team building, outing, outbound

Serunya Mengenal Jenis-Jenis Outbound beserta manfaatnya 

Kamu pasti sudah tak asing lagi dengan kata outbound. Outbound mudah ditemui terutama di lokasi-lokasi wisata sebagai salah satu pilihan aktivitas yang menantang bagi para wisatawan.

Ternyata, outbound pun banyak jenis dan macamnya. Apakah semua jenis permainan outbound adalah permainan yang menantang? Apa saja sih sebenarnya jenis-jenis permainan outbound?

Penasaran dengan jawabannya? Yuk, simak informasi mengenai jenis-jenis outbound dan macam-macam permainannya berikut ini!

Apa Itu Kegiatan Outbound?

team building, outing, outbound

Photo by RDNE Stock project via Pexels

Kata outbound ternyata berasal dari sebuah lembaga yang didirikan pada tahun 1990 oleh Djoko Kusumowidagdo, Outward Bound Indonesia (OBI). OBI merupakan lembaga pendidikan luar ruang yang saat itu disambut dengan antusias tinggi. Untuk penyebutan yang lebih mudah, akhirnya kata ward dihilangkan, hingga akhirnya dikenal dengan kata outbound sampai saat ini.

Sejak saat itulah, kegiatan outbound identik dengan serangkaian kegiatan di alam terbuka yang dirancang sebagai bentuk pembelajaran experiential learning atau pembelajaran langsung dari pengalaman bagi para pesertanya.

Outbound tidak hanya mencakup kegiatan fisik seperti flying fox atau memanjat jaring, tetapi juga mencakup berbagai aktivitas lain seperti permainan, simulasi, diskusi, dan petualangan.

Pembelajaran yang didapat tidak terbatas pada kemampuan fisik saja, melainkan juga melatih individu dalam pengambilan keputusan, adaptasi, memahami karakter, hingga memimpin kelompok. Tak heran, outbound menjadi salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh perusahaan.

Baca Juga: 7 Cara Menjaga Kulit dari Sinar Matahari Selama Liburan!

Jenis-jenis Outbound

team building, outing, outbound

Photo by RDNE Stock project via Pexels

Outbound terbagi dalam dua jenis, outbound fun games dan outbound team building. Jenis-jenis outbound ini adalah permainan yang menyenangkan, tetapi memiliki manfaat dan tujuan yang berbeda. Kita ulik bareng, yuk!

Outbound Fun Games

Outbound fun games adalah serangkaian permainan yang dirancang untuk menghibur dan membangun kekompakan antar anggota tim dalam suasana santai dan menyenangkan. Permainan ini bertujuan untuk ice breaking, meningkatkan kerjasama, komunikasi, kepercayaan diri, dan keterampilan problem solving peserta.

Outbound Team Building

Sedangkan, outbound team building dirancang untuk memperkuat kerjasama, komunikasi, dan kepercayaan antar anggota tim. Melalui berbagai tantangan dan permainan, peserta diajak untuk bekerja sama, memecahkan masalah, dan mengatasi rintangan secara bersama-sama. 

Jenis outbound yang ini biasanya memang lebih populer di lingkungan perkantoran. Aktivitas ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memberikan banyak manfaat bagi pengembangan tim dan individu.

Macam-macam Permainan Outbound

team building

Photo by RDNE Stock project via Pexels

Berikut ini adalah contoh macam-macam permainan outbound yang bisa kamu lakukan saat outing sekolah atau kantor nanti:

1. Pipa Bocor

Permainan outbound yang satu ini termasuk pada jenis permainan outbound team building. Permainan outbound pipa bocor membutuhkan kerjasama tim dan akan menumbuhkan rasa kebersamaan dalam tim.

Game ini biasanya dimainkan oleh tim yang terdiri dari 5-10 orang. Tujuan dari permainan outbound ini adalah mengisi pipa yang berlubang dengan air sehingga kelereng atau bola di dalam pipa muncul ke permukaan.

2. Kawat Listrik

Permainan kawat listrik adalah salah satu aktivitas outbound yang menantang dan menyenangkan. Kegiatan outbound yang satu ini dapat dimainkan secara individu atau tim kecil. Permainan ini dirancang untuk melatih ketelitian, kesabaran, dan kerjasama tim.

Peralatan yang dibutuhkan untuk permainan kawat listrik adalah kawat panjang yang dibentuk berliku-liku dan sebuah cincin kawat yang dapat digerakkan sepanjang kawat tanpa menyentuhnya. Biasanya juga terdapat perangkat yang mengeluarkan suara atau sinyal alarm saat cincin menyentuh kawat.

Cara dan aturan permainan ini adalah setiap peserta atau tim harus menggerakkan cincin sepanjang kawat dari satu ujung ke ujung lainnya tanpa menyentuh kawat. Jika cincin menyentuh kawat, perangkat sinyal akan berbunyi dan peserta harus memulai lagi dari awal atau berganti pemain.

3. Spider Web

Permainan yang satu ini tak hanya mengandalkan kerjasama tim, namun juga kekuatan fisik! Permainan Spider Web mengharuskan para peserta untuk berpindah dari satu sisi ke sisi lain melalui tali yang telah dibuat menyerupai jaring laba-laba raksasa.

Syaratnya, peserta tidak boleh berpindah melalui lubang yang sama, tidak boleh melompati jaring, dan tali jaring tidak boleh menyentuh badan peserta. Jika tali jaring tersentuh, tim harus mengulangi dari awal atau menjalani hukuman tambahan sesuai kesepakatan. Seru, kan?

Baca Juga: Kocak dan Lucu, Ini 18 Hukuman Games Outbound yang Seru

4. Menara Air

Dalam permainan ini, tim ditantang untuk membangun sebuah menara. Caranya adalah dengan menjaga wadah air dengan kaki sebagai tiang menara. 

Selagi salah satu anggota tim berusaha mengisi wadah air tersebut, anggota tim yang bertugas menjaga menara harus menahan wadah agar tak terjatuh hingga permainan selesai.

5. Perang Naga

Dalam permainan ini, peserta akan dibagi menjadi beberapa tim yang akan berusaha untuk menangkap ekor naga yang merupakan balon air dari tim lawan tanpa kehilangan ekor mereka sendiri. 

Cara bermainnya, dua kelompok yang akan berperang untuk melindungi sebuah balon air. Tiap kelompok bertugas untuk memecahkan balon air lawan menggunakan tusuk gigi, pemenang akan jatuh kepada tim pertama yang berhasil memecahkan balon lawan.

6. Kereta Panjang

Permainan kereta panjang adalah aktivitas outbound berkelompok di mana setiap anggota tim menyusun benda-benda miliknya dalam sebuah barisan. Barisan benda ini kemudian dibandingkan dengan barisan dari tim lain, dan tim dengan barisan terpanjang dinyatakan sebagai pemenang.

7. Estafet Air

Permainan estafet air mirip dengan pipa bocor, di mana anggota tim harus memindahkan air dari satu tempat ke tempat lain secara estafet menggunakan mangkok kecil. Tim yang berhasil memindahkan air paling banyak akan menjadi pemenangnya.

8. Rope Course

Rope course adalah permainan outbound dengan rintangan fisik yang menantang, di mana peserta harus berpindah dari satu titik ke titik lainnya menggunakan tali yang dipasang di ketinggian. Meskipun terlihat berbahaya, aktivitas ini sebenarnya aman karena peserta harus menggunakan peralatan keselamatan yang telah disediakan oleh petugas profesional.

9. Rantai Nama

Permainan yang ini termasuk dalam jenis outbound fun games yang bertujuan untuk ice-breaking. Aturannya, setiap peserta harus mengingat dan menyebutkan nama anggota kelompok lain dalam urutan yang benar. Permainan ini akan membuat anggota tim mengingat nama dan lebih mengenal sesama anggota tim dan akan menumbuhkan rasa kebersamaan.

10. Perkenalan Rahasia

Permainan ini dapat dilanjutkan setelah menyelesaikan permainan rantai nama. Dalam permainan ini, setiap peserta akan menulis tiga fakta tentang dirinya di selembar kertas tanpa menyebutkan namanya, kemudian kertas-kertas tersebut dikumpulkan dan dibagikan kembali secara acak.

Peserta harus membaca fakta yang mereka terima dan menebak siapa pemiliknya, lalu pemilik sebenarnya mengungkapkan dirinya dan menjelaskan fakta tersebut

Permainan ini tidak hanya mengembangkan keterampilan komunikasi dan mendengarkan, tetapi juga membangun keakraban dan kebersamaan dalam tim. Dengan elemen kejutan dan teka-teki, perkenalan rahasia menciptakan suasana yang menyenangkan dan interaktif. Hal ini menjadikan perkenalan rahasia sebagai permainan ice-breaking yang efektif dalam program-program team building dan kegiatan outbound..

Manfaat Kegiatan Outbound

teamwork

hoto by Andrea Piacquadio via Pexels

Selain untuk mengembangkan kemampuan peserta, outbound ternyata memiliki banyak manfaat lainnya. Aktivitas ini memberikan kesempatan untuk refreshing di tengah rutinitas yang kadang membosankan, sehingga peserta dapat kembali ke kegiatan sehari-hari dengan pikiran yang lebih segar dan menjadi individu yang lebih produktif.

Outbound juga merupakan sarana yang efektif untuk meningkatkan berbagai jenis kecerdasan, mulai dari intelektual, emosional, hingga spiritual. Dari segi intelektual, peserta cenderung mengalami peningkatan kemampuan analisis dan berpikir kritis.

Dari segi emosional, kegiatan yang mengharuskan kerjasama mendorong peserta untuk lebih baik dalam berkomunikasi dan mengelola emosi. Sementara dari segi spiritual, outbound membantu individu melakukan refleksi diri dan memperkuat nilai-nilai kepemimpinan.

Baca Juga: 9 Manfaat Kegiatan Outbound untuk Anak, Remaja dan Dewasa. Apa Saja Kira-Kira?

Bikin Outbound di Bobocabin aja, yuk!

Bobocabin Dieng

Photo: Bobobox Internal Asset

Nggak perlu pusing untuk cari tempat outbound untuk kantor, keluarga, atau komunitas. Soalnya, kamu dapat menikmati kabin modern di tengah alam sekaligus menikmati fasilitas outbound seru sesuai dengan kebutuhanmu di Bobocabin!

Paket outbound Bobocabin meliputi ragam permainan dan kegiatan menarik. Mau trekking? Bisa. Mau tur alam? Bisa. Mau paintball? Bisa. Mau arung jeram? Bisa juga, dong. Pokoknya, kamu bisa melakukan jenis-jenis outbound seperti yang sudah dijelaskan di atas.

Nah, selain itu, paket outbound ini sudah termasuk kabin glamping modern, paket makan dan coffee break, serta sesi api unggun. Nah, semua fasilitas ini siap menunjang momen quality time kamu bersama peserta lainnya. Bisa makin kompak satu sama lain, deh!

Untuk informasi paket outbound selengkapnya, kamu dapat melihat pilihan paket di sini. Selamat merencanakan outbound, ya!

 

Penulis artikel: Sheila Lalita

Foto header: RDNE Stock project via Pexels

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles