Sukabumi dikenal sebagai surga wisata alam yang menawarkan keindahan luar biasa. Dari pantai selatan yang memikat hingga air terjun yang eksotis, semuanya ada di sini. Salah satu destinasi yang wajib dikunjungi adalah Curug Sawer, sebuah air terjun yang terletak di kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Dengan ketinggian sekitar 35 meter, Curug Sawer menyuguhkan pemandangan alam yang memukau, suara gemuruh air yang menenangkan, serta udara segar khas pegunungan.
Curug Sawer sering disebut sebagai permata tersembunyi Sukabumi karena lokasinya yang berada di tengah hutan tropis. Untuk mencapainya, pengunjung biasanya harus melewati Jembatan Gantung Situ Gunung, sebuah jembatan kayu ikonik yang menawarkan pengalaman seru sekaligus pemandangan spektakuler.
Apa saja daya tarik dan aktivitas seru yang bisa dilakukan di Curug Sawer? Yuk, simak ulasan berikut!
Daya Tarik Curug Sawer Sukabumi

Photo: Situ Gunung Bridge
Curug Sawer merupakan salah satu destinasi wisata alam unggulan Sukabumi. Air terjun yang juga dikenal dengan nama Curug Cisaat ini terletak di kawasan Kadudampit, Sukabumi, Jawa Barat, tepatnya dalam area Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Berikut beberapa daya tarik utama dari Curug Sawer:
1. Pemandangan Air Terjun Eksotis
Curug Sawer memiliki ketinggian sekitar 35 meter dengan debit air yang cukup deras. Airnya jatuh ke kolam alami di bawahnya, menghasilkan percikan air dan angin sejuk yang menyegarkan. Di sekeliling curug, terdapat tebing batu yang dihiasi tumbuhan merambat, menciptakan suasana asri dan alami.
Baca Juga: 10 Gunung Tertinggi di Jawa Barat: Surga bagi Para Pendaki
2. Lokasi Strategis
Curug Sawer berjarak sekitar 1,7 kilometer dari pintu masuk Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Pengunjung biasanya melewati Jembatan Gantung Situ Gunung, sebuah jembatan sepanjang 243 meter dengan ketinggian 107 meter di atas permukaan tanah. Jembatan Curug Sawer Sukabumi menjadi salah satu daya tarik utama karena menawarkan pengalaman berjalan di atas hutan tropis dengan pemandangan alam yang luar biasa.
3. Udara Segar dan Suasana Tenang
Udara di sekitar Curug Situ Gunung sangat sejuk karena lokasinya berada di ketinggian pegunungan. Suara gemuruh air terjun berpadu dengan kicauan burung menciptakan suasana tenang yang cocok untuk relaksasi atau healing dari rutinitas sehari-hari.
4. Fasilitas Lengkap
Di sekitar kawasan Curug Sawer terdapat fasilitas seperti musala, kamar mandi, dan berbagai aktivitas wisata yang seru untuk dilakukan bersama keluarga atau teman-teman. Bepergian bersama anak-anak pun tetap nyaman dan menyenangkan.
Baca Juga: Taman Nasional yang Cantik dan Wajib Kamu Kunjungi!
Aktivitas Wisata di Curug Sawer
Berwisata ke Curug Sawer tidak hanya tentang menikmati keindahan alam, tetapi juga berbagai aktivitas menarik yang bisa dilakukan oleh pengunjung.
1. Menikmati Keindahan Curug dari Jembatan Kayu

Photo: situgunungbridge.com
Salah satu cara terbaik untuk menikmati keindahan Curug Sawer Situ Gunung adalah dari atas Jembatan Gantung Situ Gunung Sukabumi. Jembatan ini berada di ketinggian sekitar 161 meter dari permukaan tanah. Dari sini, pengunjung dapat melihat aliran Curug Situ Gunung dari sudut pandang unik sambil merasakan hempasan angin dingin akibat deburan air curug.
Jangan khawatir soal keamanan, karena pengunjung akan memakai tali penyangga untuk melintasi jembatan tersebut. Kayu yang digunakan untuk membuat Jembatan Curug Sawer Sukabumi ini bernama kayu ulin yang didatangkan langsung dari Papua. Jenis kayu ini sangat kuat, sehingga jembatan bisa menampung hingga 60 orang dalam satu waktu.
Ada banyak jalur yang bisa dipilih untuk pergi ke Curug Sawer. Jika kamu memilih jalur melalui Jembatan Gantung Situ Gunung, maka kamu bisa memotong jarak hingga 500 meter.
2. Trekking
Tentunya untuk menuju Curug Sawer, kamu perlu trekking dulu. Walaupun terdengar menyeramkan, tapi jalurnya relatif bersahabat untuk pemula, kok. Pihak pengelola menyediakan dua pilihan jalur trekking menuju Curug Sawer:
Jalur Merah:
- Jarak tempuh sekitar 1,5 km.
- Melalui Jembatan Gantung Situ Gunung dan dilengkapi fasilitas seperti jasa ojek untuk mengantar hingga titik awal trekking.
- Cocok untuk wisatawan yang ingin mencoba wahana unik seperti Keranjang Sultan untuk perjalanan pulang.
Jalur Hijau:
- Jarak tempuh lebih jauh, sekitar 3,5 km.
- Tidak melewati Jembatan Gantung Situ Gunung.
- Jalurnya lebih menantang namun tetap bisa dinikmati dengan suasana hutan tropis yang rindang.
3. Berendam
Pengunjung dapat berendam di aliran sungai jernih yang berasal dari air terjun Situ Gunung Sukabumi. Airnya dingin dan menyegarkan, cocok untuk relaksasi setelah trekking menuju lokasi curug.
Namun, pastikan untuk bermain air di lokasi yang aman, ya. Jangan berendam di dekat air terjunnya karena debit air cukup tinggi. Pengunjung diperbolehkan bermain air di area kolam dengan bebatuan karena relatif lebih aman. Tapi tetap pastikan berhati-hati selama bermain, ya! Jangan memaksa berendam jika ada larangan dari pengelola saat air sedang tinggi.
4. Mencoba Wahana Keranjang Sultan
Bagi pengunjung yang ingin mencoba pengalaman berbeda, wahana Keranjang Sultan menjadi pilihan menarik. Wahana ini memungkinkan pengunjung untuk kembali ke pintu masuk dengan cara unik menggunakan keranjang gantung yang terbuat dari rotan.
Kamu akan bergelantung dengan tali sepanjang 100 meter. Namun jangan khawatir, karena wahana ini sudah dilengkapi tali pengaman ke besi baja yang kuat. Tersedia empat keranjang yang bisa dinaiki wisatawan.
Baca Juga: Mengenal 12 Air Terjun Tertinggi di Indonesia
Info HTM dan Rute Menuju Curug Sawer
Harga Tiket Masuk
- Tiket masuk Taman Nasional Gunung Gede Pangrango:
- Weekday: Rp16.000 per orang
- Weekend: Rp18.500 per orang
- Tiket Jalur Merah (melalui Jembatan Gantung): Rp50.000 per orang
- Tiket Jalur Hijau (tanpa Jembatan Gantung): Rp100.000 per orang
- Tiket VIP Situ Gunung Suspension Bridge (termasuk wahana Keranjang Sultan): Rp100.000
- Tiket wahana Keranjang Sultan: Rp40.000
- Parkir mobil: Rp10.000
- Parkir motor: Rp5.000
Jam Operasional
- Setiap hari: pukul 07:00 – 16:00 WIB
Rute Menuju Curug Sawer
Curug Sawer berjarak sekitar 15-16 km dari pusat Kota Sukabumi dan dapat ditempuh dalam waktu sekitar 30-45 menit menggunakan kendaraan pribadi. Dari pusat kota Sukabumi, arahkan kendaraan ke Masjid Agung Sukabumi.
Lalu ambil rute ke Jalan Arif Rahman Hakim. Lanjutkan perjalanan ke Jalan Babakan Sirna hingga tiba di alun-alun. Teruskan perjalanan ke arah Jalan Surya Kencana sampai ke Jalan Cimumpang. Ikuti petunjuk arah menuju Taman Wisata Alam Situ Gunung hingga tiba di pintu masuk kawasan wisata.
Baca Juga: 25 Rekomendasi Tempat Liburan di Puncak Bogor untuk Keluarga
Liburan Seru di Curug Sawer Sukabumi

Photo: Bobobox Internal Asset
Curug Sawer Situ Gunung adalah destinasi wisata alam yang wajib dikunjungi bagi siapa saja yang ingin menikmati keindahan air terjun eksotis dan suasana pegunungan yang tenang. Dengan berbagai aktivitas seru seperti trekking, berendam, dan menikmati wahana unik seperti Keranjang Sultan, perjalananmu ke Curug Sawer dijamin tak terlupakan.
Setelah puas menikmati keindahan air terjun Situ Gunung Sukabumi, sempurnakan perjalanan kamu dengan pengalaman menginap yang tak terlupakan di Bobocabin Gunung Mas, Puncak. Terletak di tengah hamparan hijau kebun teh Puncak, Bobocabin menawarkan sensasi glamping modern dengan fasilitas canggih dan kenyamanan maksimal.
Setiap kabinnya dirancang minimalis namun elegan, dilengkapi dengan Wi-Fi gratis, Smart Window, Mood Lamp, hingga Bluetooth Speaker yang bisa kamu atur dengan praktis melalui B-Pad yang canggih.

Photo: Bobobox Internal Asset
Bayangkan dirimu bersantai di teras kabin sambil menikmati udara pegunungan yang sejuk, ditemani secangkir teh hangat khas Puncak. Di malam hari, kamu bisa berkumpul di sekitar api unggun, menikmati momen hangat bersama keluarga atau teman. Tidak hanya itu, lokasi Bobocabin yang strategis memungkinkan kamu menjelajahi Curug Sawer dengan mudah karena bisa dicapai hanya dalam waktu sekitar 2,5 jam perjalanan.
Dengan segala fasilitas premium seperti kamar mandi pribadi dengan air panas, kasur empuk untuk tidur nyenyak, hingga area piknik yang nyaman, Bobocabin Gunung Mas adalah tempat yang sempurna untuk melepas penat dan merasakan kedamaian alam. Jadi, jangan ragu untuk menjadikan Bobocabin sebagai pelengkap liburan kamu di Puncak!
Download aplikasi Bobobox sekarang untuk memesan Bobocabin Gunung Mas dengan mudah! Nikmati kenyamanan menginap modern dalam balutan alam pegunungan Jawa Barat hanya melalui aplikasi Bobobox!
Featured photo: Alvian Hasby via Unsplash
Penulis: Syifa Nuri Khairunnisa