Bolehkah Makan di Bobobox

Nginap di Bobobox, Boleh Makan Nggak, ya? Ini Ketentuannya!

Saat bepergian dan menginap di hotel, tidak jarang kamu ingin membawa makanan atau kudapan untuk disantap di kamar. Namun, tergantung peraturan masing-masing penginapan, mungkin ada yang tidak mengizinkannya. 

Bobobox sendiri juga memiliki aturan dan ketentuan mengenai hal ini. Sebenarnya, bolehkah makan di Bobobox? Apa saja ketentuan yang harus kamu perhatikan? Simak selengkapnya di bawah ini, ya!

Bolehkah Makan di Bobobox?

Apakah Boleh Makan di Bobobox

Sumber: Bobobox Internal Assets

Di Bobobox, kamu tidak diperbolehkan membawa dan menyantap makanan di dalam pod. Aturan ini diterapkan untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan setiap pod.

Namun, kamu bisa membawa makananmu untuk disantap di communal area. Di sini, kamu bisa makan dengan tenang sembari bertemu dan berkenalan dengan tamu lain!

Jika kamu ingin menghangatkan makanan yang kamu bawa, ada microwave dan teko air panas yang bisa kamu manfaatkan. Area pantri juga menyediakan peralatan makan seperti sendok dan garpu, serta sink untuk kebutuhan mencuci. Praktis, bukan?

Bobobox Maximum Comfort Banner

Baca juga: Apakah menginap di Bobobox harus 18 Tahun?

Ketentuan dan Peraturan Saat Menginap di Bobobox

Agar suasana hotel kondusif dan nyaman, ada beberapa ketentuan dan peraturan menginap yang harus kamu ketahui:

1. Jaga Ketenangan di Lingkungan Bobobox

Jaga Ketenangan di Lingkungan Bobobox

Sumber: Bobobox Internal Assets

Bobobox mengusung konsep hotel kapsul dengan pod-pod yang berjarak cukup dekat satu sama lain. Jika kamu masih belum mengantuk, boleh saja untuk beraktivitas, tapi jangan terlalu berisik, ya!

Bobobox juga memberlakukan quiet hours. Dari pukul 21.00–07.00, tamu diharapkan untuk tidak ribut dan menjaga ketenangan di area hotel agar tidak mengganggu tamu lain.

2. Tidak Merokok di Area Pods

Kamu tidak diperbolehkan merokok di area Bobobox. Jika ingin merokok, harap melakukannya di luar area Bobobox, ya!

3. Tidak Membawa Hewan Peliharaan

Bobobox tidak memperbolehkan para tamu membawa hewan peliharaan. Hal ini bertujuan untuk menjaga ketenangan dan kebersihan di area hotel. 

Jadi, sebelum menginap, pastikan kamu sudah menitipkan hewan peliharaan kesayangan di pet hotel atau penitipan hewan lainnya.

Baca juga: Ini Cara Bobobox Jaga Ketenangan di Hotel, Istirahat Jadi Nyaman!

4. Pakai Sandal di Area Bobobox

Dalam upaya menjaga kenyamanan dan kebersihan hotel, para tamu diharapkan mengganti alas kakinya dengan sandal yang sudah disediakan oleh Bobobox. Kamu bisa menyimpan alas kakimu di loker yang sudah disediakan.

Nantinya, sandal boleh dibawa pulang, kecuali di Bobobox Alun-Alun Bandung.

5. Berusia 18 Tahun ke Atas

Ketika melakukan pemesanan di Bobobox, kamu harus berumur 18 tahun ke atas. Nantinya, kamu akan diminta menunjukkan tanda pengenal (KTP, SIM, atau paspor) ketika check-in. Jika kamu masih di bawah 18 tahun, wajib didampingi orang tua, ya!

Nah, itu dia ketentuan menginap di Bobobox yang perlu kamu perhatikan. Kalau sudah yakin akan menginap, kamu bisa memesan kamar via app Bobobox. Bob tunggu kedatanganmu, ya!

 

Penulis artikel: Bryan Dharmanta

Foto utama oleh: Bobobox Internal Assets

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles