rekomendasi film psychological thriller

Bikin Deg-Degan, 7 Rekomendasi Film Psychological Thriller Ini Harus Masuk Watch List Kamu!

Bobobox.co.id — Genre psychological thriller merupakan salah satu genre yang mampu memicu adrenalin. Jalan cerita yang begitu dalam dengan scoring mencekam jadi dua hal yang biasa ditemukan pada film genre ini.

Walaupun begitu, tak semua film psychological thriller mampu mengundang rasa penasaran para penontonnya. Jika tak ingin membuang-buang waktu, ada baiknya jika kamu simak rekomendasi film psychological thriller Bob kali ini.

Pasalnya, Bob telah merangkum tujuh film yang termasuk rekomendasi film psychological thriller yang wajib masuk watch listmu. Kira-kira film apa sajakah itu? Simak ulasannya di bawah ini, ya!

Berikut adalah Rekomendasi Film Pyschological Thriller

1. Psycho (1960)

Rekomendasi film psychological thriller pertama adalah Psycho. Dirilis pada tahun 1960, film karya dari Alfred Hitchcock ini masih tetap mampu memukau walau filmnya sendiri terbilang jadul.

Film berkonfigurasi hitam putih ini tetap berhasil membuat suasana yang begitu mencekam untuk para penontonnya. Saking mencekamnya, kamu pun tak sadar bahwa bulu kudukmu merinding di pertengahan film.

Rekomendasi film psychological thriller ini mengisahkan tentang seorang pembunuh psikopat. Ia sendiri tak akan segan untuk membunuh orang yang ia cintai jika memang itu yang ia harus lakukan.

Dari sekian banyak adegan yang muncul di film ini, salah satu yang paling memorable tentu saja adegan pembunuhan di kamar mandi. Adegan ini yang akhirnya menjadi ciri khas adegan pembunuhan pada film-film thriller modern.

Psycho rekomendasi film psychological thriller

Psycho via townereastbourne.org.uk

2. The Shining (1980)

Rekomendasi film psychological thriller berikutnya adalah The Shining. Film yang disebut-sebut sebagai salah satu film terbaik di dunia ini disutradarai oleh Stanley Kubrick, sutradara yang dulu ditunggu kehadiran filmnya.

Film ini sendiri merupakan adaptasi dari novel ternama karya Stephen King. Walaupun begitu, King tak menyukai versi adaptasi film The Shining karena banyaknya elemen yang diubah oleh Kubrick.

The Shining mengisahkan penulis buku bernama Jack Torrance yang mendapatkan pekerjaan baru sebagai penjaga hotel. Ia lalu memboyong istri beserta anaknya untuk tinggal di hotel tersebut yang ditutup selama musim dingin.

Rekomendasi film psychological thriller ini begitu mencekam dengan scoring yang bakal terngiang-ngiang di telingamu. Kamu pun bahkan dibuat terheran-heran saat film tersebut mencapai akhir filmnya.

The Shining rekomendasi film psychological thriller

The Shining via yahoo.com


Baca Juga: 7 Rekomendasi Film Dan TV Series Dengan Plot Twist Yang Tak Terduga


3. The Silence of the Lamb (1991)

Jika ada satu karakter antagonis yang mampu membuat suasana terasa begitu mencekam, Dr. Hannibal Lecter adalah orangnya. Anthony Hopkins mampu menerjemahkan perannya dengan begitu ciamik.

Selama filmnya, kamu bakal disuguhi dengan ketakutan yang tak menantu saat Dr. Hannibal Lecter muncul. Kamu pun bakal bisa merasakan apa yang Clarice Starling rasakan saat berhadapan dengannya.

Tak heran jika Silence of the Lamb masuk ke dalam rekomendasi film psychological thriller. Hal tersebut bisa terlihat dari kritikus dan jutaan penonton film yang setuju dengan statement tersebut.

Soal plot ceritanya, rekomendasi film psychological thriller ini menceritakan tentang agen FBI yang bertugas memecahkan kasus pembunuhan. Untuk membongkar kasus tersebut, ia harus mengorek informasi dari Dr. Hannibal.

The Silence of the Lamb rekomendasi film psychological thriller

The Silence of the Lamb via screenrant.com

4. Shutter Island (2010)

Martin Scorsese merupakan salah satu sutradara yang kerap menyuguhkan film dengan cerita detektif. Namun, kamu bisa mendapatkan sesuatu yang lebih dari rekomendasi film psychological thriller satu ini.

Shutter Island merupakan film yang diadaptasi dari novel karya Dennis Lehane dengan judul yang sama. Film ini akan mengajakmu untuk melihat secara langsung investigasi yang dilakukan oleh Teddy Daniels.

Bersama Chuck Aule, keduanya menghabiskan waktu guna menyelidiki tentang misteri hilangnya seorang pasien. Namun, setiap harinya, Teddy mengalami halusinasi dan mulai meragukan apa yang ia bayangkan.

Rekomendasi film psychological thriller ini memberikan banyak petunjuk yang mungkin kamu lewatkan. Jika teliti, kamu bakal bisa mengetahui apa yang sebenarnya terjadi terhadap Teddy Daniels.

Pelajari Seputar Mental Illness dengan 10 Film tentang Kesehatan Mental Ini, Yuk!

Shutter Island via amazon.co.uk


Baca Juga: 10 Film Adaptasi Novel Terbaik Versi Bob. Wajib Masuk Watchlistmu!


5. Memento (2000)

Pada awal kariernya, film-film yang disutradarai oleh Christoper Nolan lebih mengangkat psychological thriller. Salah satu karya adalah Memento yang masih dianggap sebagai salah satu karya terbaik Nolan.

Rekomendasi film psychological thriller ini dirilis pada tahun 2000. Dibanding film psychological thriller lainnya, film yang dibintangi Guy Pearce ini mengambil plot yang siap membuat para penontonnya kebingungan.

Tak mengherankan jika kamu nantinya akan terasa seperti ‘dipermainkan’ oleh alurnya yang maju mundur. Kamu pun akhirnya dituntut untuk berpikir keras apa sebenarnya yang terjadi di rekomendasi film psychological thriller ini.

Memento sendiri mengisahkan tentang Leonard Shelby, penderita anterograde amnesia. Ia sendiri berusaha menguak siapa dalang dibalik yang membunuh istrinya berbekal catatan pada foto dan tato di tubuhnya.

Memento rekomendasi film psychological thriller

Memento via cnet.com

6. Se7en (1995)

Se7en adalah rekomendasi film psychological thriller lainnya. Film satu ini merupakan salah satu mahakarya dari David Fincher yang memang terkenal akan film-film bergenre thriller.

Dirilis pada tahun 1995, film kedua Fincher setelah Alien 3 ini menyajikan sensasi menonton film yang terasa sekali magisnya. Tak heran jika Se7en diganjar beberapa penghargaan bergensi.

Rekomendasi film psychological thriller ini berpusat pada dua detektif beda generasi, William Somerset dan David Mills. Kedua bekerja sama dalam memecahkan kasus pembunuhan berantai yang mengintai kota.

Pembunuh berantai tersebut sendiri menggunakan seven deadly sins sebagai modus aksinya. Mulai dari gluttony, greed, sloth, wrath, pride, lust, dan envy. Apakah keduanya mampu menangkap pembunuh berantai tersebut?

Se7en rekomendasi film psychological thriller

Se7en via Netflix.com


Baca Juga: Deg-Degan Dan Seru Abis. Ini Dia 10 Rekomendasi Film Detektif Terbaik Sepanjang Masa Ala Bob!


7. Gone Girl (2014)

Rekomendasi film psychological thriller terakhir versi Bob adalah Gone Girl. David Fincher selaku nahkoda untuk film ini sendiri dikenal sebagai sutradara yang kerap menyuguhkan plot twist pada film garapannya.

Gone Girl pun tak ketinggalan yang masuk ke daftar film dengan plot twist di dalamnya. Namun, karya sutradara kelahiran 28 Agustus 1962 terbilang justified dan malah siap membuatmu terheran-heran.

Film berdurasi 149 menit ini menceritakan tentang Nick Dunne (Ben Affleck) yang kehilangan istrinya, Amy Dunne (Rosamund Pike) setelah menikah. Ia pun akhirnya memutuskan untuk mencari istrinya tersebut.

Bersama Nick Dunne, kamu akan diminta untuk berpikir keras kira-kira ke mana Amy Dunne pergi. Kamu pun tentunya akan banyak tertipu dengan beberapa informasi yang sengaja diberikan pada film ini.

Gone Girl rekomendasi film psychological thriller

Gone Girl via businessinsider.sg

Nikmati Menonton Tanpa Gangguan di Bobobox

Menikmati rekomendasi film psychological thriller tanpa gangguan? Datang saja ke Bobobox. Pasalnya, hotel kapsul ini menawarkan fasilitas mumpuni yang bakal menjadi momen menontonmu semakin enjoyable.

Jadi, tak usah ragu lagi untuk unduh aplikasi Bobobox di sini untuk informasi lebih lanjutnya, ya!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles