Capture

10 Penundaan Film yang Terjadi Akibat Penyebaran Virus Corona

Bobobox.co.id — Penyebaran virus yang melanda tidak hanya membuat event musik di berbagai negara di dunia harus ditunda, tapi juga membuat penundaan film pun tidak terelakan lagi.

Penundaan film ini sendiri memang cukup beralasan. Pasalnya, dengan adanya anjuran untuk physical distancing hingga lockdown di beberapa negara, membuat penayangan film di bioksop pun tidak ada gunanya.

Malah, jika memaksakan, pihak rumah produksi tentunya tidak mendapatkan pendapatan yang diinginkan dari film yang mereka rilis. Hal ini karena tidak adanya orang yang akan menonton film tersebut karena sedang berada di rumah.

Nah, di sini, Bob sudah merangkum 10 penundaan film yang terjadi akibat penyebaran virus corona di tahun 2020. Beberapa penundaan film bahkan mendapatkan tanggal penayangan baru di tahun 2021.

Tersanjung the Movie

Tanggal semula: 19 Maret 2020

Tanggal baru: TBA

Penundaan film terjadi di Indonesia. Film yang diangkat dari sinetron klasik di tahun 2000an ini harus ditunda penayangannya karena adanya himbauan dari pemerintah Indonesia yang melarang adanya kerumunan.

Tersanjung the Movie sendiri harusnya sudah mulai tayang pada tanggal 19 Maret. Hingga tulisan ini dimuat, belum ada informasi resmi dari rumah produksi Tersanjung the Movie kapan jadwal baru penayangan film tersebut.

Film garapan Hanung Bramantyo ini dibintangi oleh artis Indonesia lintas generasi. Mulai dari generasi sekarang seperti Clara Bernadeth dan Giorgino Abraham hingga generasi lawas macam Ari Wibowo dan Febi Febiola.

via kompas.com

A Quiet Place II

Tanggal semula: 20 Maret 2020

Tanggal baru: 4 September 2020

Selanjutnya, penundaan film pun terjadi kepada film sekuel dari A Quite Place yakni A Quite Place Part II. Setelah sukses dengan film pertama yang dirilis pada tahun 2018, perjalanan Evelyn Abbott (Emily Blunt) dan anak-anak pun berlanjut.

Disutradarai oleh sang suami, John Krasinski, film yang didistribusikan oleh Paramont Pictures ini termasuk salah satu film Hollywood yang ditunggu penayangannya di tahun 2020 ini. Namun, kamu yang ingin menonton film tersebut harus bersabar.

Pasalnya, setelah resmi ditunda, akhirnya ada kejelasan soal status terkait penundaan film ini. Paramont Pictures mengumumkan bahwa film ini akan tayang di bulan September tahun ini.

via vulture.com

Mulan

Tanggal semula: 27 Maret 2020

Tanggal baru: 27 Juli 2020

Di tahun 2020, ada banyak film yang ditunggu-tunggu kehadirannya. Salah satunya adalah film live-action dari animasi klasik Disney, Mulan. Penundaan film Mulan sendiri pun mengundang banyak kekecewaan.

Film ini dibintangi oleh banyak artis papan atas Asia seperti Liu Yifei, Donnie Yen, Jason Scott Lee, hingga Jet Li. Mulan sendiri termasuk salah satu film dari projek Disney yang berupaya untuk membuat live action dari cerita klasik yang sudah pernah dirilis sebelumnya.

Film Mulan ini menyusul beberapa film lainnya yang sudah tayang seperti Aladdin (2019), Lion King (2019), Beauty and the Beast (2017), dan masih banyak lainnya.

via blastingnews.com

James Bond: No Time to Die

Tanggal semula: 2 April 2020

Tanggal baru: 12 November 2020

Penundaan film selanjutnya membuat film yang harusnya sudah dirilis bulan April ini diundur hingga bulan November. Film yang dimaksud adalah James Bond: No Time to Die.

James Bond: No Time to Die menjadi aksi Daniel Craig yang memerankan agen rahasia, James Bond untuk kali kelima dan terakhir kalinya. Sehingga, wajar saja jika banyak yang ingin menyaksikan aksi dari Daniel Craig yang terakhir kalinya di film seri Bond 007.

Film besutan Cary Joji Fukunaga ini dihuni oleh bintang papan atas Hollywood. Selain Daniel Craig, ada juga Rami Malek, Lea Seydoux, Ana de Armas, hingga Lashana Lynch. Tak hanya itu, soal penata musik pun dinahkodai oleh Hans Zimmer.

via miro.medium.com

Peter Rabbit 2: The Runaway

Tanggal semula: 3 April 2020

Tanggal baru: 15 Januari 2021

Tidak hanya sekuel dari film A Quite Place saja yang harus ditunda akibat penyebaran virus corona. Film sekuel animasi Peter Rabbit pun harus menerima getir pahit karena penayangannya harus diundur untuk sekarang ini.

Dengan judul Peter Rabbit 2: The Runaway, film yang didistribusikan oleh Columbia Pictures ini akan mengeksplorasi lebih jauh soal kisah seekor kelinci bernama Peter Rabbit bersama teman-temannya.

Film ini pun masih disutradarai oleh Will Gluck, yang sebelumnya menyutradari film pertama Peter Rabbit. Soal pengisi suaranya, film ini diisi oleh artis-artis Hollywood mulai dari Margot Robbie, James Corden, hingga Domhnall Gleeson.

via miro.medium.com

Generasi 90an: Melankolia

Tanggal semula: 9 April 2020

Tanggal baru: TBA

Penundaan film pun tidak hanya berdampak pada satu film Indonesia saja. Sebenarnya ada beberapa film lainnya yang tidak termuat seperti Tarung Sarung, Malik dan ElsaTerima Kasih Emak, Terima Kasih Abah, dan yang akan Bob bahas yaitu Generasi 90an: Melankolia.

Setelah sukses baik di media sosial seperti Twitter dan Instagram hingga meluncurkan buku dengan judul Generasi 90an, keberhasilan Marchella FP pun bertambah seiring diadaptasikannya bukunya ke dalam bentuk film.

Disutradarai oleh Irfan Ramli, film ini akan membawamu yang termasuk generasi 90an untuk bernostagia. Seperti halnya Tersanjung the Movie, Generasi 90an: Melankolia dibintangi oleh artis muda dan senior.

via popbela.com

Black Widow

Tanggal semula: 1 Mei 2020

Tanggal baru: 6 November 2020

Penundaan film akibat virus corona mengharuskan Disney dan Marvel untuk memutar otak. Salah satu dampak yang terlihat adalah dengan penyusunan ulang jadwal rilis film di Marvel Cinematic Universe (MCU) phase 4.

Film pembuka dari MCU phase 4, Black Widow awalnya akan dirilis awal bulan Mei mendatang. Namun, hal tersebut akhirnya batal dan dipindah ke bulan November.

Black Widow sendiri mengisahkan Natasha Romanoff (Scarlett Johansson) yang harus berhadapan dengan masa lalunya. Film Black Widow memiliki timeline setelah film Captain America: Civil War yang dirilis tahun 2016 silam.

penundaan film black widow

via looper.com

F9 (Fast & Furious 9)

Tanggal semula: 22 Mei 2020

Tanggal baru: 2 April 2021

Saga film Fast and Furious pun masih berlanjut. Setelah sukses dengan 8 seri film sebelumnya, film yang didistribusikan oleh Universal Pictures ini kembali dengan lanjutan ceritanya yang diberi judul Fast & Furious 9 (atau F9).

Namun, bagi kamu yang ingin segera menonton aksi seru dan juga balap-balapan, kamu harus menunda antusiasmemu terlebih dahulu. Penyebaran virus corona menyebabkan adanya penundaan film Fast & Furious 9 ini.

Di  Fast & Furious 9 ini, hampir semua artis utama dari franchise ini kembali bergabung untuk membintangi seri kesembilan film ini. Hanya Dwayne Johnson dan Jason Statham yang tidak ambil bagian di film ini. John Cena pun menjadi muka baru di Fast & Furious 9.

via dopmagazin.com

Free Guy

Tanggal semula: 1 Juli 2020

Tanggal baru: 11 Desember 2020

Free Guy menjadi film selanjutnya yang harus merasakan penundaan film akibat penyebaran virus corona. Film bergenre action comedy ini memiliki premise cerita yang menarik untuk ditonton.

Plot Free Guy menitikberatkan cerita seorang teller bank, Guy (Ryan Renolds) yang tersadar bahwa ia merupakan karakter non-pemain (NPC) di dalam open world video game.

Free Guy sendiri dibintangi oleh Ryan Renolds, Jodie Comer, Joe Keery, hingga Taika Waititi. Khususnya bagi kamu yang merupakan seorang gamer, rasanya film ini layak untuk kamu tunggu.

via letterbox.com

The Eternals

Tanggal semula: 6 November 2020

Tanggal baru: 12 Februari 2021

Penundaan film akibat virus corona membuat ruyam untuk jadwal penayangan film yang masuk ke Marvel Cinematic Universe (MCU). Setelah sebelumnya ada Black Widow yang harus diundur hingga November, lainnya halnya dengan The Eternals.

The Eternals bisa dibilang merupakan gerbang awal dari MCU phase 4. Walaupun dibuka oleh film solo Black Widow, namun film Black Widow sendiri lebih menekankan cerita di fase sebelumnya.

Sehingga, wajar saja jika banyak yang menunggu-nunggu bakal seperti apa kelanjutan film superhero Marvel setelah habis-habisan dengan dua film sebelumnya yaitu Avengers: Infinity War (2018)dan Avengers: End Game (2019).

via brilio.net

Menginap dengan Harga Terjangkau? Datang saja ke Bobobox

Jika kamu kesulitan mencari akomodasi penginapan dengan harga yang terjangkau, maka tidak usah risau lagi. Cukup datang ke Bobobox.

Hotel kapsul ini menawarkan harga terjangkau untuk tiap malamnya. Walaupun begitu, fasilitas yang disediakan pun tidak kalah ciamik dengan yang ada di hotel bintang lima. Pemesanan dan informasi lebih lanjut bisa didapat di aplikasi Bobobox yang bisa diunduh di sini.

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles