Capture

Kamarmu Terasa Sempit? Ikuti 7 Tips Menata Kamar Sempit Agar Kamarmu Terasa Lebih Luas Ini!

Bobobox.co.id — Kamar tidur merupakan ruangan yang wajib ditata sedemikian rupa. Pasalnya, di ruangan inilah, kamu mengembalikan energimu yang sudah terpakai selama seharian penuh untuk beraktivitas.

Namun, tak semua orang beruntung dalam memiliki kamar tidur yang luas. Walaupun begitu, keterbatasan luas kamar tak boleh mematikan asa dalam mendapatkan kamar minimalis yang mungil namun tetap nyaman.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kesan luas pada kamar tidur yang sempit. Kesan kamar yang tampak luas akan memberikan sebuah kenyamanan dalam beristirahat dan kegiatan lain dengan leluasa.

Bagi kamu yang termasuk pemilik kamar tidur yang sempit, Bob akan membagikan 7 tips menata kamar sempit yang kamu miliki agar terasa lebih luas. Tinggal sesuaikan tips mana yang applicable dengan kondisimu, ya!

Manfaatkan Ilusi Luas dari Cermin

Tips menata kamar sempit pertama adalah dengan memanfaatkan cermin untuk memberi kesan luas pada kamar yang sempit. Cara yang satu ini merupakan hal lazim yang dilakukan oleh para desainer ruangan.

Kebanyakan orang hanya memanfaatkan cermin di kamar tidur untuk merapikan diri sebelum beraktivitas. Namun, cermin nyatanya mampu memberi manfaat lain yang mungkin sebelumnya tidak kamu ketahui.

Cermin sendiri dapat membuat sebuah ruangan nampak besar karena mampu memantulkan cahaya dan menciptakan ilusi optikal pada runagan. Walaupun begitu, kamu tetap harus selektif dalam pemilihan cerminnya.

Pilihlah cermin yang berukuran besar. Pasalnya, cermin berukuran besar akan mampu memantulkan cahaya dan bayangan secara optimal. Hal tersebut membuat kamarmu seolah-olah bertambah luas.

Tips menata kamar sempit cermin

@thanospal via unsplash.com

Maksimalkan Fungsi Rak Layang

Tips menata kamar sempit berikutnya adalah memaksimal fungsi dari rak layang. Rak layang kerap kali digunakan sebagai alternatif area penyimpanan jika area bawah kamar sudah dipenuhi barang lainnya.

Nah, rak layang sendiri sebenarnya mampu memberikan kesan yang luas untuk kamar yang relatif sempit. Pasalnya, dengan pemasangan rak layang, banyak area kosong yang tersisa pada kamarmu.

Berbeda halnya jika kamu memaksakan untuk menempatkan lemari besar untuk penyimpanan barang. Hal tersebut justru malah membuat suasana kamar yang sempit akan terasa lebih sempit lagi.

Oleh karena itu, cobalah untuk membeli beberapa rak layang untuk kamar tidurmu. Tips menata kamar sempit ini akan semakin optimal dengan penempatan jarak yang cukup antara rak dengan furnitur lain.

Atur Pencahayaan Semaksimal Mungkin

Pengaturan cahaya seringkali dianggap remeh oleh sebagian orang. Hal yang mungkin sebagian orang tersebut tak sadari adalah pengaturan cahaya mampu mempengaruhi tampilan interior sebuah kamar tidur.

Tips menata kamar sempit ini memanfaatkan ilusi luas yang dihasilkan oleh pengaturan cahaya yang optimal. Dengan cahaya yang semakin terang, kamar sempitmu akan terasa lebih luas dibanding aslinya.

Pemanfaatan cahaya ini bisa menggunakan dua cara. Kamu bisa memanfaatkan pencahayaan alami dari matahari. Untuk yang satu ini, kamu membutuhkan jendela besar agar mendapatkan cahaya yang optimal.

Cara kedua adalah dengan menggunakan lampu. Tips menata kamar sempit ini akan cocok bagi yang mempunyai jendela kecil pada kamarnya. Buatlah pencahayaan dari bawah ke atas dan pilih lampu cahaya putih.

@mateusz-dach-99805 via pexels.com

Pilih Warna Terang

Permainan warna cat pada kamarmu yang sempit bisa jadi solusi yang bisa kamu aplikasikan. Pasalnya, pemilihan warna cat yang tepat mampu memberikan efek luas pada kamar yang tak terlalu besar.

Tips menata kamar sempit ini tentunya akan sangat pas apabila kamu memang berencana untuk mengubah warna cat kamarmu. Soal warna yang harus dipilih, warna terang adalah warna yang harus kamu pilih.

Warna putih bisa menjadi salah satu pilihan warna. Kamu bisa menerapkan pemilihan warna ini ke bagian interior lainnya. Beberapa di antaranya seperti dinding, furnitur, hingga sprei yang kamu gunakan.

Namun, jangan terpaku pada hal tersebut, ya! Jangan ragu untuk menambah warna lainnya yang cocok untuk diaplikasikan. Walaupun begitu, batasilah jumlah palet warna agar tak terlalu mencolok.

@sidekix via unsplash.com

Manfaatkan Dinding Sebaik Mungkin

Memanfaatkan area dinding kamar merupakan tips menata kamar sempit berikutnya. Tips menata kamar sempit ini berkaitan dengan tips lainnya dalam memilih rak layang sebagai area penyimpanan barang.

Tak hanya rak layang yang bisa kamu manfaat di area dinding. Ada beberapa hal lainnya yang termasuk salah satu tips menata kamar sempit yang applicable dan berguna untuk mengurangi barang di area bawah kamar.

Menempatkan cermin besar pun bisa menjadi salah satu cara dalam memanfaatkan dinding. Selain itu, kamu pun bisa memasang lampu gantung atau lampu dinding untuk sumber cahaya pada kamarmu.

Dengan memanfaatkan area dinding, kamu tentu tidak akan terpaku lagi pada area bawah yang biasa kamu gunakan. Pemanfaatan ini tentunya akan memberikan kesan luas dan baru pada kamar tidurmu.

@chanceanderson via pexels.com

Mengaplikasikan Motif Bergaris

Jika kamu bosan dengan warna terang seperti warna putih pada tips menata kamar sempit sebelumnya, tips satu ini mungkin cocok untuk kamu pertimbangkan. Tips tersebut adalah mengaplikasikan motif bergaris.

Motif bergaris pada tips menata kamar sempit ini bisa berasal dari wallpaper dinding atau kamu mengecatnya secara manual. Namun, pengaplikasian wallpaper dinding jauh lebih mudah dan cepat dibanding mengecat manual.

Kebebasan lainnya juga terkait motif yang dipilih apakah itu vertikal atau horizontal. Garis kecil vertikal mampu membuat langit-langit tampak lebih tinggi sedangkan garis horizontal membuat kamar tidur terkesan panjang.

Pengaplikasian ini pun tak hanya terpaku pada dinding saja. Furnitur lain seperti karpet pada kamar tidur bisa menggunakan karpet bergaris yang menciptakan kesan kamar yang lebih luas.

Pilih Furnitur Hemat Tempat

Tips menata kamar sempit terakhir dari Bob adalah memilih furnitur yang tepat. Furnitur yang tepat untuk kamar tidur yang relatif sempit adalah furnitur yang hemat tempat namun tetap memberikan manfaat yang besar.

Sekarang ini, kamu bisa dengan mudah menemukan furnitur mungil yang tak memakan banyak tempat. Salah satu contohnya adalah meja kantor minimalis dan tempat tidur dengan laci pada bagian bawahnnya.

Pemilihan furnitur tersebut tak hanya mampu memberikan ruang yang lebih lega saja. Kamu pun tak perlu membeli furnitur lain yang memiliki fungsi serupa karena sudah tercover oleh furnitur serbaguna yang sudah ada.

Walaupun termasuk tips menata kamar sempit yang efektif, tips ini memerlukan biaya tak sedikit apalagi jika kamu sudah memiliki beragam furnitur di kamarmu. Tips ini akan cocok bagi yang baru memiliki ruang kosong untuk kamar.

ELIZABETH ROBERTS ARCHITECTURE & DESIGN via stylecaster.com

Menginap di Penginapan Minimalis? Datang saja Langsung ke Bobobox

Sedang mencari akomadasi penginapan dengan gaya minimalis? Kamu tidak perlu risau karena Bobobox merupakan akomodasi penginapan yang mengusung konsep futuristik nan minimalis.

Konsepnya yang futuristik dan minimalis membuatmu bisa memanfaatkan berbagai spot di Bobobox untuk berfoto-foto. Bahkan, banyak spot di Bobobox yang instagramable.

Informasi pemesanan bisa kamu dapat di aplikasi Bobobox yang bisa diunduh melalui link ini.

bobobox aplikasi

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles