Capture

Mulai Lemas Saat Puasa, Coba Lakukan 7 Tips Tidak Lemas saat Puasa 2021 Ini!

Bobobox.co.id — Saat berpuasa, seringkali tubuhmu akan merasa lemas dan lesu. Hal tersebut sangatlah wajar mengingat tubuhmu tidak mendapatkan asupan makanan dan minuman seperti biasanya.

Oleh karena itu, tak sedikit orang yang mengurangi aktivitas fisik yang biasa mereka lakukan. Tujuannya tak lain dan tak bukan agar rasa lemas tak terlalu terasa saat menjalankan ibadah puasa.

Walaupun begitu, sebenarnya kamu bisa mengatasi rasa lemas yang kamu rasakan di bulan puasa ini. Kamu tetap bisa beraktivitas seperti biasa dengan mengikuti tips tidak lemas saat puasa 2021 dari Bob.

Nah, tak usah berlama-lama, langsung saja simak ketujuh tips tidak lemas saat puasa 2021 dari Bob berikut ini. Bob rangkum dari berbagai sumber yang pastinya sangat applicable untuk dilakukan di bulan suci ini.

Kurangi Teh Manis saat Sahur

Tips tidak lemas saat puasa 2021 pertama adalah dengan mengurangi teh manis sebagai minuman untuk menemani saat sahur. Keduanya sendiri memiliki efek samping yang justru bakal membuatmu lemas saat berpuasa.

Misalkan saja, teh sendiri memiliki sifat diuretik yang memicu pipis. Sifat diuretik ini yang bertugas dalam tubuh untuk membantu ginjal mengeluarkan garam dari tubuh. Nah, saat mengeluarkan garam, tubuh pun mengeluarkan air.

Penurunan jumlah cairan intravaskular dapat menurunkan tekanan darah. Hal inilah yang akan membuatmu mudah dehidrasi. Bahkan, gara-gara diuretik ini, kamu akan sering bolak-balik ke toilet untuk pipis.

Selain teh, minuman lainnya yang wajib dihindari saat sahur agar tidak lemas saat puasa adalah kopi. Namun, berbeda dengan teh manis, kopi relatif jarang dijadikan sebagai minuman saat sahur bagi banyak orang.

tips tidak lemas saat puasa 2021 minum teh

kurangi teh dan makanan bergaram via unsplash.com/@kimdonkey

Pastikan Asupan Minum Mencukupi

Tips tidak lemas saat puasa 2021 berikutnya adalah memastikan bahwa asupan air putih mencukupi. Untuk yang satu ini, setiap orang memiliki perbedaan terkait asupan yang dipenuhi oleh masing-masing orang.

Walaupun begitu, minimal kamu meminum delapan gelas sehari. Kamu bisa mencoba pola 2-4-2. Pola ini mengharuskanmu untuk minum dua gelas saat berbuka, empat gelas saat malam, dan dua gelas saat sahur.

Di samping air putih, kamu pun wajib mengonsumsi buah-buahan atau yoghurt. Keduanya ini dikonsumsi sebagai penambah asupan cairan yang memungkinkanmu terhindar dari dehidrasi.

Agar tidak lemas, hindari meminum minuman berkafein di bulan Ramadan. Mulai dari kopi, minuman bersoda, hingga teh sebaiknya sedikit dikurangi karena memungkinkanmu untuk tetap terjaga di tengah malam.

Pastikan asupan minum via pexels.com/@daria

Berolahraga Ringan

Kamu mungkin sering mendengar bahwa puasa tak boleh menghambatmu untuk tetap beraktivitas seperti biasa dengan tambahan olahraga ringan. Walaupun melelahkan, ternyata, saran ini ada manfaatnya, lho.

Olahraga ringan secara teratur ini justru akan membuatmu lebih bertenaga saat beraktivitas. Hal ini yang menyebabkan tetap berolahraga ringan ini termasuk salah satu tips tidak lemas saat puasa 2021 dar Bob.

Bahkan, untuk sebagian orang, berolahraga ringan ini mampu meningkatkan kualitas tidur mereka. Di samping itu, tubuh pun akan tetap bugar dan fit untuk mengarungi sebulan penuh berpuasa di bulan Ramadan.

Untuk durasi, kamu tak perlu terlalu lama melakukan olahraganya. Cukup melakukan latihan ringan selama 10 menit secara rutin. Baiknya, lakukan latihan ini satu jam sebelum waktu berbuka di kota masing-masing.

Lakukan olahraga ringan via pexels.com/@cottonbro

Kualitas Tidur Terjaga

Kamu mungkin pernah merasakan saat tidurmu kurang, keesokan harinya, badanmu terasa tidak fit dan lemas? Nah, hal ini haruslah kamu hindari agar kamu tidak merasa lemas saat berpuasa di bulan suci ini.

Oleh karena itu, ada baiknya untuk tetap menjaga kualitas tidur. Kualitas tidur akan tercapai dengan durasi tidur antara tujuh hingga sembilan jam. Cukup istirahat ini nantinya yang akan menjadi kunci untuk terus berstamina.

Namun, jangan pula juga untuk terlalu banyak tidur. Hal ini justru yang tidak baik untuk tubuh karena memungkinkan untuk tubuh terjaga hingga malam dan ibadah puasa yang dijalani jadi kurang maksimal.

Jika kamu merasa kesulitan untuk tidur nyenyak, ada berbagai cara yang bisa kamu lakukan. Tak hanya cara tidur nyenyak saja, kamu pun bisa mencoba minuman yang mampu membuat cepat tidur.

Tidur yang cukup via unsplash.com/@entersge

Rencanakan Jadwal Sehari-Hari

Saat berpuasa, kamu kerapkali digoda oleh berbagai macam godaan seperti rasa malas, lemas, dan lesu. Walaupun begitu, ada baiknya untuk memanfaatkan waktumu agar tidak terbuang percuma.

Hal ini pun termasuk salah satu tips tidak lemas saat puasa 2021. Dengan fokus melakukan sesuatu, kamu pun bisa menepis semua godaan yang datang kepadamu dan tetap bertenaga sepanjang hari.

Untuk itu, kamu bisa merencanakan jadwal sehari-hari terkait aktivitas yang ingin dilakukan. Kegiatan apapun selagi itu bernilai rasanya tak salah untuk kamu masukkan sebagai kegiatan sehari-harimu.

Mulai dari bagi-bagi takjil, membantu membersihkan area luar masjid, hingga membantu keluarga di rumah bisa jadi alternatif. Tak hanya membuatmu sibuk, kegiatan ini bisa menambahan pahala di bulan Ramadan.

Aktivitas sehari-hari via pexels.com/@breakingpic

Makanan Sahur Kaya Serat dan Nutrisi

Tips tidak lemas saat puasa 2021 lainnya adalah memakan makanan sahur yang kaya serat dan nutrisi. Intinya adalah makanan yang dikonsumsi saat sahur sebaiknya benar-benar seimbang secara nutrisi.

Pemenuhan karbohidrat untuk cara menurunkan berat badan dengan puasa ini bisa berasal dari gandum, utuh, kentang, atau nasi merah. Tambahkan lemak sehat dari daging merah tanpa lemak dan ikan salmon.

Di samping itu, konsumsi juga makanan berprotein tinggi seperti telur, tahu, ayam, dan lainnya. Usahakan juga untuk mengonsumsi serat yang berasal dari sayuran hijau dan buah agar berat badan turun saat puasa.

Hindari makanan berbahan dasar tepung dan mengandung kadar gula tinggi saat sahur. Pasalnya, kedua makanan adalah makanan yang hindari dalam tips tidak lemas saat puasa 2021 karena membuat lebih cepat lemas.

Makanan kaya serat dan protein via pexels.com/@catscoming

Konsumsi Vitamin dan Suplemen Tambahan

Tips tidak lemas saat puasa 2021 terakhir adalah mengonsumsi vitamin dan suplemen tambahan. Mengonsumsi keduanya sendiri hanyalah sebagai tambahan saat kamu telah mengaplikasikan tips-tips sebelumnya.

Apalagi di masa pandemi seperti ini, daya tahan tubuh adalah benteng terakhir untuk mencegah datangnya berbagai penyakit. Oleh karenanya, mengonsumsi vitamin dan suplemen tak ada salahnya.

Dengan terjaganya sekaligus meningkatnya daya tahan tubuh, tubuhmu tidak akan mudah lesu dan lemas. Bahkan, kamu akan tetap bertenaga selama menjalankan puasa dengan kegiatan normal seperti biasanya.

Nah, di sisi lain, tambahan lain seperti buah-buahan pun tak boleh sampai ketinggalan. Banyak sekali buah-buahan yang mudah kamu temukan di pasaran yang termasuk buah untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Konsumsi vitamin dan suplemen via pexels.com/@pixabay

Pusing Mencari Akomodasi Penginapan selama Puasa? Ya di Bobobox

Pusing dalam memilih akomodasi penginapan selama puasa seperti sekarang ini? Tidak usah khawatir karena ada Bobobox yang bisa menjadi pilihan untuk menginap.

Fasilitas yang kekinian dengan harga inap per malamnya yang tergolong murah menjadi beberapa alasan yang pastinya bisa menjadikanmu untuk memilih Bobobox sebagai tempat menginap yang nyaman.

Informasi lebih lanjut soal pemesanan bisa kamu dapat di aplikasi Bobobox yang bisa diunduh di sini.

bobobox hotel semarang

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles