Kawah Rengganis Ciwidey

Kawah Rengganis Ciwidey: Healing dan Seru-Seruan Jadi Satu

Bingung mau wisata alam ke mana lagi di daerah Bandung selain Lembang? Coba main ke kawasan Ciwidey! Di sini, ada Kawah Rengganis Ciwidey yang akan memanjakanmu saat healing.

Tempat ini terkenal dengan pemandangan alam yang indah dan berbagai kegiatan yang seru! Wah, cocok banget buat dikunjungi bareng keluarga dan pasangan, nih. Kira-kira, ada apa saja di sana? Yuk, keep scrolling buat cari tahu jawabannya!

Sekilas tentang Kawah Rengganis Ciwidey

Kawah Rengganis

Photo: via wonderfulimages.kemenparekraf.go.id

Embed: https://www.instagram.com/p/CxJ4xAMyfP3/?hl=en

Kawah Rengganis Ciwidey berlokasi di Desa Patengan, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung. Kawasan ini berada di dataran tinggi dengan ketinggian sekitar 1.600 meter di atas permukaan laut, jadi jangan heran kalau udaranya dingin dan sering berkabut, terutama di pagi dan sore hari. Areanya dikelilingi hutan pinus dan perbukitan hijau yang masih alami.

Dari Kota Bandung, jaraknya sekitar 45-50 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 2 hingga 2,5 jam, tergantung kondisi lalu lintas. Kamu bisa melewati Tol Soreang, lalu lanjut ke arah Ciwidey hingga Rancabali. Jalannya sudah beraspal cukup baik, meski di beberapa titik ada jalanan menanjak dan berkelok. 

Tertarik kemari? Lebih baik kamu pakai kendaraan pribadi atau sewa mobil, karena transportasi umum ke lokasi ini masih terbatas. Eits, tenang dulu; di sepanjang jalan, kamu bakal disuguhi pemandangan kebun teh dan pegunungan yang bikin perjalanan terasa lebih singkat.

Di Kawah Rengganis Ciwidey Bisa Ngapain Aja?

1. Bersantai di Pemandian Air Panas Alami 

Berendam air panas kawah rengganis

Photo: via wonderfulimages.kemenparekraf.go.id

Banyak turis rela datang jauh-jauh ke Rengganis Ciwidey hanya untuk bersantai di pemandian air panas alaminya. Tempat ini jadi favorit orang-orang karena mengandung belerang yang dipercaya baik untuk kesehatan kulit dan membantu meredakan pegal-pegal. 

Kolamnya pun berada di area terbuka dengan latar alam yang masih alami. Jadi, sambil berendam, kamu bisa menikmati udara sejuk dan suara alam di sekitar. Rasanya relaks banget, apalagi kalau datang di pagi hari saat suasana masih sepi.

2. Berfoto di Jembatan Gantung

Salah satu ikon utama Kawah Rengganis Ciwidey adalah jembatan gantungnya yang membentang sepanjang kurang lebih 370 meter dengan ketinggian 70-75 meter di atas permukaan tanah. View di sekitarnya? Jangan ditanya karena indah banget!

Dari atas jembatan, kamu bisa melihat hamparan hutan dan kawah dari sudut pandang yang berbeda. Di sekelilingnya banyak pohon tinggi, dan sering kali jembatan ini tertutup kabut tipis hingga membuat suasananya terasa mistis. Jangan lupa siapkan kamera atau HP dengan baterai penuh karena spot foto di sini sayang banget kalau sampai terlewat!

3. Naik Wahana Keranjang Sultan

Keranjang Sultan Kawah Rengganis

Photo: via wonderfulimages.kemenparekraf.go.id

Ini dia salah satu wahana unik di Kawah Rengganis Ciwidey yang cukup menantang adrenalin. Keranjang Sultan merupakan gondola dari anyaman rotan yang melintasi kawah dari ketinggian sekitar 70-100 meter dengan jarak tempuh kurang lebih 250 meter. 

Selama naik wahana ini, kamu akan dimanjakan panorama Kawah Rengganis Ciwidey dan hutan di sekitarnya. Sensasinya campur aduk antara deg-degan dan takjub! Untuk naik wahana ini, ada biaya tambahan Rp40.000 jika kamu membeli tiket masuk reguler.

4. Menjelajahi Kawah Lumpur 

Area kawah lumpur di Rengganis Ciwidey cukup menarik karena kamu bisa melihat proses pembentukan lumpur panas yang muncul dari dalam tanah. Uniknya, lumpur ini juga bisa dimanfaatkan sebagai lulur alami. 

Kalau mau coba, tunggu sampai lumpurnya agak mendingin dulu supaya aman disentuh. Setelah itu, oleskan tipis pada wajah sebagai masker. 

Masker lumpur belerang dipercaya bisa membantu membersihkan pori-pori, mengurangi minyak berlebih, dan membuat kulit terasa lebih halus. Tapi ingat, jangan dibiarkan terlalu lama (maksimal 20 menit), dan bilas sampai bersih setelahnya supaya kulit nggak teriritasi.

Promo Bobocabin Banner

Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Rengganis Ciwidey

Kawah Rengganis Ciwidey buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB. Untuk tiket masuknya, kamu bisa pilih salah satu dari dua opsi ini.

Pertama, ada tiket masuk reguler (Rp70.000/orang) yang sudah termasuk akses ke Kawah Rengganis dan satu kali perjalanan di jembatan gantung. Terus, kalau kamu pengen pengalaman yang lebih lengkap, ada tiket VIP seharga Rp100.000. Tiket ini mencakup akses ke semua wahana, termasuk Keranjang Sultan dan juga Situ Patenggang.

Kalau kamu ingin berkunjung ke Kawah Rengganis Ciwidey, sebisa mungkin datanglah saat pagi hari di musim kemarau. Sebab, udaranya masih segar, kabutnya belum terlalu tebal, dan kamu bisa lebih leluasa menikmati semua spot dengan suasana lebih tenang.

Glamping Dekat Kawah Rengganis Ciwidey, Di Bobocabin Aja!

Bobocabin Sukawana

Photo: Bobobox Internal Asset

Cari penginapan yang nggak jauh dari Rengganis Ciwidey? Kamu bisa pilih Bobocabin Kawah Ciwidey yang hanya berjarak 19 menit perjalanan dari objek wisata tersebut, lho! Jadi, kamu bisa menghemat waktu biar lebih fokus bersantai dan foto-foto, deh.

Di Bobocabin Kawah Ciwidey, kamu akan dimanjakan panorama gunung, bukit, dan kabut yang menyelimuti seluruh kawasan dengan udara sejuk. Kamu dapat menikmati pemandangan tersebut dari kenyamanan Cabin kayu alami yang dilengkapi fasilitas modern.

Setiap unit Cabin sudah memiliki Smart Window besar dan tinggi yang bisa diburamkan via B-Pad, Mood Lamp dengan warna customizable, peralatan menyeduh teh, shower pribadi dengan air panas dan toiletries gratis, serta bahkan Outdoor Hot Tub di beberapa tipe Cabin tertentu! Cocok banget kan, buat relaksasi?

Supaya nggak bosan, kamu bisa menyewa berbagai games dan perlengkapan seru dari Host untuk melewatkan waktu istirahat di Bobocabin Kawah Ciwidey. Pilihannya mencakup kartu Uno, Tentang Kita, menara Uno Stacko, papan congklak, paint by numbers kit, dan masih banyak lagi.

Gimana, mau coba healing di Bobocabin Kawah Ciwidey? Langsung saja, yuk, pesan Cabin-nya ketika sudah tersedia melalui aplikasi Bobobox biar kamu bisa dapat jaminan harga terbaik dan aneka diskon hemat!

 

Featured Photo: via wonderfulimages.kemenparekraf.go.id

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles