Bobobox.co.id — Setelah bekerja menuntaskan berbagai deadline dan memikul tekanan hampir selama setahun penuh, tentunya kamu dan teman kantor memerlukan selang waktu untuk mengisi kembali energi-energi yang sudah terkuras habis.
Beberapa hal yang bisa kamu lakukan diantaranya karaoke bareng, nongkrong di tempat makan, hingga traveling ke destinasi wisata selama beberapa hari. Opsi terakhir bisa menjadi pilihan yang pas bagimu untuk sekadar melepas stres yang sudah menumpuk dalam beberapa hari.
Sehingga, mendapatkan traveling yang menyenangkan dan memorable bersama teman kantor menjadi hal yang kamu idamakan. Maka dari itu, simak tips-tips traveling berikut ini yang bisa kamu coba untuk mendapatkannya!
Pastikan Pekerjaan Sudah Selesai
Tips traveling yang Bob akan beri sepertinya menjadi salah satu tips terpenting di daftar tips kali ini. Sebelum berangkat traveling, pastikanlah bahwa pekerjaan yang ditugaskan oleh atasanmu sudah benar-benar selesai. Sehingga, setelah meninggalkan kantor untuk liburan, pikiranmu hanya untuk berlibur semata.
Kamu tentu tidak ingin jika liburanmu bersama teman kantor justru terganggu dengan notifikasi mengenai tugas pekerjaan yang belum sempat terselesaikan. Kamu pun bisa mengecek temen sekantor apakah mereka juga sudah menyelesaikan pekerjaan yang mereka pegang.
Jangan Membahas Masalah Pekerjaan
Sebelum melakukan traveling, sepakati bersama beberapa aturan yang harus kamu patuhi saat berada di destinasi berliburmu nanti. Salah satu aturan penting yang bisa kamu sepakati adalah untuk jangan membahas masalah pekerjaan sekecil apapun saat kamu berlibur nanti.
Tentu tidak akan menyenangkan jika seberapa jauh ragamu berada tetapi yang kamu obrolkan hanya menyoal tentang masalah pekerjaan. Bersenang-senanglah sejenak bersama teman kantor dan lupakan masalah pekerjaan yang menerpamu. Sehingga, kamu bisa benar-benar menikmati traveling yang sudah direncanakan dari jauh-jauh hari.
Sebenarnya, kamu bisa memperketat aturan untuk tidak membahas masalah pekerjaan ini. Gunakan sistem denda atau traktir bagi siapa saja yang melanggar aturan tersebut. Nantinya, teman kantor lainnya tentu tidak ingin harus terkena denda karena membahas yang tidak seharusnya kamu bahas.
Semua Terlibat Dalam Perencanaan
Setiap orang biasanya memiliki selera yang berbeda-beda. Hal ini juga berlaku pada acara traveling-mu ini. Kamu akan menemukan berbagai macam keinginan yang berbeda mulai dari akomodasi penginapan, moda transportasi, hingga bujet yang tiap-tiap orang mau.
Beberapa contoh diantaranya ada yang ingin menginap di akomodasi penginapan yang relatif mahal, ada juga yang ingin menggunakan angkutan umum, hingga traveling hemat karena kondisi keuangan yang sedang seret.
Pilihan-pilihan tersebut seringkali yang awalnya diskusi ringan justru menjadi debat panas yang tidak berkesudahan. Untuk menyiasatinya, usahakanlah untuk mencari jalan tengah dari setiap jawaban yang ada agar tidak ada yang merasa terbebani terkait keputusan yang diambil.
Libatkanlah setiap individunya saat pengambilan keputusan. Walaupun terkadang ada beberapa orang yang terbiasa ‘ngikut‘, ajaklah mereka saat perencanaan. Siapa tahu justru mereka memiliki ide yang tidak terpikirkan sebelumnya.
Susunlah Itinerary Sesegera Mungkin
Setelah sepakat beberapa hal penting seperti penginapan, destinasi wisata, dan waktu traveling-mu bersama teman kantor, susunlah itinerary sesegera mungkin. Penyusunan itinerary ini akan membantumu dalam mengatur waktumu baik saat memulai perjalanan dari penginapan hingga saat berada di tempat wisatanya.
Jangan lupa juga untuk menyediakan jam bebas di itinerary yang sudah kamu buat. Walaupun memadatkan waktu yang ada pada itinerary, terkadang, beberapa teman kantormu menginginkan waktu luang untuk mereka sendiri.
Sesuai namanya, jam bebas ini bisa dimanfaatkan sesuai dengan keinginan masing-masing. Bisa untuk pergi belanja cinderamata, berjalan-jalan kecil di destinasi wisata, atau sekadar beristirahat untuk memulihkan tenaga yang sudah terkuras setelah berpergian ke banyak tempat.
Bahkan bisa kamu gunakan untuk lebih mengenal lebih satu sama lain dengan jam bebas ini melalui permainan-permainan semisal truth or dare atau bermain kartu. Nah, jangan lupa untuk menentukan waktu untuk bertemu kembali di titik pertemuan untuk melanjutkan agenda liburan selanjutnya.
Diskusi dan Bagi Tugas
Melakukan traveling tentu memerlukan tanggung jawab dan pembagian tugas yang jelas dari tiap-tiap individunya. Sesuai namanya, traveling bersama berarti memikul tugas dan tanggung jawab secara merata. Jangan sampai malah melimpahkan semua tugas dan tanggung jawab pada satu orang saja.
Alangkah baiknya, tetapkanlah tiap-tiap orangnya sesuai dengan kemampuan yang mereka miliki. Misalkan, yang lihai dalam bidang fotografi menjadi tim dokumentasi atau yang sudah sering traveling bisa dijadikan tim pemesan tiket pesawat dan akomodasi penginapannya.
Semakin baik tiap orangnya melaksanakan tugasnya masing-masing, maka semakin lancar pula travelingmu bersama teman kantor ini. Kelancaran inilah yang nantinya akan berimbas pada seberapa besar rasa bahagiamu selepas traveling.
Mengabadikan Momen
Dengan teknologi yang semakin berkembang pesat di beberapa tahun belakangan ini, traveling bersama teman kantor tentu tidak akan lengkap rasanya jika kamu tidak mengabadikan momen tersebut dalam foto-foto di telepon genggam ataupun kamera digital yang sudah kamu bawa sebelumnya.
Bekerjasamalah dengan tim dokumentasi untuk menyeimbangkan jumlah foto dari tiap-tiap orangnya. Jangan sampai ada beberapa orang yang terlalu dominan atau memiliki terlalu banyak foto pada berkas hasil jepretan tim dokumentasi. Usahakanlah semua orang yang ikut memiliki momen abadi yang bisa mereka lihat kembali setelah pulang traveling.
Untuk momen tertentu, kamu bisa menggabadikannya dengan menggunakan smartphonemu untuk kamu unggah ke akun media sosial yang kamu miliki semisal Instagram, Facebook, ataupun Twitter.
Tanggalkan Jabatan
Tips terakhir untuk mendapatkan traveling yang menyenangkan bersama teman kantor adalah dengan menanggalkan status ataupun jabatan di kantor baik selama perjalanan ataupun saat berwisata di destinasi tujuan. Selama berlibur, tidak ada ketua tim ataupun anggota, semuanya sama; orang-orang yang menginginkan liburan.
Selain agar traveling menjadi lebih menyenangkan, tips ini juga memberikanmu rasa bebas saat berbincang-bincang namun tetap menjaga sopan santun. Pengalaman baru pun bisa saja didapat saat menanggalkan apa yang ada di kantor dan melebur menjadi satu saat bercengkrama atau menikmati momen-momen liburan.
Itulah tips-tips traveling bersama teman kantor yang Bob miliki. Sesuaikanlah tips-tips yang Bob berikan dengan keadaan yang kamu hadapi saat memutuskan untuk traveling bersama teman sekantor. Jangan sampai momen traveling yang sudah ditunggu-tunggu justru berakhir dengan muram durja. Sehingga, saat kembali bekerja, energi positifmu justru menghilang.
Kebingungan untuk mencari akomodasi penginapan yang memberi pengalaman menarik bagi kamu dan teman kantormu. Salah satu yang Bob rekomendasikan adalah Bobobox. Hotel satu ini menawarkan pod personal yang siap mengisi kembali energimu agar kembali ceria saat bercengkrama dengan teman kantormu di keesokkan harinya.
Fasilitas yang disediakan tidak kalah ciamik. Pengeras suara bluetooth hingga lampu led di podmu akan memberikan kesan menginap yang menyenangkan. Apalagi, koneksi WiFi yang mumpuni siap memanjakanmu untuk menggunakan media sosialmu.
Untuk kemudahan pemesanan dan transaksi, kamu bisa mengunduh aplikasi Bobobox di sini bagi pengguna iOS ataupun Android. Tak ketinggalan, Bobobox memiliki beragam promo menarik yang bisa kamu dapatkan khususnya jika kamu sudah mendaftarkan dirimu sebagai member Bobobox. Tunggu apalagi, segera unduh aplikasinya dan nikmatilah traveling-mu bersama teman kantor.
Header image: Alfonso Escu via Unsplash