Tempat Wisata di Pangalengan yang Lagi Viral

Keren! Inilah 7 Tempat Wisata di Pangalengan yang Lagi Viral

Baru-baru ini, kawasan Pangalengan di Kabupaten Bandung menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Bukannya tanpa alasan, karena sejumlah destinasi wisata baru di Pangalengan berhasil memikat banyak orang dengan keindahan alamnya.

Di samping itu, deretan tempat wisata di Pangalengan bahkan viral di media sosial dan menarik sederet wisatawan saat musim liburan tiba.

Tempat-tempat wisata di Pangalengan yang lagi viral ini tidak hanya menawarkan pemandangan eksotis, tapi juga memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan.

Ingin tahu lebih banyak tentang tempat-tempat wisata di Pangalengan yang lagi viral? Yuk, simak rangkuman Bob berikut!

7 Tempat Wisata di Pangalengan yang Lagi Viral

1. Datar Pinus Camp

Datar Pinus Camp

Sumber: ciwideyoutbound.com

Kalau kamu ingin merasakan pengalaman berkemah yang menyenangkan di tengah hutan pinus, kamu dapat mengunjungi Datar Pinus Camp.

Seperti yang tercantum di situs resmi Datar Pinus, bagi yang hanya ingin mengunjungi tempat wisata di Pangalengan yang lagi viral ini, tiket masuknya adalah seharga Rp10.000. Untuk menginap dan berkemah, tarifnya adalah Rp30.000/orang per malam.

Tempat wisata di Pangalengan yang lagi viral tersebut menawarkan beragam paket hiburan seperti paintball, rafting, flying fox, offroad landrover, mountain bike trip, dan juga team building.

Bobocabin Bobobox

2. Situ Cileunca

Situ Cileunca

Foto: Kompas Regional

Situ Cileunca sudah lama menjadi salah satu destinasi wisata populer Pangalengan. Tempat ini menawarkan pemandangan jembatan yang melintasi danau indah.

Di tempat wisata di Pangalengan yang lagi viral ini, ada banyak kegiatan menarik yang dapat dinikmati pengunjung, seperti arung jeram, flying fox, paintball, wisata kebun, dan juga berkemah.

Baca Juga: Bercengkrama dengan Keindahan Alam di Wanawisata Kampung Rahong Pangalengan

3. Nimo Highland

Nimo Highland

Sumber: @rykaoctavia via Instagram

Foto: insiden24.com

Nimo Highland menjadi salah satu destinasi wisata yang sedang populer di Pangalengan. Lokasinya berada di Gunung Nini, terletak di kawasan Banjarsari, Pangalengan, Bandung. 

Tempat ini menawarkan pengalaman yang unik karena menggabungkan berbagai gaya arsitektur, mulai dari bangunan ala Santorini, rumah Indian, hingga jembatan kaca.

Nimo Highland buka pukul 09.00–17.00 WIB di hari biasa, dan pukul 08.00–18.00 WIB saat akhir pekan. Harga tiket masuknya adalah Rp35.000 (dewasa), dan Rp25.000 (anak usia 4–10 tahun).

4. Wana Wisata Kampung Rahong

Wana Wisata Kampung Rahong

Sumber: Kompas.com

Bagi para pencinta wisata petualangan, Kampung Singkur Pangalengan merupakan destinasi menarik untuk dikunjungi.

Di tempat ini, kamu dapat mencoba berbagai aktivitas seru seperti rafting dan tubing. Selain itu, tersedia pula paintball dan flying fox dengan harga mulai dari Rp20.000.

Lokasi tempat wisata di Pangalengan yang lagi viral ini ada di Jalan Raya Situ Cileunca KM. 4 Pangalengan, Bandung. Jam operasionalnya dimulai dari pukul 07.00–19.00 WIB.

5. Taman Langit Pangalengan

Jam Operasional Taman Langit

Sumber: jadwaltravel.com

Taman Langit Pangalengan telah menjadi salah satu tempat wisata yang sedang populer di Pangalengan.

Dari tempat ini, kamu dapat menyaksikan pemandangan yang memukau, melihat hamparan kebun teh yang indah dengan gumpalan kabut.

Selain jalan-jalan dan foto-foto, pengunjung Taman Langit Pangalengan juga dapat merasakan pengalaman berkemah di tengah suasana alam yang indah.

Harga tiket masuk ke Taman Langit Pangalengan untuk tahun 2022 adalah Rp10.000 (dewasa) dan Rp5.000 (anak usia 7–12 tahun).

Baca juga: 7 Destinasi Liburan Asyik ke Pangalengan dengan Budget ala Mahasiswa

6. Wayang Windu

Wayang Windu

Sumber: gotravelly.com

Sama seperti Taman Langit Pangalengan, tempat wisata di Pangalengan yang lagi viral ini juga menawarkan pemandangan kebun teh yang hijau dan menakjubkan.

Wayang Windu Panenjoan populer karena memiliki banyak spot foto estetis, termasuk jembatan kayu yang melewati kebun teh dan jendela alam.

Selain itu, tempat wisata ini berdekatan dengan Rumah Pengabdi Setan, sebuah lokasi syuting film horor terkenal di Indonesia.

Wayang Windu buka pukul 05.30–18.15 WIB. Kamu hanya perlu membayar tiket mamsuk seharga Rp10.000. Kalau ingin berkemah, biayanya adalah Rp20.000 per malam.

7. Kebun Teh Malabar

Kebun Teh Malabar

Sumber: Telusur.id

Kebun Teh Malabar awalnya merupakan hutan yang lalu diubah menjadi kebun teh, menjadikannya kebun teh pertama di wilayah tersebut.

Di sini, kamu dapat menemukan berbagai tempat menarik, termasuk makam Karel Albert Rudolf Bosscha, pendiri ITB dan Observatorium Bosscha.

Selain itu, jika mengikuti jalur menuju bagian belakang “hutan teh,” kamu akan menjumpai Rumah Bosscha yang masih terjaga dengan baik hingga saat ini.

Setelah menikmati pemandangan alam dan tempat menarik, kamu pun berkesempatan melihat proses pengolahan teh di Pabrik Teh Malabar.

Baca Juga: 7 Tempat Family Gathering di Pangalengan; Raisa Pernah ke Sini!

Ingin Menginap di Tengah Alam Bandung?

Suasana Alam Bandung yang Menyegarkan di Bobocabin Pangalengan

Kalau kamu sudah mengunjungi tempat-tempat wisata di Pangalengan yang lagi viral dan butuh tempat menginap, langsung saja datang ke Bobocabin Pangalengan.

Fasilitas menginap yang disediakan meliputi kabin luas dan didesain dengan sentuhan alam, speaker Bluetooth, Wi-Fi, kasur empuk, serta jendela besar untuk menikmati pemandangan alam secara langsung.

Yuk, unduh aplikasinya untuk reservasi dan informasi lebih lanjut!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles