liburan di bandung

10 Tempat Liburan Di Bandung yang Murah Dan Cocok Untuk Keluarga

Tempat Liburan di Bandung yang Cocok Untuk di Singgahi Bersama Keluarga

Waktu bersama keluarga dan kerabat dekat memang sangatlah penting dan seharusnya diluangkan disela-sela kesibukan dan di tengah aktivitas padat yang dijalani. Berlibur menjadi alternatif pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu bersama keluarga atau hanya sekadar me-refresh otak ditengah penatnya pekerjaan. Berlibur juga dapat memberikan efek ketenagan pada psikologi seseorang selepas berkutat dengan kesibukan aktivitas atau pun pekerjaan.

Satu hal yang terkadang menjadi dilema adalah menentukan lokasi tempat berlibur yang sesuai dengan keluarga dan tentunya sesuai budget dan pas didompet. Kota sejuk nan asri di ujung selatan Pulau Jawa menjadi salah satu kota yang direkomendasikan. Kota ini dapat dijadikan referensi ketika Anda bingung memutuskan tempat liburan yang sesuai dan bersahabat untuk keluarga. Bagi Anda yang sedang mencari informasi tempat wisata di Bandung untuk dikunjungi bersama keluarga tercinta

  1. Kampung Gajah Wonderland

Salah satu destinasi wisata yang ada di Bandung ini sangat cocok untuk keluarga yang sedang berlibur, pasalnya terdapat wisata waterboom yang dapat dimainkan untuk orang dewasa maupun anak-anak. Tempat ini menjadi lokasi yang memiliki wahana permainan dengan fasilitas terbanyak di Bandung. Objek wisata dengan keluasan 60 hektar ini dapat Anda jelajahi bersama keluarga sekaligus menikmati pemandangan yang tak kalah indahnya. Selain waterboom, wahana permainan paintball juga menjadi permainan yang paling diminati wisatawan. Permainannya yang seru karena basic permainan ini adalah melawan musuh dengan senjata tipuan yang berisi bola-bola cat warna.

  1. Padepokan Dayang Sumbi

Bagi Anda atau keluarga yang ingin memlih tempat wisata yang tidak hanya untuk berlibur tapi juga edukasi, disinilah tempatnya. Selain aktif mengadakan berbagai workshop seputar pembuatan kain sutra, Padepokan Dayang Sumbi menyediakan Perpustakaan Dayang Sumbi bagi Anda yang memiliki hobi membaca. Nah, untuk Anda yang gemar berbelanja lokasi ini memiliki galeri produk yang menyediakan barang-barang seperti pakaian, souvenir atau aksesoris yang terbuat dari kain sutra asli.

  1. Rumah Batik Komar

Batik adalah salah satu budaya Indonesia yang banyak dan beragam yang perlu dilestarikan sebagai icon yang dimiliki Negara Indonesia. Anda yang menyukai wawasan tentang kebudayaan Indonesia khususnya dapat berkunjung ke lokasi ini. Destinasi wisata ini terletak di Jalan Sumbawa No.22 Kota Bandung. Wisata Batik Komar merupakan tempat dimana pengunjung dapat melihat secara langsung proses pembuatan batik. Tidak hanya itu, pengunjung juga diperbolehkan belajar mengenal dan terlibat dalam proses pembuatan batik. Selain mendapatkan wawasan pengetahuan, pengunjung juga disediakan lokasi berbelanja aksesoris atau souvenir yang bernuansa batik di Indonesia di Showroom Batik Komar.

  1. Spice Camp

Lokasi wisata yang memiliki slogan “Let the Fun Begin” ini merupakan salah satu destinasi berlibur yang sangat asik dan seru jika Anda datang bersama keluarga. Pasalnya, lokasi ini memiliki beberapa wahana permainan yang dapat dilakukan bersama dengan anggota keluarga. Ada fasilitas camping dengan fasilitas lapangan hijau terbuka, outbound, labirin, rumah pintar dan masih banyak lagi. Harga menikmati wisata Spice Camp ini sangat beragam dan tergantung pilihan Anda. Semakin lengkap paket yang Anda pilih, maka semakin banyak budget yang harus dikeluarkan.

  1. Maya Hirai School Of Origami

Bagi Anda yang tertarik dengan aktivitas yang mengasah kreativitas, lokasi wisata Maya Hirai School Of Origami ini tempat liburan di bandung sangat cocok untuk Anda dan keluarga kunjungi. Anda akan diajarkan berbagai macam teknik melipat dan membuat origami dari kertas yang dibentuk. Anak-anak dan orang dewasa  yang berkunjung juga akan diajarkan berbagai macam bentuk origami yang lucu dan menarik. Tentu menjadi kepuasan tersendiri bukan jika dapat menghasilkan sebuah kreativitas yang lahir dari tangan Anda sendiri.

  1. Taman Kupu Cihanjuang

Keindahan Taman Kupu Cihanjuang memang tidak diragukan lagi. Siapa yang tidak gemas dan kagum dengan eloknya kecatikan hewan bersayap satu ini, kupu-kupu. Selain itu taman ini dipenuhi oleh bentangan bunga-bunga indah untuk menarik kupu-kupu datang menghampiri. Wisata ini memiliki 35 jenis kupu-kupu yang terbilang langka. Menarik bukan? Berlibur sembari memberikan wawasan pengetahuan tentang flora dan fauna kepada anak atau keluarga.

  1. Kampung Dago Pojok

Seni adalah sebuah karya yang tidak terbantahkan keindahannya. Setiap orang memiliki selera kesenian yang beraneka ragam. Bagi Anda yang menyukai seni, tempat wisata ini bisa dijadikan salah satu referensi untuk Anda kunjungi bersama keluarga. Mural di dinding yang disajikan berwarna-warni memuat bertambahnya tingkat estetika di lokas ini. Budaya-budaya tradisional Indonesia seperti tari jaipong, angklung, dan wayang juga bisa Anda dapati jika berkunjung ke wisata ini.

  1. Jendela Alam

Jendela Alam adalah salah satu tempat liburan di bandung yang mengambil konsep flora dan fauna. Wisata ini cocok untuk anak-anak yang ingin dikenalkan dengan hewan dan tumbuhan. Aktivitas berternak dan berkebun ini bertujuan untuk mengenalkan anak pada lingkungan sekitar. Anak atau pengunjung yang lainnya dapat berinteraksi langsung dengan hewan-hewan ternak dengan mengusapnya, memberi makan dan bermain bersama binatang.

  1. Bandung Science Center (BSC)

Tempat yang berlokasi di Jalan Sirnagalih No.15 Gegerkalong Sukasari Bandung ini sangat berbeda dengan tempat wisata pada umumnya karena destinasi wisata yang mengedukasi ini memiliki basic teknologi dan juga interaktif terhadap alat peraga. Aktivitasnya seperti melatih kepekaan telinga dengan mendengar suara dan merasakan aroma bau dan rasa dari uji coba kimia dan fisika. Tujuannya adalah agar pengunjung memiliki sarana belajar sembari berlibur dengan berinteraksi dengan beragam alat edukasi dan memahami pembuktian bagaimana proses terjadi.

  1. Trans Studio Bandung

Dan yang terakhir adalah Trans Studio Bandung, lokasi wisata yang hampir tak pernah sepi pengunjung dengan wahana permainan indoor terbesar di Indonesia. Di dalamnya terdapat 3 tema wahana permainan yaitu Studio Central (Broadway), Lost City (Alam), dan Magic Corner (Mistis), yang jika digabungkan terdapar 20 wahana permainan yang sangat menarik untuk dicoba. Wisata ini juga memiliki wahana roller coaster tercepat di dunia yang memiliki manuver gerakan mundur.

Bagaimana? Tentu tidak diragukan lagi bukan sajian yang disuguhkan oleh ulasan wisata-wisata di Bandung, dapat memikat setiap pengunjung yang datang dan memberikan kesan tersendiri. Serta membuat pengunjung enggan cepat beranjak dari lokasi-lokasi wisata yang keren ini. Selamat berlibur!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles