Tak perlu jauh-jauh pergi untuk menemukan tempat liburan yang seru! Terletak tidak terlalu jauh dari Jakarta, Cikarang adalah tujuan wisata yang menarik untuk dikunjungi.
Di artikel ini, kita akan menelusuri beberapa tempat wisata di Cikarang yang menarik dan cocok untuk kamu jelajahi saat liburan.
15 Rekomendasi Tempat Wisata di Cikarang
Yuk, simak 15 rekomendasi tempat wisata Cikarang dari Bob yang sayang untuk kamu lewatkan!
1. WaterBoom Lippo Cikarang
Jika kamu ingin menghabiskan waktu liburan di tempat wisata Cikarang dengan keluarga atau teman-teman, Waterboom Cikarang adalah tempat yang tepat.
Destinasi bertema waterpark ini menawarkan berbagai wahana seru, seperti seluncuran air, kolam renang, dan area bermain anak-anak.
WaterBoom Lippo Cikarang beroperasi setiap hari mulai pukul 09.00 (weekdays) atau 08.00 (weekend dan hari libur nasional). Tiket masuknya mulai dari Rp65.000 per orang.
2. Taman Selfie Dwisari
Bagi pencinta Gambargrafi dan para penggemar media sosial, Taman Selfie Dwi Sari adalah tempat yang wajib dikunjungi saat berada di Cikarang.
Dengan instalasi seni yang unik, dekorasi yang cerah, dan elemen desain yang kreatif, tempat wisata di Cikarang ini menawarkan latar belakang yang sempurna untuk menciptakan foto-foto kreatif dan Instagramable.
Selain taman selfie, terdapat juga fasilitas lain seperti rumah makan dan kolam renang. Karena itu, tempat ini cocok untuk kamu yang mencari destinasi all in one.
3. Taman Buaya Indonesia Jaya
Taman Buaya Indonesia adalah destinasi unik di Cikarang. Terletak tidak terlalu jauh dari pusat kota, taman ini merupakan rumah bagi berbagai jenis buaya dan reptil lainnya.
Taman ini mengutamakan pendidikan dan konservasi, jadi kamu akan mendapatkan informasi berharga tentang perilaku, habitat, dan upaya perlindungan terhadap spesies ini.
Selain itu, taman ini juga menawarkan berbagai atraksi dan pertunjukan yang menghibur, termasuk kesempatan untuk memberi makan buaya.
4. Mall Lippo Cikarang
Mall Lippo Cikarang adalah surga bagi penggemar belanja dan kuliner. Mal ini memiliki toko-toko yang menjual berbagai variasi barang, mulai dari pakaian hingga barang elektronik.
Selain sebagai pusat perbelanjaan, Mall Lippo Cikarang juga menaungi berbagai restoran dan kafe yang menyajikan hidangan lezat. Kamu bisa bersantai di salah satu kafe sambil menikmati secangkir kopi atau makanan ringan.
5. Kampoeng Djamoe Organik
Kampoeng Djamoe Organik adalah tempatmu dapat merasakan dan memahami kekuatan tanaman obat tradisional Indonesia. Kamu akan diperkenalkan dengan berbagai jenis tanaman obat tradisional yang tumbuh subur di area ini.
Kamu akan belajar tentang manfaat dan kegunaan jamu, minuman herbal, dan ramuan alami lainnya yang telah digunakan secara turun-temurun dalam budaya Indonesia.
Tidak hanya itu, kamu juga bisa berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang edukatif, seperti memanen tanaman obat dan mengikuti lokakarya pembuatan jamu tradisional.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Makan di Kota Tua dan Sekitarnya
6. Lippo Cikarang Citywalk
Lippo Cikarang Citywalk adalah pusat hiburan dan belanja yang terletak strategis di pusat kota. Dengan berbagai pilihan toko, restoran, dan hiburan, Citywalk menawarkan pengalaman berbelanja dan hiburan yang lengkap dalam satu tempat.
Salah satu daya tarik dari tempat wisata di Cikarang satu ini adalah konsep street mall-nya. Yup, selain menawarkan pengalaman belanja indoor yang lazim ditawarkan pusat perbelanjaan lain, Lippo Cikarang Citywalk juga memiliki toko-toko di luar bangunan utama.
7. Jababeka Golf & Country Club
Terletak di dalam kompleks perumahan elit Jababeka, Jababeka Golf & Country Club menawarkan lapangan golf yang luas dan cocok untuk pemain golf segala level.
Lapangan golf di sini dirancang oleh Nick Faldo, seorang pemain golf professional dan arsitek. Kamu akan mendapatkan pemandangan indah lapangan hijau dan pepohonan rindang, cocok sebagai latar belakang untuk permainan golf yang seru.
8. Taman Sehati
Taman Sehati adalah salah satu taman kota dan tempat wisata di Cikarang. Lokasi ini cocok untuk kamu yang lebih suka pengalaman wisata santai dan ekonomis.
Selain lahan terbuka dan tempat bermain yang lazim ditemui di taman kota lain, taman ini memiliki berbagai ornamen berbentuk hati yang bisa kamu jadikan latar berfoto-foto.
9. Sentra Grosir Cikarang
Sentra Grosir Cikarang adalah destinasi belanja yang sangat populer di Cikarang dan sekitarnya. Kamu akan menemukan toko-toko yang menjual berbagai macam produk, mulai dari pakaian, sepatu, tas, hingga barang elektronik dan peralatan rumah tangga.
Tempat ini juga sering menjadi pusat acara komunitas dan bazar. Selama kunjungan, kamu mungkin akan beruntung menemukan pasar atau acara khusus yang menawarkan produk-produk unik.
10. Saung Ranggon
Meskipun Cikarang didominasi kawasan industri, kota ini memiliki banyak tempat wisata bernuansa alam bebas. Saung Ranggon adalah pilihan tepat untuk merasakan udara segar di antara pepohonan rindang.
Saung ini konon telah berdiri sejak abad ke-16, sehingga kamu akan merasakan nuansa sejarah yang kental di lokasi wisata Cikarang satu ini. Bob merekomendasikan destinasi ini kalau kamu ingin menjauh dari hiruk-pikuk kota.
11. Taman Meikarta Cikarang
Terletak di Cikarang Barat, Taman Meikarta Cikarang adalah tempat yang sedang naik daun dan menjadi favorit di kalangan warga setempat. Salah satu hal yang menjadi daya tariknya adalah wahana dan pemandangan indah yang bisa dijadikan latar belakang Gambar.
Saat sore tiba, taman ini menjadi tempat yang sejuk untuk jalan-jalan santai di luar ruangan. Pemandangan keindahan kota dan perairan di sekitarnya membuat pengalaman ini semakin istimewa.
12. Matador Family Waterpark
Matador Family Waterpark Cikarang adalah destinasi wisata air unik yang mengusung konsep arsitektur Spanyol. Tempat ini memadukan nuansa negeri matador dengan alam terbuka yang indah.
Selain kolam renang yang menyegarkan, Matador Family Waterpark juga menawarkan berbagai permainan anak, seperti flying fox dan fan trampoline, yang bisa dinaiki secara gratis.
Baca Juga: Work from Cafe? Saatnya Mengunjungi 7 Coffee Shop Juanda Berikut Ini!
13. Danau Elysium
Lebih suka suasana liburan santai dan romantis di tepi danau? Kalau begitu Bob rekomendasikan Danau Elysium untuk tujuan liburan di Cikarang.
Lokasi ini sangat populer pada sore hari karena atmosfernya romantis. Tempat ini juga ramah keluarga, termasuk anak-anak. Keluarga dapat bersantai di tepi danau, bermain, atau sekadar menikmati keindahan alam sekitar.
Selain itu, Danau Elysium juga cocok untuk berolahraga. Kamu bisa bersepeda sekitar danau atau sekadar duduk-duduk istirahat setelah aktivitas fisik.
14. Megati Waterpark Cikarang
Megati Waterpark Cikarang mengusung tema dan suasana alam pedesaan yang sejuk nan tenang. Cocok untuk wisata keluarga, ada berbagai permainan menarik dan petualangan yang akan membuat anak-anak betah.
Karena lokasinya strategis, tempat wisata ini pun mudah diakses oleh pengunjung dalam dan luar kota.
15. Kawung Tilu Bojong Rangkas
Kawung Tilu menyajikan berbagai wahana hiburan yang mengusung tema adventure, seperti ATV, motor cross, dan panahan. Lokasinya bernuansa pedesaan dan tidak jauh dari hiruk-pikuk kota, cocok bagi kamu yang ingin merasakan suasana alam bebas.
Buka setiap hari pukul 08.00–22.00, kamu bisa berkunjung tanpa merogoh kocek terlalu dalam. Tiket masuknya cukup sekitar Rp15.000 per orang.
Baca juga: 7 Tempat Wisata Sekitar Bekasi Terbaik yang Bisa Kamu Kunjungi
Lengkapi Pengalaman Liburanmu Bersama Bobobox
Dengan banyaknya destinasi menarik yang bisa kamu kunjungi di Cikarang, jangan ragu untuk merencanakan liburan atau perjalanan singkatmu ke kota ini.
Kalau kamu mencari akomodasi yang nyaman dan praktis, kamu bisa mencoba hotel kapsul Bobobox Mega Bekasi. Dengan fasilitas lengkap, harga terjangkau, dan reservasi via aplikasi yang praktis, pengalaman menginapmu akan lebih menyenangkan.
Foto utama oleh: LIPPOMALLS