Ulang tahun sering jadi momen yang ditunggu-tunggu setiap orang. Mengadakan perayaan ulang tahun yang berkesan tentunya jadi impian banyak orang. Salah satu cara untuk mewujudkannya adalah dengan memilih tempat yang unik dan istimewa.
Bobocabin, dengan suasana alam yang menenangkan dan fasilitas modern, sangat cocok untuk jadi lokasi perayaan hari spesial kamu. Kebetulan, sekarang Bobocabin menawarkan paket ulang tahun, lho!
Paket ulang tahun ini dirancang khusus untuk memberikan pengalaman ulang tahun yang penuh kesan, hangat, dan membahagiakan. Dari suasana kabin yang nyaman hingga pemandangan alam yang menyejukkan, setiap elemen di Bobocabin telah dipersiapkan untuk menciptakan momen yang sempurna.
Mau tahu lebih banyak tentang paket ulang tahun ini? Baca detailnya di bawah, ya!
Apa Itu Paket Birthday Package at Bobocabin?
Merayakan pesta ulang tahun di kafe, restoran, atau rumah adalah hal yang biasa. Namun, pernahkah kamu kepikiran untuk merayakan pesta ulang tahun di penginapan nyaman di tengah alam yang masih asri? Jika iya, Bob punya kabar baik.
Sekarang, kamu bisa pesan paket ulang tahun bernama Birthday Package at Bobocabin. Paket ini adalah pilihan sempurna untuk siapa saja yang ingin merayakan ulang tahun dengan cara berbeda dan istimewa. Dengan paket ulang tahun ini, kamu bisa menyelenggarakan pesta seru di Bobocabin cabang manapun yang kamu mau.
Bayangkan rasanya merayakan hari spesial bersama orang-orang tersayang di tengah suasana alam yang menenangkan, jauh dari hiruk-pikuk kota. Pastinya, pesta ulang tahun kamu terasa lebih intim dan personal.
Setelah puas menghabiskan quality time bersama tamu-tamu, kamu bisa langsung beristirahat di kabin yang didesain dengan arsitektur modern, tetapi tetap menyatu dengan alam. Setiap kabin dilengkapi fasilitas berteknologi Internet of Things (IoT), sehingga menambah kenyamanan kamu.
Birthday Package at Bobocabin enggak cuma memberikan kamu kesempatan menginap di kabin super nyaman. Paket ulang tahun ini juga sudah mencakup berbagai fasilitas untuk mendukung perayaan hari spesial kamu. Dengan begitu, kamu bisa fokus menikmati momen spesial tanpa perlu repot-repot memikirkan persiapan pesta.
Nah, apa saja fasilitas yang akan kamu dapatkan di Birthday Package at Bobocabin? Ini dia daftarnya:
- kabin yang bisa diinapi selama satu malam,
- sari buah anggur bersoda (tidak mengandung alkohol),
- kue ulang tahun yang cantik dan lezat,
- paket barbeque untuk makan malam bersama orang-orang terdekat,
- dekorasi ulang tahun tematik yang mencakup kartu ucapan dari CEO Bobobox, bunga-bunga, dan balon warna warni.
Pokoknya super lengkap dan praktis!
Baca juga: 5 Resep Camilan Manis untuk Merayakan Ulang Tahun Orang-Orang Tersayangmu
Ide Aktivitas untuk Memeriahkan Pesta Ulang Tahun
Merayakan ulang tahun bukan cuma tentang kue dan hadiah, tetapi juga tentang menciptakan momen-momen berkesan bersama orang-orang terdekat. Nah, Bob punya beberapa ide aktivitas yang bisa memeriahkan pesta ulang tahun kamu!
Pesta Kostum dengan Tema Tertentu
Saat mengundang tamu, minta mereka untuk datang dengan memakai kostum yang sesuai tema pilihanmu. Kamu bisa pilih tema yang unik dan menarik, seperti era 80-an, superhero, atau film favorit.
Pastikan kamu juga menyiapkan detail-detail lain yang akan mendukung tema tersebut. Mulai dari undangan, makanan dan minuman, hingga kegiatan dan permainan, semuanya bisa kamu sesuaikan dengan tema pesta.
Misalnya, untuk pesta bertema superhero, kamu bisa menyiapkan cupcakes dengan logo superhero. Untuk pesta bertema film, kamu bisa mengadakan kuis trivia tentang film-film populer.
Permainan dan Lomba Seru
Selanjutnya, kamu bisa adakan berbagai permainan dan lomba yang bisa diikuti oleh semua usia. Mulai dari permainan tradisional seperti balap karung dan tarik tambang, hingga permainan modern seperti kuis atau scavenger hunt.
Permainan di pesta bukan cuma berfungsi sebagai hiburan, tetapi juga mempererat hubungan di antara para tamu.
Workshop Kreatif
Ajak tamu-tamu kamu ikut workshop singkat, yuk! Pilih workshop yang sederhana dan bisa diikuti semua orang, seperti workshop membuat gelang persahabatan, merangkai bunga, atau melukis tote bag.
Selain mempererat hubungan, aktivitas ini juga bisa merangsang kreativitas dan memberikan kepuasan tersendiri ketika melihat hasil karya yang sudah jadi.
Dan yang paling seru, semua tamu bisa membawa pulang hasil kreasinya sebagai kenang-kenangan dari pesta ulang tahunmu.
Photobooth dan Pemotretan
Untuk mengabadikan momen-momen seru dan spesial selama pesta, sediakan photobooth dengan berbagai properti lucu dan unik.
Kalau ingin hasil jepretan yang terjamin bagus, kamu juga bisa menyewa fotografer profesional. Foto-foto ini pasti akan jadi kenang-kenangan manis untuk kamu dan orang-orang tersayang!
Baca juga: Ini Dia 10 Perayaan Ulang Tahun Unik Di Berbagai Belahan Dunia
Pesta Barbeque
Merayakan ulang tahun dengan pesta barbeque adalah salah satu cara menciptakan suasana hangat dan akrab bersama keluarga dan teman-teman. Selain itu, semua orang pasti suka makanan enak!
Kebetulan, paket barbeque merupakan salah satu fasilitas yang akan kamu dapatkan jika memesan paket ulang tahun di Bobocabin. Kamu akan mendapatkan daging sapi atau daging ayam dengan mashed potato atau nasi putih.
Memasak Bersama
Masak-masak di acara ulang tahun? Terdengar seru! Kamu bisa pilih resep yang mudah dan cepat, seperti cupcakes, pizza mini, atau sushi. Sediakan semua bahan dan peralatan memasak, lalu ikuti langkah-langkahnya bersama-sama.
Aktivitas memasak ini bukan hanya menyenangkan, tetapi juga memberikan kesempatan untuk belajar sesuatu yang baru. Dan tentunya, hasil masakan bisa langsung dinikmati atau dibawa pulang.
Sesi Film atau Maraton Serial
Untuk aktivitas yang satu ini, siapkan berbagai pilihan film atau serial dari berbagai genre mulai dari komedi, drama, sampai horor. Supaya makin seru, kamu juga bisa mengadakan polling sebelum acara untuk menentukan film atau serial apa yang akan ditonton.
Jangan lupa sediakan popcorn yang banyak beserta camilan lainnya, seperti keripik, cokelat, dan permen. Untuk minumannya, kamu bisa menyiapkan soft drink, jus, atau bahkan milkshake.
Di Bobocabin, ada fasilitas proyektor mini yang bisa kamu sewa. Sempurna kan untuk acara nonton film kamu?
Baca juga: Rayakan Hari Film Nasional dengan 15 Film Indonesia Terbaik Sepanjang Masa
Cara Pesan Birthday Package at Bobocabin
Dengan segala fasilitas yang lengkap, paket ulang tahun di Bobocabin memiliki banyak peminat. Apakah kamu salah satunya? Nah, sebelum memesan, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan.
Yang pertama, pastikan kamu melakukan pemesanan setidaknya 7 hari sebelum tanggal check-in yang kamu inginkan. Hal ini penting supaya tim Bobocabin punya cukup waktu untuk mempersiapkan semua kebutuhan pesta ulang tahun kamu.
Setelah kamu memesan Birthday Package at Bobocabin, paket ulang tahun ini bisa kamu gunakan hingga satu tahun ke depan. Artinya, kamu tidak perlu langsung menentukan tanggal perayaan saat membeli paket. Kamu bisa merencanakannya kapan saja dalam kurun waktu satu tahun setelah pemesanan.
Siap membuat ulang tahunmu berkesan dengan Birthday Package at Bobocabin? Yuk, pesan paket ulang tahun kamu di sini! Jangan lupa unduh aplikasi Bobobox di ponselmu, ya.
Foto utama oleh: Sergei Solo via Unsplash