Capture

Pas Puasa Malah Naik Berat Badan? Mungkin Kamu Melakukan 7 Kesalahan Umum Diet Pas Puasa Ini!

Bobobox.co.id —  Bulan suci Ramadan yang ditunggu-tunggu umat muslim akhirnya tiba. Selain sebagai ibadah, puasa di bulan Ramadan kerapkali dianggap sebagai momen tepat untuk menurunkan berat badan.

Hal tersebut termasuk wajar mengingat kamu akan menahan lapar dan haus seharian penuh selama satu bulan. Harapannya adalah di akhir bulan, berat badanmu bisa turun beberapa kilogram.

Namun, tidak sedikit orang yang justru melakukan kesalahan umum diet pas puasa. Bukannya berat badan turun saat puasa, berat badan justru semakin bertambah karena melakukan beberapa kesalahan.

Nah, kira-kira kesalahan umum diet pas puasa apa saja yang sebaiknya kamu hindari? Berikut ini merupakan tujuh kesalahan umum diet pas puasa yang kerapkali dilakukan oleh banyak orang.

Bermalas-malasan

Kesalahan umum diet pas puasa pertama adalah bermalas-malasan. Puasa di bulan Ramadan kerapkali dijadikan sebagai ‘kambing hitam’ untuk memvalidasi tidak beraktivitas seperti pada hari biasanya.

Walaupun memang harus diakui bahwa tubuhmu akan terasa lemas di bulan puasa. Keinginan untuk rebahan sambil menonton film dan tv series favorit semakin meningkat dengan tubuh yang terasa lemas.

Namun, alangkah baiknya jika kamu mulai melakukan aktivitasmu seperti biasa. Hilangkan semua keinginan rebahan dan segeralah untuk melakukan aktivitas yang membuat tubuh bergerak aktif di bulan Ramadan.

Hal ini tentu bisa mencegah berat badan naik saat puasa. Kesalahan umum diet pas puasa ini pun tak perlu melakukan olahraga berat. Cukup melakukan olahraga seperti jogging atau lari satu jam sebelum waktu berbuka.

kesalahan umum diet pas puasa

Bermalas-malasan via unsplash.com/@a_d_s_w

Terlalu Fokus pada Makanan untuk Berbuka

Kesalahan umum diet pas puasa berikutnya adalah terlalu fokus pada makanan saat berbuka. Salah satu godaan terbesar yang harus dihadapi oleh kamu yang sedang berpuasa adalah hawa nafsu termasuk nafsu makan.

Nah, seringkali, pikiranmu sudah disibukkan dengan memikirkan makanan apa yang akan dijadikan sebagai hidangan buka puasa. Hal inilah yang justru berbahaya untuk program diet yang mungkin sedang dilakukan.

Pasalnya, saat waktu buka tiba, kamu ingin melahap semua hidangan yang sudah kamu tunggu-tunggu sejak siang hari. Kalap akan terpicu sehingga kamu menjejalkan makanan walaupun sudah terlalu kenyang.

Untuk itu, ada baiknya jika kamu menghindari kebiasaan ini. Berbukalah dengan sewajarnya. Nutrisi adalah elemen penting yang wajib dipenuhi selama bulan puasa agar berat badanmu tidak naik.

Fokus pada makanan via pexels.com/@robinstickel

Tidak Mencukupi Asupan Air Putih

Peran penting air tak boleh diremehkan khususnya pada bulan puasa ini. Kesalahan umum diet pas puasa lainnya adalah menyepelekan asupan air putih sehingga tidak tercukupi kebutuhan air putih setiap harinya.

Padahal, ada efek samping yang tak baik saat tubuh tidak tercukupi kebutuhan airnya. Saat tak tercukupi, tubuh akan terdorong untuk makan lebih banyak. Dalam hal ini, kamu akan makan banyak saat buka.

Oleh karena itu, cukupilah kebutuhan asupan air tiap hari. Kamu bisa mengikuti pola 2-4-2. Pola minum ini sendiri terdiri dari dua gelas saat sahur, empat gelas saat berbuka, dan dua gelas sebelum tidur.

Di samping itu, janganlah meminum teh manis saat sahur. Pasalnya, teh memiliki sifat diuretik yang memicu pipis. Saat pengeluaran air pipis dan garam akibat sifat diuretik, kamu bisa cepat dehidrasi bahkan pusing.

Penuhi asupan air putih via pexels.com/@daria

Mengonsumsi Berlebihan Makanan dan Minuman Manis

Saat berbuka puasa, hidangan manis kerapkali jadi pilihan yang ada di meja makan. Mulai dari kolak, es sirup, jus, hingga kue memang terasa nikmat saat untuk dijadikan sebagai makanan untuk membatalkan puasa.

Namun, tentu hal tersebut tidak akan baik jika dilakukan terus menerus selama satu bulan penuh. Ditambah jika kamu mengonsumsi makanan dan minumas manis tersebut secara berlebihan.

Terlalu banyak mengonsumsi makanan dan minuman manis ini justru akan membuat berat badanmu bertambah. Rasa lapar yang meningkat adalah penyebab dari konsumsi berlebihan makanan dan minuman manis.

Penyebab lainnya mengapa makanan manis membuat tubuh semakin gemuk adalah berkat zat pemanis di dalamnya. Saat terlalu banyak diterima tubuh, tingkat insulin bertambah dan meningkatkan produksi lemak.

Makanan manis via unsplash.com/@purzlbaum

Mengonsumsi Terlalu Banyak Gorengan

Selain makanan dan minuman manis, gorengan adalah salah satu menu favorit untuk takjil di bulan Ramadan. Jenis gorengannya sendiri bermacam-macam mulai dari tahu, bakwan, tempe, dan lainnya.

Namun, walaupun memang cocok sebagai teman berbuka puasa, konsumsi gorengan atau makanan berminyak ini sebaiknya dibatasi. Jika tidak, berat badanmu justru yang akan semakin bertambah.

Kesalahan umum diet pas puasa ini bukannya tanpa alasan yang jelas. Gorengan sendiri mengandung lemak jahat dan kalori yang tinggi. Keduanya yang menjadi aktor antagonis dalam program diet yang kamu jalankan.

Tak hanya itu, lemak jenuh ini pun dapat memicu kolestrol jahat (LDL). Semakin meningkatnya kadar kolestrol jahat justru akan meningkatkan risiko munculnya berbagai penyakit seperti penyakit jantung dan diabetes.

Makan gorengan via unsplash.com/@mrthetrain

Tidak Ikut Sahur

Kesalahan umum diet pas puasa lainnya adalah tidak ikut sahur. Bangun dini hari untuk sahur sendiri bisa dibilang sulit apalagi jika kamu termasuk orang yang sulit bangun tidur dengan cepat.

Walaupun begitu, ada baiknya jika kamu untuk mengusahakan dalam membiasakan diri untuk sahur. Sahur sendiri ini tak boleh sampai terlewatkan begitu saja karena peran pentingnya untuk berpuasa sehari penuh.

Saat sahur, tubuh mendapatkan nutrisi dan energi yang cukup untuk beraktivitas. Makanan sahur pun jadi faktor lain juga di mana haruslah kaya akan nutrisi dan serat agar badan tak mudah lemas.

Efek dari tidak sahur ini adalah kecenderungan makan berlebihan saat berbuka. Kalap saat berbuka ini akan menggagalkan segala perjuangan yang telah dilakukan untuk menurunkan berat badan.

Tidak ikut sahur via unsplash.com/@tsujigimi

Tergesa-gesa Saat Berbuka

Kesalahan umum diet pas puasa terakhir adalah tergesa-gesa saat berbuka. Saat berbuka puasa, tidak sedikit orang yang merasakan nafsu makannya meningkat sehingga ingin sesegera mungkin menghabiskan makanan.

Alhasil, orang-orang tersebut pun berbuka dengan sangat cepat seakan sedang dikejar sesuatu. Padahal, hal tersebut bukanlah hal yang baik karena kebiasaan ini akan menimbulkan efek samping untuk kesehatan.

Risiko tersedak bisa saja dialami. Risiko ini sendiri meningkat karena kamu terlalu cepat memasukkan makanan dalam tubuh. Tersedak sendiri jika tak ditangai dengan cepat bisa menyebabkan kematian.

Selain itu, makan dengan tergesa-gesa ini hanya akan membuat porsi berbuka meningkat tajam. Jika dilakukan terus-menerus, risiko obesitas dua akan jauh meningkat. Mengerikan, bukan?

Makan tergesa-gesa via Flashpop/DIigital Vision

Pusing Mencari Akomodasi Penginapan selama Puasa? Ya di Bobobox

Pusing dalam memilih akomodasi penginapan selama puasa seperti sekarang ini? Tidak usah khawatir karena ada Bobobox yang bisa menjadi pilihan untuk menginap.

Fasilitas yang kekinian dengan harga inap per malamnya yang tergolong murah menjadi beberapa alasan yang pastinya bisa menjadikanmu untuk memilih Bobobox sebagai tempat menginap yang nyaman.

Informasi lebih lanjut soal pemesanan bisa kamu dapat di aplikasi Bobobox yang bisa diunduh di sini.

bobobox juanda

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles