Negara Paling Berbahaya

Hati-Hati! Ini Dia 10 Negara Paling Berbahaya di Dunia

Negara paling berbahaya di dunia berikut ini bisa menjadi acuan bagi kamu yang sedang mempertimbangkan negara yang akan kamu kunjungi untuk liburan. Pemilihan destinasi liburan dinilai sangat penting karena dapat menentukan kenyamanan, keserasian gaya liburan, budget liburan, dan tentunya keamanan liburan. Pasalnya tidak semua negara tepat untuk dijadikan tempat berlibur karena pertimbangan keamanannya.

Beberapa negara paling berbahaya di dunia adalah contohnya. Keamanan negara yang rendah seperti angka kriminalitas yang tinggi, peperangan, maupun ancaman lainnya bisa menjadi salah satu pertimbangan dalam pemilihan destinasi liburan. Tidak hanya negara-negara konflik saja, faktanya beberapa negara paling berbahaya di dunia pun merupakan negara yang damai namun memiliki tingkat kriminalitas yang sangat tinggi.

Yuk langsung saja kita bahas 10 kota dan negara paling berbahaya di dunia.

10 Kota dan Negara Paling Berbahaya di Seluruh Dunia

1. San Pedro Sula di Honduras

Salah satu negara paling berbahaya di dunia dan menjadi perhatian dunia adalah San Pedro yang merupakan salah satu kota di negara bernama Honduras. Honduras memang dikenal memiliki banyak destinasi wisata terutama wisata alam dan budayanya yang menarik untuk dikunjungi wisatawan. Namun sayangnya angka kasus pembunuhan di honduras terutama di Kota San Pedro Sula sangatlah tinggi.

Tingginya angka kasus pembunuhan ini kemudian membuat Kota San Pedro Sula di Honduras disebut-sebut sebagai negara paling berbahaya di dunia. Pemberitaan mengenai tingginya angka kasus pembunuhan di kota ini bahkan sudah cukup sering dimuat di berbagai media internasional. Media beramai-ramai mengangkat isu kriminalitas di kota ini yang dikenal penuh dengan gangster, kartel narkoba, dan banyaknya kasus pembunuhan.

DIberitakan bahwa hampir 80 persen lebih kasus pembunuhan yang terjadi di San Pedro Sula ini dilakukan dengan senjata api. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa gangster dan bandar narkoba di kota ini umumnya menjadi pemasok senjata api. Para gangster dan bandar narkoba ini bersembunyi di perkampungan kumuh dan pedalaman hutan sehingga sulit untuk disentuh polisi.

2. Acapulco di Meksiko

Negara paling berbahaya di dunia selanjutnya adalah Meksiko tepatnya di sebuah kota bernama Acapulco. Acapulco merupakan sebuah kota kota pelabuhan di negara bagian Guerrero, Meksiko yang dikenal sebagai salah satu resor pantai tertua dan paling terkenal di Meksiko. Meskipun cocok untuk dijadikan salah satu pilihan destinasi liburan, sayangnya kota ini memiliki catatan kriminalitas yang kelam.

Pada tahun 2017 yang lalu setidaknya sekitar 910 orang kehilangan nyawa karena pembunuhan di Acapulco. Angka kriminalitas yang tinggi ini juga salah satunya dikarenakan karena aparatur negara di Meksiko dikenal paling mudah disuap sehingga membutakan mata pada kasus-kasus perampokan atau penjarahan.

3. Wittenoom, Australia

Wittenoom

Sumber: The Japan Times

Kota mati Wittenoom menjadikan Australia masuk ke dalam daftar salah satu negara paling bebahaya di dunia. Australia menjadi salah satu negara paling berbahaya di dunia bukan karena angka kriminalitasnya yang tinggi melainkan karena isu kontaminasi wilayah.

Wittenoom merupakan kota yang berbahaya karena kontaminasi yang berasal dari bekas tambang asbes yang beracun. Setidaknya terdapat lebih dari 2.000 kematian dikaitkan dengan kegiatan penambangan di Wittenoom ini. Atas dasar keselamatan, pemerintah Australia akhirnya memutuskan untuk menutup kota Wittenoom pada tahun 1978.

4. Kabul, Afghanistan

Bicara mengenai Afghanistan kamu pasti sudah familiar dengan berbagai berita konfliknya yang tiada henti sejak lama hingga saat ini. Afghanistan merupakan negara tempat pergerakan organisasi ISIS dan juga target invasi Amerika yang membuat situasi ekonomi dan politik di sana tidak stabil. Hal inilah yang membuat salah satu negara paling berbahaya di dunia ini mengancam keselamatan jiwa siapapun yang ada di sana maupun yang akan berkunjung ke sana.

5. Rio de Janeiro, Brasil

Rio de Janeiro

Sumber: Britannica

Brasil menjadi salah satu negara yang populer dikunjungi wisatawan dari seluruh dunia terutama ibukotanya Rio de Janeiro. Fakta mengungkapkan kota ini justru menjadi salah satu kota dengan angka kejahatan yang tinggi. Tingginya angka kejahatan bahkan membuat orang-orang kriminal di sana secara terang-terangan melakukan aksi jahatnya. Beberapa kejahatan seperti jambret, perampasan, dan pencurian umum ditemukan di kota ini. Pada tahun 2014, kota ini mencatat sekitar 7.846 kasus perampokan dan 24 kasus pembunuhan dari 100.000 penduduk.

6. Irak

Semenjak Saddam Hussein digulingkan pada tahun 2003, Irak tidak pernah tenang hingga saat ini. Tak hanya itu Irak harus bertahan menghadapi gempuran kelompok teroris ISIS (Islamic State) yang memperluas kekuasaan di wilayah Irak hingga ke Suriah. Kelompok ISIS sampaat saat ini berhasil bermukim di Mosul, Tikrit, Falluja dan menguasai sejumlah ladang minyak.

7. Korea Utara

Korea Utara

Sumber: Britannica

Korea Utara dikenal memiliki struktur pemerintahan yang tegas sehingga warganya pun tidak memiliki kebebsan untuk berbicata. Kekuatan pemerintahannya kemudian membuat pemerintah memiliki kuasa untuk menangkap dan menahan orang tanpa alasan.

8. Republik Afrika Tengah

Republik Afrika Tengah mendaptkan kemerdekaannya dari jajagan negara Perancis pada tahun 1960 yang lalu. Setelah dikuasai oleh rezim militer Perancis akhirnya Republik Afrika Tengah mampu melaksanakan pemilu pertamanya pada tahun 1993. Namun sayangnya pemilu ini gagal menciptakan kestabilan sehingga pemerintah dam kelompok masyarakat di sana saling memperbutkan kekuasaan secara agresif.

9. Sudan Selatan

Sudan Selatan resmi memisahkan diri dari Sudan pada tahun 2011 silam dan sejak saat itu negara baru tersebut ini sering dilanda perang saudara. Tak hanya perang saudara, perang antar suku pun kerap kali terjadi demi merebutkan kekuasaan dan menyebabkan tewasnya ratusan ribu hingga jutaan jiwa warga di salah satu negara paling berbahaya di dunia ini.

10. Suriah

Suriah dinobatkan sebagai negara paling berbahaya di dunia karena maraknya peperangan terutama perang saudara yang sampai saat ini masih sering terjadi. Perang saudara ini terjadi diantara kelompok pemberontak lawan rezim Bashar al Assad. Dalam menangani konflik ini pemerintah setempat menggunakan cara brutal dan senjata kimia yang justru hanya membuat situasi politik ini disalahgunakan antara lain oleh ISIS. Sampai saat ini lebih dari ratusan ribu orang di sana tewas.

Cerita Seram Enaknya Buat Cerita Sebelum Tidur

Habis dengar ceritanya apakah kalian masih tertarik untuk mengunjungi kesepuluh negara ini? Tapi kalau buat Bob sih hal kayak begitu lebih enak dinikmati sebagai cerita aja. Bagi kamu yang senang mendengarkan cerita menarik kamu bisa coba staycation aja deh di Bobopod. Kalian bisa bersantai sambil membayangkan cerita seram dibalik negara-negara tersebut dari kamar yang nyaman. Yuk, menginap di Bobopod dan nikmati berbagai cerita unik dari kamar yang nyaman!

 

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles