Capture

Punya Masalah Ketombe? Coba 10 Tips Tangani Ketombe Membandel Secara Alami

Bobobox.co.id — Ketombe menjadi salah masalah yang hampir sebagian besar orang pernah merasakannya. Walau terbilang masalah umum, munculnya ketombe bisa merembet ke masalah lain.

Pasalnya, munculnya ketombe membandel bisa mengganggu kenyamanan. Tak hanya itu, terlihatnya ketombe di area bahu pakaian atau di kulit kepala bisa menurunkan rasa percaya diri.

Untuk itu, Bob akan membagikan tips tangi ketombe membandel secara alami. Tak usah berlama-lama lagi, langsung saja simak ulasan mengenai tips atasi ketombe membandel berikut ini.

Berikut Tips Tangani Ketombe Membandel

1. Manfaatkan Lidah Buaya

Tips tangani ketombe membandel pertama adalah dengan memanfaatkan lidah buaya. Tak bisa dipungkiri jika lidah buaya memiliki berbagai manfaat yang baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit.

Di samping menjadi bahan alami atas kulit kering, lidah buaya pun bisa dimanfaatkan untuk mengatasi ketombe. Bahan alami ini juga mampu mendinginkan kulit kepala hingga mengangkat sel mati.

Memanfaatkan lidah buaya sebagai penghilang ketombe pun terbilang mudah. Oleskan pada rambut dan kulit kepala hingga rata. Kemudian, tunggu kurang lebih 15 menit lalu bilas dengan air dingin.

Lidah buaya tips tangani ketombe

Lidah buaya via unsplash.com/@pisauikan

2. Oleskan Tea Tree Oil

Tips tangani ketombe membandel lainnya adalah mengoleskan tea tree oil. Tea tree oil atau minyak pohon teh ini sendiri lebih dikenal sebagai bahan alami yang digunakan untuk mengatasi jerawat.

Tak hanya itu, masalah ketombe yang kamu alami bisa segera hilang dengan bahan alami tersebut. Pasalnya, tea tree oil mengandung sifat antijamur yang dapat membantu menghilangkan ketombe.

Cara menggunakan tea tree oil pun cukup sederhana. Campur dengan minyak kelapa terlebih dahulu. Lalu, oles beberapa tetes dan pijat kepala beberapa menit. Bilas dengan air hangat hingga bersih.

Tea Tree Oil tips tangani ketombe

Tea tree oil via belchonock/istockphoto

3. Gosokkan Minyak Kelapa ke Kepala

Minyak kelapa pun bisa kamu gunakan sebagai bahan alami untuk menghilangkan ketombe. Tips tangani ketombe ini pun bisa dilakukan dengan cukup mudah sehingga dapat dilakukan di rumah.

Minyak kelapa mampu mengatasi ketombe karena bahan aktif dalam kandungan minyaknya. Di samping itu, ada juga sifat antimikroba yang mampu mencegah pertumbuhan jamur penyebab ketombe.

Cara menggunakan minyak kelapa ini untuk atasi ketombe adalah dengan mengoleskannya pada kulit kepala. Kemudian, pijat secara perlahan dan diamkan sekitar 15 hingga 20 menit untuk akhirnya dibilas.

Minyak Kelapa tips tangani ketombe

Minyak kelapa via pexels.com/@dana-tentis-118658


Baca Juga: Sering Alami Kesemutan? Ini Dia Cara Mengatasi Kesemutan Dengan Ampuh!


4. Gunakan Soda Kue ke Kepala

Biasanya, soda kue digunakan untuk sebagai obat untuk menangani masalah gatal-gatal pada kulit. Nah, bahan pembersih alami ini pun bisa digunakan sebagai salah satu tips tangani ketombe, lho!

Cara kerja dari soda kue sendiri cukup efektif dalam membasmi ketombe. Saat digunakan, soda kue tersebut akan mengelupas dan menghilangkan sel-sel kulit mati hingga mengurangi minyak berlebih.

Untuk menggunakannya, kamu bisa mencampurkan soda kue dengan bebera tetes air. Lalu, gosokkan ke seluruh bagian kulit kepala dan pijat secara perlahan. Biarkan beberapa menit lalu bilas dengan air hangat.

Soda kue tips tangani ketombe

Soda kue via pixabay.com/@evita-ochel-194918

5. Basmi Ketombe dengan Jeruk Nipis

Tak hanya soda kue, jeruk nipis pun kerap digunakan sebagai bahan untuk mengatasi gatal-gatal. Keduanya pun memiliki manfaat lain yang sama yakni mampu menjadi bahan untuk atasi ketombe.

Sebenarnya, tak hanya bermanfaat ketombe saja. Jeruk nipis pun berkhasiat untuk menutrisi rambut dan kulit kepala berkat kandungan vitamin seperti vitamin C, B1, B2, dan B5 pada buahnya.

Tips tangani ketombe membandel dengan jeruk nipis pun mudah. Cukup peras satu buah jeruk nipis dan campur dengan air hangat. Balurkan pada kulit hingga merat. Tunggu selama 5 menit untuk kemudian dibilas.

Jeruk nipis tips tangani ketombe

Jeruk nipis via pexels.com/@fotios-photos

6. Aplikasikan Lemon

Lemon menjadi buah yang memiliki manfaat kesehatan yang jarang diketahui banyak orang seperti baik untuk detoksifikasi tubuh. Selain itu, buah ini pun baik untuk atasi masalah ketombe.

Cara kerja dari lemon pun sama seperti halnya jeruk nipis. Pengaplikasian lemon dapat membunuh kuman dan bakteri jahat yang menjadi penyebab tumbuhnya jamur pada kulit kepala.

Tips tangani ketombe dengan lemon bisa dilakukan di rumah. Cukup potong lemon menjadi dua bagian. Gosokkan pada kulit kepala sampai terasa meresep. Diamkan beberapa saat untuk dibilas sampai bersih.

Hati-Hati! 7 Jenis Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Kulkas

Lemon via unsplash.com/@eggbank


Baca Juga: 10 Tips Hilangkan Bau Badan Secara Alami. Dijamin Berhasil!


7. Pakai Daun Sirsak

Tips tangani ketombe lainnya adalah dengan memakai daun sirsak. Kandungan yang bermanfaat dari daun sirsak adalah kandungan acetogenin yang bermanfaat bagi manusia.

Walaupun bermanfaat untuk manusia, kandungan tersebut justru sangat beracun bagi serangga atau parasit. Hal ini pulalah yang menjadikan daun sirsak mampu membasmi ketombe di kepala.

Cara menggunakan daun sirsak untuk atasi ketombe pun mudah. Cukup tumbuk sampai halus dan tambah air. Oleskan secara merata dan biarkan selama 30 menit. Lalu, bilas hingga bersih.

Daun Sirsak tips tangani ketombe

Daun sirsak via seriouseats.com

8. Gosokkan Garam ke Kepala

Garam mungkin sering digunakan sebagai bahan penyedap rasa sebuah makanan. Di samping itu, garam pun bisa kamu gunakan sebagai salah satu tips tangani ketombe membandel di kepala.

Tekstur garam sendiri kerap identik dengan scrub. Nah, tekstur tersebut inilah yang bisa kamu andalkan guna menggosok ketombe dari permukaan kulit dan hilang dari kulit kepalamu.

Untuk menjadikan garam sebagai pembasmi ketombe, cukup ambil satu cubit garam. Setelah itu, taburkan pada area kulit kepala dan gosok perlahan. Diamkan beberapa menit sebelum dibilas dengan sampo hingga bersih.

Garam tips tangani ketombe

Garam via daveynutrition.com

9. Pakai Cuka Apel

Memakai cuka apel menjadi tips tangani ketombe membandel yang tak kalah ampuh. Cuka apel ini mengandung enzim yang dapat membunuh jamur dan bakteri yang menjadi penyebab ketombe.

Selain membunuh jamur penyebab ketombe, cuka apel dapat menyeimbangkan tingkat pH kulit kepala. Hal tersebut membuat pertumbuhan jamur pun berkurang dan bahkan terhambat.

Cara menghilangkan ketombe dengan cuka adalah dengan mengoleskan secara merata dengan 1 sdt cuka. Biarkan beberapa saat untuk kemudian dibilas dengan air hangat sampai bersih.

Cuka apel tips tangani ketombe

Cuka apel via istockphoto/Madeleine_Steinbach


Baca Juga: 10 Tips Mengatasi Ngorok Yang Mudah Diaplikasikan


10. Rutin Menggunakan Sampo Anti Ketombe

Tips tangani ketombe terakhir dari Bob adalah rutin menggunakan sampo anti ketombe. Saat ini, kamu bisa dengan mudah menemukan sampo anti ketombe dari berbagai merk di pasaran.

Keramas secara rutin ini tak harus setiap hari karena justru menghilangkan minyak alami pada rambut. Untuk itu, minimal dua hari sekali adalah rutinitas yang cocok agar minyak kepala tidak menumpuk.

Jika misalkan tetap muncul, kamu bisa menggunakan sampo dengan bahan aktif berbeda secara bergantian. Hal tersebut guna mencari jenis sampo mana yang paling tepat untuk kamu gunakan.

tips tangani ketombe Sampo

Sampo via unsplash.com/@mathildelangevin

Tidur berkualitas? Di Bobobox Aja!

Tidur berkualitas sangat memengaruhi stamina kita. Nah, terkadang banyak gangguan yang bisa membuat tidur kita tidak berkualitas. Jika kamu butuh tempat yang nyaman dan aman untuk beristirahat, datang saja ke Bobobox.

Hotel kapsul futuristik ini menawarkan fasilitas-fasilitas yang siap menunjang kenyamanan dalam menginap. Pemesanan pun bisa dilakukan secara online melalui aplikasi Bobobox yang bisa kamu unduh di sini.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, menginap di Bobobox.

Bobobox Pods Juanda

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles