11 cara menjaga pertemanan

11 Cara Menjaga Pertemanan Walau Sudah Sibuk Sendiri-Sendiri

Menjaga pertemanan adalah sesuatu hal yang terdengar mudah namun faktanya sulit untuk dilakukan. Saat berteman, cepat atau lambat teman kamu akan memiliki kehidupannya sendiri mulai memilih sekolah yang berbeda, pindah ke tempat tinggal yang baru, mulai bekerja, maupun mulai menikah. Semua perubahan dalam hidup ini kemudian dapat merenggangkan pertemanan kamu.

Meskipun demikian kamu tak perlu khawatir pertemanan kamu akan berakhir karena beberapa alasan tersebut. Dengan melakukan beberapa usaha untuk menjaga pertemanan, kamu dan teman kamu dapat bersahabat dengan lama. Lalu bagaimana caranya agar dapat menjaga persahabatan tetap utuh dalam waktu yang panjang? Yuk simak tipsnya berikut ini!

1. Cara Menjaga Pertemanan: Jadilah Seorang Pendengar yang Baik

Cobalah untuk tidak mengacuhkan teman kamu yang sedang membutuhkan teman untuk bercerita. Hindari memotong pembicaraan teman kamu dan dengarlah setiap keluh kesahnya dengan seksama. Saat kamu mengacuhkan cerita dari teman kamu dan tidak ingin mendengarnya maka hal ini akan sangat membuat hati teman kamu terluka dan menghancurkan hubungan persahabatan kamu.

2. Cara Menjaga Pertemanan: Saling Jujur Satu Sama Lain

Dalam menjalin persahabatan kamu perlu untuk saling jujur satu sama lain dengan sahabat kamu. Kejujuran ini merupakan salah satu pondasi utama dalam menjalin hubungan persahabatan yang awet. Dengan adanya kejujuran maka kamu dan sahabat kamu dapat terhindar dari kesalahpahaman diantara kamu dan sahabat.

3. Cara Menjaga Pertemanan: Minta Maaf Saat Melakukan Kesalahan

Ayo siapa diantara kalian yang kadang jika sedang bercanda suka tak kenal batas? Kita tak pernah tau apa yang ada di dalam hati teman kita. Bisa saja bercandaan kita ternyata menyakiti perasaan teman kita. Oleh karena itu cobalah untuk meminta maaf untuk kesalahan apapun yang kamu lakukan terhadap teman kamu dan hindari menunda-nundanya.

4. Cara Menjaga Pertemanan: Mengucapkan Terima Kasih

Jangan lupa untuk senantiasa mengatakan terima kasih setiap teman kamu membantu kamu atau setiap kamu ingin mengapresiasi semua kebaikan yang dilakukan oleh teman kamu, ucapan terima kasih ini mungkin terdengar sederhana namun dapat membuat teman kamu merasa sangat dihargai dan merasa sangat berarti dalam hidup kamu.


Baca Juga: Selalu Merasa Berlomba-Lomba dengan Sahabat Kamu? Hati-Hati! Kenali 10 Tanda Pertemanan Kamu Toxic!


5. Cara Menjaga Pertemanan: Saling Menjaga Rahasia

Saat kamu memiliki masalah yang sulit untuk diungkapkan kepada orang lain kamu mungkin akan bercerita dengan mudah kepada teman dan sahabat kamu. Saat temanmu menceritakan rahasianya kepada kamu pastikan kamu menjaga rahasianya dengan baik. Kamu harus menjaga kejelekan ataupun keburukan dari sahabat kita untuk dapat memperat hubungan persahabatan sehingga kalian dapat saling dipercaya.

6. Cara Menjaga Pertemanan: Memelihara Kepercayaan

Dalam emnjalin pertemanan dan persahabatan dibutuhkan rasa percaya antara satu sama lain. Tanpa adanya rasa percaya maka pertemanan kamu akan diwarnai banyak kecurigaan dan membuat kamu dan sahabat menjadi saling tidak tenang. Cobalah untuk memelihara kepercayaan antara kamu dan sahabat dengan tak menutupi diri dan jujur dengan diri sendiri.

7. Cara Menjaga Pertemanan: Melakukan Liburan Bersama

Saat kamu dan teman kamu sama-sama sibuk, cobalah untuk mengambil sedikit waktu untuk menghabiskan waktu bersama teman kamu. Tak ada salahnya untuk menghabiskan waktu liburan bersama teman kamu untuk sama-sama menghilangkan rasa penat dan juga melepas rindu. Faktanya berlibur bersama dapat membuat hubungan kamu semakin dekat dan juga erat bersama sahabat.

8. Cara Menjaga Pertemanan: Saling Menghargai

Perbedaan pendapat adalah sesutu hal yang lumrah ditemukan dalam pertemanan. Saat kamu dan sahabat kamu memiliki pendapat yang berbeda kamu tak perlu menanggapinya dengan amarah. Sebaliknya cobalah untuk mengerti dan menghargai pendapat teman kamu. Saat teman kamu membuat kesalahan berilah ia dukungan dan saran dengan cara yang baik dengan tetap menghargainya tanpa menggurui maupun menghakimi.

9. Cara Menjaga Pertemanan: Bersikap Sabar

Masalah memang selalu ada dan manusia sejatinya tak luput dari membuat kesalahan. Saat kesalahan terjadi antara kamu dan temanmu cobalah untuk bersikap sabar dan tenang. Hindari untuk membuang tenaga dan waktu dengan marah-marah dan sebaiknya lakukan komunikasi yang baik untuk menyelesaikan masalah sesegera mungkin.

10. Cara Menjaga Pertemanan: Komitmen

Kamu dan teman kamu perlu memiliki komitmen yang baik dalam menjaga hubungan pertemanan. Butuh usaha antara kedua pihak agar pertemanan kamu dapat berlangsung dengan lama dan baik. Jika hanya satu orang saja yang berusaha maka pertemanan ini tak akan bekerja. Cobalah untuk bentuk komitmen yang baik antara kamu dan temanmu agar hubungan persahabatan tetap utuh.

11. Cara Menjaga Pertemanan: Selalu Menjaga Komunikasi

Cara menjaga pertemanan yang terakhir adalah dengan menjalin komunikasi yang baik. Komunikasi yang baik merupakan kunci utama yang akan sangat bisa diandalkan untuk mempererat hubungan persahabatan. Dengan kemudahan teknologi saat ini, kamu bisa tetap menjalin komunikasi yang baik tak terbatas jarak dan waktu. Cobalah untuk seacra rutin menghubungi teman kamu sekedar untuk bertanya kabar atau membagikan meme yang lucu.

Saat terjadi masalah atau konflik sebaiknya tak menunda masalah dan segera mengkomunikasikan hal tersebut pada teman kamu. Hal ini akan sangat membantu pertemanan kamu menjadi lebih tahan lama dan mencegah timbulnya drama yang melelahkan.


Baca Juga: Hati-hati! Ini Dia Hal-Hal yang Harus Kamu Hindari Saat Kekasih Memiliki Masalah Pertemanan


Cobain Pengalaman Seru Menginap di Bobobox!

Di saat yang penuh kesulitan dan tekanan ini, kamu perlu beristirahat dari segala kejenuhan. Tentunya ada berbagai cara sederhana yang bisa kamu lakukan seperti berjalan santai, memanjakan diri dengan perawatan tubuh, atau sekadar staycation. Di masa pandemi ini, mungkin agak sulit bagi kamu untuk berlibur. Karena itu, sekadar berstaycation sambil menenangkan diri namun tetap menghindari kerumunan bisa jadi altenatif buat kamu.

Dalam hal ini, sebaiknya kamu memilih hotel yang sudah terpercaya dan memiliki reputasi yang baik. Salah satu hotel aman yang bisa kamu pilih adalah Bobobox. Hotel kapsul yang satu ini telah menerapkan beberapa aturan yang wajib diikuti oleh semua orang yang berada di area Bobobox.

Lorong Pods bobobox bandung

Aturan tersebut meliputi pengecekan suhu tubuh oleh host serta kewajiban menggunakan masker untuk semua pihak, rajin mencuci tangan, menjaga jarak dengan tim Bob dan tamu lain, serta menggunakan hand sanitizer sebelum memasuki area pod. Kamu juga diharuskan untuk menggunakan siku kamu jika ingin menekan tombol lift atau membuka pintu. Selain itu, bawalah alat makan dan alat salat pribadi.

Untuk keperluan kesehatan, Bobobox juga menyediakan obat-obatan standar yang bisa kamu gunakan agar tubuh kamu tetap sehat dan fit. Mau coba pengalaman yang lebih seru lagi? Cobain layanan Bobobox bernama Bobocabin! Bobocabin adalah sebuah jalan keluar yang tepat dari hiruk pikuk dan keramaian kota.Yuk segera unduh aplikasi Bobobox di Play Store dan App Store, dijamin aman dan nyaman!

Header photo: Duy Pham via Unsplash

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles