Liburan adalah waktu yang tepat untuk bersantai, berpetualang, atau menghabiskan momen berharga bersama keluarga. Namun, di tengah kesibukan menikmati perjalanan dan aktivitas seru, jangan sampai ibadah salah terabaikan. Yuk, normalisasikan untuk cari tahu “di manakah masjid terdekat dari lokasi saya sekarang?”
Sebagai kewajiban utama bagi setiap Muslim, salat tetap harus dijaga kapan pun dan di manapun, termasuk saat liburan. Nah, buat kamu yang berencana menginap di Bobopod, Bob sudah rangkum nih masjid terdekat Bobopod. Kamu bisa sekalian wisata religi, belanja, hingga kuliner!
Daftar Masjid Terdekat Bobopod Semua Cabang

Photo: Thirdman via Pexels
1. Bobopod Tanah Abang, Jakarta
Siapa nih yang punya rencana menginap di Bobopod Tanah Abang dan bertanya-tanya, “Apakah ada masjid terdekat dari lokasi saya sekarang?” Tentu ada, dong!
Meski Bobopod sendiri sudah dilengkapi dengan musala dan peralatan ibadah, salat memang paling afdal kalau kamu jalani di masjid. Apalagi, kamu punya rencana untuk sekalian beraktivitas di sekitar Tanah Abang. Salah satunya adalah Masjid Fatahillah yang ada di rooftop Pasar Tanah Abang Blok B. Ruangannya dingin ber-AC dengan aroma harum dan pelataran payung yang mengingatkan kamu pada Masjid Nabawi.
Selain untuk beribadah, banyak jemaah yang juga datang untuk beristirahat di pelataran setelah lelah berbelanja. Uniknya, kamu bisa menikmati minuman dingin, kopi, teh, dan makanan kecil yang disediakan cuma-cuma oleh pihak masjid.
Alternatif lain yang bisa kamu datangi adalah Masjid Al Ma’mur. Berlokasi di pinggir jalan, masjid ini tampak kecil dari luar, namun sangat luas saat kamu masuk ke dalam. Meski tidak ada AC, suasana di dalam masjid tetap adem dan tidak panas.
Oh iya, di sini kamu juga bisa ikut istirahat alias tiduran selepas salat zuhur. Keberadaannya sudah seperti oase di tengah-tengah kesibukan pasar. Fyi, kabarnya, Al Ma’mur termasuk salah satu bangunan bersejarah di kawasan Tanah Abang karena sudah dibangun sejak tahun 1704.
Nah, sekarang kamu mungkin punya pertanyaan lain, seperti “berapa jauh jarak lokasi saya ke masjid terdekat?” Masjid Fatahillah berlokasi sekitar 2 km dari Bobopod. Jadi kamu butuh waktu sekitar 4 menit dengan berkendara atau 25 menit saja dengan jalan kaki. Sementara itu, Masjid Al Ma’mur juga nggak kalah dekat, yaitu sekitar 7 menit dengan mobil/motor atau 30 menit berjalan kaki.
Baca juga: Wajib Coba, Inilah 20 Kuliner Medan Halal yang Menggugah Selera
2. Bobopod Pancoran, Jakarta
Untuk yang akan menginap di Bobopod Pancoran, ini dia tiga masjid besar terdekat yang bisa kamu kunjungi:
- Masjid Jami Al Munawwar
Jaraknya hanya 500 meter dari Bobopod–sekitar 2-10 menit dengan berkendara atau jalan kaki. Masjidnya luas dengan ornamen yang membuatnya tampak megah. Selain itu, tempat ibadah ini juga dilengkapi dengan halaman yang cukup luas sehingga kamu nggak perlu khawatir tentang masalah parkir.
Oh iya, Masjid Al Munawwar juga rutin menggelar kajian dan ta’lim. Lokasinya pun sangata strategis–cocok banget kalau kamu cari kategori masjid terdekat pinggir jalan.
- Masjid Al Inabah
Masjid ini berlokasi sekitar 1-3 km dari Bobopod, tergantung bagaimana kamu mencapainya–apakah berjalan kaki atau pakai kendaraan. Lokasinya ada di belakang perkantoran dan hunian yang padat. Bangunannya sendiri terdiri dari tiga lantai–lantai pertama untuk parkir sedangkan lantai 2 dan 3 untuk salat.
- Masjid Jami At Taubah
Satu lagi nih buat kamu yang mencari masjid terdekat dari lokasi saya sekarang, kalau kamu akan menginap di Bobopod Pancoran. Berlokasi sekitar 1,5 km dari Bobopod, masjid ini kabarnya sudah berdiri sejak tahun 1923.
Bangunannya sendiri cukup luas dengan kondisi bersih dan wangi. Di sini juga tersedia tempat wudu khusus disabilitas. Hanya saja, tempat parkirnya sangat terbatas, terutama untuk mobil.
3. Bobopod Thamrin, Jakarta

Photo: masjid-sundakelapa.id
Saat menginap di Bobopod Thamrin, jangan sampai ketinggalan untuk mampir dan beribadah di Masjid Agung Sunda Kelapa. Kalau kamu punya pertanyaan berapa jarak lokasi saya ke masjid terdekat ini, jawabannya hanya 1,2 km saja. Dalam waktu 5-15 menit, kamu pun sudah sampai di area masjid.
Selain luas dan mewah, uniknya masjid ini ternyata dilengkapi dengan mini playground dan lapangan basket. Kamu pun bisa sekalian mengasuh anak atau sedikit berolahraga agar tubuh makin fresh.
Bukan cuma itu, di bagian depannya juga ada banyak penjual makanan, minuman, hingga jajanan. Ibadah selesai, kamu bisa langsung kulineran.
4. Bobopod Kota Tua, Jakarta
Untuk melengkapi wisata Kota Tua, kenapa nggak coba salat di masjid bersejarah yang berlokasi nggak jauh dari Bobopod. Namanya adalah Masjid Al-Anshor yang berlokasi sekitar 2 km saja dari Bobopod Kota Tua–pastinya sesuai untuk kriteria pencarian kamu.
Meski sudah banyak pemugaran, masjid ini dibangun pada 1648 oleh pendatang Islam dari Malabar, India, dan China. Bangunannya sendiri cukup luas, bersih, dan sudah ber-AC sehingga suasananya pun sejuk dan nyaman untuk beribadah. Hanya saja, lokasi masjid tua ini tersembunyi di gang kecil di antara pemukiman padat penduduk.
Alternatif lainnya yang bisa kamu coba adalah Masjid Baitussalam-hanya 1 km saja dari Bobopod. Masjidnya juga luas dan bersih dengan serambi besar yang nyaman untuk rehat sebentar. Oh iya, tempat ibadah ini juga sangat dekat dengan stasiun dan halte busway Kota Tua.
5. Bobopod Juanda, Jakarta

Photo: Iqro Rinaldi via Unsplash
Dari semua cabang Bobopod, Bobopod Juanda terbilang sangat istimewa karena lokasinya paling dekat dengan masjid kebanggan Indonesia-Masjid Istiqlal. Dengan jarak 1,2 km, kamu bisa mencapai area masjid dalam 10 menit saja.
Seperti yang kamu tahu, masjid terbesar di Indonesia sekaligus Asia Tenggara ini menyuguhkan arsitektur megah dan indah yang bikin betah berlama-lama. Fasilitasnya pun sangat lengkap dengan kehadiran perpustakaan, aula, hingga pemandu yang siap memberi kamu info gratis seputar sejarah masjid.
Baca juga: Wisata Kuliner Jakarta Pusat Malam Hari: Menikmati Kelezatan Malam
6. Bobopod Kebayoran Baru, Jakarta
Saat menginap di Bobopod Kebayoran Baru, luangkanlah waktu untuk beribadah di Masjid Al-Azhar. Berlokasi sekitar 2 km dari Bobopod, tempat ibadah ini bisa masuk kategori masjid terdekat di pinggir jalan.
Lokasinya ada di pinggir jalan dan bahkan dekat dengan kawasan Blok M. Selain itu, di area luar masjid juga terdapat banyak penjual kuliner yang siap memanjakan lidah kamu. Karena itu, jangan heran kalau area sekitar sini seringkali macet.
Oh iya, masjidnya sendiri cukup nyaman, sejuk, dan megah dengan tempat parkir yang luas. Dekat dengan kawasan Blok M juga. Kamu pun bisa beribadah sambil mengagumi arsitekturnya yang menakjubkan.
7. Bobopod ITC Kuningan, Jakarta
Satu lagi nih masjid yang bisa jadi alternatif ibadah saat kamu menginap di Bobopod, terutama Bobopod ITC Kuningan. Namanya adalah Masjid Al-Bayyinah yang berlokasi sekitar 3 km dari Bobopod.
Masjidnya besar dan bagus dengan fasilitas AC yang membuat ruangan salat selalu sejuk 24 jam. Tempat parkirnya juga luas dan sudah ada penjaganya. Selain itu, kamu bisa menikmati fasilitas serambi atau pelataran masjid yang luas–nyaman banget buat rehat hingga rebahan sejenak setelah salat.
8. Bobopod Airport CBC, Tangerang
Meski hectic dengan jadwal pesawat, jangan sampai kamu melewatkan ibadah saat menginap di Bobopod Airport CBC. Salah satu masjid yang bisa kamu datangi adalah Masjid Al Furqon yang ada di dekat terminal kargo.
Masjidnya besar dan megah dengan arsitektur unik dan kubah warna-warni yang mengingatkan kamu pada Katedral St. basil di Moskow, Rusia. Namun, hal ini tentu tidak mengurangi kenyamanan ibadah kamu, apalagi tempat salatnya memang nyaman dan bersih.
Selain itu, Masjid Al Furqon juga dilengkapi dengan kolam ikan serta taman indah yang membuat suasana begitu asri dan hijau.
Baca juga: Wisata Kuliner, Yuk! 12 Rekomendasi Kuliner Bandung Dekat Stasiun yang Maknyus

Photo: Adnan Uddin via Pexels
9. Bobopod Mega Mall, Bekasi
Dia area basement dan lantai 3 Mega Mall Bekasi, sebenarnya sudah tersedia masjid untuk para pengunjung. Namun, kalau kamu ingin sambil berjalan-jalan di Kota Bekasi, Masjid Besar Ar-Ridwan bisa kamu singgahi saat panggilan salat berkumandang.
Berjarak sekitar 6,6 km dari Bobopod Mega Mall, Masjid Ar-Ridwan menyuguhkan bangunan megah dengan parkiran luas. Kamu nggak perlu khawatir lagi deh akan kehabisan tempat parkir. Oh iya, selain enak dipandang, masjid ini juga kerap menyelenggarakan banyak kegiatan keagamaan, lho.
10. Bobopod Paskal, Bandung

Photo: jabarprov.go.id
Bobopod Paskal adalah salah satu hotel kapsul favorit wisatawan karena lokasinya yang dekat dengan Stasiun Bandung. Tapi, kamu tahu tidak kalau tidak jauh dari Bobopod satu ini, ada masjid dengan kesan antik dan unik bernama Masjid Al-Ukhuwah.
Masjidnya luas dengan suasana yang adem dan tenang–sangat ideal untuk ibadah yang khusyuk. Selain itu, kamu juga bisa menambah ilmu dengan mengikuti kajian sunah yang rutin digelar di sini. Selesai salat, jangan lewatkan kesempatan untuk mengisi perut dengan camilan atau makanan yang dijual di samping ataupun seberang masjid.
11. Bobopod Alun-Alun, Bandung
Di manakah masjid terdekat dari lokasi saya sekarang? Ini sih nggak usah ditanya lagi. Bobopod Alun-Alun, Bandung adalah tempat paling pas untuk berwisata di landmark Kota Bandung, yaitu Masjid Raya Bandung. Jaraknya hanya 850 meter atau sekitar 5 menit berjalan kaki.
Berdiri megah di tengah-tengah Kota Bandung, masjid satu ini menawarkan suasana nyaman, bersih, dan tenang yang ideal untuk melaksanakan salat. Lokasi masjid yang strategis membuatnya mudah dijangkau dan berdekatan dengan tempat wisata hits Bandung, termasuk Alun-Alun dan Jalan Asia-Afrika.
12. Bobopod Cipaganti, Bandung

Photo: bandung.go.id
Kalau kamu menginap di Bobopod Cipaganti, luangkanlah waktu untuk salat di Masjid Besar Cipaganti. Kira-kira, seberapa jauh jarak lokasi saya ke masjid terdekat ini? Nggak jauh kok, kamu hanya perlu menempuh jarak sekitar 1,7 km atau sekitar 10 menit berkendara menuju area masjid.
Terletak di daerah yang asri, masjid tua ini begitu besar, luas, bersih, dan teduh–rasanya begitu nyaman dan menenangkan saat kamu salat di sini. Apalagi, seringkali ada ceramah dan banyak kegiatan keagamaan yang digelar di sini.
Bukan cuma nyaman untuk ibadah, area sekitar masjid juga menawarkan wisata kuliner yang menggiurkan. Kamu bisa coba mi ayam, bakso tahu, bakso Malang, hingga cuanki yang dijamin lezat.
13. Bobopod Dago, Bandung
Menginap di Bobopod Dago dan salatnya di Masjid An-Naafi’ Resort Dago Pakar. Dengan jarak sekitar 8 km, kamu nggak akan menyesal deh melakukan perjalanan ke masjid satu ini karena pemandangannya benar-benar menyegarkan.
Masjidnya sendiri memiliki bangunan luas dengan kondisi yang bersih dan adem. Plus, tempat ibadah ini hampir setiap hari mengadakan kajian dan ceramah dari ustaz-ustaz yang berkualitas. Kamu pun bisa healing sambil tambah ilmu.
Untuk alternatif yang lebih dekat–hanya berjarak 3 km–kamu bisa mendirikan salat di Masjid Raya Al Ihsan Darul Hikam. Bangunannya cantik dengan area salat yang besar dan tersedia teras berkanopi yang sangat pas untuk duduk santai sambil menunggu panggilan salat. Di sini, kamu juga bisa mendapatkan ceramah dan kajian yang bermutu!
Baca juga: 10 Destinasi Wisata Religi Semarang yang Bikin Hati Tenang
14. Bobopod Kota Lama, Semarang

Photo: majt.or.id
Lengkapi momen menginap kamu di Bobopod Kota Lama, Semarang dengan wisata religi di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT)! Kamu hanya perlu waktu sekitar 15 menit dengan mobil atau motor untuk sampai di masjid indah ini.
MAJT memang istimewa. Selain luas, masjid ini menyuguhkan perpaduan arsitektur Jawa, Islam, dan Eropa serta fasilitas payung raksasa seperti di Masjid Nabawi. Di sini, kamu juga akan menjumpai menara Al-Husna setinggi 99 meter yang bisa kamu naiki untuk menikmati panorama Kota Semarang dari ketinggian.
Bukan cuma itu, kompleks masjidnya ternyata dilengkapi dengan warung makan, toko suvenir, hingga area petik buah melon. Seru banget kan!
15. Bobopod Slamet Riyadi, Solo

Photo: kemenag.go.id
Kira-kira ada tidak masjid besar terdekat dari Bobopod Slamet Riyadi, Solo? Tentu ada dan masjid ini terkenal sebagai ikon religi Kota Solo, lho!
Sesuai dengan namanya, Masjid Raya Sheikh Zayed akan mengajak kamu merasakan ibadah layaknya di Sheikh Zayed Grand Mosque di Abu Dhabi. Dengan dominasi warna putih, masjid besar ini menawarkan tempat luas dengan suasana tenang dan indah. Area luarnya juga sangat luas, jadi kamu bisa duduk santai sambil melepas penat atau foto-foto cantik.
16. Bobopod Malioboro, Yogyakarta

Photo: jogjacagar.jogjaprov.go.id
Punya pertanyaan ‘apa masjid terdekat dari lokasi saya sekarang’ saat menginap di Bobopod Malioboro? Sini, Bob bisikin, jawabannya adalah Masjid Gedhe Kauman Yogyakarta. Berlokasi 2,3 km saja dari Bobopod, masjid ini bisa menjadi alternatif wisata religi sekaligus sejarah.
Menurut sejarahnya, Masjid Gedhe Kauman dibangun sekitar tahun 1773 dengan arsitektur khas Jawa. Suasana di dalamnya terasa begitu tenang–sangat ideal untuk beribadah dan merenung. Sementara itu, ornamen dan arsitekturnya yang khas menambah daya tarik bagi pengunjung yang ingin tahu lebih banyak tentang sejarah dan budaya Yogyakarta.
17. Bobopod Alun-Alun, Malang

Photo: malangkota.go.id
Keberadaan Masjid Agung Jami’ Kota Malang layaknya oase di tengah hiruk pikuk Kota Apel. jalan 5 menit saja dari Bobopod Alun-Alun, Malang, dan kamu sudah bisa bergabung dengan jemaah lain yang hendak salat di masjid besar ini.
Lokasinya juga sangat dekat dengan Alun-Alun Malang, taman kota, pasar, hingga mall. Kamu pun bisa beribadah sambil berwisata di sekitar area masjid. Oh iya, masjid ini memiliki bangunan klasik dengan dekorasi kayu yang masih terjaga hingga sekarang.
Suasananya begitu nyaman, tenang, dan bersih–apalagi toilet, mukena, sajadah, tempat wudunya pun sangat bersih. Pasti betah lama-lama merenung di sini!
Liburan di Tengah Kota, Meningapnya di Bobopod!

Photo: Bobobox Internal Asset
Punya rencana liburan di kota-kota hits Pulau Jawa? Bobopod adalah pilihan paling pas untuk melengkapi momen liburan kamu.
Di mana pun kota pilihan kamu, Bobopod selalu menjanjikan lokasi strategis yang memudahkan mobilitas kamu. Ada yang dekat dengan stasiun, halte bus, tempat makan, hingga beragam tempat wisata menarik yang sayang untuk dilewatkan.
Soal fasilitas, nggak usah ditanya. Hotel kapsul Bobopod dilengkapi dengan Wi-Fi kencang, AC, handuk dan toiletries, hingga rak penyimpanan. Kamar di Bobopod juga punya fasilitas canggih, lho! Ada mood lamp untuk mengatur pencahayaan, Bluetooth untuk setel musik, hingga QR Door Lock System untuk akses kamar. Terjamin aman dan nyaman!

Photo: Bobobox Internal Asset
Nah, untuk fasilitas umumnya, kamu bisa menggunakan kamar mandi bersama, hairdryer, pantri, area komunal, refill air minum, tempat parkir, dan tentu saja musala. Musalanya sudah pasti bersih dan wangi–lengkap dengan sajadah dan mukena untuk kamu gunakan kapanpun kamu akan salat.
Tunggu apa lagi? Yuk, segera rencanakan liburan kamu dan reservasi pod kamu lewat aplikasi Bobobox!
Penulis: Aidah
Featured photo: Mosquegrapher via Unsplash