Penyebab penyakit glaukoma berikut ini sangat penting untuk banyak orang ketahui karena memiliki risiko yang cukup fatal jika dibiarkan begitu saja. Seperti yang mungkin kamu ketahui, Glaukoma atau glukoma merupakan kondisi kerusakan saraf mata yang dapat menyebabkan gangguan penglihatan dan kebutaan. Glaukoma ini biasanya disebabkan oleh kondisi tekanan bola mata yang tinggi yang kemudian menganggu fungsi dari saraf mata.
Saat saraf mata mengalami kerusakan maka sinyal yang menyampaikan apa yang kamu lihat ke otak akan terganggu.
Terdapat banyak jenis glaukoma dengan berbagai penyebab penyakit glaukoma yang berbeda pula. Oleh karena itu yuk simak informasi penyebab penyakit glaukoma ini agar kamu mengetahui apa saja penyebab penyakit yang satu ini.
Sebelum membahas lebih lengkap mengenai penyebab penyakit glaukoma , Bob akan menjelaskan gejala dan tanda penyakit glaukoma terlebih dahulu. Faktanya gejala dan tanya penyakit glaukoma ini bisa beragam tergantung dari jenis glaukoma yang sedang dialami meski bisa dibilang hampir semuanya memiliki gejala serupa. Berikut adalah beberapa tanda-tanda dan gejala glaukoma yang perlu kamu ketahui:
- sakit kepala berat
- nyeri mata
- mual dan muntah
- penglihatan kabur
- melihat lingkaran pelangi di sekitar cahaya
- mata merah
Penyebab Penyakit Glaukoma: Kapan Harus Periksa ke Dokter
Setelah mengetahui beberapa gejala dan tanda-tanda di atas kamu bisa lebih waspada jika beberapa gejala tersebut secara perlahan atau mendakak muncul. Saat hal tersebut terjadi maka tak perlu ragu untuk segera mengunjungi dokter untuk menyampaikan keluhan yang kamu rasakan. Saat penyakit glaukoma ini tidak ditangani dengan cepat maka hal ini bisa menyebabkan gangguan penglihatan dan kebutaan.
Baca Juga: 5 Tanaman Obat Diabetes yang Dapat Menurunkan Gula Darah!
Penyebab Penyakit Glaukoma
Penyebab penyakit glaukoma yang utama adalah tingginya tekanan bola mata yang menyebabkan kerusakan saraf mata. Penyebab glaukoma tergantung dari jenisnya. Berikut ini adalah beberapa penyebab berdasarkan jenis glaukoma.
- Penyebab Penyakit Glaukoma Sudut Terbuka
Penyebab penyakit Glaukoma jenis ini diakibatkan oleh adanya penyumbatan parsial di trabecular meshwork.Kondisi ini menggambarkan sudut drainase yang dibentuk oleh kornea dan iris dalam keadaan terbuka - Penyebab Penyakit GlaukomaSudut Tertutup
Pada kondisi jenis ini, penyebab penyakit Glaukoma sudut tertutup bisa terjadi karena sudut drainase yang tertutup atau iris menonjol dan menyumbat drainase cairan. Kondisi tekanan pada mata jenis ini dapat terjadi perlahan maupun muncul secara mendadak atau akut. - Penyebab Penyakit Glaukoma Tekanan Normal
Berbeda dengan penyebab penyakit Glaukoma di atas, penyebab penyakit Glaukoma tang satu ini faktanya tidak disebabkan tekanan pada bola mata dan sampai saat ini belum diketahui secara pasti. Umumnya penyebab penyakit Glaukoma jenis ini adalah karena aliran darah yang buruk atau hipersensitivitas yang menyebabkan kerusakan saraf mata. Aliran darah yang buruk ini saah satunya bisa disebabkan karena adanya penumpukan lemak. - Penyebab Penyakit Glaukoma Sekunder
Penyebab penyakit Glaukoma yang satu ini adalah adanya tekanan pada bola mata yang disebabkan karena kondisi kesehatan lain atau akibat obat-obatan. Salah satu penyebab penyakit glaumana ini bisa disebabkan karena komplikasi diabetes yang tidak terkontrol atau tekanan darah tinggi. Ada juga beberapa obat yang berisiko dan menjadi penyebab penyakit glaukoma yaitu obat golongan kortikosteroid. - Penyebab Penyakit Glaukoma Kongenital
Penyebab penyakit Glaukoma yang terakhir adalah adanya tekanan pada bola mata yang umumnya disebabkan karena kelainan pada saat bayi baru lahir. Jenis glaukama ini disebut juga dengan tipe kongenital.
Penyebab Penyakit Glaukoma: Faktor-faktor Risiko
Apa sajakah faktor risiko yang bisa memengaruhi mata mengalami kondisi glaukoma? Berikut adalah beberapa di antaranya:
- Usia lebih dari 60 tahun.
- Memiliki riwayat keluarga dengan pemyakit ini (orangtua atau saudara kandung).
- Menggunakan obat-obatan tertentu dalam jangka waktu yang lama, misalnya obat tetes mata kortikosteroid.
- Memiliki penyakit lain, seperti diabetes, penyakit jantung, hipertensi, dan penyakit anemia sel sabit.
Penyebab Penyakit Glaukoma: Risiko Glaukoma Terhadap Orang dengan Diabetes
Penting untuk kamu ketahui bahwa faktanya mereka yang memiliki penyakit diabetes 40 persen lebih berisiko terkena glaukoma dibandingkan orang tanpa diabetes. Selain itu, jika pasien memiliki riwayat penyakit retinopati diabetes, ia juga memiliki risiko yang lebih tinggi terhadap kondisi tekanan pada bola mata.
Penyebab Penyakit Glaukoma: Orang dengan Hipertensi Lebih Berisiko Mengalami Buta
Selain diabetes, hipertensi juga dapat merusak pembuluh darah di retina yang merupakan bagian belakang pada mata yang berfungsi sebagai penangkap atau reseptor cahaya penglihatan. Saat kerusakan mata ini berlanjut maka risiko kebutaan semakin meningkat.
Penyebab Penyakit Glaukoma: Tes yang Dilakukan untuk Glaukoma
Saat kamu mengunjungi dokter dan berkonsultasi, dokter akan melakukan beberapa tes dalam proses diagnosis sekaligus menanyakan riwayat kesehatan terlebih dahulu. Dokter akan melakukan pemeriksaan mata secara menyeluruh yang dilakukan untuk mendeteksi glaukoma seperti beberapa tes berikut ini:
- tonometri adalah tesuntuk mengukur tekanan bola mata
- gonioskopiĀ adalah tes untuk mengecek sudut pembuangan cairan pada mata
- pemeriksaan lapang pandang untuk mencari tahu seberapa luas penglihatan Anda
- pachymetry adalah tes untuk mengukur ketebalan kornea
- tes untuk memeriksa adanya kerusakan pada saraf optik
Baca Juga: Perempuan yang Hobi Lembur Lebih Berisiko Kena Diabetes; Memang Benar?
Cobain Pengalaman Seru Menginap di Bobobox!
Di saat yang penuh kesulitan dan tekanan ini, kamu perlu beristirahat dari segala kejenuhan. Tentunya ada berbagai cara sederhana yang bisa kamu lakukan seperti berjalan santai, memanjakan diri dengan perawatan tubuh, atau sekadar staycation. Di masa pandemi ini, mungkin agak sulit bagi kamu untuk berlibur. Karena itu, sekadar berstaycation sambil menenangkan diri namun tetap menghindari kerumunan bisa jadi altenatif buat kamu.
Dalam hal ini, sebaiknya kamu memilih hotel yang sudah terpercaya dan memiliki reputasi yang baik. Salah satu hotel aman yang bisa kamu pilih adalah Bobobox. Hotel kapsul yang satu ini telah menerapkan beberapa aturan yang wajib diikuti oleh semua orang yang berada di area Bobobox.
Aturan tersebut meliputi pengecekan suhu tubuh oleh host serta kewajiban menggunakan masker untuk semua pihak, rajin mencuci tangan, menjaga jarak dengan tim Bob dan tamu lain, serta menggunakan hand sanitizer sebelum memasuki area pod. Kamu juga diharuskan untuk menggunakan siku kamu jika ingin menekan tombol lift atau membuka pintu. Selain itu, bawalah alat makan dan alat salat pribadi.
Untuk keperluan kesehatan, Bobobox juga menyediakan obat-obatan standar yang bisa kamu gunakan agar tubuh kamu tetap sehat dan fit. Mau coba pengalaman yang lebih seru lagi? Cobain layanan Bobobox bernama Bobocabin! Bobocabin adalah sebuah jalan keluar yang tepat dari hiruk pikuk dan keramaian kota.Yuk segera unduh aplikasi Bobobox di Play Store dan App Store, dijamin aman dan nyaman!