resep es sagu mutiara

Resep Es Sagu Mutiara, Takjil Pilihan untuk Buka Puasa yang Menyegarkan!

Bulan Ramadan tidak lama lagi menyapa. Sambil menunggu datangnya bulan puasa, kamu bisa mencicil beragam ide takjil untuk persiapan berbuka, seperti resep es sagu mutiara yang cocok sebagai pelepas dahaga setelah seharian berpuasa.

Resep Es Sagu Mutiara

Es Sagu Mutiara

Sumber: Dewi Ambarwati via Freepik

Sesuai dengan namanya, resep es sagu mutiara menggunakan sagu mutiara sebagai bahan dasarnya.

Sagu mutiara atau sagoo pearl merupakan penganan berbentuk bulat kecil seperti mutiara. Penganan ini ini terbuat dari tepung sagu dan biasanya dijual dalam bentuk mentah atau sudah matang.

Saat mentah, teksturnya masih kering dan keras dan didominasi warna putih. Sementara itu, sagu mutiara yang sudah matang memiliki tekstur kenyal, lembut, dan basah, serta berwarna kemerahan.

Jika ingin membuat warna sagu mutiara sesuai keinginan, kamu bisa menambahkan beberapa tetes pewarna makanan saat proses perebusan.

Dengan begitu, warnanya pun tak hanya merah, tetapi ada juga yang hijau, merah muda, kuning, hingga biru.

Sagu mutiara ini termasuk makanan yang tidak berbau dan berasa. Namun, kamu akan merasakan aroma tepung saat menggigitnya.

Karena warna-warninya yang cantik dan rasanya yang netral, sagu mutiara pun identik dengan aneka dessert, baik berbentuk makanan ataupun minuman.  

Jika kamu membeli dalam keadaan matang, kamu tinggal mencuci kembali sagu mutiara sebelum digunakan. Kalau masih mentah, kamu perlu merebusnya terlebih dahulu agar matang.

Prosesnya sendiri terbilang mudah: kamu tinggal memanaskan air hingga mendidih lalu memasukkan sagu mutiara. Jika ingin lebih wangi, tambahkan daun pandan saat merebusnya.

Setelah itu, biarkan mengembang dan warnanya berubah bening alias tidak ada lagi titik putih di tengahnya.

Agar tidak lembek dan hancur, sebaiknya hindari mengaduk terlalu sering. Namun, kamu harus tetap mengaduknya sesekali agar tidak saling menggumpal.

Setelah matang, masukkan terlebih dahulu ke dalam air dingin untuk menghentikan proses pematangan.

Selanjutnya, kamu bisa membersihkan sagu mutiara dengan menggunakan saringan dan air untuk menghilangkan sisa kotoran.

Tiriskan di atas mangkuk bersih dan sagu mutiara pun siap kamu olah menjadi minuman segar.

Yuk, cobain resep es sagu mutiara berikut ini!

Baca Juga: 4 Minuman Khas Bangka Belitung yang Legendaris, Nggak Ada di Tempat Lain!

Resep Es Sagu Mutiara 1

Resep Es Sagu Mutiara 1

Sumber: @sajiansedap via Instagram

Resep es sagu mutiara berikut ini merupakan perpaduan antara bubur dan aneka buah, sehingga menghasilkan cita rasa unik dan bikin nagih, serta tampilan cantik dan menarik.

Dinginnya es yang ditambahkan ke dalam resep es sagu mutiara juga membantu membasahi keringnya kerongkongan setelah seharian berpuasa.

Lebih lengkapnya, bahan-bahan yang kamu butuhkan meliputi:

  • 100 gram sagu mutiara
  • 1/8 sendok teh pewarna (sesuai selera)
  • 800 ml air

Bahan Bubur

  • 100 gram tepung beras
  • 50 gram gula pasir
  • 2 lembar daun pandan (ikat)
  • 400 ml santan dari ¼ butir kelapa
  • ¼ sendok teh garam

Pelengkap

  • 300 ml sirup cocopandan
  • 150 gram nangka (potong kotak-kotak)
  • 200 gram alpukat (keruk)
  • 200 gram kelapa muda (keruk panjang)
  • 600 gram es serut

Cara Membuat

Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah merebus sagu mutiara; masukkan sagu mutiara mentah serta pewarna ke dalam air yang sudah mendidih.

Aduk sesekali hingga mengembang dan matang lalu tiriskan. Kamu bisa memilih pewarna sesuai keinginan, misal warna merah, hijau, atau warna lainnya.

Selanjutnya, untuk bubur, campurkan semua bahan, yaitu tepung beras, santan, garam, daun pandan, dan gula ke dalam satu wadah. Aduk rata hingga tidak ada yang menggumpal.

Setelah itu, nyalakan api dan masak larutan tersebut di atas api sedang hingga kental dan meletup-letup. Lalu tiriskan.

Setelah mendingin, kamu bisa memasukan sagu mutiara, bubur sumsum, serta bahan pelengkap ke dalam sebuah mangkuk atau gelas.

Resep es sagu mutiara ini bisa kamu bagi menjadi enam porsi.  

Resep Es Sagu Mutiara 2

Untuk versi lebih sederhana dari resep es sagu mutiara sebelumnya, kamu bisa mencoba resep satu ini. Bahan-bahan yang kamu butuhkan di antaranya adalah:

  • 100 gram sagu mutiara dan 1,5 liter (rebus)
  • 200 ml santan (bisa gunakan satu pak santan instan)
  • 1.300 ml air
  • 3 lembar daun pandan (potong-potong)
  • ¼ sendok teh garam
  • 1 gelas gula atau sesuai selera
  • es secukupnya

Cara Membuat

Setelah merebus sagu mutiara, selanjutnya kamu perlu merebus bahan-bahan untuk santan. Pertama-tama, larutkan santan dengan dengan 1.300 ml air lalu masukkan daun pandan.

Setelah itu, panaskan larutan santan sambil diaduk agar tidak pecah. Saat hampir mendidih, tuangkan garam dan gula dan aduk rata.

Setelah mendidih, keluarkan daun pandan lalu biarkan larutan mendingin di suhu ruang. Kamu bisa memasukkannya ke dalam kulkas jika ingin lebih dingin.

Untuk penyajian, masukkan es batu dan sagu mutiara ke dalam gelas lalu siram dengan kuah santan.

Baca Juga: Resep Kimchi Rumahan Praktis yang Wajib Kamu Coba! 

Resep Es Sagu Mutiara 3

Resep Es Sagu Mutiara 3

Sumber: pengskitchen.blogspot.com

Resep es sagu mutiara selanjutnya membutuhkan bahan-bahan:

  • 150 gram sagu mutiara dan 1 liter air
  • 250 gram palm sugar, 75 ml air, dan 1 lembar daun pandan (ikat)
  • 250 ml santan kental, ½ sendok teh garam, dan 1 lembar daun pandan (ikat)    
  • es secukupnya

Cara Membuat

Masak sagu mutiara hingga matang lalu tiriskan. Selanjutnya, campurkan palm sugar, air dan daun pandan. Aduk-aduk dan rebus hingga mendidih. Angkat dan tiriskan.

Setelah itu, saatnya beralih ke pembuatan santan. Campurkan bahan-bahan untuk santan dan masak sampai mendidih.

Setelah semuanya mendingin, kamu bisa mulai menyajikan es sagu mutiara tersebut.

Pertama-tama, ambil gelas, masukkan larutan gula lalu es batu. Selanjutnya, masukkan sagu mutiara dan siramkan larutan santan di atasnya.

Baca juga: Enak dan Mudah Dibuat, 13 Kreasi Es Kelapa Muda untuk Berbuka Puasa!

Resep Es Sagu Mutiara 4

Kalau kamu suka mangga, resep es sagu mutiara puding mangga juga patut kamu coba. Bahan-bahannya terdiri dari:

  • 1 buah mangga
  • 1 sendok makan selasih
  • 50 gram sagu mutiara
  • 160 gram susu kental manis
  • 1 saset puding mangga instan
  • 1 kaleng susu evaporasi

Cara Membuat

Seperti biasa, rebus sagu mutiara hingga matang dan sisihkan. Selanjutnya, kamu perlu merendam biji selasih di dalam air matang lalu sisihkan.

Untuk puding mangga, masaklah sesuai yang tertera di kemasan. Setelah matang, kamu bisa memotongnya menjadi kotak-kotak atau dadu.

Hal yang sama juga kamu lakukan pada buah mangga, yaitu memotongnya menjadi bentuk dadu. Namun, kamu hanya menggunakan separuhnya saja. Separuhnya lagi perlu diblender hingga halus.

Setelah semuanya siap, keluarkan mangkuk lalu masukkan mangga halus di bagian bawah. Di atasnya, letakkan potongan puding lalu siram dengan susu.

Selanjutnya, masukkan selasih, sagu mutiara, dan potongan mangga. Selesai dan siap kamu santap!

Resep Es Sagu Mutiara 5

Resep es sagu mutiara satu ini terbilang sederhana. Kamu hanya membutuhkan bahan-bahan instan dan menggunakan takaran yang kamu mau.

Bahan-bahan ini meliputi sagu mutiara matang, es batu, jeli rasa melon atau rasa lain yang kamu suka (bisa gunakan Nutrijel), tape singkong atau nangka (jika ada), sirup cocopandan, dan susu kental manis.

Untuk mencoba resep es sagu mutiara ini, pertama-tama siapkan mangkuk dan centong sayur plastik.

Masukkan satu centong es batu, satu centong sagu mutiara, dan satu centong jelly yang sudah dipotong atau serut ke dalam mangkuk.

Selanjutnya, masukkan tape singkong atau nangka, sirup cocopandan, dan susu kental manis sesuai selera. Es sagu mutiara pun siap kamu santap.

Baca Juga: Simak Resep Bekal Praktis dan Bergizi untuk Buah Hatimu!

Hotel Strategis? Bobobox Jawabannya!

lobby 2 bobobox

Sumber: @Bobobox via Instagram

Saat liburan tiba dan bingung mau ke mana, pintu Bobobox terbuka lebar untuk memberi kamu pengalaman menginap yang asyik dan menyenangkan.

Masalah kenyamanan, tidak perlu kamu ragukan lagi. Interior podnya cukup luas dengan kasur empuk yang bikin kamu betah rebahan lama-lama.

Nggak cuma itu, lokasinya yang strategis akan memudahkan kamu menjangkau berbagai tempat ikonis di sekitar Bobobox, termasuk tempat wisata ataupun kuliner legendaris.

Harganya juga terjangkau. Kamu bahkan bisa mendapatkan kesempatan menginap dengan harga promo lewat aplikasi Bobobox.

Untuk reservasi dan informasi lebih lanjut, yuk unduh dulu aplikasinya!

Bobobox Maximum Comfort Banner

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles