fenomena langit 2021

Kamu Suka Mengamati Langit? Ini Dia Fenomena Langit 2021 Yang Wajib Kamu Nantikan!

Memandangi langit adalah kegiatan yang membuat kagum. Dari pergerakan awan hingga pergantian hari, selalu ada yang menarik hati. Ini belum termasuk fenomena langit yang spesial. Selama tahun 2020, banyak fenomena langit yang terjadi. Nah, fenomena langit 2021 juga akan hadir sepanjang tahun. Penasaran apa saja fenomena langit 2021? Simak selengkapnya di sini ya.

Fenomena langit 2021, Jupiter dan Merkurius bertemu – Maret

fenomena langit 2021

Photo by Mishal Ibrahim on Unsplash

Bulan Maret di awali dengan fenomena langit 2021 yang cukup unik. Kabarnya, di bulan ini dua planet akan saling berdekatan, Jupiter dan Merkurius. Kedua planet tersbut akan terlihat di ufuk timur sekitar 45 menit sebelum matahari terbit pada pagi hari Jumat, 5 Maret.

Jika kamu beruntung, kamu bisa mengamati fenomena langit 2021 ini melalui teleskop atau teropong. Biasanya, Merkurius lebih sulit dilihat karena planet ini lebih dekat dengan matahari.

Akan tetapi, karena fenomena ini, kemungkinan Merkurius terlihat akan lebih besar. Oleh karena itu, jika kamu melihat Jupiter yang besar dan terang, lihat ke sebelah kirinya. Siapa tahu kamu menemukan Merkurius di sana.

Hujan meteor Lyrid – April

fenomena langit 2021

Photo by Anthony Cantin on Unsplash

Lyrid adalah salah satu hujan meteor tertua di dunia. Dikabarkan fenomena ini pertama kali terlihat di tahun 678 Sebelum Masehi. Berita baiknya, hujan meteor ini akan menjadi fenomena langit 2021 yang bisa kamu saksikan. Menurut situs Livescience, fenomena langit 2021 ini akan terjadi pada 16 hingga 25 April, 2021.

Hujan meteor Lyrid bisa membawa hingga 100 meteor per jam namun diperkirakan hanya 10 sampai 15 meteor per jam pada puncaknya. Hujan meteor ini biasanya meninggalkan ekor bercahaya yang bisa dilihat selama beberapa detik dengan mata telanjang.

Fenomena langit 2021, Hujan meteor Eta Aquarids – Mei

fenomena langit 2021

Photo by Brannon Naito on Unsplash

Fenomena langit 2021 selanjutnya akan lebih terlihat jelas di Belahan Bumi Selatan. Hujan meteor Eta Aquarids berasal dari komet 1P/Halley dan dikenal karena keceptannya.

Saking cepatnya, fenomena langit 2021 ini bisa menempuh perjalanan selama 238.183 kilometer per jam. Karena kecepatannya, hujan meteor ini juga meninggalkan jejak seperti kereta yang bersinar atau serpihan puing yang bisa menghantam langit selama beberapa detik.

Puncak dari hujan meteor ini akan terjadi selama satu atau dua jam sebelum fajar pada 5 Mei. Meskipun begitu, kamu mungkin dapat melihat beberapa meteor yang terbang beberapa hari sebelum dan sesudah puncaknya.

Gerhana bulan total – Mei

fenomena langit 2021

Photo by Ganapathy Kumar on Unsplash

Selain hujan meteor, kamu juga akan melihat fenomena langit 2021 lain di bulan Mei. Gerhana bulan total atau yang dikenal juga dengan blood moon akan nampak di langit Asia bagian timur, Australia dan Samudera Pasifik.

Gerhana bulan terjadi hanya jika ada bulan purnama dan bayangan bumi akan menutup bulan sepenuhnya. Gerhana bulan total juga dapat menyebabkan bulan berubah warna menjadi tembaga atau merah karena sebagian cahaya matahari yang melewati atmosfer bumi dan membelok ke arah bulan.

Fenomena langit 2021, Gerhana matahari cincin – Juni

fenomena langit 2021

Photo by AJ Garcia on Unsplash

Fenomena gerhana tidak berhenti di bulan Mei saja lho. Pada tanggal 10 Juni, kamu juga mungkin bisa melihat fenomena langit 2021 lain yaitu gerhana matahari cincin atau yang biasa disebut cincin api.

Gerhana ini terjadi ketika bulan melintas di antara matahari dan bumi tetapi tidak sepenuhnya menutupi matahari sehingga menciptakan cincin api yang bersinar di sekitar bayangannya.

Menurut NASA, herhana cincin ini hanya akan terlihat di Kanada bagian utara, Greenland, dan Rusia. Sayang sekali ya kamu nggak bisa melihatnya di Indonesia. Oh iya, jangan pernah melihat gerhana matahari dengan mata telanjang karena hal tersebut bisa membahayakan mata.

Hujan meteor Perseid – Agustus

fenomena langit 2021

Photo by Michał Mancewicz on Unsplash

Menurut NASA, hujan meteor Perseid adalah fenomena langit 2021 terbaik yang akan terjadi. Hujan meteor Perseid diperkirakan berasal dari komet 109P/Swift-Tuttle dan pada puncaknya, kamu bisa melihat sekilas hingga 100 meteor per jam.

Tahun ini, Perseid kemungkinan akan mencapai puncaknya pada malam 11 Agustus hingga 12 Agustus. Akan tetapi, fenomena langit 2021 ini juga dapat dilihat pada malam sebelum dan sesudahnya. Hujan meteor ini nampak paling jelas di Belahan Bumi Utara pada waktu-waktu sebelum fajar.

Fenomena langit 2021, Gerhana bulan sebagian – November

fenomena langit 2021

Photo by Eduardo Pastor on Unsplash

Selang beberapa bulan sejak fenomena langit 2021 gerhana bulan penuh, kamu bisa menyaksikan gerhana bulan sebagian. Pada bulan November, dikabarkan gerhana bulan sebagian akan nampak di Amerika, Australia, beberapa bagian Eropa, dan Asia.

Gerhana bulan sebagian terjadi ketika bayangan bumi menutupi sebagian bulan. Menurut NASA, ini adalah gerhana bulan kedua sekaligus terakhir di tahun 2021 dan akan dimulai pada tanggal 19 November.

Hujan meteor Geminid – Desember

fenomena langit 2021

Photo by Fernando Rodrigues on Unsplash

Akhir tahun 2021 akan ditutup dengan fenomena langit lainnya, hujan meteor Geminid. Hujan meteor ini, menurut International Meteor Organization yang dikutip dari situs Livescience, adalah yang terkuat di tahun ini. Fenomena langit 2021 ini akan dimulai pada tanggal 4 December dan puncaknya akan terjadi tanggal 13 Desember.

Fenomena langit 2021 ini dapat dilihat di seluruh dunia dan paling baik dilihat pada malam hari dan pada jam-jam sebelum fajar. Meteor Geminid memiliki karakter yang cenderung cerah, cepat, dan tampak kuning.

Menurut NASA, hujan meteor ini dapat melakukan perjalanan sekitar 127.000 kilometer per jam dan sekitar 120 meteor per jam dapat dilihat dalam kondisi yang baik.

Wah, ternyata banyak juga fenomena langit 2021 yang bisa kamu saksikan. Beberapa bahkan sudah lama tidak muncul lho. Jangan lupa ya siapkan peralatan seperti teropong supaya kamu bisa melihatnya. Atau, kamu juga bisa pergi ke tempat tertentu supaya bisa melihat fenomena ini dengan lebih dekat. Selamat menikmati keindahan alam!

Memandangi langit malam sambil menginap di Bobocabin

Kombinasi alam yang sejuk dan penginapan yang keren bisa kamu dapatkan di Bobocabin. Akomodasi terbaru dari Bobobox ini terinspirasi dari gaya camping yang mewah atau biasa disebut dengan glamouruous camping (glamping).

Kamu bisa menginap di Bobocabin jika ingin mengalami langsung indahnya pesona alam Indonesia dengan fasilitas yang modern dan canggih. Selain itu, kamu juga bisa memandangi langit dengan lebih tenang lho di malam hari.

Soalnya, sama dengan hotel kapsulnya, Bobocabin memberikan sentuhan Internet of Things (IoT) berteknologi tinggi yang menjadi ciri khas Bobobox. Fitur kamar yang canggih dan cara memesan yang super mudah!

Bobocabin dilengkapi dengan kabin yang nyaman, kamar mandi yang bersih, dan jaringan internet yang cepat. Bobocabin dari Bobobox adalah pilihan tepat untuk kamu yang ingin beristirahat sejenak dari ramainya perkotaan, mencari ketenangan, dan berpetualang di tengah alam yang menyegarkan.

Jadi, tunggu apa lagi? Lepaskan stres sejenak dengan menginap di Bobcabin dari Bobobox!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles