Wisata di kota Jogja memang tidak pernah ada habisnya, mulai dari wisata sejarah budaya, wisata kuliner, hingga wisata malamnya. Daerah yang selalu jadi primadona para wisatawan tentu saja adalah jalan Malioboro!
BACA JUGA: Sedang Di Jogja? Intip 9 Tempat Wisata Hits Malioboro 2021 Dan Sekitarnya Yang Harus Kamu Kunjungi!
Nah, jika kamu menginap di Bobobox Malioboro namun nggak sempat mengunjungi tempat-tempat wisata yang jauh, kamu nggak perlu khawatir karena Bob punya solusinya! Langsung intip aja 10 tempat wisata sekitar Malioboro yang seru dan menarik berikut ini.
1. Titik Nol Kilometer
Tempat wisata sekitar Malioboro pertama yang bisa kamu kunjungi saat berwisata ke Yogyakarta adalah Titik Nol Kilometer. Tempat yang berada di selatan Malioboro ini merupakan sebuah perempatan besar yang memiliki pelataran luas.
Di sini, kamu bisa berjalan kaki atau duduk-duduk sambil menikmati keindahan dari bangunan-bangunan megah bergaya kolonial. Kawasan ini juga sering dijadikan sebagai tempat pagelaran seni oleh para seniman-seniman berbakat Jogja. Kabar baiknya, kamu bisa menikmati semua itu di tempat wisata sekitar Malioboro satu ini secara cuma-cuma, alias gratis!
2. Keraton Yogyakarta
Bagi kamu penggemar wisata sejarah, Keraton Yogyakarta tentu merupakan salah satu tempat wisata sekitar Malioboro yang nggak boleh terlewatkan. Tempat yang dapat kamu tempuh hanya dalam beberapa menit dari Malioboro ini merupakan pusatnya kebudayaan Yogyakarta, bahkan Jawa.
Hingga kini, upacara-upacara penting kerajaan pun kerap digelar di tempat ini. Tak hanya itu, di tempat wisata sekitar Malioboro satu ini kamu pun bisa menikmati berbagai pertunjukan seni. Contohnya seperti pertunjukan wayang orang, gamelan jawa, hingga tari-tarian.
3. Museum Kereta Kencana Keraton
Selain Keraton Yogyakarta, Museum Kereta Kencana Keraton pun tidak boleh lewat dari list jalan-jalan kamu selama di Malioboro! Di dalam museum yang letaknya masih satu komplek dengan Keraton Yogyakarta ini, tersimpan sebanyak 22 unit koleksi kereta keraton yang berasal dari masa pemerintahan Sri Sultan Hamengkubuwono I (1755-1792) sampai Sri Sultan Hamengkubuwono VIII (1921-1939).
Kereta-kereta keraton yang ada di tempat wisata sekitar Malioboro ini secara garis besar dikelompokkan menjadi dua bagian. Yang pertama adalah kereta-kereta buatan dalam negeri, dan yang kedua adalah kereta-kereta buatan luar negeri atau yang dibuat di Belanda, Inggris, juga Jerman.
4. Pasar Beringharjo
Tempat wisata sekitar Malioboro yang satu ini pasti jadi favorit para pecinta belanja. Apa lagi kalau bukan Pasar Beringharjo! Pasar yang telah berdiri sejak tahun 1758 ini berlokasi di sekitar Jalan Malioboro Selatan.
Selain berbelanja batik dan bermacam-macam kerajinan, di tempat wisata sekitar Malioboro yang satu ini kamu juga bisa mencoba berbagai kuliner khasnya, salah satunya pecel kembang turi. Hingga kini, pasar tradisional Beringharjo masih menjadi salah satu tempat berbelanja favorit para wisatawan yang tak kalah dimakan zaman.
5. Museum Benteng Vredeburg
Beberapa ratus meter dari pasar Beringharjo, kamu juga bisa menemukan salah satu tempat wisata sekitar Malioboro yang nggak kalah menarik untuk dikunjungi, yakni Museum Benteng Vredeburg. Bangunan bersejarah yang dulunya berfungsi sebagai benteng pertahanan ini telah beralih fungsi menjadi museum sejak tahun 1985.
BACA JUGA: Museum Virtual Tahun 2021, Ini Dia Museum Terbaik Di Jogja!
Banyak kegiatan menarik yang bisa kamu lakukan di tempat wisata sekitar Malioboro satu ini. Mulai dari melihat diorama-diorama yang berkisah tentang perjuangan kemerdekaan tanah air, berfoto di spot-spot instagramable, melakukan kegiatan jelajah malam, hingga bersantai dan menikmati hidangan di cafe yang berada di dalam kawasan museum.
6. Taman Sari Yogyakarta
Tempat wisata sekitar Malioboro yang satu ini sepertinya merupakan salah satu tempat wisata Jogja favorit semua orang, terutama para pemburu foto-foto ciamik!
Bagaimana tidak, di tempat wisata sekitar Malioboro satu ini kamu akan disuguhi dengan keindahan arsitektur kuno nan indah dari istana air Taman Sari. Spot-spot cantik seperti kolam pemandian, lorong bawah air, hingga mesjid bawah tanah tentunya akan selalu menjadi daya tarik dari situs bersejarah milik kota Jogja ini.
7. Pasar Malam Sekaten
Tempat wisata sekitar Malioboro selanjutnya yang juga wajib kamu kunjungi adalah Pasar Malam Sekaten yang berlokasi di Alun-Alun Utara Keraton. Untuk sampai ke pasar malam ini, kamu cukup berjalan kaki aja loh dari jalan Malioboro, karena jaraknya cukup dekat.
Di sini, kamu bisa menjajal keseruan berbagai wahana bermain tradisional seperti bianglala, ombak banyu, dan lain-lain. Selain itu, di tempat wisata sekitar Malioboro ini kamu juga bisa melihat-lihat berbagai hal menarik lainnya seperti kesenian Ketoprak Tobong, serta berbagai mainan tradisional seperti othok-othok.
Sayangnya, event Pasar Malam Sekaten ini hanya ada setahun sekali, yakni saat perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW.
8. Alun-Alun Kidul (Alkid) Yogyakarta
Selain Alun-Alun Utara, Alun-Alun Kidul atau Alkid juga merupakan salah satu tempat wisata sekitar Malioboro yang menarik untuk dikunjungi saat malam hari. Banyak hal-hal seru yang bisa kamu coba, mulai dari naik odong-odong dengan lampu warna-warni hingga mencoba berjalan melewati dua pohon beringin kembar dengan mata tertutup.
Oiya, jangan sampai kamu main dengan perut lapar, ya! Di sini ada banyak jajanan yang bisa menemani wisata malam kamu di tempat wisata sekitar Malioboro satu ini. Pilihannya beragam, mulai dari kacang rebus, bakso, jagung bakar, hingga sosis panggang.
9. Situs Warungboto
Tempat wisata sekitar Malioboro selanjutnya yang juga wajib banget kamu kunjungi adalah Situs Warungboto atau yang dikenal juga sebagai Pesanggrahan Rejawinangun. Tempat ini merupakan tempat pemandian atau biasa disebut Pesanggrahan oleh orang lokal.
Sekilas, tempat ini sangat mirip Taman Sari, mulai dari gaya arsitektur bangunan hingga fungsinya yang notabene sebagai pemandian. Yang jelas, situs yang sejak tahun 2010 ditetapkan sebagai bangunan cagar budaya di kota Yogyakarta ini sangat indah dan artistik!
10. Bakpia Pathok 25
Berwisata ke Yogyakarta nggak lengkap rasanya jika tidak membeli oleh-oleh khasnya, yakni bakpia. Salah satu produsen bakpia paling legend dan sohor yang tak perlu diragukan lagi kualitasnya adalah Bakpia Pathok 25.
BACA JUGA: Penggemar Gudeg? Ini Dia 7 Tempat Gudeg Paling Enak Jogja Wajib Dikunjungi!
Lokasinya pun tidak jauh dari jalan Malioboro. Cukup naik becak atau delman yang ada di sekitar jalan Malioboro, kamu sudah bisa sampai di pabrik Bakpia Pathok 25 dan memborong oleh-oleh lezat satu ini.
Jalan-Jalan ke Jogja Semakin Lengkap dengan Bobobox Malioboro!
Liburanmu di Yogyakarta akan semakin lengkap dengan Bobobox Malioboro. Sebab, di mana lagi kamu bisa mendapatkan pengalaman baru menginap di hotel yang nyaman, canggih, unik, namun harganya tetap terjangkau? Tentunya hanya di Bobobox!
Kamu juga bisa mencapai tempat-tempat wisata sekitar Malioboro dengan mudah loh, karena lokasi Bobobox Malioboro yang strategis banget, tepatnya di Jl. Malioboro No.39, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55271.
Selain itu, pods di Bobobox yang unik dan nyaman juga pasti akan bikin kamu betah berlama-lama menginap di hotel modern satu ini. Tak hanya itu, di dalam pod-nya juga terdapat lampu LED yang bisa disesuaikan dengan suasana hati kamu.
Untuk memesan kamar, kamu nggak usah khawatir bakal ribet, tinggal download aja aplikasinya. QR code yang ada di aplikasinya juga berfungsi sebagai kunci kamar lho. Keren, kan? Tunggu apa lagi? Ayo menginap di Bobobox! Oh iya, kamu juga bisa melihat langsung pods Bobobox lewat virtual 360° tour lho!