beach club di nusa penida

8 Beach Club di Nusa Penida yang Paling Populer

Nusa Penida terkenal dengan wisata alamnya, terutama pantai. Kamu bisa bermain di pantai berpasir bersih dan menikmati sunset di sini. Tidak hanya itu, banyak juga wisatawan yang datang karena mengejar aktivitas airnya, seperti selancar, berenang, dan banyak lainnya.

Selain pantai dan beragam aktivitas air, Nusa Penida juga punya sejumlah beach club-nya tersendiri. Dalam ulasan ini, Bob akan kasih tahu rekomendasi beach club di Nusa Penida yang yang populer di kalangan wisatawan. Yuk, simak ulasannya!

Apa Itu Beach Club?

Apa Itu Beach Club

Foto: Rendy Novantino via Unsplash

Dewasa ini, konsep berwisata ke beach club menjadi semakin populer. Bagaimana tidak? Kamu bisa menikmati keindahan pantai sambil bersenang-senang di sini. Namun, apa sebenarnya beach club itu?

Beach club sendiri merupakan gabungan dari kata “beach yang berarti ‘pantai’ dan ‘club yang merujuk pada tempat hiburan. Jadi, beach club bisa diartikan sebagai pub atau bar yang terletak di pinggir pantai.

Konsep beach club menawarkan pengalaman unik bagi pengunjung. Mereka bisa menikmati keindahan pantai sambil menjajal hiburan berupa musik dan tarian, serta menyantap makanan dan minuman.

Beach club biasanya dilengkapi dengan berbagai fasilitas, mulai dari ruang ganti, area mandi, restoran, bar, kolam renang, area pertokoan, dan lain sebagainya. Beberapa beach club juga kerap menghadirkan bintang tamu seperti penyanyi atau DJ untuk menghibur para tamu.

Lokasi beach club biasanya ada di tempat terbuka dan tepat di pinggir pantai. Seperti namanya, hal ini bertujuan agar pengunjung bisa menikmati pemandangan laut yang indah sambil bersantai.

Banyak beach club menyediakan area tempat duduk atau area bersantai berupa bean bag, kursi sun lounger, sofa daybed, atau bahkan yang mewah seperti bungalo.

Baca Juga: 20 Beach Club Terbaru di Bali yang Populer dan Hits

Sekilas Mengenai Nusa Penida

Mengenal Nusa Penida Lebih Dekat

Foto: Alfiano Sutianto via Unsplash

Nusa Penida merupakan pulau yang berada di bagian tenggara Bali dan dipisahkan oleh Selat Badung. Di sekitarnya terdapat beberapa pulau kecil seperti Nusa Ceningan dan Nusa Lembongan.

Pulau Nusa Penida dikelilingi oleh tebing kapur yang menjulang tinggi dan perairannya yang berwarna biru. Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas seperti berenang, menikmati sunset, berselancar, dan snorkeling.

Salah satu daya tarik utama Nusa Penida adalah pantainya yang indah. Kamu bisa menemukan segalanya di sini, mulai dari pantai-pantai menawan, kuil tersembunyi di gua, tebing tinggi, hingga lokasi penyelaman yang spektakuler.

Beberapa pantai terkenal Nusa Penida antara lain Pantai Kelingking, Broken Beach, dan Angel’s Billabong.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Terindah di Dunia, Ada Indonesia?

8 Beach Club Terbaik di Nusa Penida

Tidak hanya pantai, Nusa Penida juga memiliki sejumlah beach club yang populer. Ini dia rekomendasi beach club yang harus kamu jajal saat mampir ke Nusa Penida:

1. The Chill Penida

Beach Club di Nusa Penida yang Paling Populer

Foto: The Chill Penida

Alamat: Jl. Batumulapan, Batununggul, Kec. Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali 80771 (Gmaps)

Rekomendasi beach club populer di Nusa Penida yang pertama adalah The Chill Penida, yang menawarkan pemandangan pantai dan lautan nan indah.

The Chill Penida dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang akan membuat waktu santaimu kian menyenangkan. Kamu bisa berenang di infinity pool yang menghadap laut, bersantai di berbagai pilihan tempat duduk yang nyaman, dan mengakses internet dengan Wi-Fi gratis. 

Selain itu, The Chill Penida juga menyediakan berbagai pilihan makanan dan minuman yang lezat. Semua bahan masakan yang digunakan juga hasil panen dari petani dan nelayan di daerah setempat, lho!

Salah satu kelebihan The Chill Penida adalah tidak adanya minimum spend. Kamu bebas menikmati semua fasilitas yang ditawarkan tanpa harus membeli makanan atau minuman hingga jumlah tertentu.

Bobocabin Bobobox

2. Amok Sunset

Amok Sunset

Foto: Amok Sunset via Gmaps

Alamat: Gamat Bay, Sakti, Kec. Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali 80771 (Gmaps)

Rekomendasi beach club di Nusa Penida lainnya adalah Amok Sunset di dekat Teluk Gamat. Beach club ini menawarkan pemandangan matahari terbenam yang indah dengan latar Teluk Gamat dan Gunung Agung.

Kamu dapat menyantap makanan fusion, menikmati minuman dengan racikan khas, atau sekadar menikmati matahari terbenam di sekitar kolam renang. Semua dengan rentang harga dari Rp100.000–500.000-an saja.

Uniknya, bangunan utama Amok Sunset yang dibangun dengan bambu dan alang-alang ini juga menampung bar dan restoran. Kamu juga bisa melihat lanskap sekitar di platform bambu setinggi tiga meter yang menawarkan ruang pribadi dengan pemandangan 360 derajat.

3. Virgin Beach Club

Virgin Beach Club

Foto: @virginbeachpenida via Instagram

Alamat: Jalan Ped – Buyuk, Ped, Kec. Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali 80771 (Gmaps)

Rekomendasi beach club di Nusa Penida berikutnya adalah Virgin Beach Club, tempat kamu akan dimanjakan dengan fasilitas dan pelayanannya yang mewah. 

Kamu bisa menikmati berbagai aktivitas seperti berenang, bersantai, atau sekadar menikmati pemandangan pantai di sini. Interior bar yang langsung menghadap pantai dan Gunung Agung menjadi salah satu daya tarik terbesarnya.

Virgina Beach Club juga cocok untuk kamu yang suka bersantai dan berjemur. Kamu bisa duduk di jejeran kursi sun lounger sambil bersantai dan menikmati pemandangan pesisir pantai.

Rentang harga makanan dan minuman disini kurang lebih USD 3.00 hingga USD 8.00, atau Rp50.000-an hingga Rp100.000-an. Cukup terjangkau untuk beach club dengan fasilitas mewah!

4. Penida Colada

Penida Colada

Foto: Penida Colada Beach Bar via Gmaps

Alamat: Jl. Ped-Buyuk, Ped, Nusa Penida, Klungkung Regency, Bali 80771 (Gmaps)

Penida Colada adalah rekomendasi salah satu beach club yang hits di Nusa Penida. Tempat ini menawarkan suasana yang santai dengan pemandangan pantai nan indah.

Pelayanan yang ditawarkan oleh Penida Colada sangat lengkap. Kamu dapat menikmati berbagai jenis makanan dan minuman, mulai dari sarapan, makan siang, hingga makan malam di tepi pantai.

Menunya terdiri atas tropical cocktail, smoothies, kopi, sandwich panggang, makanan Nusantara, seafood, dan season’s special. Tersedia juga makanan vegan dan bebas gluten. Semua bisa kamu nikmati dengan rentang harga USD 3.00 hingga USD 8.00, atau Rp50.000-an hingga Rp100.000-an saja!

Beach club ini buka untuk sarapan, makan siang, dan makan malam mulai pukul 08.00 hingga larut malam. Selain itu, ada juga program happy hour sunset setiap hari pukul 16.00–19.00. Jangan sampai kelewatan, ya!

5. Maruti Beach Club

Maruti Beach Club

Foto: Maruti Beach Club via Gmaps

Alamat: Banjar Nyuh Beach, Ped, Nusa Penida, Klungkung Regency, Bali 80771 (Gmaps)

Opsi beach club populer di Nusa Penida lainnya adalah Maruti Beach Club. Tempat ini menawarkan berbagai fasilitas seperti kolam renang outdoor, taman, dan teras. Kamu juga bisa menikmati live music sembari bersantai.

Selain itu, mereka juga memiliki restoran, layanan kamar, dan resepsionis yang buka 24 jam. Namun, untuk beach club sendiri hanya beroperasi pukul 07.00–22.00 saja.

Jika kamu ingin memesan makanan, Maruti Beach Club juga menyediakan berbagai menu lezat. Beberapa yang harus kamu coba antara lain scallop dan pig belly. Menu-menu ini bisa kamu coba dengan membayar kisaran Rp20.000–200.000-an.

Itulah beberapa rekomendasi beach club di Nusa Penida yang populer. Semoga bisa jadi referensi untuk aktivitas liburanmu, ya!

Baca Juga: 7 Spot Terbaik untuk Snorkeling di Nusa Penida

6. Nomé Beach Club

Jika kamu tengah mencari klub pantai terbaik di Nusa Penida yang memiliki segalanya mulai dari matahari, laut, pemandangan menakjubkan, dan petualangan bawah air.

Suasana tak terlupakan, tempat ideal untuk menikmati sinar matahari, bersantap lezat, menikmati koktail, dan menciptakan kenangan tak terlupakan. Nomé, surga tropis di Nusa Penida, cocok untuk pencinta pantai, pengagum matahari terbenam, dan penjelajah bawah air.

7. Eleven Nusa Penida Beach Club

Eleven Nusa Penida Beach Club dikenal dengan ragam kuliner dari masakan lokal hingga internasional. Terletak di Pulau Nusa Penida yang cantik, Eleven Nusa Penida Beach Club menawarkan pemandangan alam yang memukau.

Di tempat ini kamu bisa bersantai di sunbed atau berenang di kolam dengan air yang jernih, kamu akan merasakan ketenangan dan relaksasi di Nusa Penida.

8. Cactus Beach Club

Cactus Nusa Penida Beach Club menawarkan pengalaman klub pantai unik di pulau cantik Nusa Penida dengan hidangan lezat, suasana santai bergaya Mediterania, dan keindahan alam yang menenangkan.

Terletak di ujung timur laut pulau, klub ini memberikan suasana ideal untuk bersantai dan menikmati pemandangan pantai tropis yang memukau.

Di sini, berbagi hidangan dan minuman dengan teman tidak hanya dianjurkan, tetapi dirayakan, sementara atmosfer nyaman klub menciptakan lingkungan sempurna untuk menciptakan kenangan tak terlupakan.

Menginap di Tengah Alam Bali bersama Bobocabin

Menginap di Tengah Alam Bali bersama Bobocabin

Setelah asyik berlibur di Nusa Penida, jangan lupa untuk menghabiskan waktu di pulau utama Bali dan menjajal segudang destinasi serta aktivitas yang ditawarkan. Agar liburan makin tenteram, kamu bisa menginap di Bobocabin Bali. Fasilitas lengkap, tidur pun makin berkualitas dengan view yang indah.

Yuk, pesan kamar via aplikasi Bobobox dan rasakan sendiri pengalamannya!

 

 

Penulis artikel: Bryan Dharmanta

Foto utama oleh: The Chill Penida

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles