alas kaki tertutup dengan ukuran pas agar alas kakimu tidak lepas saat kamu berada di udara.

3. Pakai Sunscreen

Paralayang umumnya dilakukan ketika matahari masih terik. Berada di udara membuat kamu lebih terpapar sinar UV, jadi pastikan untuk mengoleskan tabir surya untuk melindungi kulit.

4. Pilih Paralayang Tandem

Agar paralayang berjalan lancar, pemula disarankan untuk mencoba paralayang tandem terlebih dahulu. Kamu akan ditemani pemandu selama berada di udara—dialah yang akan mengoperasikan parasut selama di udara.

Kamu dapat memanfaatkan momen ini untuk bertanya dan meminta tip untuk paralayang berikutnya. Dengan demikian, pengetahuan dapat berkembang dan kamu mungkin bisa paralayang sendiri di kemudian hari!

5. Pastikan Pengaman Telah Terpasang dengan Baik

Sebelum lepas landas, pastikan bahwa semua pengaman telah terpasang sesuai instruksi. Jika belum yakin, kamu bisa meminta petunjuk dari pemandu untuk memeriksa kembali seluruh peralatan yang ada.

Baca Juga: Pesona Pantai Blue Point, Surga Tersembunyi di Uluwatu

Nikmati Indahnya Panorama Pegunungan di Bobocabin!

Bobocabin Bali

Ingin berlibur di tengah alam? Nikmati panorama hijau dan udara segar pegunungan di Bobocabin Bali!

Lengkap dengan sentuhan futuristik teknologi Internet of Things, tiap kabin sudah dilengkapi fasilitas khas Bobocabin, seperti Smart Window dan B-Pad. Tersedia pula fasilitas campfire dan BBQ untuk menunjang quality time selama menginap di tengah alam hijau.

Unduh aplikasinya untuk reservasi dan informasi lebih lanjut, ya!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles