Wabah virus corona memang menghambat aktivitas setiap orang. Semua kegiatan yang biasanya menjadi ajang orang-orang berkumpul, terpaksa harus ditiadakan. Mulai dari bekerja, belajar, hingga melakukan berbagai macam hobi pun sebisa mungkin dari rumah dan dilakukan secara online.
Salah satu kegiatan yang biasanya selalu ditunggu dan menjadi sarana untuk berinteraksi adalah beribadah. Namun, sebagaimana kegiatan lainnya yang membatasi orang-orang berkumpul, saat ini, ibadah pun disarankan untuk dilakukan secara online.
Berbagai macam ibadah online dari beragam agama di Indonesia kini sudah tersedia. Nah, kali ini Bob akan membahas ibadah-ibadah online khusus untuk kamu umat Kristiani maupun Katolik dari berbagai denominasi. Yuk, simak ibadah online apa yang bisa kamu lakukan di rumah.
Gereja Advent
Bagi kamu anggota Gereja Advent di Indonesia yang tidak bisa melakukan kebaktian karena aktivitas ibadah offline dibatasi, kamu tidak perlu khawatir lagi sekarang. Kamu bisa tetap melakukan ibadah online dengan mengakses situs yang telah disediakan Gereja Advent di Indonesia.
Untuk melakukan ibadah online, kamu tinggal mengakses situs http://hopechannel.id/. Di situs ini akan ada siaran langsung kebaktian online setiap hari Sabtu pukul 09.00 WIB. Selain kebaktian, kamu juga bisa mengakses beragam khotbah-khotbah terbaik di channel tersebut.
Gereja Reformed Injili
Ibadah online kini juga bisa dilakukan oleh anggota Gereja Reformed Injili Indonesia, loh. Bagi kamu anggota Gereja Reformed Injili Indonesia (GRII) baik yang berada di Karawaci ataupun di Melbourne, Australia kini sudah bisa mengakses situs khusus untuk kebaktian di GRII.
Bagi kamu anggota GRII Melbourne, kamu bisa mengakses https://www.irecmelbourne.org/live. Di situs tersebut, kamu bisa melaksanakan ibadah online pada hari Minggu pukul 05.30 WIB. Kebaktian online pun menggunakan dua bahasa, loh, yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.
Nah, untuk kamu anggota GRII Karawaci, ibadah online pun bisa dilakukan dengan mengakses situs http://griikarawaci.tv/. DI situs ini terdapat dua kali kebaktian online pada hari Minggu yaitu pukul 10.30 WIB dan pukul 16.00 WIB. Selain ibadah online, kamu juga bisa menikmati doa-doa dan khotbah yang disediakan di situs ini.
Gereja Injili
Untuk kamu anggota Gereja Injili, kamu juga sudah bisa mengikuti ibadah online bahkan tiga kali dalam sehari. Gereja Kristen Yesus (GKY) Greenville menyediakan kebaktian online setiap hari Minggu pada pukul 07.30 WIB, 10.00 WIB, dan 17.00 WIB di channel Youtube https://www.youtube.com/user/GKYJGV.
Ibadah online di channel Youtube GKY Greenville ini juga tidak hanya menyediakan kebaktian saja, loh. Kamu juga bisa menonton pesan pastoral, seminar dan pembinaan, bahkan bisa bernyanyi bersama.
Maka dari itu, kamu tidak usah khawatir karena ibadah secara online kini juga tetap bisa membuatmu lebih dekat dengan Tuhan.
Gereja Presbiterian
Nah, untuk kamu yang merupakan anggota Gereja Presbiterian, kamu akan cukup termudahkan untuk melakukan ibadah online. Saat ini sudah banyak sekali situs kebaktian online yang diadakan oleh Gereja Kristen Indonesia (GKI) yang bisa dengan mudahnya diakses oleh gadgetmu. .
Terdapat enam GKI di Indonesia yang menyediakan fasilitas ibadah online. Salah satunya adalah GKI Bintaro Utama yang mengadakan kebaktian online setiap hari Minggu pukul 09.30 WIB. Kebaktian online ini kemudian akan dilanjutkan oleh kebaktian sekolah minggu pada pukul 11.00 WIB.
Selain GKI Bintaro Utama, anggota GKI Gejayan pun sudah bisa memulai ibadah online setiap hari Minggu pukul 08.00 WIB dan pukul 16.00 WIB serta kebaktian anak pada pukul 09.30 WIB.
GKI lainnya yang juga membuka fasilitas ibadah online adalah GKI Maulana Yusuf Bandung, GKI Serpong, GKI Bromo, dan GKI Kebayoran baru dengan waktu kebaktian yang beragam mulai dari pukul 08.00 WIB hingga pukul 10.30 WIB.
Salah satu situs ibadah online dari Gereja Presbiterian yang bisa kamu akses adalah channel Youtube GKI Bintaro https://bit.ly/bintamalivestreaming dimana terdapat pula sekolah minggu yang bisa di akses oleh anak-anak dan remaja.
Gereja Katolik
Untuk kamu penganut Katolik, Gereja Katedral di Indonesia pun sudah menyediakan fasilitas ibadah online untukmu beribadah dari rumah. Pada channel Youtube Gereja Katedral Jakarta, kamu sudah bisa melaksanakan kebaktian online setiap hari Minggu pada pukul 08.00 WIB, 10.30 WIB, atau pukul 17.00 WIB.
Gereja Katedral lain yang juga sudah mulai melakukan kebaktian online adalah Gereja Katedral Malang. Setiap hari Minggu kamu bisa mulai kebaktian online pada pukul 07.30 WIB atau pada pukul 17.00 WIB.
Untuk Gereja Katedral Jakarta, kamu bisa mengakses channel Youtube berikut untuk beribadah online https://www.youtube.com/channel/UCrp9wW8YF5VEb_7UeZx1DsQ dan untuk kamu anggota Gereja Katedral Malang bisa mulai mengakses https://www.youtube.com/user/komsosmalang untuk melaksanakan kebaktian online.
Gereja Karismatik
Sebagai gereja dengan jemaat terbanyak, Gereja-Gereja Karismatik pun telah memberlakukan ibadah online. Salah satunya adalah Gereja Bethel Indonesia (GBI) Bethany yang sudah melakukan ibadah online melalui channel Youtube https://youtu.be/o6Yp4JILr8I setiap Minggu pukul 09.00 WIB.
Gereja Karismatik lain yang juga turut mengupload Khotbah Agung adalah Jakarta Praise Community Church (JPCC) setiap hari Minggu pukul 10.00 WIB hingga hari Senin pukul 11.00 WIB. Kamu bisa mengakses ibadah online JPCC pada link berikut https://www.youtube.com/jpcctv.
GBI Gosyen Blessing serta New Life Church Indonesia pun sudah membuka ibadah online di channel Youtube masing-masing pada pukul 06.30 WIB dan pukul 09.00 WIB untuk GBI Gosyen Blessing dan pukul 10.00 WIB untuk New Life Church Indonesia.
Untuk kamu yang mau melakukan ibadah online jangan lupa catat waktu setiap kebaktian supaya tidak melewatkan ibadah di hari Minggu, ya.
Interdenominasi
Bagi kamu yang memiliki pandangan interdenominasi, tidak usah khawatir karena sudah tersedia seri khotbah pendek dari Billy Lantang yang bisa diakses melalui media sosial Instagram berikut ini https://www.instagram.com/billylantang/.
Apapun gerejamu, kamu tidak perlu khawatir lagi tidak bisa melakukan ibadah sebagaimana mestinya selama wabah virus corona. Bob sangat yakin, meskipun ibadah dilakukan secara online dari rumah, hal tersebut tidak akan mengurangi ketaatanmu pada Tuhan Yang Maha Esa.
Selamat beribadah teman-teman.
Tempat yang Tenang untuk Beribadah
Beribadah apalagi dilakukan secara online pasti membutuhkan tempat yang kondusif dan tenang supaya ibadahmu bisa dilakukan dengan khusyuk. Jika kondisi rumah atau lingkunganmu tidak kondusif untuk melakukan ibadah online, kamu bisa mencari tempat lain yang nyaman untuk beribadah online sambil menghabiskan akhir minggumu.
Untuk masalah ketenangan saat beribadah, Bobobox menawarkan suasana yang cukup kondusif untukmu melakukan ibadah online. Selain itu, fasiiltas hotel kapsul Bobobox yang sangat nyaman bisa menjadi tempat untukmu menikmati akhir pekan setelah beribadah secara online.
Bobobox merupakan hotel kapsul yang telah terintegrasi IoT dengan fasilitas Wifi yang super kencang cocok untukmu yang mau melakukan ibadah online dengan lancar. Pods Bobobox yang berkonsep futuristik dengan segala kecanggihan fiturnya akan semakin membuatmu betah seharian.
Bobobox pun telah mengikuti protokol kesehatan pencegahan penyebaran virus corona dengan standar WHO supaya kamu tetap merasa aman dan nyaman selama menginap di Bobobox. Tunggu apalagi, segera rencanakan staycationmu di Bobobox dan segera download aplikasi Bobobox di sini.
Foto utama oleh: Pedro Lima via Unsplash