kolaborasi brand

Intip Gebrakan Heboh dari 7 Kolaborasi Brand Dunia Berikut!

Perkembangan dunia fesyen memang seru buat kita ikuti. Beragam inovasi dan karya yang dihasilkan oleh para jenius kreatif nggak ada hentinya bikin kita takjub. Apalagi, setiap tahun pun tren fesyen mengalami perubahan. Ada tren-tren baru, ada juga tren-tren lama yang seperti “bangkit kembali”. Beberapa tren juga menggabungkan unsur-unsur “lawas” dengan sentuhan baru.

Nah, dalam ranah fesyen, nggak jarang kita melihat kolaborasi brand. Kolaborasi-kolaborasi seperti ini tentunya jadi hal menarik yang nggak sayang kalau terlewatkan oleh para fans. Mungkin kalian pernah dengar kolaborasi Supreme dengan Louis Vuitton di tahun 2017. Menurut High Snobiety, kolaborasi ini pertama kali dipamerkan di ajang Paris Fashion Week Men’s pada Januari 2017. Kolaborasi ini menghadirkan item seperti hoodie, baseball jersey, t-shirt, sampai bantal!

kolaborasi brand

Sumber: Financial Times


Baca Juga: Keren atau Kebangetan? 7 Barang Branded Teraneh Ini Punya Harga yang Nggak Masuk Akal!


Di tahun 2022 ini, beberapa kolaborasi brand akan mewarnai dunia fesyen internasional. Gebrakan-gebrakan seperti ini pastinya asyik buat kita ikuti dan amati. Nah, Bob sudah merangkum 7 kolaborasi brand kelas dunia terkini yang bisa jadi fashion inspiration kamu. Buat kamu penyuka anime, bahkan ada satu kolaborasi yang mungkin bisa menarik perhatian kamu! Apa saja kolaborasinya? Check these out!

1. Burberry X Supreme

Di bulan Maret ini, ada hadiah spesial dari fashion house asal Inggris, Burberry. Pasalnya, menurut Town & Country Magazine, Burberry dan Supreme mengonfirmasi kolaborasi mereka. Kolaborasi brand ini akan mewarnai koleksi musim semi tahun 2022. Beberapa item yang hadir mencakup setelan jaket dan celana denim, t-shirt, celana pendek, hingga aksesoris seperti skateboard dan topi.

Sumber: The Sole Supplier

Dalam kolaborasi ini, pola kotak-kotak khas Burberry tentunya tetap hadir. Desain ini juga makin wah dengan logo kedua brand pada setiap item. Menurut situs resmi Burberry, beberapa item akan tersedia mulai tanggal 10 Maret di situs dan beberapa gerai Burberry. Namun, ada juga beberapa item yang bisa kamu dapatkan dari situs Supreme. Hmm… Tertarik buat punya koleksi Burberry X Supreme?

2. Balmain X Barbie

Ada yang main atau koleksi boneka Barbie? Sekarang, kamu bisa menghidupkan dunia Barbie kamu lewat kolaborasi brand Balmain x Barbie! Menurut situs resmi Mattel, perusahaan asal Amerika Serikat ini mengumumkan kolaborasinya dengan fashion house asal Perancis, Balmain pada Januari 2022. Nggak hanya pakaian, kolaborasi ini juga melahirkan tiga NFT spesial avatar Barbie dan Ken! Wih!

kolaborasi brand

Sumber: WWD

Menurut situs resmi Balmain, koleksi edisi terbatas ini memadukan warna pink khas Barbie dengan signature style Balmain, termasuk pola labirinnya. Selain itu, meskipun warna pink mendominasi semua item, koleksi ini hampir sepenuhnya bersifat uniseks. Oh, ya! Menurut Indonesian Tatler, koleksi ini akan hadir di situs dan gerai Balmain. Kamu juga akan mendapatkan satu set item Balmain Barbie-size untuk setiap NFT yang kamu beli. Minat?


Baca Juga: Ingin Bergaya Ala Artis Korea? Berikut Daftar Brand Fashion Artis Korea yang Bisa Jadi Inspirasimu!


3. Yeezy Gap Engineered by Balenciaga

Buat penyuka warna hitam atau outfit yang dark, kolaborasi brand yang satu ini cocok kamu lirik. Pasalnya, rapper Ye (Kanye West) berkolaborasi dengan creative director Balenciaga, Demna untuk merilis koleksi Yeezy Gap Engineered by Balenciaga. Menurut Vogue, keduanya merilis koleksi ini pada tanggal 23 Februari 2022. Koleksi ini memadukan siluet oversized khas Ye dengan bentuk-bentuk haute couture.

Sumber: GQ

Menurut W Magazine, ada delapan gaya yang hadir dalam koleksi ini, dan sebagian besar berwarna hitam. Sebuah artikel dari New York Times menyebutkan bahwa item-item yang tersedia saat ini merupakan basic item, seperti celana jeans, faded t-shirt, hingga sweatshirt. Harganya mulai dari 140 dolar Amerika Serikat untuk t-shirt, dan 440 dolar Amerika Serikat untuk jaket denim. Koleksi ini bisa kamu dapatkan dari situs Yeezy Gap.

4. Loewe X Studio Ghibli

Para penggemar film-film Studio Ghibli harus tahu kolaborasi brand yang satu ini. Pasalnya, fashion house asal Spanyol, Loewe bekerja sama dengan Studio Ghibli di awal tahun ini. Dari situs resmi Loewe, kolaborasi mereka sebetulnya berawal di tahun 2021 saat Loewe dan Studio Ghibli merilis koleksi My Neighbor Totoro. Koleksi ini mencakup beberapa item ready-to-wear dan produk-produk kulit.

kolaborasi brand

Sumber: Elle

Nah, di tahun 2022 ini, Loewe kembali menggandeng Studio Ghibli untuk koleksi terbaru mereka. Koleksi ini menggabungkan petualangan Chihiro di Spirited Away dengan high-end fashion. Karakter-karakter lain seperti Haku dan Yubaba pun ikut mejeng di beragam item, dari t-shirt, sweater, hingga handbag. Menurut Harper’s Bazaar, koleksi ini tersedia sejak tanggal 7 Januari 2022 dan bisa kamu dapatkan dari situs resmi Loewe.


Baca Juga: Suka Mode? Inilah 7 Rekomendasi Film Fashion yang Wajib Masuk Watch List Kamu!


5. Onitsuka Tiger X Yasushi Nirasawa

Brand yang satu ini pun pasti nggak asing lagi di telinga. Ya, Onitsuka Tiger adalah salah satu brand olahraga asal Jepang yang sudah ada sejak tahun 1949. Desain sepatunya yang khas membuat brand ini begitu ikonik. Nah, kolaborasi brand dari Onitsuka Tiger di tahun ini menggandeng manga artist Yasushi Nirasawa. Yasushi sendiri dikenang lewat karakter-karakternya di serial Kamen Rider.

Sumber: Flaunt

Untuk kolaborasi brand ini, karakter bernama OnitsukaTiger Man menjadi protagonis. Menurut August Man, desain karakter ini terinspirasi dari garis-garis biru dan merah pada sneakers Mexico 66, salah satu iconic piece Onitsuka Tiger. Kolaborasi ini menghasilkan t-shirt yang ditawarkan dengan harga 129 dolar Amerika Serikat, serta sweater mulai dari 229 dolar Amerika Serikat.

6. Adidas by Prada Re-Nylon

Upgrade koleksi sportswear kamu dengan item dari kolaborasi brand ini! Menurut High Snobiety, Adidas dan Prada menghadirkan koleksi Adidas by Prada Re-Nylon yang sudah rilis sejak Januari 2022. Salah satu piece utama dari koleksi ini adalah sneakers. Logo Prada dan Adidas juga bisa kamu temukan di item-item yang hadir dalam versi low-top dan high-top. Pas banget buat kalian para sneakerhead!

kolaborasi brand

Sumber: Curated Edition

Namun, yang lebih keren lagi adalah proses produksi item di koleksi ini. Menurut situs resmi Adidas, 21 piece eksklusif di koleksi ini dibuat dari bahan-bahan yang ramah lingkungan. Material utama yang Prada pilih adalah Re-Nylon, material inovatif yang terbuat dari sampah-sampah plastik. Selain sepatu, ada juga trackjacket, topi, hingga tas berpalet hitam dan putih yang akan melengkapi wardrobe kamu.


Baca Juga: Tetap Bugar Walau Hujan, Ini Dia 10 Olahraga Saat Musim Hujan yang Bisa Dilakukan


7. Gucci X The North Face

Dan kolaborasi brand terakhir pilihan Bob jatuh ke Gucci X The North Face. Kedua brand ini pun sudah nggak asing di telinga kita. Gucci adalah fashion house asal Italia yang akhir-akhir ini makin populer berkat film House of Gucci. Sementara itu, The North Face hadir sebagai salah satu brand pakaian outdoor populer. Menurut Elle, kolaborasi mereka di awal tahun ini merupakan chapter kedua dari kerja sama kedua brand. Outdoor wear dan haute couture? Why not?

Sumber: Complex

Sesuai visi The North Face, koleksi ini menghadirkan beragam item ready-to-wear yang terinspirasi dari alam, menurut situs resmi Gucci. Motif-motif classy bernuansa natural dipadukan dengan parka dan padded jacket. Beberapa piece, termasuk puffer dan sepatu pun hadir dengan logo Gucci yang ikonik. Buat kamu yang tertarik, koleksi ini bisa kamu lihat dan dapatkan dari situs Gucci.

Kolaborasi Brand Apa yang Kalian Tunggu Nih?

Kamu tentunya punya brand favoritmu sendiri. Nah, kira-kira brand apa nih yang menurut kalian cocok buat kolaborasi? Dan juga, item apa yang pas buat koleksi kolaborasi tersebut? Atau mungkin kamu malah jadi terinspirasi untuk punya fashion house sendiri. Dengan tekad kuat dan usaha, semoga cita-cita kamu bisa tercapai, ya!

Nah, buat sekarang kamu bisa refreshing tubuh dan pikiran dulu di Bobobox. Siapa tahu sambil staycation, kamu bisa dapat inspirasi untuk proyekmu yang berikutnya. Bobobox juga dilengkapi fasilitas seperti pantry, shared bathroom, dan musala. Ada juga communal space yang pas banget buat ngobrol atau diskusi bareng teman. Ditambah koneksi WiFi yang mumpuni, rapat atau kerja bakalan lancar.

tampak bobobox alun-alun malang

Jangan lupa unduh aplikasi Bobobox ke ponselmu sebelum menginap. Lewat aplikasi ini, kamu bisa memesan dan memilih pod yang diinginkan. Kamu juga bisa mengatur pencahayaan, mengakses pod, hingga berkomunikasi dengan staf dan para tamu lain! Download aplikasi Bobobox ke ponselmu sekarang. Aplikasi ini tersedia secara gratis untuk platform iOS dan Android!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles