liburan open trip

Open Trip ke Bandung, Solusi Siasati Harga Tiket Pesawat yang Mahal

Traveling masih menjadi idaman semua orang, meski dengan harga tiket pesawat yang mahal. Alasannya sederhana; traveling sudah menjadi gaya hidup yang tidak bisa dilepaskan dari kehidupan generasi milenial. Ketika sudah terlalu lelah dengan segala permasalahan dalam kehidupan sehari-hari, para milenial dan pekerja kantoran mulai gencar mencari lokasi-lokasi unik yang bisa membuat mereka relaks.

Demand penerbangan memang semakin bertambah, khususnya untuk generasi yang berusia 18-36. Akan tetapi, harga tiket pesawat kini dirasa semakin mahal, terutama untuk penerbangan domestik dengan tujuan favorit seperti kota-kota besar di Indonesia. Harga tiket yang meroket ini berlaku untuk semua maskapai, dan keinginan para traveler untuk bisa melepas penat ke kota lain pun semakin sulit dicapai. Lalu, bagaimana kita bisa tetap berlibur dengan budget minim?

liburan ke bandung

@explorebandung

Open trip sebagai solusi

Untuk menyiasatinya, open trip bisa menjadi pilihan cerdas bagi para traveler yang ingin menekan biaya saat liburan. Konsepnya sederhana; biasanya penyedia jasa open trip akan membuka kesempatan untuk berlibur ke suatu destinasi untuk sejumlah orang (biasanya sekitar 10-30 peserta). Jadi, kamu akan liburan bersama orang lain yang tidak kamu kenal. Dengan konsep ini, penyedia jasa bisa memberikan harga yang lebih murah untuk penginapan dan tiket masuk ke atraksi lokal karena sistemnya rombongan.

Jasa open trip juga bisa menjadi solusi bagi kamu yang ingin liburan murah meriah tetapi tidak punya teman untuk pergi bersama. Dalam liburan open trip, banyak peserta yang juga merupakan solo traveler, jadi kamu bisa bersosialisasi dan membuat kenalan baru. Kalau kamu ingin coba liburan ke Bandung tapi ragu karena harga tiket pesawat yang mahal, open trip bisa menjadi solusi!

Jika sebagian besar budget liburanmu habis karena harga tiket yang mahal, tenang saja! Bandung bisa dibilang lokasi wisata yang masih ekonomis. Itulah kenapa Bandung selalu diserbu para traveler ketika weekend atau liburan panjang tiba. Jika kamu berlibur ke Bandung, udara Bandung yang sejuk bisa membuat tubuhmu nyaman, dan Kota Kembang ini juga menyuguhkan berbagai variasi kuliner mantap yang tentunya ramah di kantong. Nah, jika kamu memakai jasa open trip untuk berlibur ke Bandung, pengeluaranmu untuk akomodasi, transportasi, dan tiket masuk ke atraksi lokal bisa dipangkas.

open trip bandung

@explorebandung

Keuntungan open trip

Lebih hemat

Bukan cuman hemat biaya, ikut open trip juga hemat waktu. Ketika akan berlibur, biasanya kita melakukan beberapa riset untuk mengetahui jarak dari akomodasi ke tempat liburan serta transportasi apa yang harus digunakan. Selain itu juga kita harus mencari tahu lokasi tempat makan yang enak dan murah. Lalu terkadang, ketika tidak punya waktu untuk merencanakan liburan, kita tidak tahu akan pergi ke mana saja dan akhirnya waktu liburan tidak bisa dimaksimalkan.

Karena open trip biasanya diadakan oleh orang-orang yang sudah dianggap sebagai “veteran” dalam dunia traveling, semua hal akan diatur dan kamu tidak perlu takut akan tersesat saat berlibur karena kamu akan selalu didampingi. Mereka juga biasanya tahu tempat makan yang enak dan tempat-tempat oke lainnya.

Membuat koneksi baru

Mungkin inilah poin yang paling berharga ketika mengikuti open trip – berkenalan dengan orang-orang baru. Kamu akan bertemu dengan banyak orang dari berbagai latar belakang dan dengan karakter yang unik juga. Kunci agar liburan tetap nyaman bersama orang-orang asing adalah dengan memberikan suasana positif dan jangan ragu untuk mengobrol. Bisa saja kamu bertemu jodohmu saat open trip.

harga tiket liburan

Belajar disiplin dan lebih peduli

Penyelenggara open trip biasanya menetapkan waktu untuk pergi ke sebuah lokasi wisata. Terkadang, memang terasa terburu-buru ketika harus mengejar jadwal. Tetapi, kamu bisa mengunjungi banyak tempat dan benar-benar memaksimalkan liburanmu. Selain itu, rasa kepedulian kamu juga dilatih karena kamu pergi bersama banyak orang. Jangan sungkan untuk meminta bantuan atau memberi bantuan bagi kawan-kawan yang lain.

Mendapatkan inspirasi untuk trip selanjutnya

Harga tiket mahal jangan sampai menyurutkan semangat untuk terus mengunjungi tempat-tempat baru. Saat ikut open trip, biasanya kamu akan bertemu banyak traveler dengan pengalaman yang berbeda-beda. Mereka juga akan memberi tahu rekomendasi tempat-tempat menarik di kota lain. Kamu bisa gunakan kesempatan ini untuk mencari inspirasi liburan selanjutnya. Atau bahkan, kamu bisa merencanakan liburan bersama teman-teman barumu!

pod Bobobox

Kenapa pilih Bobobox sebagai akomodasi saat open trip?

Ketika kamu memilih untuk liburan dengan konsep open trip, sudah pasti fokus utamamu adalah menghemat pengeluaran. Selain harga tiket pesawat ke Bandung, hal lain yang biasa menjadi pertimbangan adalah harga akomodasi. Jika kamu adalah seorang penyelenggara open trip, tentu kamu harus memutar otak untuk memilih akomodasi yang bisa membuat semua orang yang ikut trip merasa puas.

Kebanyakan orang memiliki standar tertentu saat memilih dimana mereka akan tidur ketika berlibur. Rata-rata, para traveler menganggap bahwa konsep akomodasi yang ideal adalah yang bersih, nyaman, dekat ke tempat wisata menarik, murah, dan, untuk para milenial, instagrammable. Terkadang, mencari akomodasi yang sempurna membutuhkan banyak usaha dan menghabiskan waktu karena sulit mendapatkan fasilitas akomodasi yang oke, namun dengan harga yang terjangkau.

Sebenarnya, sekarang ini kamu tidak usah galau untuk memilih tempat akomodasi bagi para peserta open trip karena sekarang ada Bobobox! Bobobox adalah sebuah hotel kapsul di Jl. Pasirkaliki, Bandung yang bisa memberikan kenyamanan tanpa menguras isi kantong. Di bawah ini, kami akan jabarkan apa saja alasan mengapa Bobobox bisa menjadi pilihan akomodasi yang sesuai dengan liburan open trip-mu di Bandung.

fasilitas pod

Kenyamanan serasa di hotel berbintang dengan harga miring

Pod (kamar) di Bobobox memiliki kasur berukuran king yang nyaman untuk 2 orang dewasa dan 1 anak kecil di bawah usia 10 tahun. Jadi, dengan harga yang tidak sampai 200 ribu per malamnya, para traveler di dalam grup open trip-mu hanya perlu membayar sekitar 100 ribu-an saja!

Jika banyak yang merasa bahwa hotel kapsul terasa menyesakkan dan sumpek, kamu tidak akan merasakan hal itu jika menginap di pod Bobobox! Privasi dan keamanan pun amat terjaga karena pod Bobobox bisa dikunci dan hanya bisa dibuka dengan QR code yang ada pada aplikasi di ponselmu.

pantry Bobobox

Fasilitas yang memadai untuk grup

Bobobox memiliki beberapa fasilitas yang sangat bermanfaat bagi grup open trip-mu. Salah satunya adalah communal space yang bisa dijadikan tempat kumpul-kumpul. Bobobox juga memiliki pantry yang dilengkapi dengan pemanas air dan microwave jika para traveler ingin memasak sesuatu. Kamar mandinya juga bersih dan mushollanya luas.

Teknologi canggih di Bobobox

Pengalaman menginap yang unik dengan teknologi canggih

Dengan konsep yang unik, menginap di Bobobox pun sudah menjadi sebuah “pengalaman”. Semua sudut di Bobobox didesain dengan unik sehingga bisa menjadi spot foto yang instragrammable.

Selain itu, teknologi bisa dibilang pilar utama yang membedakan Bobobox dengan kebanyakan penginapan. Semua pod di Bobobox memiliki sistem Smart Booking, Smart Check-in, Smart Check-out, dan Smart Room Control yang didukung oleh IoT. Semua ini dirangkum ke dalam satu aplikasi smartphone yang dapat diunduh di Play Store maupun AppStore.

Tidak hanya itu, di dalam pod, para traveler bisa menikmati Wi-Fi yang kencang, mendengarkan musik dengan Bluetooth speaker, dan setiap pod dilengkapi dengan tablet yang berfungsi sebagai room control. Di dalam aplikasi Bobobox juga para traveler bisa menggunakan fitur chat untuk mengobrol dengan traveler di pod yang lain. Seru!

 

Sudah siap berlibur ke Bandung? Jangan takut kehabisan uang karena harga tiket mahal! Yuk, cari liburan open trip ke Bandung supaya bisa puas explore Bandung dengan hemat. Jangan lupa nanti nginepnya di Bobobox, ya!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles