menu olahan pisang kematangan

Punya Pisang Kelewat Matang? Kamu Dapat Menyulapnya Menjadi 5 Menu Olahan Pisang Kematangan Berikut Ini!

Kalau kamu punya pisang yang sudah terlalu matang, jangan dibuang. Lebih baik dibuat menjadi makanan lain saja. Olahan pisang kematangan berikut ini bisa menyelamatkan kamu dari menghamburkan makanan. Penasaran dengan resepnya? Simak terus di sini ya!

Banana bread dengan isian krim keju

Olahan pisang kematangan yang satu ini cukup populer dan mudah untuk dibuat lho. Soalnya, pisang yang sudah terlalu matang sangat cocok untuk diolah menjadi banana bread. Pisang yang terlalu matang akan memberikan rasa manis yang menyengat. Namun, tidak jika dijadikan olahan pisang kematangan yang satu ini.

Bahan-bahan kue olahan pisang kematangan

  • 2 buah pisang
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 100 gram gula merah
  • 50 gram gula pasir
  • 113 gram mentega
  • 1 sendok teh ekstrak vanili
  • 70 gram yoghurt
  • 30 gram tepung terigu
  • Garam
  • 1 sendok teh baking soda

Bahan-bahan krim keju

  • 1 butir telur
  • 113 gram krim keju
  • 50 gram gula pasir
  • 3 sendok makan tepung terigu

Cara membuat

  • Di mangkuk berukuran sedang, hancurkan pisang.
  • Campurkan telur, gular merah, gular pasir, mentega, ekstrak vanili, dan yoghurt ke dalam mangkuk pisang yang sudah dihancurkan.
  • Setelah diaduk rata, masukkan tepung terigu dan baking soda. Aduk hingga merata.
  • Untuk isian krim keju, campurkan telur, krim keju, gula, dan tepung terigu di mangkuk kecil.
  • Tuangkan setengah adonan kue pisang ke dalam loyang. Kemudian, tuangkan isian krim keju ke atasnya. Setelah itu, tuangkan sisa adonan kue pisang ke atas isian krim keju.
  • Panggang selama sekitar 50 menit atau perhatikan bagian dalam kue. Jika ditusuk menggunakan sumpit atau tusuk gigi kering, kue sudah matang.

Pai cokelat pisang

Selain dibuat menjadi banana bread, kamu juga bisa membuat olahan pisang kematangan yang satu ini. Caranya cukup mudah lho. Kamu tidak memerlukan teknik yang ribet. Rasa dari olahan pisang kematangan ditambah dengan selai coklat yang dibalut oleh puff pastry akan membuat mulut kamu dipenuhi oleh lelehan rasa manis yang menggoda.

Bahan-bahan

  • 2 buah pisang, potong menjadi ukuran sekitar 1 sentimeter
  • 1 lembar puff pastry, diamkan di suhu ruang
  • 50 gram selai coklat
  • 1 butir telur, kocok lepas

Cara membuat olahan pisang kematangan

  • Panaskan oven selagi melakukan persiapan
  • Rentangkan puff pastry.
  • Oleskan selai kacang di bagian tengah dengan menyisakan bagian pinggir kanan dan kiri tidak terolesi.
  • Jajarkan pisang yang sudah dipotong di atas selai coklat.
  • Potong puff pastry bagian atas kanan dan kiri membentuk segitiga.
  • Sebelum dilipat, buat pola garis-garis diagonal terlebih dahulu di bagian kanan dan kiri puff pastry sehingga ketika dilipat akan membentuk rongga.
  • Lipat bagian atas puff pastry agar menutupi pisang. Kemudian, lipat secara bergantian bagian kanan dan kiri puff pastry.
  • Olesi puff pastry yang sudah dilipat dengan kocokan telur.
  • Letakkan di atas loyang lalu panggang selama 10 menit.

Kukis olahan pisang kematangan

olahan pisang kematangan

Photo by Dor Farber on Unsplash

Olahan pisang kematangan yang satu ini cukup unik karena tidak membutuhkan tepung. Soalnya, pisang yang sudah terlalu matang bisa kamu jadikan sebagai pengganti tepung. Rasanya? Lebih baik kamu coba sendiri deh bikin olahan pisang kematangan ini.

Bahan-bahan

  • 113 gram selai kacang
  • 85 gram sirup mapel
  • 1 buah pisang, tumbuk hingga halus
  • 1 butir telur
  • 1 sendok teh ekstrak vanili
  • 116 gram oat
  • 1 sendok teh baking powder
  • Sejumput garam
  • 1 sendok makan biji chia

Cara membuat olahan pisang kematangan

  • Dalam mangkuk berukuran besar, masukkan pisang yang telah ditumbuk halus.
  • Kemudian, masukkan selai kacang, sirup maple, telur, dan ekstrak vanili ke dalamnya. Aduk hingga merata.
  • Setelah itu, masukkan oat, baking powder, biji chia, dan garam. Aduk kembali hingga merata.
  • Ambil sekitar dua sendok makan adonan lalu letakkan di atas kertas panggang. Ulangi hingga adonan habis.
  • Masukkan adonan ke dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya. Panggang kukis selama sekitar 15-18 menit atau hingga kecoklatan.

Bola-bola olahan pisang kematangan

Pisang goreng pada umumnya dibuat dari pisang dengan jenis yang berbeda seperti pisang tanduk. Akan tetapi, untuk olahan pisang kematangan ini kamu bisa membuatnya dari pisang apapun, yang penting pisangnya sudah sangat matang. Dengan dibentuk menjadi bola-bola, kamu akan lebih mudah merasakan sensasi pisang yang menyenangkan di dalam mulut.

Bahan-bahan

  • 2 buah pisang
  • 120 gram tepung terigu
  • ½ sendok teh bubuk kayu manis
  • 250 gram susu cair
  • Minyak untuk menggoreng
  • Gula halus untuk taburan

Cara membuat olahan pisang kematangan

  • Di dalam mangkuk berukuran sedang masukkan pisang lalu tumbuk hingga halus.
  • Kemudian, masukkan tepung terigu, bubuk kayu manis, dan susu. Aduk semua bahan hingga merata.
  • Panaskan minyak di atas penggorengan dengan api sedang.
  • Goreng hingga berwarna keemasan atau selama 2-3 menit.
  • Setelah matang, diamkan dalam suhu ruangan kemudian taburi dengan gula halus.

Olahan pisang kematangan, banana smoothie

olahan pisang kematangan

Photo by Louis Hansel @shotsoflouis on Unsplash

Tidak melulu makanan, pisang yang sudah terlalu matang juga bisa kamu olah menjadi minuman. Olahan pisang kematangan yang satu ini sangat mudah untuk dibuat. Jika kamu ingin lebih manis lagi, pisang yang sudah sangat matang tersebut bisa kamu masukkan ke dalam lemari pendingin terlebih dulu.

Bahan-bahan

  • 1 buah pisang
  • ½ buah jeruk
  • 180 gram yoghurt
  • 85 gram susu cair
  • 1 atau 2 sendok teh madu

Cara membuat olahan pisang kematangan

  • Potong kasar pisang dan jeruk lalu masukkan ke dalam blender.
  • Setelah itu, masukkan yoghurt dan susu ke dalamnya. Blender hingga halus dan creamy.
  • Setelah semua bahan tercampur rata, rasakan smoothie yang telah diblender.
  • Tambahkan madu sesuai selera.

Gimana, resep olahan pisang kematangan di atas mudah untuk dibuat kan? Selain itu, rasanya juga nggak perlu ditanyakan lagi. Nah, jika kamu penasaran dengan resep-resep di atas, langsung saja coba buat di rumah. Resep olahan pisang kematangan di atas cocok untuk disantap sendiri maupun dengan keluarga dan teman. Selamat mencoba!

Tetap bahagia dengan menginap di Bobobox

bobobox

Good food good mood. Pernah dengar perkataan tersebut? Melalui makanan, kamu bisa merasakan rasa senang tergantung apa yang kamu makan. Akan tetapi, selain makanan, ada hal lain yang juga bisa bikin kamu bahagia lho. Salah satunya adalah dengan liburan. Nah, kalau kamu bingung, staycation aja di Bobobox.

Bobobox adalah hotel kapsul yang bisa bikin kamu bebas dari stres. Suasana tenang dan hening akan kamu dapatkan saat masuk ke pod-nya. Nggak cuma itu, teknologi yang digunakan juga canggih. Untuk memesan kamar, kamu bisa melakukannya melalui aplikasi Bobobox.

Aplikasi ini, selain untuk memesan, juga berfungsi sebagai kunci kamar lho. Tinggal pindai saja QR code-nya. Untuk memberikan gambaran pengalaman menginap yang lebih nyata, yuk, keliling-keliling di pods Bobobox lewat 360° virtual tour bareng Bob.

Jadi, tunggu apa lagi? Ayo menginap di Bobobox dan lupakan stres untuk sejenak.

 

Foto utama oleh: Lucian Alexe on Unsplash

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles