Pantai Marbella

Daya Tarik Pantai Marbella, Ini Dia Rute dan HTM-nya

Pantai Marbella terletak tak begitu jauh dari Jakarta, hanya sekitar 2,5–3 jam naik roda empat melalui jalan tol Jakarta–Merak. Maka dari itu, kamu bisa menjadikan Pantai Marbella tujuan liburan akhir pekanmu berikutnya.

Pantai Marbella populer dengan pasir putih yang indah dan panorama lautnya yang memanjakan mata. Pantai ini adalah salah satu destinasi populer di Anyer yang menawarkan pengalaman liburan pantai yang menyenangkan. 

Selain pesona alamnya, Pantai Marbella juga memiliki sejumlah hotel, resor, dan fasilitas rekreasi lain seperti beragam permainan atau olahraga air. Ini tentunya semakin melengkapi pengalaman liburan para wisatawan.

Lokasi Pantai Marbella Anyer

Pantai Marbella terletak di kawasan Anyer, Banten yang terkenal akan keindahan pantainya yang menawan. Anyer sendiri merupakan sebuah daerah kecil yang terletak di pesisir barat laut Pulau Jawa. 

Pantai Marbella menjadi daya tarik utama di daerah ini, menawarkan kombinasi pesona pasir putih yang lembut dan pemandangan laut yang memukau.

Karena lokasinya strategis, Pantai Marbella cocok bagi warga Jakarta yang mencari liburan singkat. Perjalanan darat dari Jakarta ke Anyer pun dapat ditempuh dalam waktu relatif singkat.

Bobocabin Bobobox

Jika kamu pergi langsung dari Jakarta menggunakan kendaraan pribadi, kamu dapat dapat mencapai kawasan wisata Pantai Anyer melalui rute tol Jakarta–Merak.

Selain itu, kamu juga bisa memilih opsi bebas macet alias kereta api dari Stasiun Rangkasbitung. Pilih kereta KRL Commuter Line tujuan Rangkasbitung, lalu lanjutkan perjalanan naik KA Rangkas Merak dengan harga Rp8.000 saja menuju Stasiun Krenceng. Lalu, gunakan angkutan umum warna silver dengan tujuan Anyer untuk mencapai tujuan.

Baca Juga: Pantai Anyer, Pesona Mutiara Pesisir Banten

Daya Tarik Pantai Marbella

Pesona pantai ini menjadikannya salah satu destinasi populer di kawasan wisata Pantai Anyer. Berikut beberapa daya tarik Pantai Marbella Anyer:

1. Permainan Olahraga Air

Permainan Olahraga Air di Pantai Marbella

Sumber: Ludovic Gauthier via Unsplash

Pantai Marbella memiliki ombak yang tidak terlalu besar dan pemandangan yang indah sehingga cocok untuk berbagai olahraga air. Kamu bisa menikmati beragam permainan olahraga air di sini, seperti banana boat, donat boat, jetski, dan parasailing. 

Untuk mengendarai jetski, kamu perlu menyiapkan bujet minimal Rp200.000 per dua orang. Untuk banana boat dan donat boat, tarifnya mulai Rp220.000 per lima orang. Jika tertarik mencoba parasailing, tarifnya mulai Rp280.000 per orang.

2. Menjelajahi Pantai dengan ATV

Menjelajahi Pantai dengan ATV

Sumber: Nuril Ahsan via Unsplash

Terdapat fasilitas sewa ATV di area pantai. Kamu bisa memanfaatkannya untuk menjelajahi seluruh area pantai sambil menikmati semilir angin pantai yang sejuk.

Harga sewa ATV di Pantai Marbella cukup terjangkau. Kamu cukup membayar Rp70.000 per 15 menit durasi sewa, atau Rp350.000 untuk durasi sewa satu jam. Harga sewa ini ditetapkan untuk per unit ATV dengan kapasitas 2 orang.

3. Penginapan Terbaik di Anyer

Pantai Marbella dikenal memiliki sejumlah hotel dan resor mewah yang menawarkan pengalaman istimewa di tepi pantai. Fasilitas yang ada umumnya meliputi kolam renang pribadi, spa, restoran eksklusif, akses langsung ke pantai, dan pemandangan laut yang top.

Selain itu, ada hotel dan resor mewah yang juga menawarkan paket kegiatan dan ekskursi di sekitar Anyer. Sebaiknya, periksa langsung ke pihak pengelola atau situs web resmi hotel untuk mendapatkan informasi terkini mengenai fasilitas, harga, dan penawaran khusus.

4. Pantai Pasir Putih yang Indah dan Bersih

Pantai Marbella juga terkenal dengan pasir putih yang lembut, pantai yang bersih, dan air lautnya yang biru.

Pasir putih ini meluas di sepanjang pantai, menciptakan pemandangan yang indah dan membuatmu nyaman berjalan di atasnya. Alhasil, kamu bisa bersantai, berjemur, atau sekadar menikmati keindahan alam sekitar dengan ayem.

Selain itu, pantai dan air laut di sekitar Marbella Anyer juga terkenal dengan kebersihannya. Ha ini pun menciptakan suasana yang cocok untuk berenang atau berbagai aktivitas air lainnya.

5. Menikmati Sunset

Kawasan Wisata Pantai Anyer ini menghadap ke arah barat. Tak ayal, Pantai Marbella pun menjadi salah satu spot terbaik untuk menikmati pemandangan matahari terbenam yang mengagumkan.

Kamu bisa menikmati panorama indah ini bersama orang terkasih ditemani dengan semilir angin sepoi-sepoi di pinggir pantai. 

6. Tempat Merayakan Tahun Baru

Tempat Merayakan Tahun Baru

Sumber: Jingda Chen via Unsplash

Banyak hotel dan resor di sekitar Pantai Marbella yang menyelenggarakan acara tahun baru dengan meriah. Ini termasuk pesta kembang api, konser, dan berbagai hiburan lainnya. 

Nah, jika kamu menginap di salah satu hotel atau resor di Pantai Marbella ini, kamu pun akan bisa mengakses langsung acara-acara ini.

Jumlah wisatawan pada saat pergantian tahun biasanya akan membludak. Maka dari itu, agar kamu agar tidak kerepotan masuk ke area pantai, hindari datang ke Pantai Marbella mepet-mepet mendekati malam pada momen pergantian tahun.

Baca Juga: Daya Tarik Pantai Anyer Carita, Ini Dia Rute dan HTM-nya!

Harga Tiket Pantai Marbella

Tiket masuk per orang di pantai ini cukup murah. Namun, beda halnya jika kamu membawa kendaraan roda empat karena tarif parkirnya cukup menguras kantong.

Berikut daftar harga tiket masuk dan parkir Pantai Marbella:

  1. Pengunjung tidak membawa kendaraan: Rp5.000/orang
  2. Biaya parkir motor: Rp15.000–25.000 (sudah termasuk tiket masuk)
  3. Biaya parkir mobil: Rp50.000–100.000 (sudah termasuk tiket masuk)

Rombongan dengan kendaraan lebih besar seperti elf atau bus akan dikenakan biaya yang berbeda.

Jam Buka Pantai Marbella

Kawasan wisata pantai Anyer terbuka untuk umum selama 24 jam, tidak terkecuali Pantai Marbella. Dengan begitu, kamu punya banyak waktu untuk menjelajahi Pantai Marbella dan pantai-pantai lainnya di kawasan ini.

Fasilitas Pantai Marbella

Tempat wisata Pantai Marbella juga menyediakan fasilitas yang memadai untuk para pengunjung. Adapun fasilitas di Pantai Marbella, selain permainan olahraga air dan penginapan mewah, adalah sebagai berikut:

  • tempat parkir yang luas
  • musala
  • toilet dan kamar mandi
  • rumah makan, kafe, hingga jajanan kaki lima
  • seniman tato dan foto

Baca Juga: Liburan? Yuk, Kunjungi 30 Tempat Wisata di Banten Ini!

Nikmati Sensasi Glamping Modern bersama Bobocabin!

Nikmati Sensasi Glamping Modern bersama Bobocabin

Jika kamu ingin mencoba sensasi liburan tenang dengan sentuhan modern, maka kamu tak boleh melewatkan sensasi glamping di Bobocabin!

Tersedia di berbagai penjuru Indonesia, Bobocabin menawarkan panorama hijau pegunungan hingga hutan yang memanjakan mata. Kenyamanan pun pasti terjamin dengan sentuhan futuristik teknologi Internet of Things seperti Smart Window dan B-Pad.

Kamu juga dapat menikmati fasilitas campfire dan BBQ untuk waktu yang lebih berkualitas bersama pasangan, keluarga, atau teman-temanmu. 

Unduh aplikasi Bobobox untuk reservasi dan informasi lebih lanjut, ya!

 

Penulis artikel: Sheila Lalita

Foto utama oleh: marbellaanyer via Instagram

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles