Terletak di kawasan asri Kintamani, Bali, Gunung Batur adalah salah satu destinasi wisata alam paling populer di Indonesia. Gunung berapi aktif ini tidak hanya menawarkan pemandangan yang memukau, tetapi juga menyimpan cerita geologi dan budaya yang kaya.
Penasaran Gunung Batur berapa mdpl? Dengan ketinggian 1.717 meter di atas permukaan laut (mdpl), Gunung Batur menjadi daya tarik utama bagi para pendaki dan pencinta alam dari berbagai penjuru dunia. Dikelilingi oleh kaldera besar yang terbentuk dari letusan purba, Gunung Batur Bali juga menjadi bagian dari Batur UNESCO Global Geopark, yang diakui sebagai kawasan dengan nilai geologi dan ekosistem yang luar biasa.
Di balik pesonanya, gunung ini juga menyimpan kisah tentang ketangguhan masyarakat Bali yang hidup harmonis dengan alam vulkanik. Dari puncaknya, matahari terbit menyinari Danau Batur, hamparan hijau perkebunan, serta Gunung Agung yang megah—sebuah pemandangan yang menjadikannya salah satu destinasi wajib di Bali.
Baca Juga: Dari Carstensz hingga Bukit Raya: Ini Daftar Seven Summit Indonesia!
Panorama Alam Gunung Batur Kintamani

Photo: Hugo Villegas via Unsplash
Gunung Batur terletak di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali. Secara geografis, gunung ini berada dalam kaldera besar dengan diameter sekitar 13,8 x 10 kilometer yang terbentuk akibat letusan dahsyat ribuan tahun lalu. Berikut adalah beberapa fakta menarik tentang panorama dan kondisi geografis Gunung Batur:
Medan Pendakian
Gunung Batur memiliki medan pendakian yang relatif ramah bagi pemula dibandingkan gunung lainnya di Indonesia. Jalurnya terdiri dari tanah vulkanik berpasir dan berbatu dengan beberapa tanjakan curam.
Waktu tempuh untuk mencapai puncaknya berkisar antara 2 hingga 3 jam, tergantung pada kecepatan pendaki. Di musim hujan, jalur menjadi licin, sehingga sepatu trekking dengan grip kuat sangat disarankan.
Waktu Terbaik untuk Mendaki

Photo: Pavan Tirumani via Unsplash
Waktu terbaik untuk mendaki Gunung Batur adalah saat musim kemarau, yaitu antara April hingga Oktober, ketika cuaca cerah dan jalur pendakian lebih aman. Pendakian biasanya dimulai dini hari sekitar pukul 03:00 agar pendaki dapat menikmati panorama matahari terbit yang spektakuler. Sunrise memang lebih populer, tetapi sunset menawarkan keramaian yang lebih sedikit.
Ada dua jalur pendakian ke Gunung Batur, yakni melalui Latengaya atau Yehmampeh. Ada juga jalur alternatif yakni Kampung Seked dan Kampung Songan. Namun, jalur paling populer adalah Yehmampeh.
Kaldera dan Danau Batur

Photo: Lina Bob via Unsplash
Tinggi Gunung Batur adalah 1.717 meter di atas permukaan laut (mdpl). Terletak di Kabupaten Bangli, Bali,gunung ini berada dalam kaldera ganda berusia 29.300 dan 20.150 tahun, salah satu yang terbesar di dunia.
Di dalamnya, terdapat Danau Batur—danau kawah terbesar di Bali (luas 16 km²)—dan stratovolcano aktif setinggi 700 meter dari permukaan danau. Gunung Kintamani ini terdiri dari tiga kerucut gunung api dengan masing-masing kawahnya yakni Batur I, Batur II, dan Batur III.
Mata air yang terdapat di Gunung Batur mengalir ke Danau Batur, yang ujungnya menjadi mata air di beberapa titik di Bali. Banyak masyarakat yang menganggap aliran air tersebut sebagai Tirta Suci.
Legenda Gunung Batur
Tentunya Mount Batur juga punya legenda masyarakat yang sangat menarik. Konon katanya, Gunung Batur adalah puncak dari Gunung Mahameru yang dipindahkan Batara Pasupati untuk dijadikan istana Dewi Danu.
Tak heran, di waktu tertentu banyak umat Hindu yang berdatangan ke sana. Mereka menghaturkan Suwinih untuk mengusir bencana hama di ladang mereka.
Baca Juga: Jalan-Jalan Ke Kintamani? Jangan Lupa 10 Destinasi Wisata Kintamani yang Hits dan Seru
Aktivitas Wisata di Gunung Batur
Selain mendaki, ada banyak aktivitas menarik lainnya yang bisa dilakukan di kawasan gunung yang juga dikenal sebagai Kintamani Volcano ini. Berikut adalah beberapa aktivitas wisata yang wajib dicoba:
1. Panorama Sunrise

Photo: Esse Chua via Unsplash
Menyaksikan matahari terbit dari puncak Gunung Batur Bali adalah pengalaman tak terlupakan. Saat fajar menyingsing, langit berubah warna menjadi oranye keemasan, menciptakan pemandangan magis dengan latar belakang Danau Batur dan pegunungan sekitarnya, termasuk Gunung Abang yang gagah. Pada hari cerah, kamu bahkan bisa melihat Pulau Lombok dari kejauhan.
Banyak tur menyediakan sarapan panas yang dimasak menggunakan uap vulkanik, seperti telur atau pisang. Untuk yang ingin menghindari pendakian, Jeep 4×4 bisa membawa pengunjung ke spot sunrise alternatif di kaldera.
Jika kamu menginap di Bobocabin Kintamani, Bali, tersedia pula paket Trekking ke Gunung Batur yang bisa jadi pilihan. Tur ini sangat ramah untuk pemula. Hanya dengan Rp425.000 per pax, kamu sudah mendapatkan sarapan, transportasi, tiket masuk Gunung Batur, dan tentunya private guide.
2. Danau Batur

Photo: Bobobox Internal Asset
Danau Batur adalah salah satu daya tarik utama di kawasan ini. Danau vulkanik terbesar di Bali ini memiliki air berwarna biru kehijauan yang sangat indah. Danau Batur bukan hanya destinasi wisata, tetapi juga sumber kehidupan bagi masyarakat sekitar. Airnya digunakan untuk irigasi pertanian dan budidaya ikan.
Aktivitas seperti kayaking atau mengunjungi desa nelayan tradisional di Kedisan dan Toya Bungkah bisa menjadi pilihan. Jangan lewatkan mata air panas alami di tepi danau, seperti di Toya Devasya, yang menawarkan relaksasi dengan pemandangan langsung ke gunung.
Baca Juga: Tak Kalah Indah dengan Pantainya, Kunjungi Danau-Danau di Bali Berikut Ini!
3. Geopark Batur

Photo: Suzana Pratljacic via Unsplash
Gunung Batur Kintamani merupakan bagian dari Batur UNESCO Global Geopark, sebuah kawasan konservasi geologi dengan nilai ilmiah tinggi. Pengunjung bisa melihat formasi batuan hasil letusan purba, aliran lava hitam dari tahun 1963, dan proses sedimentasi danau. Tur edukasi sering diadakan untuk menjelaskan sejarah letusan dan adaptasi masyarakat setempat.
Untuk mengunjungi Mount Batur, kamu perlu mengeluarkan uang untuk tiket masuk. Tak perlu khawatir karena biayanya sangat terjangkau yakni Rp15.000 untuk wisatawan lokal dan Rp30.000 untuk wisatawan asing. Biaya ini di luar tarif pendakian, yakni sekitar Rp75.000 per orang.
4. Pemandian Air Panas (Batur Hot Spring)
Mandi air panas alami di Toya Bungkah atau Air Panas Toya Devasya adalah cara sempurna melepas lelah usai trekking. Airnya kaya mineral belerang dan suhunya mencapai 38–42°C, dipercaya baik untuk kesehatan kulit dan persendian.
5. Pura Ulun Danu Batur
Jangan lewatkan kunjungan ke Pura Ulun Danu Batur, salah satu pura penting di Bali yang didedikasikan untuk Dewi Danu, dewi air dalam kepercayaan Hindu Bali. Lokasinya yang berada di ketinggian memberikan pemandangan indah ke arah Danau Batur.
Dibangun kembali setelah hancur akibat letusan 1926, pura menjadi pusat ritual untuk memohon kesuburan tanah dan kelimpahan air. Arsitekturnya yang megah dengan panorama kaldera sebagai latar belakang menciptakan atmosfer spiritual yang memesona.
Baca Juga: Pesona Pura Segara Ulun Danu Batur, Pura yang Sering Kamu Lihat di Iklan Wisata Bali
Jelajahi Keindahan Gunung Batur dan Nikmati Kenyamanan Bobocabin Kintamani

Photo: Bobobox Internal Asset
Gunung Batur adalah destinasi wisata alam yang menawarkan pengalaman lengkap—mulai dari pendakian seru hingga menikmati keindahan Danau Batur dan pemandian air panasnya. Dengan segala pesonanya, tidak heran jika gunung ini menjadi salah satu tempat wajib dikunjungi saat berada di Bali.
Untuk melengkapi petualangan kamu di Kintamani, menginaplah di Bobocabin Kintamani! Cabin modern ini menawarkan kenyamanan maksimal dengan fasilitas lengkap seperti Wi-Fi gratis, smart window, kasur empuk berkualitas tinggi, hingga kamar mandi pribadi dengan pemanas air untuk menghangatkan tubuh setelah seharian beraktivitas. Lokasinya pun hanya sekitar 2,5 km dari Gunung Batur.

Photo: Bobobox Internal Asset
Bayangkan bangun pagi dengan pemandangan langsung ke arah Danau Batur atau bersantai sore sambil menyeruput kopi panas dari teras kabin—pengalaman sempurna untuk liburan kamu! Jadi tunggu apa lagi? Rencanakan perjalanan kamu sekarang juga!
Download aplikasi Bobobox sekarang untuk memesan Bobocabin Kintamani dengan mudah dan nikmati penawaran terbaik untuk liburan kamu!
Featured photo: Dan the Drone via Unsplash
Penulis: Syifa Nuri Khairunnisa