oleh-oleh khas bali untuk perempuan

20 Pilihan Oleh-Oleh Khas Bali untuk Perempuan, dari Aksesoris hingga Makanan Manis

Bali tak hanya terkenal dengan pemandangan alam dan budayanya yang memukau. Pulau satu ini juga menawarkan beragam oleh-oleh lezat dan cantik yang banyak menarik perhatian para pelancong perempuan.

Lantas, pernak-pernik dan buah tangan apa saja yang bisa kamu beli di Bali?

20 Oleh-Oleh Menarik Khas Bali untuk Perempuan

Mulai dari aksesori hingga makanan manis, berikut adalah 20 oleh-oleh khas Bali untuk perempuan.

1. Tas Rotan

Salah satu oleh-oleh khas Bali yang sangat cocok untuk perempuan adalah tas rotan. Sesuai namanya, tas ini terbuat dari anyaman rotan yang disulap mejadi tas cantik beragam bentuk. 

Kamu bisa memilih tas model bulat, sling bag, keranjang, clutch, hingga kotak. Oleh-oleh khas Bali untuk perempuan ini bisa mempertegas kesan tropis pada outfit yang kamu kenakan!

2. Kain Tenun

Kain tenun adalah oleh-oleh khas Bali berikutnya yang sangat disukai perempuan. Kamu bisa memilih di antara beragam jenis kain tenun aneka motif dan warna, seperti kain endek, songket Sidemen, gringsing, dan rangrang. 

Bobocabin Bobobox

3. Baju Barong

Baju barong terbuat dari kain rayon dan memiliki ciri khas gambar wajah Barong di tengahnya. Baju satu ini tersedia dalam beragam warna sehingga bisa digunakan oleh siapa saja, termasuk perempuan.

Harga baju barong cukup terjangkau. Ukurannya juga terbilang longgar, jadi sangat cocok buat kamu yang tidak ingin tampil ribet.

Baca Juga: Bingung Cari Sarapan Murah di Bali? Simak Rekomendasi Tempat Sarapan Murah Bali Berikut Ini!

4. Kain Pantai

Selain kain tenun, kain pantai juga bisa menjadi alternatif oleh-oleh khas Bali untuk perempuan, terutama bagi yang suka bermain ke pantai.

Kain satu ini terkenal dengan warnanya yang mencolok dan motif bunganya yang bervariasi. Selain untuk ke pantai, oleh-oleh Bali ini juga bisa dipakai sebagai sebagai alas tidur karena bahannya cukup adem.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan kain pantai sebagai pengganti selimut, terutama jika selimut tebal membuatmu cepat gerah.

5. Batik Bali

Sebagai kain yang kerap digunakan para perempuan, terutama dalam acara formal, batik bisa menjadi pilihan oleh-oleh dari Bali. Kamu bisa membelinya dalam bentuk lembaran kain maupun pakaian jadi.

Batik Bali tentunya tersedia dalam beragam pilihan warna dan motif yang cantik, seperti motif ulamsari (udang dan ikan), merak abyorhokokai, penari Bali, pisan Bali, buketan (buket bunga), hingga singo Barong. 

6. Kebaya Bali

Kebaya merupakan pakaian adat yang kerap dikenakan perempuan Bali, baik untuk kegiatan sehari-hari maupun keperluan adat. Berbeda dengan kebaya Jawa, kebaya Bali biasanya dilengkapi selendang yang diikatkan di pinggang.

Karena desainnya cantik, kebaya Bali tentu sangat cocok sebagai oleh-oleh khas Bali untuk perempuan.

7. Perhiasan Perak dan Emas

Bali terkenal dengan kerajinan perak dan emas karya para perajin lokal yang andal. Ada seabrek perhiasan yang bisa kamu pilih sebagai oleh-oleh dari Bali, mulai dari cincin, kalung, gelang, kalung, dan gelang kaki. Aksesori ini pun dihiasi bahan lainnya, seperti batu mulia dan mutiara.

Uniknya, kamu juga bisa lho, menentukan desain perhiasan yang kamu mau. Di Desa Celuk dan Desa Mas, kamu bahkan bisa mengikuti workshop untuk membuat perhiasan perakmu sendiri, tentunya dengan bantuan para perajin.

8. Gelang Bali

Selain aksesori berbahan logam, kamu juga bisa membeli gelang-gelang lucu sebagai oleh-oleh khas Bali untuk perempuan. Ada gelang mote-mote, kayu, tulang, kerang, manik-manik, bebatuan, rasta, dan tridatu. 

9. Pajangan Rumah

Bagi perempuan yang menyukai dekorasi khas Bali, pajangan rumah bisa menjadi pilihan oleh-oleh untuk dibawa pulang. Sebut saja pahatan kayu, gantungan dinding, bantal, pengait dinding, topeng, keranjang, kerajinan rotan, pajangan rumbai, ukiran batok kelapa, lukisan, dan dekorasi tribal.

Selain itu, ada juga kerajinan keramik yang dibentuk menjadi berbagai benda menarik seperti mangkuk, vas bunga, piring, dan peralatan makan lainnya.

Baca Juga:Ini Dia 7 Tempat Nonton Tari Kecak Bali Paling Autentik!

10. Topi Anyaman

Untuk mengingatkanmu akan keindahan tropis Bali, topi berbahan anyaman juga bisa kamu jadikan oleh-oleh. Bentuknya yang cantik tentunya akan membuat penampilanmu semakin menarik. Kamu juga bisa mengenakannya saat mengunjungi pantai.

11. Gantungan Kunci

Gantungan kunci merupakan salah satu oleh-oleh khas Bali yang paling umum dibeli wisatawan. Selain mudah didapat, benda satu ini juga tersedia dalam beragam bentuk, seperti papan selancar, bintang, hewan laut, hingga pulau.

Untuk tampilan yang lebih feminin, kamu bisa memilih gantungan kunci rumbai yang dihiasi manik-manik.

12. Perlengkapan Spa

Bawa pulang sensasi spa khas Bali lewat oleh-oleh perlengkapan spa beraroma melati dan frangipani. Kamu bisa membeli minyak esensial, sabun batang, body scrub, lilin aromaterapi, minyak pijat aromaterapi, hingga batang dupa.

13. Kopi Kintamani

Sudah puas dengan beragam aksesori dan pakaian, kini saatnya kamu berburu makanan. Misalnya, kopi Kintamani bisa menjadi pilihan oleh-oleh khas Bali untuk para pencinta kopi.

Berjenis arabika, kopi satu ini memiliki cita rasa citrus atau asam yang khas seperti jeruk, tapi dengan tingkat keasaman rendah. Saat berburu oleh-oleh khas Bali ini, kamu akan dimanjakan dengan dengan aroma kopi panggang yang menggoda. Kamu bisa membelinya dalam bentuk biji maupun bubuk.

14. Pie Susu

Sebagai salah satu makanan favorit sejuta umat, camilan manis wajib banget masuk dalam daftar oleh-oleh khas Bali. Salah satunya adalah pie susu yang sudah lama menjadi favorit para pelancong. Makanan ini berbentuk ceper dan tersedia dalam beragam rasa, mulai dari original, cokelat, hingga keju.

15. Pia

Selain pie susu, kamu juga bisa membawa pulang pia sebagai oleh-oleh khas Bali. Pia Legong dan Pia Eiji adalah dua merek populer yang bisa kamu coba.

Jajanan pia biasanya tersedia dalam beberapa pilihan rasa, seperti cokelat, keju, kacang ijo, cokelat keju, kacang tanah, durian, dan lainnya. Karena cukup banyak penggemar, sebaiknya pesan satu hari sebelumnya kalau kamu ingin beli dalam jumlah banyak.

16. Bali Banana

Bali Banana merupakan oleh-oleh khas Bali kekinian. Makanan satu ini berupa bolu pisang dengan tekstur superlembut yang langsung lumer di mulut.

Kalau kamu tidak suka pisang, tempat ini juga menyediakan varian lain seperti choco banana, milky cheese, dan blueberry cheese.

17. Kacang-Kacangan

Buat kamu penggemar kacang, Bali menyediakan sejumlah oleh-oleh kacang untuk dibawa pulang. Salah tiganya adalah kacang disco (kacang tanah berbalut tepung yang renyah dengan bumbu kaya rempah), kacang kapri, dan kacang koro.

18. Bumbu Bali

Oleh-oleh bumbu Bali cocok untuk orang-orang yang gemar memasak. Kamu bisa menggunakannya untuk coba-coba memasak masakan khas Bali atau masakan lainnya.

19. Sambal Bali

Sambal kerap kali menjadi teman makan agar makanan lebih nikmat dan nendang. Kalau kamu pergi ke Bali, sambal juga bisa menjadi pilihan oleh-oleh khas Bali untuk perempuan.

Dikemas dalam bungkus plastik dan botol, sambal Bali tersedia dalam sejumlah pilihan rasa, seperti sambal matah, sambal bongkot, sambal bawang, sambal embe, sambal ebi, dan sambal roa.

20. Cokelat

Siapa sih, yang bisa menolak cokelat? Saat di Bali, kamu juga akan menemukan penganan yang jago bikin mood naik ini. Beberapa tempat yang bisa kamu kunjungi adalah Bamboo Chocolate Factory, Pod Chocolate Factory & Café, Ubud Raw Chocolate Factory, dan Heavenly Chocolate Bali.

Kamu bisa membeli minuman cokelat dan olahan cokelat lainnya sambil melihat proses pembuatannya secara langsung. Selain cokelat biasa, ada juga cokelat luwak yang berasal dari biji kakao yang sudah menjadi makanan luwak.

Baca Juga: Sedang Merencanakan Piknik? Jangan Lupa Bawa Jenis-Jenis Sambal Khas Bali agar Menu Piknikmu Makin Nikmat!

Menginap di Tengah Alam Bersama Bobocabin

Kalau kamu sedang berlibur ke Bali, pastikan itinerary-mu mencakup Kintamani dan Ubud yang terkenal menyejukkan dan memukau. Urusan akomodasi, serahkan saja pada Bobocabin.

Mengusung konsep futuristik, Bobocabin siap menemani tidurmu di tengah sejuknya alam Bali. Liburan terasa mudah, aman, dan nyaman dengan kehadiran fasilitas seperti Smart Window, B-Pad, moodlamp, hingga speaker Bluetooth.

Asyiknya lagi, kamu bahkan bisa mendapatkan harga promo kalau memesan via aplikasi Bobobox!

 

Foto utama oleh: Artem Beliaikin via Unsplash

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles