sifat unik orang indonesia

Sifat Unik Orang Indonesia yang Membingungkan untuk Orang Luar Negeri

Setiap manusia memiliki sifat yang berbeda satu sama lain. Hal inilah yang membuat masing-masing individu unik. Di samping keunikan sifat setiap orang, ada juga stereotip yang di miliki setiap negara. Begitu pula sifat unik orang Indonesia. Nah, ternyata sifat unik orang Indonesia ini dianggap aneh oleh negara lain lho.

Sifat Unik Orang Indonesia

Penasaran sama sifat-sifatnya? Yuk kita simak sama-sama.

1. Air sebagai Standar Kebersihan

Sifat unik orang Indonesia ini cukup mengherankan bagi orang-orang di luar sana, Orang-orang yang kita sebut sebagai bule tidak terbiasa menggunakan air sebagai standar kebersihan. Misalnya saja dalam hal bersih-bersih setelah buang air.

Orang Eropa, Barat, dan beberapa negara di Asia lebih memilih tisu sebagai alat pembersih. Hal ini sangat berlawanana dengan sifat unik orang Indonesia. Air menjadi standar untuk kebersihan.

Wudu, bercebok, mandi, mencuci, dan kegiatan bersih-bersih lain harus menggunakan air. Begitu pula dengan kamar mandi orang Indonesia. Seringkali ditemukan lantai dan toiletnya basah. Berbeda dengan orang bule di mana kamar mandinya lebih kering.

Baca juga: Mengenal 7 Budaya Jogja yang Jarang Diketahui

2. Cium Tangan/Salim

Usia menjadi salah satu patokan orang Indonesia dalam memberi hormat, dan hal ini ditunjukkan dengan mencium tangan orang yang lebih dewasa. Selain ke orang tua, sifat unik orang Indonesia ini juga diterapkan ke guru, keluarga, atau tokoh masyarakat. Yang jealas, usianya harus lebih tua.

Nah, sifat unik orang Indonesia ini dianggap aneh oleh budaya lain, terutama budaya Barat. Hal ini disebabkan oleh budaya Barat yang tidak menggunakan usia sebagai standar penghormatan. Budaya mencium tangan diterapkan oleh Budaya barat sebagai gestur romantis yang dilakukan seorang pria terhadap wanita.

3. Duduk Berjongkok

Sifat unik orang Indonesia lainnya yang tidak dilakukan oleh orang bule adalah berjongkok. Postur duduk berjongkok akan mudah ditemukan di mana saja dan dilakukan oleh siapa saja.

Anak-anak dan orang dewasa duduk berkumpul sambil berjongkok. Begitu pula di kamar mandi. Berjongkok adalah postur yang nyaman dan biasa dilakukan oleh orang Indonesia untuk buang air. Hal ini sangat bertolak belakang dengan orang Barat yang hampir tidak bisa berjongkok.

Bobobox Maximum Comfort Banner

4. Duduk di Pinggir Jalan

Negara-negara maju seperti Jepang, Inggris, Amerika Serikat, dan lain-lain memiliki fasilitas umum yang baik dan peraturan yang cukup ketat. Oleh karena itu, kamu hampir tidak akan menemukan orang duduk di pinggir jalan. Jika tidak di taman, mereka akan duduk di kursi yang telah disediakan.

Hal ini sangat berbeda dengan keadaan di Indonesia. Kamu akan mudah menemukan orang duduk di pinggir jalan, baik itu di trotoar atau di depan rumah. Sifat unik orang Indonesia ini akan sulit kamu temukan di negara lain.

5. Kerokan

Salah satu penyakit yang mungkin hanya ada di Indonesia adalah masuk angin. Cara untuk menyembuhkannya pun bisa dibilang unik yaitu dengan cara dikerok. Ketika seseorang masuk angin, orang tersebut akan digosok punggungnya dengan menggunakan koin setelah diolesi dengan balsam.

Hasil kerokan tersebut akan menghasilkan tanda merah di punggung sesuai dengan pola kerokan. Sifat unik orang Indonesia dalam menyembuhkan masuk angin ini dipercaya bisa melegakan sakit kepala dan mengeluarkan angin yang bersarang di badan.

Baca juga: 12 Alat Musik Tradisional Bali yang Unik dan Cara Memainkannya

6. Makan Menggunakan Tangan

Sendok, garpu, dan pisau adalah alat makan yang biasa digunakan oleh orang Barat. Di Jepang dan beberapa negara Asia lainnya sumpit adalah alat makan utama. Di Indonesia, kamu bisa menemukan semua alat makan tersebut digunakan.

Meskipun begitu, makan dengan menggunakan tangan tetaplah menjadi sifat unik orang Indonesia yang jarang ditemukan di negara lain. Dipercaya bahwa makan menggunakan tangan memberikan cita rasa tersendiri pada makanan dan juga menambah nafsu makan.

Dilansir dari Kumparan, menurut Prof Dr. Ir Murdijati Gardjito, Guru Besar Ilmu dan Teknologi Pangan Universitas Gadjah Mada, makan menggunakan tangan adalah tradisi asli Indonesia yang berasal dari kebiasaan menyantap nasi bungkus.

7. Mandi Dua Kali dalam Satu Hari

Sebelumnya sudah dibahas mengenai sifat unik orang Indonesia yang menggunakan air sebagai standar kebersihan. Hal tersebut tercermin dari seberapa sering Indonesia mandi. Pada umumnya, orang Indonesia mandi dua kali dalam satu hari, yaitu pada pagi hari sebelum beraktivitas dan sore hari setelah selesai beraktivitas.

Sifat unik orang Indonesia ini bisa disebabkan oleh cuacanya. Saat panas, badan bisa sangat berkeringat dan saat hujan, badan bisa mudah kotor. Jika dibandingkan dengan negara lain seperti Jepang, mandi dua kali dalam satu hari sangatlah aneh. Di Jepang orang umumnya mandi satu kali setelah melakukan aktivitas saja.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Wisata Indoor Yogyakarta Saat Menginap di Bobobox Malioboro

8. Suka Menyebrang Jalan di Mana Saja

Lalu lintas di Indonesia hingga sekarang memang masih belum begitu teratur. Masih banyak peraturan-peraturan yang dilanggar seperti menerobos lampu lalu lintas, parkir sembarang, dan lain-lain. Salah satunya adalah menyebrang jalan. Meskipun sudah disediakan jembatan penyeberangan atau zebra cross, masih banyak orang yang menyeberang di mana saja tanpa memedulikan kondisi lalu lintas.

9. Suka Nongkrong

Tidak perlu diragukan lagi bahwa orang Indonesia sangat suka berkumpul. Bukan hanya sekadar berkumpul, melainkan berkumpul ditambah dengan obrolan, camilan, rokok, dan hal-hal lain yang mendukung kegiatan yang dikenal dengan nongkrong. Sifat unik orang Indonesia ini merupakan ciri khas orang Indonesia.

Kamu bisa menemukan hampir di setiap kafe, warung kopi, atau pinggir jalan sekumpulan orang yang sedang menongkrong. Tujuan spesifik dari menongkrong ini mungkin tidak begitu jelas. Tidak seperti di beberapa negara di mana ketika orang berkumpul harus ada faedahnya, kamu tidak perlu tujuan khusus untuk menongkrong.

Cari Tempat Menginap Unik? Ya di Bobobox

bobobox tempat nginap berbasis AI

Bobobox adalah hotel kapsul yang bisa bikin kamu bebas dan lepas dari stres. Suasana tenang dan hening akan kamu dapatkan saat masuk ke pod-nya. Selain itu, desainnya yang modern juga enak untuk dinikmati.

Nggak cuma itu, teknologi yang digunakan juga canggih. Untuk memesan kamar, kamu bisa melakukannya melalui aplikasi Bobobox. Aplikasi ini, selain untuk memesan, juga berfungsi sebagai kunci kamar lho.

Tinggal pindai saja QR code-nya. Untuk memberikan gambaran pengalaman menginap yang lebih nyata, yuk, keliling-keliling di pods Bobobox lewat 360° virtual tour bareng Bob.

Jadi, tunggu apa lagi? Ayo menginap di Bobobox dan lupakan stres untuk sejenak.

 

Photo: Irgi Nur Fadil via Pexels

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles