Di zaman sekarang, manusia dan smartphone merupakan dua hal yang tak dapat dipisahkan. Sebab, semakin banyak hal-hal dalam smartphone yang mampu menyita perhatian, terutama media sosial. Tanda-tanda kamu kecanduan media sosial sangat beragam, bahkan bisa sampai mengganggu kesehatan mental.
1. Selalu Mengecek Media Sosial Mulai Dari Bangun Hingga Mau Tidur
(Photo by @KetutSubiyanto via Pexels)
Apa yang kamu lakukan ketika bangun tidur dan saat hendak pergi tidur? Jika jawabanmu adalah mengecek HP dan sosial mediamu, ini merupakan salah satu tanda-tanda kamu kecanduan media sosial.
Kamu melakukan ini karena ingin mengecek dan melihat apa saja update terbaru yang ada ketika mereka tertidur. Tak hanya itu, tanda-tanda kamu kecanduan media sosial ini juga membuatmu seolah-olah tidak rela untuk pergi tidur karena terlalu asyik melihat apa yang terjadi di dunia maya.
Hal ini mungkin saja sudah terasa wajar dan terlihat normal di zaman seperti sekarang ini. Namun, tanda-tanda kamu kecanduan media sosial ini sebenarnya jadi sebuah pengganggu untuk memulai dan mengakhiri aktivitasmu sehari-hari.
Bayangkan hal apa saja yang bisa kamu lakukan jika mengurangi intensitas bermain sosial media. Mungkin kamu bisa bermeditasi atau olahraga saat bangun tidur, serta membaca buku-buku bagus sebelum kamu terlelap.
2. Cemas Jika Tidak Ada Koneksi Internet
(Photo by @KamajiOgino via Pexels)
Tanda-tanda kamu kecanduan media sosial yang kedua adalah jika kamu merasa cemas saat tidak ada koneksi internet. Tidak adanya koneksi internet merupakan sebuah mimpi buruk bagimu, sebab ini berarti kamu tidak dapat mengakses media sosialmu.
Kamu akan langsung merasa panik dan cemas, khawatir jika kamu akan ketinggalan informasi. Kamu juga bahkan khawatir orang-orang akan mencarimu atau kesulitan menghubungimu. Pokoknya, kamu jadi seperti orang linglung dan mati gaya saat tidak ada akses internet untuk sosial media.
Padahal, sebenarnya semua akan tetap berjalan baik-baik saja jika kamu tidak menggunakan media sosial sekalipun. Tanda-tanda kamu kecanduan media sosial ini juga membuatmu ingin selalu online di manapun dan kapanpun. Kamu seolah-olah merasakan sebuah keharusan untuk melihat semua update temanmu, video-video yang sedang viral, atau berita terbaru dari idolamu.
3. Tiada Hari Tanpa Update di Media Sosial
(Photo by @readymade via Pexels)
Apa kamu merasa harus mengunggah sesuatu ke media sosial setiap hari? Kamu merasa orang-orang perlu melihat keseharianmu atau hal apapun yang terjadi padamu? Kalau begitu, ini merupakan salah satu tanda-tanda kamu kecanduan media sosial.
Sebenarnya, hal ini sah-sah saja jika masih dalam batasan yang wajar. Namun, kamu perlu hati-hati jika sudah sering terasa timbulnya keinginan untuk update semua hal bahkan hingga masalah pribadi atau hal-hal yang sifatnya sangat private.
Tak hanya itu, tanda-tanda kamu kecanduan media sosial pun bisa membuatmu menjadi tidak menikmati momen-momen penting atau indah dalam hidupmu. Contohnya saat kamu pergi berlibur, kamu malah asyik merekam momen untuk update media sosial, bukan benar-benar menikmatinya. Sayang sekali, ya?
So, jangan sampai tanda-tanda kamu kecanduan media sosial yang satu ini jadi mengontrol dirimu, tetapi kamulah yang harus mengontrolnya!
4. FoMO (Fear of Missing Out)
(Photo by @AndreaPiacquadio via Pexels)
Pernahkah kamu mendengar tentang istilah yang satu ini? FoMO atau Fear of Missing Out merupakan sebuah fenomena dimana seseorang selalu merasa takut atau merasa khawatir berlebihan akan tertinggal berita atau tren yang sedang berlangsung. Jika kamu pernah atau sering merasakan FoMO, maka ini adalah salah satu tanda-tanda kamu kecanduan media sosial.
Cukup banyak dampak yang bisa timbul jika mengalami tanda-tanda kamu kecanduan media sosial yang satu ini. Dampak yang terjadi biasanya berpengaruh buruk terhadap kesehatan mental, bahkan hingga menyebabkan gangguan finansial karena kamu merasa harus membeli apapun yang sedang tren.
Ini karena tanda-tanda kamu kecanduan media sosial yang satu ini bisa membuatmu merasa ingin selalu menjadi yang terdepan dalam segala hal. Kamu merasa bahwa mengikuti tren atau info terkini adalah suatu keharusan.
5. “Likes” Telah Berubah Menjadi Obsesi
(Photo by @PrateekKatyal via Pexels)
Tanda-tanda kamu kecanduan media sosial yang selanjutnya adalah ketika kamu merasa sebuah “like” sangatlah penting bagi hidupmu. Kamu tidak lagi memikirkan kualitas unggahanmu, pokoknya tujuan utamamu adalah mendapatkan sebanyak mungkin like dan perhatian.
Dengan begitu, tanda-tanda kamu kecanduan media sosial yang satu ini bisa menyebabkan kamu menjadi terlalu terobsesi untuk membuat content yang “sempuna” untuk meraih banyak likes. Bahkan, tak jarang kamu merasa kecewa dan menghapus kembali unggahanmu di media sosial karena tidak mendapatkan cukup banyak like seperti yang kamu harapkan.
Tanda-tanda kamu kecanduan media sosial ini juga bisa memberikan dampak yang serius pada mentalmu jika dibiarkan terus-menerus. Kamu jadi lebih sering berpura-pura agar terlihat bahagia dan memiliki kehidupan yang sempurna.
Kamu rela untuk tidak menjadi diri sendiri hanya demi mendapat pujian di dunia maya. Lebih parah jika kamu sudah sampai tahap di mana kamu akan kesal jika merasa “kalah” dari orang lain.
Melihat orang lain liburan, kamu juga harus liburan. Melihat orang lain beli gadget baru, kamu juga harus beli. Duh, capek banget! Padahal apa yang ada di dunia maya, belum tentu seindah apa yang ada di dunia nyata.
6. Seolah-Olah Mendengar Bunyi Notifikasi
(Photo by @CristianDina via Pexels)
Pernah nggak, kamu merasa seperti mendengar bunyi notifikasi dari HP-mu, tetapi ketika kamu cek ternyata tidak ada pesan apa-apa? Kalau iya, ini merupakan salah satu tanda-tanda kamu kecanduan media sosial juga, loh.
Perlu kamu tahu bahwa menurut penelitian, notifikasi di HP ternyata memiliki efek dopamin atau efek yang menstimulus zat kimia pemicu rasa bahagia pada otak. Hal inilah yang membuatmu merasa sangat kecanduan terhadap notifikasi media sosial, sebab kamu merasa seolah-olah mendapat hadiah saat mendengar bunyinya.
Tanda-tanda kamu kecanduan media sosial semacam ini juga membuatmu resah jika tidak langsung mengecek notifikasi yang masuk. So, jangan heran jika banyak orang yang sudah kecanduan media sosial akan langsung dan spontan meraih HP-nya begitu mendengar bunyi notifikasi.
7. Mengabaikan Pekerjaan dan Hal-Hal Penting
(Photo by @AndreaPiacquadio via Pexels)
Jika tanda-tanda kamu kecanduan media sosial yang satu ini sudah sering terasa, maka sebaiknya kamu mulai berusaha untuk mengurangi intensitas bermedia sosialmu dari sekarang. Sebab, menunda-nunda pekerjaan bahkan sampai mengabaikan hal-hal penting tentunya akan membuatmu menjadi sangat tidak produktif.
Banyak sekali waktu yang akan terbuang hanya karena kamu asyik memantau timeline. Ingat, jadikanlah media sosial sebagai hiburan, bukan prioritas. Selesaikanlah dahulu semua pekerjaanmu sebelum tenggelam di dunia maya. 😉
Pasti happy staycation di Bobobox!
Liburlah sejenak dari kegiatan bermedia sosial dengan mencoba sensasi menginap di cabin dengan pemandangan alam yang asri dan menyegarkan namun tetap dilengkapi fasilitas canggih dan futuristik.
Kabar baik untuk kamu, sebab sebentar lagi ada Bobocabin yang akan segera launching! Salah satu terobosan baru milik Bobobox ini pasti bisa memberikan kamu pengalaman baru menginap di hotel. Kamu bisa merasakan sensasi perpaduan dari ketenangan alam dan sentuhan teknologi mumpuni.
So, langsung download aja aplikasinya, dan jadilah orang pertama yang merasakan serunya bobo di Bobocabin. Pssstt, kamu juga bisa mendapatkan promo menariknya, loh!