daftar komik paling menyeramkan

Hati-Hati Tidak Bisa Tidur! Ini Dia 7 Komik Horor Paling Menyeramkan yang Sukses Membuat Pembacanya Merinding.

Komik merupakan salah satu bacaan yang memiliki segmen penggemar yang cukup luas, mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa bahkan orang tua sekalipun. Genre komik seperti fantasi, romance, komedi, superhero, dan juga horror merupakan genre-genre komik yang paling populer dan laris di pasaran. Untuk kamu para penggemar komik ber-genre horor, Bob mau kasih kamu daftar komik paling menyeramkan yang bisa kamu baca. Dijamin merinding!

1. Ibitsu (Twisted)

Komik pertama yang masuk dalam jajaran daftar komik paling menyeramkan yang wajib kamu baca adalah komik karangan RYOU Haruto yang berjudul Ibitsu (Twisted). Komik menyeramkan yang satu ini menceritakan tentang kisah ala-ala legenda urban yang dikemas dengan apik.

Kisahnya menceritakan tentang sesosok hantu perempuan yang tengah duduk sendirian di atas tumpukan sampah. Hantu tersebut kemudian menghampiri seorang pria lalu bertanya “Apa kau punya adik perempuan?”.

Jika pria tersebut menjawab “tidak”, maka ia akan dibunuh oleh hantu tersebut. Namun, jika sang pria menjawab “ya”, maka hantu perempuan tersebut akan membuntuti pria tersebut ke rumahnya, menjadi adiknya, membuatnya menderita, lalu menghabisinya dengan cara yang sadis.

Sebenarnya, satu-satunya cara yang paling aman adalah dengan tidak menjawab pertanyaan hantu tersebut. Sayangnya, sang karakter pria tersebut malah menjawab “ya”. Nggak heran jika Ibitsu (Twisted) masuk dalam daftar komik paling menyeramkan yang bisa kamu baca, sebab ada banyak kengerian demi kengerian yang disuguhkan dalam komik horor satu ini.

2. Emerging

Komik kedua yang masuk dalam daftar komik paling menyeramkan yang bisa kamu baca adalah komik karangan Hokazono Masaya, dengan tajuk Emerging. Komik horor satu ini berbeda dengan daftar komik paling menyeramkan ber-genre horror atau thriller lainnya yang biasanya mengangkat hantu atau psikopat sebagai karakter antagonisnya.

Di komik yang masuk dalam daftar komik paling menyeramkan satu ini, wabah penyakit mematikanlah yang menjadi permasalahan atau musuh utama yang menyeramkan.

Kisah dalam komik horor yang tergabung dalam daftar komik paling menyeramkan satu ini diawali dengan cerita seorang pria yang sedang berjalan di tengah hiruk-pikuk kota yang ramai. Tiba-tiba, pria tersebut mengeluarkan darah dari dalam matanya tanpa terduga. Tak lama, pria tersebut pun jatuh tersungkur, kesakitan, dan tergeletak tak bernyawa dengan darah yang mengalir deras dari seluruh tubuhnya. Kematian misterius tersebut pun sukses menjadi teror yang menyeramkan bagi warga setempat.

3. Shiki

Komik horor dari daftar komik paling menyeramkan yang satu ini memiliki cerita yang cukup kompleks dan sayang sekali jika kamu lewatkan. Sebab, dalam komik horor paling menyeramkan yang satu ini, kamu bisa menikmati cerita tentang misteri, kematian, dan vampir sekaligus. Pokoknya, semua hal menyeramkan yang biasa kamu temui di kisah-kisah horor, ada dalam komik yang satu ini.

Kisah mengerikan yang terdapat pada komik yang masuk dalam daftar komik paling menyeramkan satu ini berawal dari cerita tentang keluarga baru yang pindah ke suatu desa terpencil. Namun, sepertinya ada yang tidak beres setelah kedatangan keluarga baru tersebut. Banyak penduduk desa yang mengalami kematian mendadak setelah keluarga misterius tersebut datang.

Nah, jika kamu ingin merasakan atmosfer horor yang lebih mencekam, kamu bisa tonton langsung anime dari komik paling menyeramkan yang satu ini. Sebab, di sana kamu juga bisa mendengar dan merasakan soundtrack-soundtrack seram yang bikin bulu kudukmu makin merinding.

4. Misu Misou (Hepatica)

Bullying memang masih sering terjadi di lingkungan sekitar kita, salah satunya yang paling sering terjadi adalah di lingkungan sekolah. Seperti cerita pada komik horor yang termasuk dalam daftar komik paling menyeramkan satu ini, yakni Misu Misou (Hepatica).

Kisah yang hadir dalam daftar komik paling menyeramkan satu menceritakan tentang seorang siswa bernama Nozaki Haruka yang setiap hari menjadi korban bullying akibat ulah teman-teman sekelasnya. Alih-alih melawan, Haruka memilih untuk diam saja agar keluarganya tidak khawatir dengan apa yang ia alami di sekolah.

Namun, lama-kelamaan kesabaran Haruka pun telah mencapai batasnya. Ia tidak bisa lagi menahan semua perlakuan buruk teman-temannya, dan semuanya pun berbalik menjadi aksi balas dendam yang mengerikan. Bahkan, Haruka tak akan puas dan melepaskan targetnya jika mereka masih bernyawa.

5. Another

Komik horor yang masuk dalam daftar komik paling menyeramkan selanjutnya adalah komik bertajuk Another. Komik horor yang menyeramkan satu ini memiliki ide cerita yang sangat brilian dengan kasus-kasus kematian sebagai fokus utamanya.

Namun, kasus-kasus kematian yang diceritakan dalam daftar komik paling menyeramkan yang satu ini bukanlah diakibatkan oleh pembunuh berantai atau semacamnya, melainkan disebabkan oleh kutukan serta adanya kekuatan supranatural yang misterius. Kematian para korban pun diatur sedemikian rupa, dengan cara-cara yang nggak pernah kamu pikirkan sebelumnya.

Jika dipikir-pikir, pola atau cara kematian dalam komik horor dari daftar komik paling menyeramkan yang satu ini akan mengingatkanmu akan film Final Destination, namun dengan anak-anak SMA sebagai karakter utamanya.

Selama membaca komik Another ini, kamu pasti akan bertanya-tanya tentang apa sebenarnya yang menjadi penyebab kematian anak-anak SMA tersebut. Selain itu, kamu juga akan dibuat penasaran dengan munculnya karakter siswi perempuan bernama Mei Misaki yang diabaikan oleh guru dan teman-teman sekelasnya.

6. Bongcheon-Dong Ghost

Selanjutnya, komik horor yang masuk dalam daftar komik paling menyeramkan satu ini datang dari negeri ginseng, Korea. Komik web ini terbilang sudah rilis cukup lama, yakni sejak tahun 2011. Komik berjudul Bongcheon-Dong Ghost ini memang pantas masuk dalam daftar komik paling menyeramkan yang wajib kamu baca. Sebab, cerita horor ini berasal dari kisah nyata!

Kisah ini bermula dari seorang anak sekolah yang sedang berjalan pulang di daerah Bong Cheon Dong pada malam hari. Tiba-tiba, anak tersebut bertemu dengan sesosok perempuan menyeramkan yang sedang mencari anaknya. Usut punya usut, hantu perempuan tersebut ternyata adalah seorang perempuan yang kehilangan hak asuh anaknya, lalu memutuskan untuk bunuh diri.

Saking mengerikannya, komik horor ini bahkan tidak dianjurkan untuk dibaca oleh wanita hamil, lansia, serta orang dengan penyakit berat seperti penyakit jantung. Gimana? Masih ada nyali untuk membacanya?

7. Creep

Komik horor yang juga pantas masuk dalam daftar komik paling menyeramkan ini diciptakan oleh anak bangsa, loh. Komik horor lokal asal Indonesia yang berjudul Creep ini merupakan karangan dari Ino Septian. Komik ini mengusung konsep mini seri dengan genre horor-psikologis yang lumayan kompleks. Sehingga, terkadang ada keterkaitan antara episode satu dan episode lainnya.

Cerita yang diangkat dalam daftar komik paling menyeramkan yang satu ini juga terinspirasi dari kehidupan sehari-hari orang Indonesia. Jadi, bakalan relatable banget sama kita. Komik Creep ini juga kerap menampilkan animasi-animasi bergerak yang mampu menambah efek mencekam dan bikin komiknya jadi tambah nyata seramnya!

Nggak usah takut bobo di Bobobox!

Butuh tempat yang nyaman dan seru untuk baca komik-komik kesukaanmu? Kalau gitu, Bobobox bisa jadi pilihan yang tepat! Hotel kapsul yang modern dan unik ini pasti bisa memberikan kamu kenyamanan dan pengalaman baru menginap di hotel. Pokoknya, cocok banget deh untuk jadi tempat baca dan me time yang asik!

Pod-nya yang unik dan nyaman pasti bikin kamu betah berlama-lama staycation di Bobobox. Selain itu, di dalam pod-nya juga terdapat lampu LED yang bisa disesuaikan dengan suasana hati kamu.

Untuk memesan kamar, kamu nggak usah khawatir bakal ribet, tinggal download aja aplikasinya. QR code yang ada di aplikasinya juga berfungsi sebagai kunci kamar lho. Keren, kan? Tunggu apa lagi? Ayo menginap di Bobobox! Oh iya, kamu juga bisa melihat langsung pods Bobobox lewat virtual 360° tour lho!

bobobox luas

 

Foto utama oleh: Samuel Regan-Asante via Unsplash

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles