film netflix sedih cirambay

Inilah 7 Rekomendasi Film Netflix Agustus 2021 yang Siap Mengisi Harimu

Bobobox.co.id — Setiap bulannya, Netflix merilis berbagai film baru menarik. Tak terkecuali pada bulan Agustus di mana tujuh film terbaru masuk ke dalam daftar rekomendasi film Netflix Agustus 2021.

Daftar rekomendasi film Netflix Agustus 2021 ini datang dari berbagai genre. Dengan begitu, kamu sebagai penonton pun tak akan merasa bosan karena tontonannya bisa membuat emosimu bercampur aduk.

Tak usah berlama-lama lagi, langsung saja simak ulasan singkat Bob mengenai tujuh rekomendasi film Netflix Agustus 2021 berikut ini. Langsung masukkan watchlist agar bisa isi hari-harimu di bulan kedelapan ini.

Berikut adalah Rekomendasi Film Netflix Agustus 2021

1. Pray Away (3 Agustus)

Rekomendasi film Netflix Agustus 2021 pertama adalah Pray Away. Film dokumenter ini bisa langsung kamu saksikan lewat Netflix di waktu senggangmu karena sudah dirilis pada tanggal 3 Agustus yang lalu.

Pray Away sendiri merupakan karya dokumenter lainnya dari sutradara asal New York, Amerika Serikat. Film ini menjadi karya keenam setelah pertama kali menyutradarai dokumenter pendek, The Accidental Environmentalist.

Berdurasi 101 menit, rekomendasi film Netflix Agustus 2021 ini sarat ilmu tambahan. Pasalnya, film ini bakal mengajakmu untuk mengikuti kisah dari para penyintas dan pemimpin terapi konversi.

Tak hanya itu, film ini bakal memperlihatkan orang-orang di balik Exodus International. Beberapa wawancara dari pengalaman orang-orang yang berhasil di terapi konversi ini turut disorot.

Pray Away Rekomendasi film netflix agustus 2021

Pray Away via chicago.suntimes.com

2. Vivo (6 Agustus)

Rekomendasi film Netflix Agustus 2021 berikutnya adalah Vivo. Ini adalah kali kedua Sony Pictures merilis film animasi terbaru mereka setelah kesuksesan yang didapat oleh The Mitchells vs. The Machines.

Vivo sendiri merupakan film animasi musikal bergenre adventure. Film ini disutradarai oleh Kirk DeMicco, salah satu sutradara yang kerap menahkodai film animasi seperti The Croods dan Space Chimps.

Sebagai film musikal, seluruh lagu yang ada film ini diciptakan oleh Lin-Manuel. Lin-Manuel Miranda sendiri merupakan aktor yang terkenal sebagai salah satu musisi pencipta lagu untuk film dan teater.

Rekomendasi film Netflix Agustus 2021 ini mengisahkan tentang kinkajou, Vivo, yang bertualang. Ia melakukan perjalanan menuju Miami untuk memenuhi takdirnya dan membawa lagu cinta untuk teman lama.

Rekomendasi film netflix agustus 2021 Vivo

Vivo via news.newonnetflix.info


Baca Juga: Tertawa Terbahak-Bahak Hingga Nangis Cirambay. Ini Dia Film Komedi Romantis Terbaru 2021 Yang Wajib Kamu Tonton!


3. The Kissing Booth 3 (11 Agustus)

Sama seperti halnya To All the Boys, film seri komedi romantis The Kissing Booth pun mencapai final dari ceritanya. Rekomendasi film Netflix Agustus 2021 ini akan ditutup dengan film The Kissing Booth 3.

Untuk film penutup seri film The Kissing Booth, para pemain dari film-film sebelumnya pun tetap hadir. Sebut saja Joey King, Joel Courtney, Jacob Elordi, dan juga Taylor Zakhar Perez.

Rekomendasi film Netflix Agustus 2021 ini akan merangkum kisah asmara dari Elle dan Noah. Konflik yang dibawa pun akan membawa Elle pada persimpangan jalan dalam memilih universitas yang akan ia tuju.

Ia harus memilih antara Harvard, di mana Noah kuliah, atau Berkley, sahabatnya, Lee. Bagi kamu yang sudah mengikuti film ini dari Wattpad hingga adaptasi film di Netflix, film ini rasanya wajib untuk ditonton.

film komedi romantis terbaru 2021

Marcos Cruz/Netflix

4. Beckett (13 Agustus)

John David Washington termasuk aktor yang tengah menjalani jadwal padat. Setelah tampil di Tenet dan Malcolm & Marie, ia pun akan mengisi hari-hari di bulan Agustus lewat Beckett.

Rekomendasi film Netflix Agustus 2021 ini mengusung genre thriller. Oleh karena itu, bagi kamu yang menyenangi film misteri yang menegangkan, Beckett adalah film yang tak boleh dilewatkan begitu saja.

Disutradarai oleh Ferdinando Cito Filomarino, rekomendasi film Netflix Agustus 2021 ini dihuni oleh bintang papan atas Hollywood. Washington akan beradu akting dengan Alicia Vikander, Boyd Holdbook, dan Vicky Krieps.

Beckett ini mengisahkan seorang turis Amerika Serikat yang menjadi target perburuan setelah terlibat dalam konspirasi politik. Untuk selamatkan dirinya, ia pun harus berjuang untuk pergi ke Kedutaan Besar Amerika Serikat.

Beckett Rekomendasi film netflix agustus 2021

Beckett via imdb.com


Baca Juga: Dihuni Oleh Bintang Papan Atas, Berikut 7 Drama Korea Agustus 2021 Wajib Kamu Tonton


5. Memories of A Murderer: The Nilsen Tapes (18 Agustus)

Satu lagi rekomendasi film Netflix Agustus 2021 bagi pencinta film bergenre kriminal. Kali ini, waktu senggangmu bakal diisi oleh film menarik lainnya, Memories of A Murderer: The Nilsen Tapes.

Michael Harte didapuk sebagai sutradara untuk film dokumenter orisinal Netflix. Rekomendasi film Netflix Agustus 2021 ini merupakan karya perdana dari Harte setelah sebelumnya menjadi editor untuk 15 film.

Memories of A Murderer: The Nilsen Tapes ini berfokus pada kisah dari seorang pembunuh berantai asal Inggris, Dennis Nilsen. Ia sendiri merupakan pembunuh 15 orang pada tahun 1978 hingga 1983.

Dari trailernya, suasana mencekam khas dokumenter film kriminal berhasil tersampai dengan begitu ciamik. Untuk itu, jangan sampai terlewatkan untuk menonton film ini pada 18 Agustus nanti.

Memories of A Murderer: The Nilsen Tapes Rekomendasi film netflix agustus 2021

Memories of A Murderer: The Nilsen Tapes via Netflix.com

6. Sweet Girl (20 Agustus)

Sweet Girl merupakan rekomendasi film Netflix Agustus 2021 lainnya. Film bergenre action, drama dan thriller bakal menyajikan tontonan yang begitu mengasyikkan untuk warnai akhir pekan di bulan Agustus.

Film ini sendiri disutradarai oleh Brian Andrew Mendoza. Pria kelahiran Los Angeles ini merupakan produser dari tiga film yang dibintangi oleh Jason Momoa. Salah satunya adalah Braven.

Pada film Sweet Girl, Jason Momoa akan menjalin chemistry dengan Isabela Merced sebagai anaknya. Nah, Isabela Merced ini adalah artis yang sukses memerankan film Dora and the Lost City of Gold.

Soal alur ceritanya, rekomendasi film Netflix Agustus 2021 ini mengisahkan tentang aksi balas dendam Ray Cooper. Ia membalaskan dendam setelah kehilangan istri dan anaknya dijadikan incaran sebuah perusahaan.

Sweet Girl Rekomendasi film netflix agustus 2021

Sweet Girl via imdb.com


Baca Juga: Tayang Pada 2021, Ini Dia 15 Film 2021 Paling Ditunggu-Tunggu. Duh, Nggak Sabar Nih.


7. The Witcher: Nightmare of the Wolf (23 Agustus)

Rekomendasi film Netflix Agustus 2021 terakhir adalah The Witcher: Nightmare of the Wolf. Untuk yang satu ini, tontonan menarik lainnya ini bukanlah The Witcher versi live action yang dibintangi Henry Cavill.

The Witcher yang Bob rekomendasikan ini merupakan sebuah anime orisinal. Pada versi animenya, The Witcher: Nightmare of the Wolf bakal mengisahkan tentang kehidupan Vesemir.

Bagi kamu yang belum tahu, Vesemir adalah seorang withcer muda yang menjadi pembunuh bayaran. Vesemir sendiri dikenal tak hanya sebagai witcher muda tetap juga sebagai mentor dari Geralt of Rivia.

Pada rekomendasi film Netflix Agustus 2021, Vesemir akan disadarkan akan satu hal bahwa uang bukan segalanya. Tak hanya itu, ia pun dihadapkan pada petualangan tentang masa lalunya yang kelam.

The Witcher: Nightmare of the Wolf Rekomendasi film netflix agustus 2021

The Witcher: Nightmare of the Wolf via gamereactor.asia

Nikmati Rekomendasi Film Netflix Tanpa Gangguan di Bobobox

Ingin nonton rekomendasi film Netflix Agustus 2021 tanpa gangguan? Datang saja ke Bobobox. Pasalnya, hotel kapsul ini menawarkan koneksi WiFi super kencang. Jadi, tidak ada lagi yang namanya buffering!

Untuk itu, tak usah ragu untuk unduh aplikasi Bobobox di sini untuk memesan podnya sekarang juga!

suasana kamar bobobox

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles