wisata alam coban rondo dan sekitarnya

Rencanakan Liburan Seru di Bobocabin Batu, Malang dengan Mengunjungi Destinasi Wisata Alam Berikut Ini!

Sudah tahu belum? Bobocabin kembali melebarkan sayapnya dan kini siap mengakomodasi kamu yang ingin melepas penat dengan wisata alam Coban Rondo ataupun wisata alam lain di kawasan Malang dan sekitarnya.

Berlokasi di dataran tinggi, kawasan Malang dan sekitarnya memang menyuguhkan berbagai destinasi wisata alam menyejukkan yang cocok untuk menyembuhkan diri dari segala hingar bingar perkotaan. Kamu bisa menikmatinya sendiri ataupun mengajak teman dan keluarga agar wisata alam Coban Rondo-mu jadi lebih seru dan menyenangkan.

Bingung mau ke mana saja selama stay di Bobocabin Batu, Malang? Simak dulu yuk rekomendasi wisata alam Coban Rondo dan sekitarnya berikut ini!

Wisata Alam Coban Rondo

@cobanrondomalang/Instagram

Lokasi: Jl. Coban Rondo, Krajan, Pandesari, Kec. Pujon, Kab. Malang

HTM: Rp 35.000,00 – 40.000,00 dan Rp 10.000,00 untuk Taman Labirin

Wisata alam Coban Rondo merupakan salah satu destinasi wisata populer di Kabupaten Malang yang berdiri di ketinggian 1.135 mdpl. Wisata satu ini menyuguhkan keindahan serta kesegaran air terjun yang menjulang setinggi 84 meter dengan pepohonan hijau dan bebatuan alami di sekitarnya.

Selain air terjun, kawasan wisata ini juga dilengkapi dengan berbagai wahana serta fasilitas menarik yang siap memanjakan pengunjung. Salah satu yang paling populer adalah Taman Labirin, yaitu taman dengan jalan berliku setinggi dua meter yang siap membuat siapapun yang masuk kebingungan. Maka dari itu, tak jauh dari taman terdapat sebuah gardu pandang untuk memberi arahan pada pengunjung yang tersesat di taman sekaligus spot untuk menangkap keindahan taman dari atas dengan lensa kamera.


Baca Juga: Mitos Di Balik Keindahan: Legenda Air Terjun Coban Rondo Yang Memesona


Air Terjun Coban Rais

Lokasi: Jalur Lingkar Barat No.8, Oro-Oro Ombo, Kec. Batu, Kota Batu

HTM: Rp 10.000,00

Selain wisata alam Coban Rondo, kamu juga bisa berpelesir ke wisata air terjun lain, misalnya Coban Rais. Air terjun yang berlokasi di ketinggian 1.150 mdpl ini menyuguhkan pemandangan aliran air setinggi kurang lebih 20 meter dengan perbukitan hijau di sekelilingnya.

Agar pengalaman menikmati keindahan Coban Rais lebih seru, pihak pengelola juga telah menambahkan sejumlah spot foto. Di antaranya adalah gardu pandang, ayunan ekstrem, sepeda kayuh udara dan hammock warna-warni.

Air Terjun Coban Talun

Lokasi: Dusun Wonorejo, Desa Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu

HTM: Rp 10.000,00

Selain wisata alam Coban Rondo dan Coban Rais, kamu juga bisa mencoba air terjun Coban Talun. Menjulang hingga 75 meter, Coban Talun menyuguhkan pemandangan pepohonan hijau, suara hewan serta gemuruh air yang membuat suasana begitu alami dan menyejukkan. Agar lebih menarik dan tidak membosankan, pihak pengelola juga memfasilitasinya dengan spot-spot kekinian seperti taman bunga dan gardu pandang.

Goa Pinus

Lokasi: Gg. Mbah Ba’i, Gunungsari, Kec. Bumiaji, Kota Batu

HTM: Rp 10.000,00

Sekitar 20 menit dari wisata alam Coban Rondo, kamu akan menjumpai gua bekas galian pasir peninggalan Jepang yang kini telah disulap menjadi tempat wisata kekinian bernama Goa Pinus dengan tinggi 1 meter dan panjang kira-kira 5 meter.

Salah satu yang menjadi highlight Goa Pinus ini adalah deretan pohon pinus yang memanjakan mata dan harus kamu lewati sebelum mencapai kawasan gua. Keindahannya ini cocok banget kamu jadikan latar berfoto. Selain itu, ada juga spot foto kekinian lain berupa gubuk jerami, balon udara, gardu pandang, sangkar burung, perahu dan lain sebagainya.

Omah Kayu

Lokasi: Jl. Gunung Banyak, Gunungsari, Kec. Bumiaji, Kota Batu

HTM: Rp 10.000,00-15.000,00

Sekitar 20 menit dari wisata alam Coban Rondo, terdapat wisata rumah kayu di atas pohon yang dikenal dengan nama Omah Kayu. Berdiri di ketingggian 1.340 mdpl, tempat satu ini menyajikan panorama persawahan, bukit paralayang serta pemandangan Batu Malang yang terlihat lebih indah dengan pendar-pendar lampu kota di malam hari. Sebelum mencapai Omah Kayu, kamu harus terlebih dulu berjalan menyusuri jalur dengan tanaman rimbun di kanan kiri yang membuat suasana begitu asri.


Baca Juga: Semarakkan Liburan Di Kota Dingin Dengan Kunjungi 10 Wisata Malam Malang Ini


Gunung Panderman

Lokasi: Kota Batu

HTM: Rp 7.500,00

Bagi kamu yang suka mendaki tapi tidak punya banyak waktu, Gunung Panderman adalah pilihan yang tepat. Berdiri di ketinggian 2.045 mdpl, gunung satu ini bisa kamu daki hanya dalam 3-4 jam saja. Karena itu, tidak heran jika banyak pecinta alam yang menjadikannya sebagai tempat pemanasan atau latihan. Ingin yang lebih seru? Kamu bisa mulai mendaki sejak sini hari sehingga kamu bisa berkesempatan menyaksikan keindahan matahari terbit.

Taman Langit

Lokasi: Jalan Gunung Banyak, Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu

HTM: Rp 10.000,00-15.000,00

Dengan jarak 20 menitan dari wisata alam Coban Rondo, Taman Langit bisa menjadi alternatif wisata alam lainnya saat berlibur di Bobocabin Batu, Malang. Taman satu ini cocok banget bagi penggila selfie sebab memiliki banyak spot cantik dengan latar pemandangan alam indah yang cocok untuk memenuhi feed Instagram kamu. Di antaranya adalah ranjang rumput, taman bunga, rumah pohon, sarang burung hingga patung dan ukiran seperti singa, elang, angsa, dan putri bersayap.

Paralayang

@paralayangbatu/Instagram

Lokasi: Jalan Brigjen Abd Manan Wijaya No. 186, Maron, Pandesari, Kabupaten Malang

HTM: Rp 10.000,00-15.000,00

Paralayang merupakan tempat wisata yang berlokasi sekitar 20 menit dari wisata alam Coban Rondo. Sesuai dengan namanya, tempat ini menyediakan wahana paralayang yang siap memacu adrenalin kamu. Jika tidak tertarik dengan kegiatan paralayang, tentu tidak masalah. Di tempat ini, kamu juga bisa menyaksikan keindahan matahari terbenam serta panorama perkotaan yang terlihat semakin indah di malam hari dengan kelap-kelip lampunya.

Air Terjun Sumber Pitu

via malangkab.go.id

Lokasi: Desa Duwet Krajan, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang

HTM: Rp 5.000,00

Air terjun Sumber Pitu berlokasi sekitar 36 menit dari wisata alam Coban Rondo. Tempat satu ini akan memanjakan kamu dengan keindahan tujuh air terjun yang bersumber dari mata air yang sama. Air tersebut mengalir melewati tebing berselimut rimbunan tumbuhan hijau yang membuat suasana begitu asri dan eksotis. Selain indah, air terjun satu ini juga dianggap suci oleh sebagian masyarakat. Karena itu, jangan heran jika kamu melihat warga luar desa yang melakukan ritual atau membawa air dari tempat tersebut.


Baca Juga: Nikmati Berbagai Rekomendasi Wisata Kuliner Batu Malang Ini Setelah Petualangan Serumu Di Bobocabin Coban Rondo!


Coban Putri

Lokasi: Kecamatan Junrejo, Kota Batu

HTM: Rp 10.000,00

Masih belum puas dengan pesona air terjun di sekitar wisata alam Coban Rondo? Kamu bisa juga mengunjungi Coban Putri yang tak kalah populer. Tempat satu ini memiliki air terjun kembar setinggi 20 meter yang mengalir di sela bebatuan. Meski deras, kolam yang menampung air di bawahnya tampak tenang dan tidak begitu dalam sehingga aman untuk kamu gunakan bermain atau berenang.

Sama halnya dengan wisata lainnya, Coban Putri juga menyediakan sejumlah spot foto serta fasilitas menarik untuk para pengunjung. Di antaranya adalah jembatan bambu, gardu pandang, tangan dewa, serta fasilitas outbound.

Kusuma Agrowisata

Lokasi: Jl. Abdul Gani Atas, Ngaglik, Kec. Batu, Kota Batu

HTM: mulai dari Rp 25.000,00

Berdiri di ketinggian 1.000 mdpl, Kusuma Agrowisata menyuguhkan wisata kebun buah yang coock untuk rekreasi keluarga. Di tempat ini, kamu bisa menjumpai kebun apel, jeruk, jambu merah, buah naga, stroberi hingga sayur hidroponik bebas pestisida. Tak hanya itu, Kusuma Agrowisata juga menawarkan berbagai wahana seru, mulai dari Tempat ini menyajikan aneka kegiatan dan wahana, mulai dari petik buah, outbound, ATV, spot selfie, wahana air, war game dan masih banyak lagi.

Kaliwatu Rafting

Lokasi: Kecamatan Bumiajai, Kota Batu

HTM: tergantung paket wisata, sekitar Rp 200.000,00 ke atas

Sekitar 30 menit dari wisata alam Coban Rondo, kamu bisa menguji adrenalin dengan rafting di Kaliwatu Rafting. Sesuai dengan namanya, kegiatan ini akan membawa kamu melewati derasnya Sungai Kaliwatu sambil melatih kemandirian, kekompakan dan keberanian kamu.

Lepas Penatmu di Bobocabin Batu, Malang!

Setelah puas menjelajahi wisata alam Coban Rondo dan sekitarnya, saatnya kamu kembali ke Bobocabin dan manjakan diri kamu dengan berbagai fasilitas yang ada. Akomodasi yang berlokasi di area wisata Coban Rondo ini memiliki dua pilihan cabin, yaitu deluxe dan family. Keduanya dilengkapi dengan kamar mandi dalam serta fasilitas lain khas Bobocabin seperti Wi-Fi, Smart Window dan B-Pad.

Untuk melengkapi keseruan kamu di tengah alam, Bobocabin juga memfasilitasi diri dengan fasilitas campire & barbeque hingga entertainment (board games dan proyektor film). Untuk reservasi dan informasi lebih lanjut, unduh dulu aplikasi Bobobox di sini!

 

Foto utama oleh: dhiky aditya via Shutterstock

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles