Xing Fu Tang kini menjadi idola banyak orang. Kamu mungkin banyak menemukan postingan mengenai minuman yang satu ini di Instagram. Sempat booming di Indonesia karena antriannya yang dinilai cukup fantastis, tidak sedikit orang yang bertanya-tanya mengapa orang-orang rela mengantre lama unuk mendapatkan Xing Fu Tang?
Salah satu gerai Xing Fu Tang yang bisa kamu temukan di Indonesia ada di Jakarta. Baru beberapa minggu saja dibuka, gerai di Lippo Mall Puri ini selalu dipenuhi antrian setiap harinya. Kira-kira apa sih yang membuat minuman Xing Fu Tang begitu hype?
Unik; Boba Dibuat Langsung di Gerai
Berbeda dengan minuman bubble pada umumnya, boba dari Xing Fu Tang dibuat secara langsung di gerainya. Kamu bisa langsung menyaksikan proses pembuatan boba dimulai dari proses pencampuran bahan hingga menjadi adonan yang siap di masak menggunakan mesin yang tersedia. Proses mengantre menjadi tidak begitu terasa melelahkan karena kamu bisa menikmati pertunjukan proses pembuatan boba dengan mata kamu sendiri.
Boba di sini dibuat dengan bahan-bahan alami seperti campuran tepung tapioka, gula aren, dan air hangat. Campuran adonan tersebut kemudian dikukus dan dimasak dengan gula aren atau brown sugar hingga tercampur rata. Aroma gula merah di gerai minuman Xing Fu Tang membuat semua orang dibuat penasaran dengan rasanya. Minuman asal Taiwan ini bisa banget dijadikan salah satu bucket list menu minuman yang harus kamu coba!
Rasa Minuman Xing Fu Tang
Menu andalan dari Xing Fu Tang adalah brown sugar fresh milk,dengan resep istimewa yang di claim sudah menjadi tradisi selama 60 tahun. Selain fresh, bobanya terasa kenyal dan manis membuat minuman ini disukai banyak orang. Tekstur bobanya sedikit berbeda dengan gerai minuman lainnya.
Jika pada umumnya direbus dari boba kering, boba di sini dibuat secara langsung. Perpaduan rasa susu, gula merah, dan krimernya dinilai pas. Tidak begitu manis sehingga terasa segar. Menurut salah satu ownernya bernama Vanny, minuman ini tidak menggunakan pemanis karena boba yang digunakan sudah memiliki cita rasa manis dari gula aren.
Boba tersebut kemudian dicampur dengan susu murni, krim, lalu ditaburi brown sugar di atasnya. Sebelum kamu minum, minuman ini harus diaduk sebanyak 18 kali terlebih dahulu untuk mendapatkan perfect taste agar hangat dan manisnya boba dapat tercampur dengan sempurna bersama fresh milk -nya
Harga yang Terjangkau
Dengan booming-nya minuman ini, Xing Fu Tang terbilang memiliki harga yang cukup terjangkau. Minuman brown sugar herbal jelly ditarif 35 ribu rupiah per cup nya, sedangkan menu matcha boba milk di ditarif dengan harga 30 ribu rupiah. Menu lainnya seperti brown sugar boba milk tea ditarif 25 ribu, dan untuk strawberry boba milk 30 ribu rupiah. Cukup terjangkau bukan untuk harga satu gelas boba?
Kesimpulan
Bisa disimpulkan jika menu minuman dari Xing Fu Tang dan juga kemasannya tidak jauh berbeda dengan minuman lain. Hanya saja boba yang dibuat secara fresh di tempat menjadi daya tarik tersendiri dan menghasilkan cita rasa yang berbeda.
Bicara mengenai hal-hal berbau hits selain minuman boba penginapan bergaya kapsul seperti Bobobox pun kini sedang hits, lho! Sudah pernah menginap di hotel kapsul? Jika belum pernah ayo unduh aplikasi Bobobox untuk mendapatkan informasi lengkap mengenai penginapan dan promo yang bisa kamu gunakan saat menginap. Bob tunggu kehadiran kamu di sini!
Header photo: @xingfutang_indonesia via Instagram