bukit menoreh

Menoleh Keindahan Alam Bukit Menoreh yang Menawan

Bukit Menoreh adalah salah satu tempat wisata yang bisa kamu kunjungi saat kamu berlibur keYogyakarta. Terletak di Kabupaten Kulon Progo, Bukit Menoreh adalah kawasan pegunungan yang membentang dengan indah di antara tiga kabupate dan menjadi batas alamiah bagi ketiga kabupaten di sekitar Kulon Progo. Yogyakarta memang benar adanya merupakan kota istimewa. Keberadaaan bukit ini menambah keistimewaan dan keindahannya.

Karena tempatnya yang indah dan dipenuhi dengan beragam varietas tanaman dan pepohonan yang hijau, nama Bukit Menoreh digunakan sebagai nama sebuah rangkaian kereta api ekonomi dengan rute Pasar Senen – Semarang Tawang yang bernama Kereta Api Menoreh.

jogya

@tribunnews.com

Tempat Wisata di Sekitar Bukit Menoreh

Selain bukit kamu bisa juga kunjungi beberapa destinasi wisata di sekitar Bukit Menoreh yang jaraknya tidak terlalu jauh seperti Kalibiru, Puncak Suroloyo, Pantai Glagah, dan Gua Kiskendo. Untuk sampai ke puncak Bukit Menoreh, kamu harus bersiap melalui jalanan yang terjal, sempit, tikungan yang tajam, dan jurang di sebelah kiri atau kanan karena bukit ini memiliki kontur yang cukup ekstrem.

Bukit Menoreh

@pesona.travel

Sewa Kendaraan

Namun kamu tidak perlu khawatir karena pengelola wisata di sana memperdayakan warga lokal untuk membantu kamu dan para wisatawan lain. Warga lokal di sana akan membantu kamu dimulai dari mengatur jalanan hingga menyiapkan kendaraan. Kamu bisa menyewa kendaraan di sana dengan beragam jenis harga. Kamu bisa menemukan kendaraan dengan harga sewa dimulai dari 350 hingga 450 ribu rupiah per mobil.

Bukit Menoreh

@travel.kompas.com

Mobil ini rata-rata berkapasitas 4 orang penumpang. Selain biaya sewa kendaraan, tarif sewa ini pun ditentukan oleh jalur yang kamu pilih. Jika kamu ingin singgah ke destinasi wisata lain selain Bukit Menoreh kamu bisa sampaikan pada pengelola yang mengantarkan kamu dan teman-teman kamu saat naik ke puncak bukit.

Bukit Menoreh

@sigit_ryt

Sejarah di Balik Bukit Menoreh

Kawasan Bukit Menoreh tidak hanya sekedar perbukitan indah. Di balik keindahannya yang mempesona, Bukit ini menyimpan cerita sejarah, lho. Di tempat ini Pangeran Dipenogoro membina para pengikutnya dalam persiapan perang melawan pasukan Belanda,

Temukan Kuliner Sederhana yang Nikmat!

Yogyakarta memang dikenal dengan kulinernya yang walaupun terlihat sederhana namun rasanya nikmat tiada tara! Di Bukit Menoreh kamu pun bisa menemukan beragam kuliner yang bercita rasa nikmat salah satunya adalah kuliner manis bernama cenil.

Cenil merupakan salah satu jajanan tradisonal berbentuk bulat dan berwarna-warni. Cenil memiliki tekstur kenyal saat dikunyah dan memiliki rasa manis yang biasa disantap penduduk setempat saat sarapan untuk menambah energi sebelum memulai aktivitas harian.

Taman Kerajaan Nusantara

Pemerintah Kabupaten Kulon Progo saat ini tengah mempersiapkan pembangunan Taman Kerajaan Nusantara. Taman ini dibangun dengan harapan melestarikan budaya Nusantara. Dengan adanya Taman Kerajaan Nusantara maka sudah di pastikan Kulon Progo menjadi salah satu destinasi wisata yang akan banyak dikunjungi wisatwasan selain mengunjungi  Menoreh.

Tempat wisata apapun yang akan kamu kunjungi, kamu harus pastikan untuk menjaga kebersihan, keasrian, dan keindahannya terutama alam di sekitarnya. Berada di kawasan pegunungan maka akan sulit untuk kamu menemukan tempat pembuangan sampah.

Oleh karena itu Bob saranin kamu untuk menyimpan setiap sampah milik kamu untuk selanjutnya kamu buang ke tempat sampah saat kembali ke penginapan. Bicara mengenai penginapan, jika kamu tengah mencari penginapan terjangkau dengan fasilitas yang nyaman, kamu bisa unduh aplikasi Bobobox untuk mendapatkan promo menariknya!

 

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles