variasi minuman es teh

Tips Untuk Membuat Variasi Minuman Es Teh

Di saat udara sedang panas, satu yang paling dicari adalah minuman dingin. Bukan sembarang minuman dinign, minuman es teh adalah favorit kebanyakan orang.

Rasanya yang manis berpadu dengan dinginnya es membuat tenggorokan kembali basah. Hawa panas pun seolah-olah menghilang. Segar. Minuman es teh pada umumnya hanya disajikan begitu saja. Teh yang sudah diseduh, ditambah gula, lalu kemudian es batu.

Nah, jika kamu bosan dengan minuman es teh yang demikian, cobain deh beberapa tips berikut untuk membuat minuman es teh kamu nggak membosankan.

Gunakan jenis teh yang bervariasi

minuman es teh

Photo by Lynda Sanchez on Unsplash

Di Indonesia, jenis kemasan teh yang paling sering digunakan adalah teh celup. Salah satu aslasannya adalah harganya yang murah dan cara menggunakannya yang mudah. Cukup masukkan ke dalam gelas lalu tuang air panas.

Meskipun menuai popularitas yang tinggi, kebanyakan pakar dan pecinta teh tidak menyukai teh celup. Menurut situs The Spruce Eats, ada tiga hal yang menyebabkan hal ini.

Pertama, daun teh tidak bisa mengembang dengan baik di dalam kantung teh. Kedua, daun teh yang digunakan tidak utuh alias dipotong-potong. Ketiga, karena diproduksi secara masal, kualitasnya tidak terjaga.

Di sisi lain, ada teh yang tidak dibungkus kantung teh yaitu teh tubruk. Saat kamu menyeduh teh tubruk, daun teh lebih memiliki ruang untuk menyerap air dan mengembang. Berbeda dengan teh celup. Hal ini menyebabkan vitamin, mineral, rasa, dan aroma dari daun teh diekstrak lebih baik.

Bereksperimen dengan daun teh

minuman es teh

Photo by Alice Pasqual on Unsplash

Selain dari kemasannya, kamu juga bisa membuat minuman es teh dari jenis daun teh yang berbeda. Pada dasarnya, teh dibagi menjadi empat jenis yaitu teh hitam, teh hijau, teh oolong, dan teh putih. Berikut adalah perbedaannya.

  • Teh hitam: prosesnya dibuat layu, dioksidasi secara menyeluruh, dan dikeringkan. Ini jenis teh yang umum digunakan. Warnanya merah kehitaman dan memiliki konsentrasi minyak esensial yang paling tinggi. Di antara daun teh lain, rasanya paling tidak mirip dengan daun teh asli.
  • Teh hijau: prosesnya hanya dibuat layu dan dikeringkan. Tidak dioksidasi. Rasanya tipis dan warnanya hijau pucat keemasan.
  • Teh oolong: sangat terkenal di Cina. Prosesnya dikeringkan, sedikit dioksidasi, dan sedikit dikeringkan. Soal rasa dan warna, oolong berada di tengah-tengah antara teh hitam dan hijau.
  • Teh putih: prosesnya paling alami. Tidak dioksidasi sama sekali. Hanya dilayukan dan dikeringkan dengan cara diuap.

Seduh dengan cara yang berbeda

minuman es teh

Photo by Matt Seymour on Unsplash

Gimana sih cara kamu bikin minuman es teh manis? Diseduh air panas lalu ditambahkan es? Hmm, kalau gitu sih biasanya rasanya masih anget-anget gitu. Mungkin kamu bisa mencoba cara baru yaitu metode cold brew. Gampang kok caranya. Yang kamu lakukan hanyalah pertama, masukkan daun teh/teh celup ke dalam botol.

Kedua, rendam teh dengan air bertemperatur ruangan. Ketiga, diamkan selama 6-8 jam. Setelah itu, tinggal tambahkan gula dan es. Bedanya dengan seduh air panas adalah metode cold brew menghasilkan rasa teh yang lebih ringan. Hal ini dikarenakan absennya tannin, zat yang menimbulkan rasa pahit pada teh akibat panas.

Jika menyeduh teh dengan air yang terlalu panas atau didiamkan terlalu lama di air panas, kamu pasti akan merasakan minuman es teh yang lebih pahit.

Minuman es teh kekinian: boba

minuman es teh

Photo by Rosalind Chang on Unsplash

Belakangan ini bola-bola tapioka yang dicampur minuman kembali populer. Yap, apalagi kalau bukan boba. Entah mengapa boba dan teh adalah kombinasi yang pas. Menyedot minuman es teh yang ditambah boba memberikan tekstur yang unik dan bikin nagih.

Boba pertama kali muncul di Taiwan pada tahun 1980-an. Ketenaran boba kemudian merambah dunia internasional seperti Amerika Serikat, Australia, dan tentu saja Indonesia.

Kamu bisa menambahkan boba ke dalam minuman es teh manis kamu supaya nggak terlalu monoton. Kamu bisa membelinya di pasar swalayan atau membuatnya sendiri di rumah.

Jangan lupa juga tambahkan susu ya supaya rasa minuman es teh kekinian ini semakin creamy dan gurih. Gulanya juga bisa diganti dengan gula aren untuk rasa yang lebih khas.

Dengan buah? Kenapa tidak?

minuman es teh

Photo by Mae Mu on Unsplash

Minuman es teh dicari orang karena rasanya yang menyegarkan. Oleh karena itu, perpaduan minuman es teh dengan buah tentunya akan menghasilkan minuman yang tambah bikin segar. Ada banyak buah yang bisa kamu tambahkan ke dalam minuman es teh kamu.

Biasanya yang memiliki rasa asam. Stroberi, persik, mangga, bluberi, leci, dan semangka adalah beberapa di antaranya. Jangan tambahkan buah seperti pisang karena mungkin rasanya akan menjadi aneh. Namun, jika kamu ingin bereksperimen, tidak ada salahnya untuk mencoba. Kasih tahu Bob ya kalau sudah mencoba.

Daun-daunan herbal bisa bikin tambah segar

minuman es teh

Photo by Chinh Le Duc on Unsplash

Tak hanya buah, dedaunan herbal juga bisa membua minuman es teh kamu ke level rasa yang berbeda. Daun min adalah salah satu yang paling sering ditambahkan. Rasanya yang sedikit pedas dan segar memberi sensasi tersendiri pada minuman es teh yang kamu buat.

Selain itu kamu juga bisa menambahkan batang sereh, jahe, atau daun jeruk. Kalau di luar negeri, ada satu daun yang biasa ditambahkan ke makanan atau minuman manis namun tidak di Indonesia. Daun itu adalah daun kemangi.

Orang Indonesia sih biasa memasukkan daun kemangi ke sambal atau disantap sebagai lalapan. Nah, kalau kamu mau mencoba senasi yang baru, daun kemangi bisa kamu tambahkan ke minuman es teh racikanmu.

Bekukan di lemari pendingin

minuman es teh

Photo by Patrick Slade on Unsplash

Namanya juga minuman es teh. Nggak jadi es teh kalau nggak pakai es batu. Namun, kamu bisa memberikan sedikit twist unik ke minuman es teh kamu dengan menjadikan tehnya sebagai es batu. Lho, gimana caranya? Gampang.

Kamu hanya perlu membuat teh manis, masukkan ke dalam cetakan, lalu bekukan. Setelah jadi, buat minuman es teh dengan rasa lain lalu gunakan teh yang dibekukan tadi sebagai es batu.

Hotel kapsul yang bikin sejuk

bobobox

Bobobox adalah hotel kapsul yang bisa bikin kamu bebas dari stres. Suasana tenang dan sejuk akan kamu dapatkan saat masuk ke pod-nya. Selain itu, desainnya yang modern juga enak untuk dinikmati.

Nggak cuma itu, teknologi yang digunakan juga canggih. Untuk memesan kamar, kamu bisa melakukannya melalui aplikasi Bobobox. Aplikasi ini, selain untuk memesan, juga berfungsi sebagai kunci kamar lho. Tinggal pindai saja QR code-nya.

Di kamarnya juga kamu akan menemukan lampu led yang bisa kamu atur sesuai dengan suasana hati kamu. Modenya pun ada banyak. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo menginap di Bobobox dan lupakan stres untuk sejenak! Unduh aplikasi Bobobox di sini sekarang!

Header image: Matt Hoffman via Unsplash

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles