Bobobox.co.id — Tagihan listrik kerap jadi momok menakutkan yang kerap diluar perkiraan. Jika kamu ingin mengurangi tagihan bulanan, kamu di tempat yang tepat karena Bob akan membagikan tips menghemat listrik.
Tips menghemat listrik ini tak jauh-jauh dari mengefisiensikan penggunaan alat elektronik yang ada di rumah. Pasalnya, alat elektronik seperti kulkas, AC, atau TV menjadi penyebab membengkaknya tagihan.
Daripada berlama-lama, langsung saja simak 10 tips menghemat listrik di rumah yang terbukti ampuh ini jika kamu ingin mengurangi tagihan listrik bulananmu!
Tips Menghemat Listrik yang Terbukti Efektif
1. Cabut Kabel dan Peralatan Saat Tidak Digunakan
Tips menghemat listrik di rumah pertama adalah dengan memastikan kamu sudah melakukan efisiensi penggunan listrik. Caranya adalah dengan mencabut dan peralatan listrik saat memang sudah tidak digunakan lagi.
Banyak dari kamu yang kerap lupa untuk mencabut kabel yang masih menancap di stop kontak listrik. Padahal, kebiasaan buruk tersebut justru bisa membuat listrik terbuang secara percuma yang berakibat fatal.
Terlalu sering melakukannya justru membuat tagihan listrik membengkak. Di samping untuk mengurangi tagihan bulanan, menghilangkan kebiasaan buruk tersebut bagik untuk perangkat elektronik agar tetap awet.
2. Hemat Menggunakan Lampu
Selain tidak mencabut kabel dari stop kontak, kebiasaan buruk yang kerap dilakukan adalah menyalakan lampu di siang hari. Padahal, jika tidak diperlukan, alangkah baiknya jika lampu-lampu di rumah dimatikan.
Cara tersebut dilakukan sebagai salah satu tips menghemat listrik agar tagihan tak membengkak. Saat siang, kamu bisa memanfaatkan penerangan alami sebagai cara menyiasati penerangan yang ada di rumah.
Untuk malam hari, ada baiknya untuk memilih lampu yang ramah energi. Sekarang ini, kamu bisa dengan mudah memilih berbagai lampu LED yang menawarkan keunggulan daya kecil namun penerangan optimal.
3. Bijak Dalam Menggunakan AC
Air conditioner atau AC merupakan barang elektronik yang kini dibutuhkan di banyak rumah khususnya yang tinggal di tengah kota. Namun, penggunaan AC di rumah ini bak pisau bermata dua bagi penggunanya.
Walaupun mampu mendinginkan ruangan, konsumsi daya dari AC membuat listrikmenjadi boros. Untuk itu, tips menghemat listrik lainnya adalah memaksimalkan pengaturan udara segar yang ada di rumah.
Kamu pun bisa memilih kipas angin dibanding AC. Namun, jika kamu memang sudah terlajur memasang AC, sebaiknya memasang timer setiap menggunakan AC dan mematikannya jika sudah tidak digunakan.
Baca Juga: 7 Tips Membersihkan Kulkas. Jamur Dan Karat Dijamin Hilang!
4. Maksimalkan Ventilasi Udara dan Cahaya
Seperti yang disinggung sebelumnya, ventilasi udara dan cahaya adalah hal penting dalam sebuah rumah. Pasalnya, dengan memanfaatkan ventilasi udara dan cahaya, kamu bisa menghemat tagihan bulanan, lho!
Tips menghemat listrik ini bergantung dengan seberapa banyak ventilasi udara dan cahaya yang kamu miliki. Semakin banyak ventilasi udara dan cahaya, penggunaan energi listrik di rumah semakin menurun.
Kamu bisa mengurangi penggunaan pendingin ruangan seperti AC dengan ventilasi udara yang baik. Di sisi lain, penggunaan lampu di siang hari pun bisa berkurang dengan adanya ventilasi cahaya.
5. Gunakan Perangkat Hemat Energi
Isu global warming merupakan isu internasional yang kini tengah hangat diperbincangkan. Berbagai upaya digalakan untuk menghindarkan bumi dari ancaman yang tak terelakkan di masa yang akan datang.
Salah satunya adalah dengan produk atau perangkat hemat energi. Saat ini, kamu bisa memperbarui produk-produk yang kamu miliki dengan produk ramah energi sebagai tips menghemat listrik lainnya di rumah.
Produk-produk tersebut memiliki fitur khusus yang berguna untuk meminimalkan konsumsi listrik. Kamu bisa menemukan beberapa produk hemat energi tersebut yang dicantumkan kode khusus.
6. Kurangi Penggunaan Mesin Cuci
Mesin cuci merupakan salah satu perangkat elektronik yang dimiliki oleh banyak keluarga di Indonesia. Fungsi yang mampu mencuci sekaligus mengeringkan pakaian memudahkan pekerjaan rumah tangga.
Walaupun begitu, penggunaan pengering terlalu sering bisa membuat tagihan listrik makin boros. Untuk itu, ada baiknya mulai dari sekarang bijak dalam menggunakannya sebagai tips menghemat listrik lainnya.
Jika cuaca sedang panas, alangkah lebih baik jika kamu mengeringkan pakaian yang kamu cuci di bawah sinar matahari langsung. Jika musim hujan, aturlah frekuensi dalam menggunakan pengering tak terlalu sering.
Baca Juga: Tidak Usah Tergesa-Gesa, Simak 7 Tips Membeli Smart TV Agar Tak Menyesal
7. Menghemat Listrik Rice Cooker
Untuk memasak nasi, rice cooker adalah peralatan rumah tangga yang memudahkanmu. Untuk meminimalisir penggunaan listrik dari rice cooker, ada beberapa tips menghemat listrik yang bisa dilakukan.
Misalkan saja, kamu bisa mulai mencabut kabel rice cooker sesudah digunakan. Agar nasi tetap hangat saat ingin disantap, kamu bisa mencolokkannya 30 menit sebelum waktu biasanya kamu makan.
Tak hanya itu, ada pula tips menghemat listrik lainnya yang efektif untuk kamu coba di rumah. Cara tersebut adalah menggunakan air panas saat memasak nasi agar proses memasaknya jauh lebih singkat.
8. Rutin Bersihkan Freezer
Guna menghemat tagihan listrik setiap bulannya, mengatur penggunaan peralatan elektronik adalah cara yang terbilang manjur. Salah satu yang wajib kamu perhatikan baik-baik adalah soal penggunaan kulkas.
Banyak orang yang tak menduga bahwa mencairkan es yang membeku di freezer secara rutin adalah tips menghemat listrik lainnya. Batu es yang terlalu banyak di freezer membuat kulkas bekerja lebih keras.
Dengan begitu, konsumsi listrik pun jauh lebih banyak. Untuk itu, ada baiknya mulai sering untuk membersihkan kulkas khususnya freezer agar tidak terlalu banyak batu es agar tagihan bulanan tak membengkak.
9. Cek Penggunaan Dispenser
Tips menghemat listrik lainnya adalah mengecek penggunaan dispenser setiap harinya. Secara kumulatif, penggunaan fitur pemasan dan pendingin air pada dispenser berpengaruh pada tagihan listrik.
Alasannya adalah konsumsi listrik yang terbilang besar. Bahkan, tanpa disadari oleh banyak orang, konsumsi listrik kedua fitur dispenser tersebut lebih banyak jika dibandingkan dengan AC ataupun kulkas.
Untuk itu, lakukan tips menghemat listrik dengan tak terlalu sering menggunakan kedua fitur tersebut. Kamu bisa memasak air panas di kompor dan mendinginkan air dengan memasukkannya ke kulkas.
Baca Juga: Banyak Noda Di Kamar Mandi? Ini Dia 10 Tips Membersihkan Kamar Mandi Terbukti Ampuh
10. Manfaatkan Listrik Prabayar
Tips menghemat listrik di rumah yang terbukti efektif terakhir adalah memanfaatkan listrik prabayar. Penggunaan listrik dengan sistem pulsa ini justru akan membantu dalam menghemat pengeluaran.
Sebab, saat menggunakan listrik pascabayar, kamu mungkin kerap tak mempedulikan penggunaan listrik. Alhasil, penggunaan listrik setiap bulannya bisa saja tak terkontrol yang berakibat naiknya pengeluaran.
Dengan menggunakan listrik prabayar, kamu bisa menyesuaikan jumlah pulsa listrik sesuai kebutuhan. Dengan begitu, kamu pun mau tak mau akan jadi lebih bijaksana dalam menggunakan listrik.
Nah, itulah tadi 10 tips menghemat listrik yang wajib kamu aplikasikan agar mampu mengurangi tagihan listrik setiap bulannya.
Jangan lupa untuk cek artikel menarik terbaru lainnya dari Bob dengan mengklik link ini, ya!
Nikmati Pengalaman Menginap Nyaman dan Aman di Bobobox
Dapatkan pengalaman menginap yang nyaman dan aman di Bobobox.
Tersedianya fasilitas menarik tak hanya mampu menunjang kenyamanan dan keamanan selama menginap. Pengalaman menginapmu pun bakal serasa berada di masa depan.
Informasi lebih lanjut soal pemesanan podnya bisa kamu dapat di aplikasi Bobobox yang bisa diunduh melalui link ini.
Header image: Ashes Sitoula via Unsplash