orang pakai sunscreen

Ini DIa 5 Alasan Pentingnya Sunscreen Untuk Kulit Sensitif

Sunscreen untuk kulit sensitif merupakan salah satu topik yang jadi kerap kali menjadi pembahasan di dunia kecantikan. Banyak orang menginkan kulit yang sehat, cantik, dan terlindungi, namun pemilik kulit sensitif seringkali kesulitan dalam memilih jenis sunscreen yang tepat sesuai kondisi kulit mereka.

Tak jarang pada akhirnya pemilik kulit sensitif menyerah dalam penggunaan sunscreen tanpa menghiraukan alasan penting penggunaan sunscreen untuk kulit sensitif. Yuk pahami beberapa alasan penggunaan sunscreen terutama bagi kamu yang memiliki kulit sensitif berikut ini!

1. Sunscreen Untuk Kulit Sensitif: Melindungi dari Sinar UV

Sunscreen Untuk Kulit Sensitif

Yahoo Life UK

Perubahan iklim dunia salah satunya diakibatkan oleh pemanasan global yang membuat lapisan ozon bumi yang terus menipis. Hal ini kemudian membuat sinar UV memiliki risiko berbahaya pada kulit terutama bagian wajah.

Meskipun setiap orang di dunia membutuhkan sinar matahari untuk memenuhi dosis harian vitamin D, hal ini tidak berarti bahwa sinar matahari tidak bisa membahayakan kesehatan. Aplikasi sunscreen pada kulit dapat menghalangi sinar berbahaya menembus kulit dan memicu gangguan kesehatan kulit.

2. Sunscreen Untuk Kulit Sensitif: Mencegah Penuaan Dini

Ingin kulit terlihat awet muda? Jangan malas menggunakan sunscreen! Faktanya paparan sinar UV merupakan salah satu penyebab utama penuaan dini pada kulit wajah dan juga tubuh. Oleh karena itulah upaya perlindungan kulit dari sinar UV dengan penggunaan sunscreen ber-SPF tinggi sangat dianjurkan. Dilansir dari laman Style Craze, penggunaan sunscreen dapat melindungi kulit dari tanda-tanda penuaan seperti kerutan dan juga garis-garis halus.

Baca Juga: Bikin Wajah Kembali Glowing dengan 7 Rekomendasi Serum Jerawat Terbaik Berikut!

3. Sunscreen Untuk Kulit Sensitif: Menurunkan Risiko Kanker Kulit

Tahukah kamu jika kanker kulit bisa disebabkan salah satunya karena pengaruh buruk dari paparan sinar matahari? Sunscreen salah satunya dapat berfungsi sebagai salah satu produk yang bisa kamu andalkan untuk menurunkan risiko kanker kulit. Beberapa area kulit yang sering terpapar sinar matahari dan dapat memicu terjadinya kanker kulit diantaranya adalah kulit kepala, wajah, bibir, telinga, leher, lengan, dan juga bagian tungkai.

4. Sunscreen Untuk Kulit Sensitif: Mencegah Sunburns

Sunscreen Untuk Kulit Sensitif

healthgujarat.in

Sinar matahari mengandung sinar Ultra Violet B (UVB) yang dapat menyengat permukaan kulit sehingga menimbulkan sensasi terbakar, pembengkakan, gatal-gatal, dan juga pengelupasan di permukaan kulit tersebut. Agar kulit tidak mudah terbakar, kamu bisa melindungi kulit dengan menggunakan sunscreen .

5. Sunscreen Untuk Kulit Sensitif: Meningkatkan Kesehatan Kulit

Penggunaan sunscreen dapat membantu meningkatkan kesehatan kulit. Kesehatan kulit akan sangat bergantung pada protein kulit seperti kolagen, keratin, dan elastin. Namun ketiga jenis protein kulit ini akan sangat rentan rusak karena paparan sinar ultra violet.

Agar tidak mudah rusak karena paparan matahri kamu bisa meningkatkan perlindungan kulit dari sunscreen agar menjaga kulit tetap halus dan sehat. Sunscreen juga dapat membantu mencegah timbulnya jerawat dan kerusakaan pada permukaan kulit lainnya yang disebabkan oleh pengaruh buruk sinar matahari. Gimana, masih malas menggunakan sunscreen?

Cara Memilih Sunscreen Untuk Kulit Sensitif yang Berkualitas

Meskipun kulit kamu sudah terlindungi dari ganasnya sinar matahari dengan penggunaan sunscreen, ingatlah untuk tidak terlalu lama menghabiskan waktu terlalu lama di bawah sinar matahari langsung. Apakah ada beberapa ketentuan tertentu dalam memilih jenis sunscreen untuk kulit sensitif? Simak informasi cara memilih sunscreen untuk kulit sensitif berikut ini agar kulit kamu terlindungi secara maksimal!

1. Pilih yang Tanpa Bahan Kimia

@user18526052 via Freepik

1. Pilih Kandungan Anorganik

Pemilik kulit sensitif bisa mencoba memilih sunscreen dengan kandungan anorganik atau sunscreen tanpa bahan kimia. Umumnya sunscreen anorganik ini terdiri dari beberpaa kandungan utama seperti titanium oxide, zinc oxide, iron oxide, dan juga alumunium. Meskipun sunscreen anorganik dibanderol dengan harga tinggi namun kualitasnya tidak perlu diragukan lagi.

2. Pilih Produk dengan Jumlah SPF dan PA yang Sesuai

Kamu pasti familiar dengan istilah SPF dan PA yang sering kamu dengar di iklan dan juga lihat di kemasan produk sunscreen , tapi apakah kamu tahu apa itu SPF dan PA, perbedaan, dan juga kegunaannya? Seberapa banyak kandungan SPF dan PA dalam produk sunscreen menunjukkan seberapa tinggi efek perlindungannya.

Bagi kamu pemilik kulit sensitif harus berhati-hati dengan kandungan SPF dan PA karena dapat memicu timbulnya iritasi kulit. Agar tidak salah ilih yuk simak  beberapa perbedaan kadar SPF dan PA berdasarkan tujuan dari penggunaannya berikut ini:

  • Kegiatan sehari-hari: SPF 15 / PA+
  • Berolahraga di luar ruangan: SPF 15-30 / PA ++
  • Berlibur di pantai: SPF 30-50+/ PA +++

3. Pilih Produk yang Nyaman dan Mudah Dipakai

Penting sekali untuk memahami tekstur sunscreen yang cocok dengan kondisi kulit dan juga kenyamanan kamu. Ada berbagai macam tekstur sunscreen yang bisa kamu pilih di pasaran mulai dari sunscreen dengan tekstur gel, lotion, krim dan lainnya.

Bagi kamu yang baru memulai penggunaan sunscreen, kamu bisa mulai menggunakan produk dengan bahan krim, gel atau lotion. Jangan lupa untu mengaplikasian ulang sunscreen. Agar leih praktis, kamu bisa memilih jenis spray atau sheet yang lebih mudah diaplikasikan setiap 4 jam sekali setelah penggunaan sunscreen.

Baca Juga: Simak Cara Mengatasi Eksim Berikut Ini, Biar Kamu Gak Panik Saat Kambuh!

Cobain Pengalaman Seru Menginap di Bobobox!

Di saat yang penuh kesulitan dan tekanan ini, kamu perlu beristirahat dari segala kejenuhan. Tentunya ada berbagai cara sederhana yang bisa kamu lakukan seperti berjalan santai, memanjakan diri dengan perawatan tubuh, atau sekadar staycation. Di masa pandemi ini, mungkin agak sulit bagi kamu untuk berlibur. Karena itu, sekadar berstaycation sambil menenangkan diri namun tetap menghindari kerumunan bisa jadi altenatif buat kamu.

Dalam hal ini, sebaiknya kamu memilih hotel yang sudah terpercaya dan memiliki reputasi yang baik. Salah satu hotel aman yang bisa kamu pilih adalah Bobobox. Hotel kapsul yang satu ini telah menerapkan beberapa aturan yang wajib diikuti oleh semua orang yang berada di area Bobobox.

lorong bobobox kamar

Aturan tersebut meliputi pengecekan suhu tubuh oleh host serta kewajiban menggunakan masker untuk semua pihak, rajin mencuci tangan, menjaga jarak dengan tim Bob dan tamu lain, serta menggunakan hand sanitizer sebelum memasuki area pod. Kamu juga diharuskan untuk menggunakan siku kamu jika ingin menekan tombol lift atau membuka pintu. Selain itu, bawalah alat makan dan alat salat pribadi.

Untuk keperluan kesehatan, Bobobox juga menyediakan obat-obatan standar yang bisa kamu gunakan agar tubuh kamu tetap sehat dan fit. Mau coba pengalaman yang lebih seru lagi? Cobain layanan Bobobox bernama Bobocabin! Bobocabin adalah sebuah jalan keluar yang tepat dari hiruk pikuk dan keramaian kota.Yuk segera unduh aplikasi Bobobox di Play Store dan App Store, dijamin aman dan nyaman!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles