Bobobox.co.id — Di kala stres menderamu, banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan stres tersebut. Ada yang dengan berkaraoke, ada pula yang berbelanja di mall favorit, atau ada yang dengan memilih liburan ke destinasi wisata di luar kota.
Nah, bagi kamu yang akhir memutuskan untuk berlibur, seringkali untuk mendapatkan liburan yang menyenangkan identik dengan merogoh kocek dalam-dalam. Tak heran karena untuk mendapatkannya, kamu biasanya memilih destinasi dengan transportasi terbaik agar stresmu benar-benar hilang dari pikiranmu.
Jika kamu yang memiliki bujet minim untuk liburanmu, jangan khawatir karena kamu masih bisa mendapatkan liburan hemat tapi menyenangkan juga lho! Simak langsung tips dari Bob berikut ini agar bisa berlibur hemat tapi sama menyenangkannnya seperti liburan yang mahal.
Survei Destinasi Liburan
Tips pertama untuk mendapatkan liburan yang hemat tapi tetap menyenangkan adalah dengan melakukan survei destinasi liburanmu. Survei yang kamu lakukan sebisa mungkin terperinci mulai dari biaya yang harus kamu keluarkan, kegiatan apa yang akan kamu lakukan, dan di mana kamu akan menginap selama berlibur nantinya.
Kelebihan yang kamu bisa rasakan adalah kamu bisa memangkas biaya ataupun kegiatan yang kamu rasa tidak perlu sehingga liburan akan lebih worth it karena hanya mementingkan hal yang harus didahulukan dan tidak ada hal percuma yang menghabiskan waktu berhargamu di liburan kali ini.
Membawa Uang Tunai
Dengan teknologi yang semakin maju, semakin memudahkanmu dalam bertransaksi saat membeli atau menjual sesuatu. Nah, hal tersebut justru terkadang bisa menjadi bumerang bagi kamu yang menginginkan liburan yang tidak menghabiskan uangmu terlalu banyak.
Segala kemudahan yang kamu dapat dengan transaksi cashless malah rawan untuk lebih boros dibandingkan saat bertransaksi dengan uang tunai karena saat bertransaksi dengan uang tunai, kamu dengan sadar memberikannya pada pedagang berbeda halnya dengan transaksi cashless. Jadi sangat disarankan lho untuk membawa uang tunai saat kamu berlibur.
Pilihlah Waktu yang Tepat
Memilih waktu yang tepat bisa mempengaruhi moodmu saat berlibur lho. Nah, untuk menghindari hal tersebut, kamu bisa memilih waktu yang tepat untuk berlibur. Yang pertama adalah dengan menaiki angkutan umum pada malam hari.
Saat malam hari, biasanya harga yang ditawarkan akan jauh lebih murah dibandingkan pada saat siang hari. Manfaat lain yang bisa kamu peroleh adalah kamu bisa tidur selama perjalanan sehingga saat sampai di destinasi tujuan, energimu pulih kembali dan siap bersenang-senang dengan beragam aktivitas yang kamu sudah rencanakan.
Agar kamu mendapatkan liburan yang menyenangkan, kamu pun bisa memilih untuk berlibur di low season. Pada liburan low season, selain kamu bisa berhemat karena harganya yang lebih murah dibanding saat masa liburan, kamu pun tidak akan terganggu dengan banyaknya orang di sekitarmu karena tempat wisata akan cenderung sepi.
Liburan A la Backpacker
Jika kamu memiliki keinginan untuk menjelajahi tiap sudut kota dan pengalaman yang lebih menantangmu di sepanjang liburanmu kali ini, tidak ada salahnya untuk mencoba untuk berlibur a la backpacker.
Banyak hal yang kamu bisa lakukan saat memiliki liburan a la backpacker diantaranya dengan menyewa kendaraan di tempat semisal sepeda motor atau menaiki angkutan umum khas daerah tersebut. Saat menyewa kendaraan ataupun menaiki angkutan umum, kamu akan merasakan bagaimana berinteraksi langsung dengan warga lokal.
Tak jarang justru momen seperti inilah yang dengan mudah kamu ingat dalam jangka waktu yang lama. Apalagi jika warga lokalnya ramah kepadamu, banyak cerita lokalan yang bisa kamu dengar yang siap menambah keseruanmu saat berbaur dengan warga lokal. Bahkan, kamu pun bisa mendapatkan potongan harga dari sewa kendaraan ataupun saat naik angkutan umumnya.
Mencoba Kuliner Lokal
Biasanya, salah satu pengeluaran yang tidak kamu kira akan menghabiskan banyak biaya adalah soal makanan sehari-harimu saat berlibur. Agar memudahkanmu dalam berpergian dari satu destinasi wisata ke wisata lainnya, kamu cenderung memilih untuk makan di restoran cepat saji.
Masalahnya, untuk sekali makan di restoran cepat saji saja, kamu akan merogoh kocek sekitar 30 sampai 50 ribu. Bahkan bisa lebih dari itu. Tidak heran jika kamu akan mengeluarkan kocek yang relatif tinggi untuk makan saja.
Satu solusi yang bisa kamu lakukan adalah dengan mencoba kuliner lokal dari destinasi liburanmu. Selain kamu bisa menambah wawasan kulinermu, kamu juga bisa sekalian menghemat pengeluaran karena biasanya kuliner lokal dipatok dengan harga yang relatif terjangkau.
Daripada membeli makanan cepat saji yang bisa saja ada di kota tempat tinggalmu, lebih baik mencicipi kuliner lokal karena jarangnya kamu berlibur ke tempat tersebut sehingga sayang jika tidak memanfaatkan kesempatan yang ada.
Liburan di Satu Kota
Tips terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan berlibur hanya di satu kota saja. Dengan liburan di satu kota, kamu bisa memaksimalkan destinasi wisata yang ada di kota tersebut untuk mendapatkan liburan yang benar-benar menyenangkan sesuai dengan harapanmu. Bahkan, dengan eksplorasi ke sudut-sudut kota, kamu bisa jadi malah mendapatkan pengalaman yang tidak terduga sebelumnya.
Memfokus liburan di satu kota akan menghemat uang yang harus kamu keluarkan. Dengan destinasi yang tidak begitu jauh, kamu bisa sampai ke destinasi tersebut dengan berjalan kaki ataupun dengan menggunakan angkutan umum yang ada di sekitarmu. Alhasil, kamu pun bisa memanfaatkan uang hasil berhemat untuk keperluan lainnya yang sewaktu-waktu kamu butuhkan.
Berbeda halnya saat kamu harus liburan di beberapa kota. Terkadang kamu dipusingkan untuk memilih beberapa tempat saja di satu kota tertentu. Padahal, kota tersebut menawarkan banyak destinasi wisata yang wajib kamu kunjungi saat berada di sana. Selain itu, kamu pun akan dibuat repot dengan banyak pengeluaran untuk moda transportasi di beberapa kota yang kamu kunjungi. Ujung-ujungnya, kamu malah menyesal karena tidak bisa bereksplorasi lebih pada liburanmu.
Mencari Penginapan Murah tapi Tidak Murahan? Bobobox Solusinya.
Biasanya, liburan panjang tentu berkaitan erat dengan di mana kamu akan beristirahat setelah seharian berkeliling kota dan menikmati berbagai tempat wisata yang ditawarkan kota tujuan liburanmu. Banyak pilihan akomodasi penginapan yang bisa dengan mudah kamu temui di titik-titik dekat kawasan wisata. Namun, biasanya, mereka mematok harga yang relatif mahal untuk sewa kamarnya karena jaraknya yang dekat dengan tempat wisata yang kamu tuju.
Kamu yang memiliki bujet yang terbatas, tentu akan berpikir ulang untuk memilih akomodasi penginapan tersebut karena akan mempengaruhi rencana liburan yang sudah kamu tuliskan jauh-jauh hari. Salah satu yang akomodasi penginapan murah tapi tidak murahan yang recommended adalah Bobobox.
Hotel kapsul ini menawarkan konsep futuristik yang jarang kamu temui. Fasilitas-fasilitasnya yang mumpu siap menunjang momen menginapmu di sini. Mau mendengarkan musik keras-keras, kamu bisa menggunakan pengeras suara Bluetooth yang disediakan di tiap podnya. Atau mau rebahan ditemani gemerlap lampu juga bisa kamu lakukan. Soal check in, QR Code akan disediakan dan hanya kamu yang bisa mengaksesnya saja. Tidak usah khawatir jika ada orang lain yang masuk tanpa sepengetahuanmu.
Semua fasilitas itu terhubung langsung ke aplikasi Bobobox yang bisa kamu unduh di sini. Selain untuk memanfaatkan fasilitas yang ada, aplikasinya pun bisa kamu gunakan untuk memesan tiap pod yang kamu ingin pesan. Praktis sekali, bukan? Jadi buang ragumu dan pesan segera podnya lewat aplikasi Bobobox! Ada promo menariknya juga lho!