Bobobox.co.id — Selain lalat, nyamuk merupakan salah satu serangga yang kerap kali mengganggu. Menempatkan tanaman hias anti nyamuk menjadi cara yang bisa kamun pilih untuk mengusir nyamuk.
Dibanding menggunakan obat-obatan pengusir nyamuk, tanaman hias anti nyamuk tentu memiliki banyak kelebihan. Satu diantaranya adalah mampu membuat ruangan tampak lebih segar dan indah.
Tanaman hias anti nyamuk tersebut mampu mengusir nyamuk karena aromanya yang tak disukai oleh nyamuk. Kamu pun bisa mengaplikasikan ekstrak dari tanaman hias tersebut untuk mengusir nyamuk.
Berikut ini merupakan 10 daftar tanaman hias anti nyamuk yang cocok untuk ditempatkan di rumahmu. Tak hanya membuat rumahmu cantik, rumahmu akan bebas dari hewan penyebab berbagai macam penyakit.
Lavender
Tanaman hias anti nyamuk pertama adalah lavener. Tanaman hias satu ini mungkin sudah tak asing lagi di telingamu. Apalagi, tanaman hias ini kerap kali digunakan sebagai bahan baku lotion anti nyamuk.
Zat linalool dan lynalyl asetat yang terkandung dalam bunga lavender inilah yang dibenci oleh nyamuk. Walaupun begitu, aroma harum dari bunga lavender tersebut justru sangat disukai oleh manusia.
Selain baunya yang tidak disukai oleh nyamuk, kamupun bisa mengusir nyamuk dengan cara lain menggunakan tanaman ini. Caranya adalah dengan menggosokan langsung ke kulitmu untuk mengusir nyamuk.
Serai Wangi
Tanaman hias anti nyamuk berikutnya yang bisa diletakkan di rumahmu adalah serai wangi. Serai wangi ini biasanya lebih dikenal sebagai bahan penyedap rasa baik itu makanan ataupun minuman.
Nah, nyatanya, serai wangi pun bisa digunakan sebagai bahan alami untuk mengusir nyamuk. Tanaman hias yang berbentuk seperti rumput liar ini memiliki zat geraniol yang berperan penting sebagai pengusir nyamuk.
Cara memanfaatkan tanaman hias anti nyamuk ini pun cukup mudah. Kamu bisa menanam tanaman ini di area yang banyak nyamuk. Kamu pun bisa memanfaatkan ekstrak minyaknya untuk dioleskan ke kulit.
Geranium
Dikenal dengan nama tapak dara, tanaman hias anti nyamuk ini biasa dipilih sebagai salah satu tanaman gantung. Di samping itu, tanaman hias ini pun cocok sebagai tanaman hias indoor maupun outdoor.
Tanaman hias ini mengandung zat geraniol dan sitroneol yang mudah terbawa oleh angin. Dengan mudahnya terbawa angin, bau ini pun bisa dengan mudah mengusir nyamuk sebelum datang mendekat.
Manfaat lainnya yang tak kalah penting dari geranium adalah aroma wangi bunga ini bisa dijadikan sebagai obat relaksasi dan obat stres alami. Oleh karenanya, tanaman ini akan cocok untuk berada di rumahmu.
Bunga Rosemary
Bagi kamu yang super sibuk dan ingin menanam tanaman di rumah, bunga rosemary adalah salah satu pilihannya. Pasalnya, tanaman hias ini cukup mudah untuk perawatan dan harga bibitnya murah.
Tanaman hias menawarkan beragam manfaat bagi pemiliknya. Kebanyakan orang akan lebih familiar dengan manfaatnya sebagai bumbu herbal tambahan. Namun, rosemary pun bisa sebagai pengusir nyamuk.
Tanaman hias anti nyamuk ini menghasilkan aroma yang sangat kuat di mana nyamuk tak menyukainya. Kamu bisa mengusir nyamuk yang berdatangan dengan cara membakar beberapa rosemary.
Lemon Balm
Tanaman hias satu ini biasa ditanaman di halaman rumah ataupun sebagai tanaman rambat di area dinding pagar. Nah, biasanya, lemon balm ini dimanfaatkan sebagai minuman dan juga bahan obat.
Namun, kamu bisa mendapatkan manfaat lain dari tanaman hias ini. Kamu bisa memanfaatkan tanaman hias ini sebagai cara untuk mengusir nyamuk yang sudah mengganggumu di malam hari.
Senyawa sitronelal pada lemon balm terbukti ampuh dalam mengusir nyamuk. Hal yang perlu diingat saat memutuskan untuk menanamnya adalah pertumbuhan yang cepat dari tanaman hias anti nyamuk ini.
Catnip
Catnip merupakan salah satu tanaman outdoor yang kerap kali menjadi pilihan banyak orang. Terdapatan keunikan dari tanaman ini di mana mampu memicu tingkat reaktif seekor kucing.
Hal tersebut karena aroma tanaman ini. Namun, aroma yang disukai kucing tersebut justru sangat tak disukai oleh nyamuk. Bahkan, nyamuk sangat takut terhadap bau aroma dari tanaman hias anti nyamuk ini.
Kandungan minyak nepetalactone inilah yang menjadi catnip sebagai tanaman hias anti nyamuk. Kamu bisa menanam tanaman hias ini di teras depan atau halaman belakang yang menjadi jalur masuk nyamuk.
Bunga Marigold
Pekarangan rumah akan lebih cantik jika kamu menanam bunga marigold. Warna-warna cerah nan cantik siap memberikan suasana yang berbeda dan menyenangkan bagi pekarangan rumahmu.
Dibalik itu semua, bunga ini bermanfaat untuk mengusir nyamuk, lho. Bahkan, tak hanya nyamuk, tanaman hias ini mampu melindungi rumah atau taman dari gangguan kutu daun.
Dalam mengusir nyamuk, tanaman hias anti nyamuk ini mengandung zat pyrethrum yang tidak disukai serangga, termasuk nyamuk. Aroma inilah yang membuat nyamuk pergi sebelum sampai ke rumahmu.
Zodia
Perawatan yang mudah merupakan keunggulan dalam memilih zodia sebagai tanaman di rumah. Tanaman yang berasal dari Papua ini biasa dimanfaatkan sebagai tanaman hias indoor di banyak rumah.
Di samping itu, zodia sendiri bisa juga dimanfaatkan sebagai pengusir nyamuk. Bukti nyatanya adalah masyarakat Papua yang menggunakan tanaman ini sebelum memasuki hutan agar tak digigit nyamuk.
Zat evodiamine dan rutaecarpine yang berkhasiat dalam mengusir nyamuk. Selain berguna untuk mengusir nyamuk, zodia pun bermanfaat untuk menambah stamina dan mengobati penyakit malaria.
Daun Selasih
Tanaman hias anti nyamuk lainnya adalah daun selasih. Bagian daun dari tanaman selasih ini bisa kamu gunakan sebagai salah satu tanaman yang mampu mengusir nyamuk yang ada di rumahmu.
Aromanya yang khas menjadi musuh utama dari nyamuk. Aroma menyegat tersebut terjadi berkat kandungan eugenol, linaloo, dan geraniol yang terkandung dalam daun selasih ini.
Kamu bisa meletakkannya di dekat jendela atau ruang tamu untuk sekaligus menjadi penghias ruangan. Untuk perawatan, kamu tak perlu melakukan penyiraman yang terlalu sering pada tanaman ini.
Bunga Kamboja
Tanaman hias anti nyamuk terakhir yang bisa jadi pilihan di rumahmu adalah bunga kamboja. Dijuluki sebagai bunga keramat, bunga kamboja sendiri mampu tumbuh dan berbunga sepanjang tahun.
Dibalik anggapan mistis, kamu sebenarnya bisa menanam bunga kamboja ini di rumah. Perpaduan warna kuning dan putih yang begitu cantik akan membuat taman atau pekarangan belakang memukau.
Tanaman hias ini pun akan bermanfaat sebagai tanaman hias anti nyamuk. Tanaman ini bisa mengusir nyamuk dengan hanya ditanam atau jika mau, kamu bisa mengambil minyak esktrak bunga ini dan mengolesnya ke tubuh.
Menginap yang Bikin Bahagia? Ya di Bobobox
Bosan dengan pengalaman menginap yang itu-itu saja? Kamu bisa mendapatkan pengalaman menginap yang berbeda saat kamu menginap di Bobobox.
Pasalnya, Bobobox sendiri menyediakan fasilitas yang mampu membuatmu serasa berada di masa depan. Tidak heran jika banyak orang yang merasa bahagia sehabis menginap di Bobobox.
Informasi lebih lanjut soal pemesanan podnya bisa kamu dapat di aplikasi Bobobox yang bisa diunduh melalui link ini.