Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Dalam menyambut era new normal atau kenormalan baru akibat pandemi COVID-19, sejumlah destinasi wisata sudah mulai dapat dinikmati kembali oleh masyarakat. Begitu pula dengan Kabupaten Banyuwangi, yang memang dikenal sebagai daerah yang kaya dengan tempat wisatanya.

Pemerintah Kabupaten Banyuwangi juga tak main-main dalam menghadapi situasi new normal ini. Hal ini dibuktikan dengan menggelar simulasi penerapan new normal di sejumlah objek wisata.

Setidaknya ada 10 destinasi wisata di Banyuwangi yang sudah diujicoba dalam menerapkan protokol kesehatan di era new normal. Nah, apa saja destinasi wisata tersebut? Yuk, simak info tentang 10 objek wisata di Banyuwangi yang sudah mulai dibuka saat new normal yang sudah Bob rangkum di bawah ini, ya!

Kawah Gunung Ijen

Kawah Gunung Ijen adalah destinasi wisata yang paling populer di Banyuwangi. Bagaimana tidak, di kawah ini kamu bisa melihat fenomena api biru atau blue fire yang hanya ada 2 di seluruh dunia. Selain itu, panorama yang indah dan udaranya yang dingin juga menjadi daya tarik wisata di sini.

Siapkan fisik yang prima untuk ke sini, karena kamu akan mendaki ke ketinggian 2.386 mdpl atau selama 2 jam untuk bisa sampai ke Kawah Ijen. Jangan lupa untuk memakai pakaian yang hangat, karena suhu di kawahnya bisa mencapai 2 derajat Celsius. Harga tiket masuknya juga sangat murah, yakni Rp10.000 saja per orang.

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto dari indonesia.tripcanvas.co

 

Bangsring Underwater

Pantai Bangsring atau yang lebih dikenal dengan nama Bangsring Underwater juga tak kalah seru untuk dikunjungi. Sesuai namanya, Bangsring Underwater menyajikan pemandangan bawah laut yang ekstotis. Kamu bisa snorkeling dan menikmati keanekaragaman hayati di bawah laut, atau berenang bersama hiu di sini.

Kamu juga bisa menikmati keindahan terumbu karang karena Bangsring Underwater merupakan wisata berbasis konservasi terumbu karang. Tak hanya itu, ada juga berbagai pilihan olahraga air, seperti berkano atau menyelam. Jika kamu tidak membawa peralatannya, di sini disediakan penyewaan berbagai alat olahraga air tersebut, kok.

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto dari banyuwangibagus.com

Pantai Grand Watu Dodol (GWD)

Ada lagi nih pantai yang tak boleh dilewatkan, yaitu Pantai Grand Watu Dodol (GWD). GWD merupakan pantai berpasir putih yang sangat bersih dan asri, karena pasir putihnya langsung bertemu dengan rerumputan hijau yang memanjakan mata. Selain itu ada juga jajaran pohon kelapa yang mempercantik sekitar pantai. Tak heran jika GWD meraih penghargaan sebagai pantai paling bersih se-ASEAN pada tahun 2018.

Di GWD, kamu juga bisa snorkeling atau menyelam dengan pemandangan bawah laut yang tak kalah indah dengan di Bangsring Underwater. Harga tiketnya juga cukup murah, yakni hanya Rp5.000 saja untuk hari biasa dan Rp7.000 untuk akhir pekan.

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto dari sewabusdibali.id

 

Agrowisata Tamansuruh (AWT)

Jika sudah puas menikmati pantai, kamu bisa menjadikan Agrowisata Tamansuruh sebagai destinasi wisata selanjutnya. Agrowisata ini menawarkan pemandangan kebun bunga yang didominasi oleh bunga Celosia plumosa atau bunga jengger ayam lilin yang berwarna merah dan kuning.

Selain itu, ada berbagai tanaman holtikultura yang juga ditanam di tanah seluas 10 hektar ini. Udaranya pun sangat sejuk karena AWT terletak di lereng Gunung Ijen. Untuk memasuki kawasan agrowisata ini, kamu hanya perlu membayar Rp5.000 saja. Sangat murah,‘kan?

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto dari petawisatadunia.blogspot.com

 

Taman Gandrung Terakota

Selain tempat wisata di atas, Banyuwangi juga memiliki destinasi wisata yang mengusung nilai budaya, yakni Taman Gandrung Terakota. Disebut Taman Gandrung karena di dalamnya terdapat ratusan patung penari gandrung yang terbuat dari tanah liat.

Taman ini juga menjadi daya tarik karena dibangun di lahan pesawahan terasering di kaki Gunung Ijen. Taman Gandung juga berfungsi sebagai situs untuk merawat dan meruwat Tari Gandrung sebagai salah satu identitas budaya khas Banyuwangi.

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto dari banyuwangibagus.com

Pantai Cacalan

Meskipun tak sepopuler pantai lainnya di Banyuwangi, Pantal Cacalan ini menjadi salah satu destinasi wisata yang patut diperhitungkan. Pantai Cacalan menyajikan panorama Selat Bali yang indah. Bahkan, kamu bisa melihat Pulau Bali di kejauhan.

Pantai ini juga menyajikan pemandangan matahari terbit yang ciamik karena menghadap ke timur. Menariknya, pada bulan Mei dan Agustus, matahari akan terlihat terbit tepat di antara 2 gunung di Bali, yakni Gunung Agung dan Gunung Batur. Pantai Cacalan ini juga menawarkan wisata bahari yang tak kalah seru, seperti berkano dan snorkeling.

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto dari pesonaindonesia.kompas.com

Pantai Pulau Merah

Pantai ini dinamakan Pantai Pulau Merah karena adanya bukit hijau kecil yang memiliki tanah berwarna merah di dekat bibir pantainya. Bukit bertanah merah ini bisa dikunjungi dengan berjalan kaki ketika air laut sedang surut di pagi dan siang hari.

Pantai Pulau Merah juga dikenal sebagai surganya para peselancar. Ini disebabkan karena ombak di kawasan pantai ini tergolong cukup tinggi, yakni berkisar antara 3-5 meter. Bahkan, Presiden Asosiasi Selancar Indonesia, Jro Made Supatra Karang merekomendasikan pantai ini untuk dijajal oleh peselancar dari yang pemula hingga profesional.

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto oleh Jeremy Bishop dari Unsplash

Pantai Mustika Pancer

Sekitar 3 kilometer ke arah barat dari Pantai Pulai Merah, ada juga pantai yang tak kalah indah untuk dinikmati, yakni Pantai Mustika. Karena letaknya yang tidak terlalu jauh dari Pantai Pulau Merah, Pantai Mustika ini menawarkan keindahan dan fasilitas yang hampir sama dengan Pantai Pulau Merah. Bedanya, ombak di pantai ini tidak terlalu tinggi, sehingga kurang cocok untuk dipakai berselancar.

Karena pantainya tergolong pantai yang baru terpublikasikan, kamu tidak perlu membayar tiket masuk jika hanya datang berdua atau bertiga. Tiket masuk sebesar Rp20.000 hanya dikenakan untuk rombongan di atas 15 orang.

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto dari goophiee.blogspot.com

Hutan De Djawatan

Tak hanya pantai, Banyuwangi juga memiliki destinasi wisata berupa hutan, lo. Salah satunya adalah Hutan De Djawatan, yang sudah ada sejak tahun 1962. Ya, hutan ini memang bukan merupakan hutan yang terbentuk alami, namun merupakan hutan buatan.

Hutan yang banyak dihiasi pohon trembesi ini sempat viral di media sosial karena menjadi spot fotografi yang cantik. Untuk masuk ke hutan ini, kamu tidak akan dikenakan biaya masuk alias gratis.

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto dari jadiberita.com

Taman Nasional Alas Purwo

Taman Nasional Alas Purwo juga tak kalah menarik untuk dikunjungi. Pasalnya hutan di taman nasional ini adalah hutan tertua di Pulau Jawa. Tak heran jika Taman Nasional Alas Purwo terkenal dengan keanekaragaman flora dan fauna di dalamnya. Diketahui sekirat 580 jenis flora dan 50 jenis fauna hidup di hutan ini.

Taman Nasional Alas Purwo terkenal dengan keeksotisan namun juga kemistisannya. Masyarakat sekitar Alas Purwo meyakini bahwa di hutan tersebut terdapat istana jin, yang merupakan berkumpulnya para jin di seluruh Jawa. Tak heran jika Taman Nasional Alas Purwo disukai oleh penyuka wisata mistis.

Menyambut New Normal, 10 Destinasi Wisata di Banyuwangi Ini Kembali Dibuka

Foto dari anekatempatwisata.com

Menarik sekali ya destinasi wisata di Banyuwangi yang sudah mulai di buka ini. Segera siapkan waktu dan bujet untuk liburan ke Banyuwangi, ya!

 

Tapi, jika belum menemukan waktu yang pas, kamu bisa kok merasakan sensasi liburan dengan staycation di Bobobox. Dijamin, kamu akan dapat pengalaman seru dan menyenangkan dengan memanfaatkan segala fasilitas hi-tech yang Bobobox punya.

Jangan khawatir, menginap di Bobobox saat new normal ini dijamin sangat aman. Bob squad selalu menjaga kebersihan dan keamanan para tamu dengan rutin melakukan pembersihan dan menyemprotkan disinfektan. Tunggu apa lagi, pesan kamar di aplikasi Bobobox, yuk!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles