Sumber: d.wordpress.org

8 Tips Membuat Travel Blog yang Keren dan Menginspirasi

Kamu tertarik menjadi seorang travel blogger tapi bingung harus mulai dari mana? Sebelumnya, yuk pelajari lebih lanjut mengenai travel blog dan terapkan tips membuat travel blog yang keren di sini!

Apa itu Travel Blog? 

Apa itu Travel Blog

Sumber: cottonbro studio via Pexels

Blog adalah situs web berupa media online yang memuat konten dalam bentuk artikel, video, dan foto. Platform ini dikelola oleh seorang blogger atau beberapa penulis sekaligus. 

Perusahaan juga biasanya menggunakan blog sebagai media untuk menarik pengunjung ke website utama mereka.

Topik yang ditampilkan pada blog biasanya fokus pada satu bidang tertentu, seperti lifestyle, keuangan, kesehatan, teknologi, kuliner, dan sebagainya.

Nah, travel blog adalah blog yang berfokus pada dunia traveling.

Apakah Membuat Travel Blog Sulit?

Sama seperti blog lainnya, membuat travel blog juga pun ada kesulitan dan tantangannya sendiri.

Salah satu tantangan yang akan kamu hadapi ketika mulai membuat travel blog adalah mendapatkan perhatian dari warganet dan membuat mereka menjadi pembaca blogmu.

Kamu juga mungkin akan menemukan tantangan saat membuat konten selama traveling. Agar travel blogmu berjalan baik, kamu harus mendokumentasikan banyak hal yang ingin dimuat. 

Kamu mungkin harus membawa tripod ke mana-mana, serta aktif mengabadikan momen penting perjalanan dalam bentuk foto maupun video. Kamu juga mungkin perlu mencatat banyak hal agar tidak kelupaan nantinya.

Namun, jika kamu memang betul-betul menyukai traveling dan menulisannya, mungkin kamu akan lebih cepat beradaptasi dan tidak memandang ini sebagai suatu kesulitan.

Baca Juga: 5 Travel Blogger Paling Terkenal di Dunia yang Harus Kamu Tahu

8 Tips Membuat Travel Blog yang Keren dan Menginspirasi

1. Banyak Membaca

Banyak Membaca

Sumber: Futnote via Pexels

Untuk menjadi seorang travel blogger, kamu juga harus rajin membaca. Tidak hanya membaca satu atau dua buku saja, tapi bacalah banyak buku, artikel, dan majalah.

Pasalnya, kemauan untuk belajar terus menerus adalah salah satu skill yang dibutuhkan untuk menjadi seorang travel blogger.

Selain harus giat membaca hal-hal yang terkait dengan traveling, bacalah topik-topik lainnya juga. Semakin banyak wawasanmu, kamu akan semakin terbantu saat menuliskan postingan blog.

2. Berpikir Beda

Dunia travel blogging cukup kompetitif, maka jadilah berbeda. Jangan ikuti apa yang sedang dilakukan atau dibahas oleh travel blogger lainnya. Alih-alih, buatlah tulisan yang unik dan berasal dari buah pikiranmu sendiri.

Jadilah unik dan berbeda agar blog kamu terlihat menarik. 

3. Berinvestasilah

Berinvestasilah untuk blogmu dengan bijak agar dana yang keluar dapat dimanfaatkan dengan maksimal. Jika kamu tidak begitu mahir dalam suatu bidang, kamu bisa coba memakai jasa orang lain untuk melakukannya.

Misalnya, kamu merasa tidak begitu pandai mengambil gambar yang bagus ketika traveling. Maka kamu bisa menyewa fotografer untuk mengambil gambar. Atau, kamu pun bisa mengambil kelas fotografi agar diri semakin mahir.

Berinvestasilah dengan bijak dalam membuat travel blog. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan hasil yang memuaskan. 

4. Fokuskan Tema Travel Blogmu

Fokuskan Tema Travel Blogmu

Sumber: Te lensFix via Pexels

Coba fokuskan tulisan dalam blogmu dan jadilah yang terbaik dalam menuliskan hal itu. 

Misalnya, kamu tertarik untuk memfokuskan blogmu pada Indonesia bagian timur, maka coba fokus membahas segala hal tentang itu.

Kamu juga bisa fokus membahas daerah atau tema-tema yang dekat denganmu, seperti kota kelahiranmu. Atau, jika kamu hobi makan, kamu bisa fokus pada wisata kuliner.

Dengan memfokuskan blog kamu dan menjadi ahli di bidang atau topik yang kamu tentukan, kamu akan memiliki pembaca setia seiring berjalannya waktu. 

5. Buatlah Konten yang Unik, Seru, dan Bermanfaat

Dalam membuat travel blog, kamu harus membuat konten yang unik dan seru agar menarik pembaca. Selain itu, jangan lupa bahwa konten buatanmu harus bermanfaat bagi pembaca setia.

Berikanlah informasi yang relevan agar pembaca setiamu tidak pergi dan semakin banyak pembaca baru berdatangan.

6. Aktif Menggunakan Media Sosial

Aktiflah dalam menggunakan media sosial seperti Twitter, Instagram, TikTok, dan Facebook. 

Kamu bisa membuat utas mengenai traveling di Twitter, mengunggah foto-foto estetis di Instagram, atau merekam video-video menarik di TikTok. Lakukan hal-hal ini untuk menarik pembaca dari media sosial ke blogmu.

7. Personal Branding

Membangun personal branding adalah kesempatan untuk membedakan dirimu dengan orang lain. Hal ini sangat dibutuhkan untuk membuat travel blog yang keren dan menginspirasi.

Konten blogmu harus mencerminkan minat besarmu terhadap dunia traveling. Kalau kamu menyukai kuliner atau backpacking, refleksikan itu dalam blogmu.

8. Gigih dan Konsisten

Membuat travel blog yang keren dan menginspirasi tak akan jadi dalam semalam. Diperlukan kegigihan, ketekunan, dan juga konsistensi.

Kamu harus rutin membuat konten dan menerbitkan tulisan di blog sesuai dengan jadwal rutin yang telah kamu buat. Jika tidak, proses memanjat tangga dunia travel blog ini pun akan lebih lama.

Baca Juga: 5 Travel Blogger Terkenal di Indonesia yang Tampilkan Keindahan Dunia Lewat Cerita

Sensasi Menginap Modern di Tengah Alam Hijau

bobobox

Sumber: bobobox.com

Berencana healing dengan liburan singkat, tapi bingung harus menginap di mana? Bobocabin jawabannya! 

Berbekal konsep futuristik yang mengusung teknologi Internet of Things, Bobocabin adalah tempat yang tempat untuk menikmati keasrian alam dengan cita rasa modern.

Kabin-kabin yang tersedia sudah dilengkapi fasilitas khas Bobocabin seperti Smart Window dan B-Pad. Kamu bisa mengatur pencahayaan dan kegelapan kaca sesuka hati demi privasi dan kenyamanan maksimal.

Bobocabin juga menyediakan Wi-Fi untuk kamu yang hobi live update di media sosial. Kapan lagi bisa menikmati alam dan mengabadikan momen campfire dan barbeque dengan internet kencang?

Unduh aplikasinya untuk reservasi dan informasi lebih lanjut.

Bobocabin Bobobox

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles