Di era digital seperti sekarang, remote job bukan lagi hal yang asing. Awalnya dipandang sebagai kerja paruh waktu, remote job telah menjelma menjadi pekerjaan utama bagi sebagian orang. Keleluasaan yang ada menjadi keuntungan tersendiri bagi para pemilik pekerjaan ini. Kamu bisa bekerja dari mana saja dan mungkin kapan saja! Belum mandi dan masih kucel? Nggak masalah! Toh tak perlu pergi ke kantor karena kamarmu bisa menjadi kantor pribadimu!
Pekerjaan jarak jauh ini mencakup banyak bidang. Mulai dari desain grafis hingga penerjemahan, remote job menjadi pekerjaan yang kian diminati, terutama oleh mahasiswa dan sarjana. Untuk mendapatkan remote job, kamu bisa mencarinya di berbagai situs. Upwork, misalnya, berhasil menjembatani para freelancer dan perusahaan bekerja bersama tanpa harus bertatap muka. Ini artinya semua orang di seluruh belahan dunia dapat terlibat dalam sebuah proyek. Keren, ‘kan?
Sayangnya, remote job memiliki kekurangannya tersendiri. Selain kurangnya interaksi sosial karena tidak adanya rekan yang bekerja bersama, kebosanan menjadi musuh para remote worker. Tentunya jenuh jika kamu harus diam di kamarmu seharian untuk bekerja, tanpa merasakan suasana baru. Untungnya, kehadiran kafe dan co-working space menjadi wadah bagi para remote worker untuk bekerja dalam atmosfer yang berbeda.
10 Kafe di Jakarta untuk Ngopi dan Kerja
Kalian yang mungkin kebingungan mencari tempat yang nyaman dan terjangkau untuk bekerja atau sekadar nongkrong di Jakarta. Tapi tak perlu khawatir! Bob punya 10 rekomendasi kafe di Jakarta yang tidak hanya cocok untuk bekerja, tetapi juga memiliki harga terjangkau. Di sini kamu bisa menikmati suasana yang nyaman sambil menikmati berbagai menu makanan dan minuman yang disajikan.
Kafe-kafe ini menjadi tempat favorit bagi anak muda di kota Jakarta. Jadi, kamu bisa bekerja sambil menikmati kopi atau makanan favoritmu tanpa khawatir menguras dompet, karena semuanya bisa kamu nikmati dengan modal di bawah 50 ribu rupiah. Berikut adalah ulasan lengkapnya!
Jakarta Pusat
1. Covare Cafe & Workspakce
Alamat: Graha PPI Lt. Dasar, Jl. Abdul Muis No. 8, Tanah Abang, Jakarta Pusat
Di kawasan Tanah Abang, ada sebuah kedai kopi yang layak kamu sambangi. Covare Cafe & Workspace menawarkan menu kopi berkualitas dan, sesuai namanya, ruang kerja yang nyaman. Berada di lantai dasar Graha PPI, kamu akan disambut oleh fasad bergaya greenhouse. Begitu masuk, udara panas dan suara bising jalanan tergantikan oleh aroma kopi yang menenangkan. Hmm… Mantul!
Dilansir dari Tante Ngopi, kafe ini dimulai dari bisnis biji kopi yang dikembangkan oleh PPI atau Perusahaan Perdagangan Indonesia. PPI pada awalnya membuka satu kedai kopi di Semarang, kemudian merentangkan sayapnya ke ibu kota. Interior bergaya modern industrial terasa cerah berkat banyaknya jendela besar. Selain itu, ada banyak meja panjang yang dilengkapi stopkontak, cocok untuk bekerja. Menu kopi yang tersedia pun ditawarkan dengan harga mulai dari 27 ribu rupiah. Relatif terjangkau, ‘kan?
Baca Juga: Cantik dan Nyaman, 12 Taman Kota di Jakarta Pusat yang Cocok untuk Ngabuburit
2. Casa Kopi
Alamat: Casa Living Senayan, Jl. Penjernihan IV No. 9, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat
Berdiri di kawasan yang cukup sepi, Casa Kopi menawarkan space yang nyaman untuk kerja. Meskipun kafe ini tidak begitu luas, tetapi suasananya mendukung untuk berfokus pada pekerjaanmu. Tampil chic dalam desain kontemporer dan dominasi warna putih, Casa Kopi dihiasi oleh tanaman-tanaman pot dan mural unik pada dindingnya. Bisa dibilang, kafe ini juga cukup Instagrammable, lho!
Harga kopi yang ditawarkan di sini cukup terjangkau. Secangkir kapucino panas bisa kamu nikmati dengan harga 23 ribu rupiah. Selain kopi, Casa Kopi juga menyajikan beberapa minuman nonkopi dan makanan untuk mengganjal perut. Kalau ingin menikmati pemandangan kota, kamu bisa naik ke Atap Rumah Cafe yang berada di lantai rooftop hotel. Lumayan lah untuk menyegarkan kembali pikiran sambil menikmati panorama Jakarta.
3. Goedkoop
Alamat: Jl. Bendungan Hilir No. 62, Jakarta Pusat
Masih di kawasan Bendungan Hilir, kafe yang satu ini memadukan sentuhan Indonesia dan Belanda dalam atmosfer yang homy. Dilansir dari The Food Escape, Goedkoop didirikan pada tahun 2013 oleh tiga orang coffee enthusiast. Bermakna “murah” dalam Bahasa Belanda, Goedkoop memang menghadirkan sajian kopi yang terjangkau, tetapi tetap berkualitas.
Interior kafe tampak hangat dengan furnitur antik khas rumah dan pilar kayu berukir. Di salah satu sudut, terdapat upright piano yang bisa kamu mainkan untuk unjuk gigi. Menu kopi yang tersedia ditawarkan dengan harga mulai dari 17 ribu rupiah saja. Saat nongkrong bersama teman-teman, camilan ringan khas Belanda seperti bitterbalen dan poffertjes akan menemani quality time-mu.
Jakarta Timur
4. This Is Hud
Alamat: Jl. Jatiwaringin Raya No. 13, Makasar, Jakarta Timur
Dibuka sejak tahun 2018, kafe ini merupakan salah satu tempat yang nge-hits di Jakarta Timur. This Is Hud menawarkan interior bergaya kontemporer, dengan lantai parket, serta kursi dan dinding berwarna putih yang tampil sleek. Di bawah built-in sofa terdapat beberapa stopkontak sehingga kamu tak perlu khawatir saat baterai laptopmu mulai habis.
Ada 4 lantai di kafe ini. Untuk menikmati suasana kerja yang unik, kamu bisa naik ke lantai dua. Di sana, kamu bisa bekerja sambil duduk di atas hamparan rumput sintetis. Punggung mulai pegal? Kamu bisa duduk bersandar di bean bag yang tersedia. Area ini juga cocok digunakan untuk bekerja kelompok dengan teman-teman. Lelah bekerja? Kamu bisa bersantai di lantai rooftop untuk menikmati udara segar di sore hari dan pemandangan yang cantik! Menu kopi ditawarkan dengan harga mulai dari 18 ribu rupiah.
5. Kopi Kiran Kamu
Alamat: Jl. Raya Cipinang Indah No. 47, Pondok Bambu, Jakarta Timur
Saat membacanya namanya saja, mungkin kamu sudah senyum-senyum sendiri. Ya, permainan kata yang ditampilkan pada nama kafe ini menjadi daya tarik sendiri. Kopi Kiran Kamu tampil cantik dengan fasad berwarna putih dan jendela-jendela besar bergaya modern. Duh! Baca namanya aja bikin Bob jadi kepikiran kamu, nih! Furnitur bergaya IKEA-ish dan tanaman-tanaman hias membuat kafe ini cukup Insta-worthy. Ada beberapa spot yang nyaman untuk kerja, termasuk meja di samping jendela dengan stopkontak di bawahnya.
Menu-menu minuman dibanderol dengan harga mulai dari 18 ribu rupiah. Untuk kamu yang sedang PDKT, kamu harus coba menu “Kopi Kiran Kamu Di Sisiku”. Ingin mengenang cinta lama? Menu “Kopi Sekuntum Mawar” akan mengingatkan kamu dengan bunga yang si dia kasih di malam itu. Sedang galau? “Kopi Melonkolis” akan menemanimu dalam momen biru. Aduh! Bukannya kerja, yang ada malah jadi baper, nih!
Baca Juga: 14 Tempat Makan Enak Dekat Bandara Soekarno-Hatta, Nggak Jauh dari Bobobox Airport Hub, Lho!
Jakarta Barat
6. Coteca
Alamat: Jl. Rawa Belong No. 2, Palmerah, Jakarta Barat
Untuk kalian yang kuliah di BINUS, kafe yang satu ini bisa jadi tongkrongan baru. Meskipun mengingatkan pada pakaian tradisional Papua, nama kafe ini sebernanya merupakan singkatan. Coteca adalah gabungan dari “Coffee“, “Tea“, dan “Cocoa“, tiga jenis minuman yang disajikan di sini. Interiornya unik karena memadukan beragam gaya. Set kursi bergaya midcentury, lemari vintage, dan meja makeshift dari mesin jahit bisa kamu temukan di sini.
Makanan dan minuman yang ada ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau. Secangkir kapucino dibanderol dengan harga 26 ribu rupiah. Untuk teh, flavored ice tea bisa kamu nikmati dengan harga 22 ribu rupiah. Oh, ya! Di sini juga terdapat menu minuman untuk anak-anak. Segelas “babycino” ditawarkan dengan harga 20 ribu dan disajikan dalam gelas atau botol mini! Unch!
7. SOMA Co-Working Cafe
Alamat: Raffles College, Jl. Arjuna Utara No. 35, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
Mencari co-working space merangkap kafe yang terjangkau di kawasan Kebon Jeruk? Tempat yang satu ini harus kamu sambangi. SOMA Co-Working Cafe memadukan kenikmatan secangkir kopi dengan kenyamanan ruang kerja bersama. Interior bergaya modern minimalis dengan balutan warna-warna earthy akan membuatmu nyaman saat kerja. Dilansir dari situs resminya, SOMA Co-Working Cafe mengusung konsep open space. Tanpa kubikel, ruang kerja terasa lapang, dan ketenangan tentunya tetap terjaga.
Menu kopi yang tersedia ditawarkan dalam harga yang terjangkau. Secangkir kapucino bisa kamu nikmati dengan harga mulai dari 28 ribu rupiah. Ada beberapa menu favorit di SOMA Co-Working Cafe, seperti Lemonade Americano dan Pendant Coffee. Oh, ya! Fasilitas penunjang produktivitas juga tersedia di co-working space ini. Printer, scanner, hingga proyektor bisa kamu gunakan untuk keperluan pekerjaan. Lengkap, ‘kan?
Jakarta Selatan
8. Sunyi House of Coffee and Hope
Alamat: Jl. RS Fatmawati No. 15, Fatmawati, Jakarta Selatan
Kerja sambil ngopi di kafe mungkin sudah biasa. Namun, bagaimana jika kamu bisa sambil belajar dan membangun empati? Di sini, kamu bisa menikmati pengalaman ngopi yang unik. Berada di bilangan Fatmawati, Sunyi House of Coffee and Hope merupakan kafe inklusif. Dilansir dari len-diary.com, kafe yang dibuka pada tahun 2019 ini memiliki staf dan barista dari teman-teman difabel dan tuna rungu.
Untuk memesan, kamu bisa berinteraksi dengan para staf menggunakan bahasa isyarat. Jangan khawatir! Di sini, terdapat papan petunjuk bahasa isyarat yang bisa kamu gunakan. Interior kafe pun tampak kece dengan desain industrial dan karya seni dinding yang terbentuk dari tulisan Braille. Harga menunya pun bersahabat. Segelas “Kopi Susu Sunyi” bisa kamu nikmati dengan harga 18 ribu rupiah. Saat berkunjung, jangan ragu untuk “mengobrol” dengan para staf ya. Kisah hidup dan perjuangan mereka akan membuatmu terinspirasi.
9. Chief Coffee
Alamat: Jl. Kemang Raya No. 27D, Kemang, Jakarta Selatan
Kemang terkenal sebagai “tempat main” para ekspatriat. Beragam restoran dan kafe unik berdiri di kawasan ini. Nah, salah satu kafe yang bisa kamu sambangi untuk ngopi sambil kerja adalah Chief Coffee. Sebenarnya, kafe yang berada di Kemang ini merupakan cabang kedua. Cabang pertama Chief Coffee berada di Jalan Ciragil, Kebayoran Baru. Namun, kelezatan kopi dan suasana yang dihadirkan tak kalah memikat.
Dilansir dari Manual, Chief Coffee ini memiliki konsep ruang tunggu-slash-kafe yang bisa disambangi para pengunjung Chief Barbershop sambil menunggu giliran. Area potong rambut berada di lantai dua, sementara kafe sendiri menempati lantai pertama. Kamu bisa bekerja dengan nyaman dalam balutan interior bergaya industrial dan warna-warna hangat. Area kafe juga berfungsi sebagai art space yang menampilkan instalasi seni dari besi. Secangkir kapucino panas bisa kamu nikmati dengan harga 30 ribu rupiah.
10. Shoot Me In The Head
Alamat: Jl. Gandaria 1 No. 92, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Saat kehabisan ide dan otak mulai buntu, kamu perlu penyegaran agar inspirasi kembali datang. Nah, untuk kamu para pecinta kopi, kedai yang satu ini akan membuatmu kembali fresh. Shoot Me In The Head menghadirkan asupan kafeina harian yang langsung “menyerang” kepalamu. Dikenal pula dengan nama Coffee Smith, sajian kopi yang diracik para barista akan membuatmu wide awake dan kembali siap bekerja.
Tampil garang dalam interior bergaya maskulin, Shoot Me In The Head menghadirkan menu kopi dan makanan untuk menemani kerja. Pilihan menu kopi ditawarkan dengan harga mulai dari 25 ribu rupiah. Jangan lewatkan signature menu “This Is Brazil!“, racikan espreso yang dicampurkan dengan susu, gula cokelat, dan peanut butter. Menu camilan ringan tersedia dengan harga mulai dari 35 ribu rupiah.
Ingin Menginap dekat Kafe Murah di Jakarta? Bobobox Solusinya!
Sobat Bob, itulah 10 kafe di Jakarta yang bisa kamu sambangi untuk ngopi sambil kerja. Atmosfer yang nyaman, menu yang bervariasi, dan harga yang terjangkau akan membuatmu betah berlama-lama di sini. Untuk kamu yang datang ke Jakarta untuk berlibur, nggak ada salahnya berkunjung ke kafe-kafe ini untuk sekadar bersantai.
Namun, sebelum berlibur ada baiknya kamu sudah memilih akomodasi yang tepat untuk beristirahat. Nah, jika kamu ingin menikmati pengalaman menginap yang unik dan terjangkau, Bobobox bisa jadi pilihan yang tepat. Hotel kapsul ini merupakan akomodasi yang memadukan fitur-fitur canggih dengan aplikasi. Fasilitas di dalam pod seperti lampu, kunci pintu, dan musik bisa kamu atur melalui aplikasi Bobobox. Asyik, ‘kan?
Satu pod bisa mengakomodasi dua orang dewasa dan satu anak-anak. Fasilitas publik yang tersedia di Bobobox juga mumpuni, lho! Kamu bisa bersantai di public space sambil ngopi dan mengobrol bersama teman-temanmu. Untuk reservasi, kamu bisa melakukan pemesanan secara langsung melalui aplikasi. Beragam metode pembayaran akan memudahkan transaksimu. Selain itu, ragam promo yang ditawarkan tentunya sayang untuk dilewatkan!
Foto utama oleh: sunyicoffee via Instagram