Hari Valentine bukan sekadar momen berbagi cokelat atau makan malam romantis. Ini adalah waktu yang tepat untuk menunjukkan betapa kamu menghargai dan mencintai pasangan. Memilih hadiah Valentine untuk pacar bisa menjadi cara terbaik untuk menciptakan kenangan indah yang akan selalu diingat.
Dari hadiah klasik hingga pengalaman seru yang berbeda, berikut 12 ide kado Valentine dari Bob yang bisa kamu berikan agar Valentine kali ini makin spesial.
12 Ide Hadiah Valentine untuk Pacar yang Berkesan
1. Bunga dengan Sentuhan Personal

Photo: Anton Mislawsky via Pexels
Bunga memang sudah menjadi hadiah klasik Valentine, tetapi bagaimana jika ditambahkan sentuhan personal? Alih-alih hanya memberikan buket mawar merah, pilihlah bunga favorit pasangan atau kombinasikan dengan kartu berisi pesan romantis yang mencerminkan hubungan kalian. Bahkan, kamu bisa menyertakan foto atau kenangan kecil yang memiliki arti spesial bagi kalian berdua.
Baca Juga: Pengantin Baru? Ini 7 Cara Pesan Hotel untuk Honeymoon
2. Parfum dengan Aroma Kenangan

Photo: MART PRODUCTION via Pexels
Parfum tidak hanya berfungsi sebagai pewangi, tetapi juga bisa mengingatkan seseorang pada momen tertentu. Pilihlah parfum dengan aroma yang menggambarkan karakter pasangan kamu atau bahkan aroma yang pernah kalian nikmati bersama, seperti wewangian yang mengingatkan pada tempat pertama kali kalian bertemu atau saat traveling bersama.
3. Cokelat & Makanan Favorit yang Menghangatkan Hati

Photo: Bobobox Internal Asset
Cokelat selalu menjadi pilihan aman, tetapi kamu bisa membuatnya lebih unik dengan memberikan hampers berisi makanan favorit pasangan kamu. Jika suka memasak, coba buat makanan spesial di rumah—mungkin sarapan romantis atau makan malam ala restoran yang dibuat sendiri. Sentuhan usaha seperti ini bisa membuat Valentine lebih berkesan.
Baca Juga: 10 Negara Tempat Bulan Madu Favorit Para Newlyweds
4. Jam Tangan sebagai Simbol Waktu Bersama

Photo: Fernando Arcos via Pexels
Jam tangan bukan hanya sekadar aksesori, tetapi juga simbol waktu yang kalian habiskan bersama. Pilih model yang sesuai dengan gaya pacar—elegan, kasual, atau sporty. Jika ingin hadiah Valentine untuk pacar yang lebih istimewa, kamu bisa menambahkan ukiran kecil di bagian belakang jam dengan inisial atau tanggal spesial dalam hubungan kalian. Kamu bahkan bisa juga membeli jam tangan couple agar lebih romantis!
5. Traveling Romantis Bersama

Photo: Bobobox Internal Asset
Jika hadiah fisik terasa terlalu biasa, mengapa tidak menghadiahkan pengalaman? Ajak pacar untuk traveling ke destinasi yang sudah lama diimpikan bersama. Dari pantai tropis hingga kabin di tengah alam, perjalanan bersama bisa menjadi hadiah terbaik yang menciptakan kenangan tak terlupakan.
6. Set Hobi agar Pacar Makin Produktif

Photo: Jelleke Vanooteghem via Unsplash
Dukungan terhadap hobi pasangan bisa menjadi bentuk perhatian yang bermakna. Jika ia suka menggambar, belikan set cat air berkualitas. Jika suka memasak, pilihkan perlengkapan dapur atau buku resep favorit. Memberikan kado Valetine yang berhubungan dengan hobinya bisa menunjukkan bahwa kamu memahami dan mendukung apa yang ia sukai.
Baca Juga: Bosan Pose Foto yang Itu-Itu Saja dengan Pasangan? Coba 10 Pose Menarik Ini Yuk!
7. Gelang Couple sebagai Simbol Kebersamaan

Photo: Pixabay
Gelang couple bisa menjadi tanda kecil tetapi penuh makna dalam hubungan. Pilih desain yang minimalis agar bisa dikenakan sehari-hari. Beberapa gelang bahkan bisa dipersonalisasi dengan inisial, koordinat tempat pertama kali bertemu, atau pesan kecil yang hanya kalian berdua mengerti.
8. Sepatu Stylish untuk Tampilan Makin Kece

Photo: Joseph Barrientos via Unsplash
Sepatu bisa menjadi pilihan kado Valetine yang tidak hanya praktis tetapi juga stylish. Pilih model yang sesuai dengan gaya pacar—sneakers untuk tampilan kasual, boots untuk gaya edgy, atau loafers untuk tampilan lebih formal. Pastikan juga ukurannya pas agar hadiah ini benar-benar bisa digunakan dengan nyaman.
9. Make Up atau Skincare untuk yang Suka Merawat Diri

Photo: Dan Cristian Pădureț via Pexels
Jika pasangan kamu menyukai make up atau skincare, berikan set produk favoritnya sebagai hadiah Valentine. Kamu bisa memilih produk dari brand kesukaannya atau memberikan voucher belanja agar ia bisa memilih sendiri produk yang diinginkan. Hal ini akan menunjukkan bahwa kamu peduli dengan kebutuhannya.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Dinner Romantis di Pantai Bali bersama Pasangan
10. Topi sebagai Aksesori yang Praktis
Bukan hanya sekadar aksesori, topi juga bisa menjadi item yang berguna untuk berbagai kesempatan. Dari baseball cap untuk tampilan sporty hingga bucket hat untuk gaya kasual, pilih yang sesuai dengan kepribadian pacar. Jika ingin lebih spesial, pilih topi dari brand favoritnya atau desain yang limited edition.
11. Selimut untuk Kenyamanan Ekstra

Photo: Isabelle Taylor via Pexels
Hadiah yang sederhana tetapi penuh makna, selimut bisa memberikan rasa nyaman dan kehangatan, terutama saat kalian berjauhan. Pilih selimut berbahan lembut dan desain yang sesuai dengan selera pacar. Hadiah ini bisa menjadi pengingat kecil tentang pelukan hangat kamu setiap kali ia menggunakannya.
12. TWS Headset/Earbuds untuk Teman Aktivitas Sehari-hari

Photo: K Zoltan via Pexels
Untuk pasangan yang suka mendengarkan musik atau sering beraktivitas dengan perangkat audio, TWS headset atau earbuds bisa menjadi hadiah yang sempurna. Pilih produk dengan fitur noise cancelling agar pengalaman mendengarkan musik menjadi lebih nyaman dan berkualitas.
Baca Juga: 16 Spot Romantis Bogor untuk Quality Time Bareng Pasangan
Rayakan Valentine dengan Staycation Romantis di Bobocabin

Photo: Bobobox Internal Asset
Tidak hanya hadiah fisik, momen kebersamaan juga bisa menjadi hadiah Valentine yang paling berkesan. Jika kamu dan pasangan ingin menikmati pengalaman berbeda, staycation di Bobocabin bisa menjadi pilihan sempurna.
Bobocabin menawarkan pengalaman menginap di tengah alam dengan fasilitas modern dan desain kabin yang cozy. Bayangkan menghabiskan malam romantis di kabin yang dikelilingi pepohonan, menikmati BBQ malam, atau sekadar bersantai di hammock sambil menikmati bintang-bintang. Tidak hanya itu, kamu juga bisa mencoba berbagai aktivitas outdoor seperti trekking, api unggun, hingga hot tub untuk relaksasi maksimal.
Dengan dikelilingi fasilitas berteknologi tinggi, Bobocabin memastikan pengalaman menginap yang lebih fleksibel dan nyaman. Semua reservasi bisa dilakukan dengan mudah melalui aplikasi Bobobox, di mana kamu bisa memilih lokasi, tanggal, dan jenis kabin sesuai kebutuhan.
Buat Valentine kali ini lebih dari sekadar tukar kado! Ajak pasangan untuk staycation romantis di Bobocabin dan ciptakan kenangan manis bersama. Download aplikasi Bobobox sekarang untuk mendapatkan pengalaman menginap yang lebih seru dan berkesan.
Featured photo: Ionela Mat via Pexels
Penulis: Syifa Nuri Khairunnisa