tips pertemanan sehat memaafkan teman

Curhat dengan Teman Itu Penting Loh! Simak Manfaat Curhat Berikut Ini!

Manfaat curhat faktanya sangatlah penting bagi kesehatan mental dan juga kesehatan fisik manusia. Manusia pada dasarnya adalah mahluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri dan membutuhkan bantuan dari orang lain. Saat kamu menghadapi masaah yag tidak bisa lagi kamu tahan sendirian. Segeralah mencari bantuan atau sekedar curhat kepada teman, sahabat, ataupun orang tepat lainnya yang bisa jadi pendengar yang baik.

Pastikan untuk tidak curhat kepada orang yang salah yang hanya akan menambah masalah dan membuat kamu semakin stres. Apa sajakah manfaat curhat yang bisa kamu dapatkan? Apakah sepenting itu? Berikut adalah beberapa manfaat curhat yang perlu kamu ketahui!

1. Manfaat Curhat: Hati Lebih Tenang

Manfaat yang pertama adalah kemampuan curhat dalam membuat hati lebih tenang. Dengan bercerita maka teman atau sahabat kamu dapat lebih memahami situasi dan kondisi kamu. Memang, faktanya tidak semua orang dapat menjadi pendengar yang baik. Oleh karena itu saat kamu memutuskan akan curhat dengan seseorang, pastikan mereka merupakan pendengar yang baik. Dengan begitu kamu bisa mencurhakan masalah kamu dengan baik tanpa merasa terhakimi.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa persahabatan memiliki peran penting agar tubuh dapat memproses stres dengan baik. Saat kamu menghabiskan waktu dengan teman untuk bercerita maka produksi hormon stres, yakni kortisol, dalam tubuh akan berkurang. Hal ini karena curhat kepada teman dapat memberikan efek yang menenangkan bagi diri kamu.

2. Manfaat Curhat: Mendapatkan Dukungan

Manfaat Curhat

@katemangostar/Freepik

Manfaat curhat selanjutnya adalah timbulnya rasa mendapatkan dukungan. Dukungan ini kemudian akan meningkatkan kualitas kamu dalam menjalani kehidupan. Motivasi dan dukungan dari orang lain itu sangat diperlukan terutama saat sedang dalam situasi sedang terpuruk.

3. Manfaat Curhat: Tidak Memperburuk Situasi

Hentikan memperburuk situasi dan mulailah mencari bantuan dengan bercerita kepada orang yang tepat. Menghindari semakin buruknya situasi akan membantu pikiran kamu semakin kacau. Saat situasi pikiran buruk hal ini akan berdampak juga terhadap kesehatan mental maupun badan.

Baca Juga: Teman Lagi Curhat Karena Sedih? Hindari Toxic Positivity Ya!

4. Manfaat Curhat: Mendapatkan Sudut Pandang Baru

Saat kamu curhat kepada teman kamu, kamu bisa membuka persepektif baru yang menghasilkan sebuah solusi yang kamu butuhkan. Mungkin selama ini kamu selalu menyalahkan diri sendiri atau sebaliknya selalu membenarkan apa yang ada di dalam pikiran. Padahal bisa jadi apa yang selama ini kamu pikirkan kurang tepat. Dengan bercerita dan mendapatkan sudut pandang orang lain maka hal ini bisa jadi pedoman bagi kamu untuk menjalani hidup ke depannya.

5. Manfaat Curhat: Mendapatkan Solusi

Dengan bercerita kamu bisa menemukan titik terang atas masalah yang sedang kamu hadapi. Umumnya saran yang teman kamu akan berikan berdasarkan pengalamannya. Kamu bisa menggunakan saran tersebut sebagai bahan pertimbangan. Pastikan untuk bercerita kepada orang yang tepat. Jangan memaksakan diri memendam masalah sendirian.

6. Manfaat Curhat: Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Manfaat Curhat

foto: pixabay.com

Apakah kamu merupakan tipe orang yang jarang mengalami sakit? Hal ini mungkin terjadi salah satu penyebabnya karena kamu dikelilingi oleh teman-teman yang baik. Sebuah studi menunjukkan bahwa persahabatan membuat tubuh cenderung lebih cepat tanggap dalam keadaan khusus. Hal ini kemudian membuat proses penyembuhan luka di tubuh semakin cepat membaik dan risiko kamu untuk terkena penyakit pun jadi lebih rendah.

7. Manfaat Curhat: Bikin Panjang Umur

Dengan meningkatkan kekebalan tubuh, curhat juga dapat membantu memperpanjang umur. Sebuah penelitian yang diterbitkan oleh jurnal PLoS Medicine mengungkapkan sebuah fakta yang menarik. Disebutkan bahwa orang yang punya hubungan pertemanan kuat lebih panjang umur dibandingkan dengan yang tidak punya teman.

Efek ikatan sosial terhadap masa hidup seseorang ditemukan berdasarkan penelitian dua kali lebih kuat daripada berolahraga. Dengan begitu memiliki sahabat yang baik bisa dibilang setara dengan dampak positif ke tubuh saat kita berhenti merokok.

8. Manfaat Curhat: Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Selesai kamu curhat kepada teman-teman yang suportif, hal ini akan memicu atau menambah rasa percaya diri kamu. Hal ini dapat terjadi karena sahabat yang baik biasanya akan mendukung dan menasihati secara positif terutama ketika kamu berada di situasi sulit.

9. Manfaat Curhat: Meningkatkan Kebahagiaan

@katemangostar via Freepik

Saat kamu curhat kepada orang yang mendukung kamu dengan baik maka hal ini akan membantu kamu menjadi jauh lebih bahagia. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa saat bersosialisasi dengan teman-teman hal ini akan membuat mood kamu menjadi lebih baik. Dengan begitu para ahli menyimpulkan bahwa kita dapat meningkatkan rasa bahagia di dalam diri dengan cara membangun persahabatan.

10. Manfaat Curhat: Meningkatkan Kualitas Hidup Seseorang

Manfaat curhat yang terakhir adalah kemampuannya meningkatkan kualitas hidup. Saat kita sedang dirudung masalah, penting bagi kita untuk berada di sekeliling orang yang supportif. Dengan curhat kepada orang yang tepat maka kamu akan mendapatkan dukungan dan semangat dari sahabat. Dengan begitu kamu akan mendapatkan perasaan positif di dalam diri yang berdampak baik pada kualitas hidup kamu ke depannya.

Sebuah penelitian menjelaskan bahwa pasien kanker yang didukung oleh sahabatnya memiliki kualitas hidup yang baik dan dapat hidup lebih lama. Sebaliknya berdasarkan penelitian, orang yang sedang sakit dan tidak memperoleh cukup dukungan dari sahabat atau temannya, cenderung memiliki kualitas hidup kurang baik.

Baca Juga: Tips Mendengarkan Curhatan Teman Agar Persahabatanmu Terjaga

Cobain Pengalaman Seru Menginap di Bobobox!

Di saat yang penuh kesulitan dan tekanan ini, kamu perlu beristirahat dari segala kejenuhan. Tentunya ada berbagai cara sederhana yang bisa kamu lakukan seperti berjalan santai, memanjakan diri dengan perawatan tubuh, atau sekadar staycation. Di masa pandemi ini, mungkin agak sulit bagi kamu untuk berlibur. Karena itu, sekadar berstaycation sambil menenangkan diri namun tetap menghindari kerumunan bisa jadi altenatif buat kamu.

Dalam hal ini, sebaiknya kamu memilih hotel yang sudah terpercaya dan memiliki reputasi yang baik. Salah satu hotel aman yang bisa kamu pilih adalah Bobobox. Hotel kapsul yang satu ini telah menerapkan beberapa aturan yang wajib diikuti oleh semua orang yang berada di area Bobobox.

Lorong Pods bobobox bandung

Aturan tersebut meliputi pengecekan suhu tubuh oleh host serta kewajiban menggunakan masker untuk semua pihak, rajin mencuci tangan, menjaga jarak dengan tim Bob dan tamu lain, serta menggunakan hand sanitizer sebelum memasuki area pod. Kamu juga diharuskan untuk menggunakan siku kamu jika ingin menekan tombol lift atau membuka pintu. Selain itu, bawalah alat makan dan alat salat pribadi.

Untuk keperluan kesehatan, Bobobox juga menyediakan obat-obatan standar yang bisa kamu gunakan agar tubuh kamu tetap sehat dan fit. Mau coba pengalaman yang lebih seru lagi? Cobain layanan Bobobox bernama Bobocabin! Bobocabin adalah sebuah jalan keluar yang tepat dari hiruk pikuk dan keramaian kota.Yuk segera unduh aplikasi Bobobox di Play Store dan App Store, dijamin aman dan nyaman!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles