Sumber foto: Tribun Jateng - Tribunnews

Brace Yourself! Inilah 5 Event Semarang 2020 yang Sayang Dilewatkan!

Tempat Event Semarang — Saat mendengar kata “Semarang”, mungkin yang muncul di benakmu adalah Lawang Sewu, lumpia, dan wingko babat. Namun, Semarang menawarkan pesona unik yang lebih beragam. Kota terpadat ketujuh di Indonesia ini menjadi rumah bagi sekitar 1,8 juta penduduk. Semarang juga merupakan melting pot bagi berbagai budaya yang berjalan beriringan secara harmonis.

Sebagai ibu kota Provinsi Jawa Tengah, Semarang memiliki beragam tujuan wisata yang menarik perhatian para pengunjung, baik domestik maupun internasional. Selain destinasi wisata, Semarang juga menghadirkan bermacam-macam event yang sayang untuk dilewatkan, baik acara bertema budaya maupun olahraga. Beberapa event merupakan acara yang digelar secara tahunan sehingga kamu bisa kembali berkunjung setiap tahun.

Jika kamu berencana berlibur ke Semarang, ada beberapa event yang rencananya akan diselenggarakan di tahun 2020. Tahun baru memang masih beberapa bulan lagi, tetapi informasi dari Bob ini bisa menjadi panduanmu untuk melengkapi liburanmu di Semarang. Berikut adalah beberapa tempat event Semarang 2020 yang layak dikunjungi!

1. Festival Cheng Ho

Sumber foto: Good News from Indonesia

Bagi kamu pecinta festival budaya, acara tahunan yang satu ini tentunya sayang untuk dilewatkan. Festival Cheng Ho biasanya diadakan di pertengahan tahun dan menghadirkan beragam hiburan dan aktivitas yang akan melengkapi liburan di Semarang. Acara ini merupakan perayaan kedatangan Laksamana Cheng Ho (Zheng He) beberapa ratus tahun yang lalu. Aktivitas-aktivitas acara berpusat di Kelenteng Sam Poo Kong sebagai tempat event.

Di festival ini, kamu akan disuguhi pertunjukan kesenian khas Tionghoa seperti barongsai, liong, dan kesenian musik. Pastikan kamu tidak melewatkan arak-arakan Patung Cheng Ho sebagai acara puncak festival. Selain menonton acara hiburan, kamu juga bisa menikmati kemegahan dan keindahan desain arsitektur Kelenteng Sam Poo Kong, serta menyaksikan khidmatnya proses sembahyang di kawasan kelenteng.

Kunjungan ke Festival Cheng Ho kurang lengkap rasanya jika kamu melewatkan pesta kuliner. Di festival ini, kamu bisa menikmati petualangan gastronomi yang menggugah selera. Bazar kuliner yang digelar  menawarkan beragam sajian lezat, dari mulai menu khas Tionghoa hingga jajanan pasar. Hmm… Hen hao chi!

2. Dugderan

Sumber foto: Tribun Jateng – Tribunnews

Meriah. Mungkin itu satu kata yang bisa Bob katakan untuk menggambarkan acara ini. Festival ini diadakan sekitar 2 minggu sebelum bulan suci Ramadan. Acara ini merupakan tradisi tahunan Semarang yang ternyata sudah dilakukan sejak era kolonial Belanda, dan berpusat di kawasan Masjid Kauman sebagai tempat event.

Nama “Dugderan” sendiri sebetulnya diambil dari bunyi beduk (“Dug”) dan suara petasan (“Deran”). Yang membedakan acara Dugderan dengan tradisi-tradisi penyambutan bulan suci Ramadan lainnya adalah kehadiran warak ngendhok atau badak bertelur. Jika dilihat, warak ngendhok ini memiliki bentuk yang unik, dengan kepala naga dan tubuh kuda atau unta. Si “badak” kemudian diarak menuju Masjid Kauman.

Perayaan Dudgeran tidak lengkap tanpa acara-acara pendukung seperti pertunjukan musik, kasidah, dan tari. Oh, ya! Di kawasan Pasar Johar pun biasanya diadakan taman ria untuk anak-anak. Nah, buat kamu yang ingin bersenang-senang, bisa dong mencoba wahana nostalgia seperti kora-kora dan komidi putar! Jangan lupa beli permen kapas, ya!

3. Semarang Great Sale

Sumber foto: Perry Tak @ Flickr

Nah, tempat event Semarang 2020 yang satu ini sepertinya wajib kamu datangi! Tidak hanya Bandung dan Jakarta yang menggelar pesta belanja. Semarang juga menawarkan shopping spree bagi siapa pun yang ingin menikmati diskon heboh dan memboyong tas-tas belanja ke rumah. Semarang Great Sale adalah pesta belanja tahunan yang umumnya diadakan di pertengahan tahun dan terkadang menjadi penyambut HUT Kota Semarang.

Pada tahun 2019, ajang akbar ini diselenggarakan dari tanggal 28 Juni hingga 28 Juli. Semarang Great Sale tidak hanya melibatkan pelaku bisnis skala besar, tetapi juga pedagang-pedagang di pasar. Ini artinya ada beragam tempat event untuk menikmati pesta tahunan ini. Di ajang tahun ini, shoppers bisa melakukan transaksi secara tunai maupun nontunai atau cashless. Selain itu, mereka diimbau mengunduh aplikasi Semarang Great Sale agar bisa mendapatkan kupon elektronik setelah bertransaksi. Asyik, ‘kan?

Nah, kupon tersebut bisa dikumpulkan untuk mendapatkan hadiah utama, yaitu sebuah mobil. Wah, mantap betul! Semoga di tahun 2020, Semarang Great Sale hadir dengan konsep baru dan beragam diskon yang lebih heboh, ya. Yang terpenting, pastikan kamu sudah mempersiapkan dana untuk menikmati pesta belanja ini. Duh! Bob juga harus nabung dulu, nih!

4. Festival Kota Lama

Sumber foto: Ulin Ulin

Untuk para penikmat desain arsitektur, ajang tahunan yang satu ini tidak boleh dilewatkan. Festival Kota Lama merupakan event menarik yang diadakan di kawasan Kota Lama Semarang. Di kawasan ini sendiri, terdapat beberapa bangunan ikonik, termasuk Gereja Blenduk dan Spiegel, bar bergaya Eropa yang menjadi salah satu lokasi syuting film garapan Robby Ertanto, Ave Maryam.

Festival Kota Lama sudah diadakan sejak tahun 2012. Di festival ini, kamu bisa menjelajahi kawasan Kota Lama dan menyaksikan kemegahan bangunan-bangunan bergaya arsitektur kolonial Belanda. Sambil bersenang-senang, kamu juga bisa belajar mengenai sejarah dan perkembangan Kota Semarang. Beragam hiburan seperti pertunjukan musik, tari, dan talkshow kreatif turut mewarnai acara ini.

Berkunjung ke festival kurang lengkap rasanya tanpa mengisi perut. Jangan khawatir! Di Festival Kota Lama, kamu bisa memanjakan lidahmu dengan beragam kuliner legendaris, termasuk sajian tempo doeloe. Hmm.. lekker! Jangan lupa berfoto sambil mengenakan pakaian tradisional Belanda. Oh, ya! Di festival ini, kamu juga bisa belajar bahasa Belanda, lho!

5. MXGP 2020

Sumber foto: Situs Resmi MXGP

Para penggemar olahraga balap yang satu ini harus bersiap-siap karena Semarang memiliki peluang untuk kembali menjadi tuan rumah ajang MXGP 2020. Dilansir dari Kompas.com, kesempatan menjadi tuan rumah diberikan atas kesuksesan ajang MXGP 2019 pada bulan Juli kemarin. Event ini berhasil menarik perhatian banyak pihak, baik dari dalam maupun luar negeri. Tentunya hal ini menjadi kebanggaan bagi masyrakat Indonesia, khususnya warga Semarang.

Sebelumnya, ajang balap trail kelas internasional ini sempat dikabarkan batal digelar di Semarang, seperti yang dilansir dari GridOto.com. Untungnya, acara tetap digelar dan diadakan di Sirkuit Bukit Semarang Baru sebagai tempat event berlangsung. Sirkuit ini berlokasi di kawasan Mijen dan memiliki trek sepanjang 1.730 meter. Ajang MXGP 2019 di Semarang kemarin diikuti oleh 41 orang pembalap dari 18 negara. Tentunya kita harus berbangga karena memiliki sirkuit hebat yang dapat mengakomodasi kompetisi kelas internasional.

Saat ini, memang belum ada informasi pasti mengenai status Semarang sebagai tuan rumah MXGP 2020. Namun, semoga saja Indonesia bisa kembali menyandang gelar sebagai tuan rumah perhelatan akbar tersebut. Dengan kesuksesannya pada ajang MXGP 2019 bulan Agustus kemarin, kesempatan Semarang untuk menjadi tuan rumah kompetisi pun semakin besar. Jika ajang motocross internasional ini kembali diadakan di Semarang, pastikan kamu tidak sampai melewatkannya, ya!

Kesimpulan

Mulai dari kegiatan budaya hingga pertandingan olahraga, Semarang memiliki beragam event menarik yang bisa kamu saksikan di tahun 2020 nanti. Acara-acara ini tentunya akan melengkapi liburanmu di Semarang dan memberikan pengalaman yang mengesankan! Agar liburanmu lancar, pastikan kamu sudah mempersiapkan segala sesuatu dengan matang, termasuk akomodasi.

Salah satu opsi akomodasi yang bisa kamu coba adalah hotel kapsul. Khawatir keamananmu terganggu? Bobobox bisa menjadi pilihan yang tepat! Hotel kapsul futuristik ini menggabungkan teknologi dan kenyamanan sehingga kamu bisa menikmati istirahat berkualitas di dalam pod-mu. Reservasi bisa kamu lakukan melalui aplikasi Bobobox yang tersedia untuk pengguna iOS dan Android. Oh, ya! Ada beragam promo menarik dari Bobobox, lho!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles